Anda di halaman 1dari 1

Tugas 2

Silahkan berikan uraian anda dalam menyelesaikan soal berikut ini !

1. Ketika sebuah instansi telah menyediakan komputer untuk kegiatan operasionalnya, namun masih
banyak karyawan di instansi tersebut yang memanfaatkan metode pendataan dengan
menggunakan kertas. Apa tanggapan anda dan berikan pendapat anda !

Jawab : Menurut saya karyawan-karyawan tersebut harus dibuat program pelatihan computer agar
karyawan terbiasa dan mampu mengoperasikan computer dengan optimal sesuai dengan tuntutan
pekerjaannya.

2. Ternyata digital divide tidak hanya terjadi di negara berkembang. Permasalahan ini juga terjadi di
negara maju. Upaya apa yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan digital divide yang
terjadi di dunia ? Lalu apa peranan anda sebagai mahasiswa dalam menyikapi permasalahan
tersebut ?

• Jawab : Langkah ke depan yang dapat dilakukan untuk mengatasi digital divide adalah :

1. Pendekatan yang menyeluruh, mencakup aspek ekonomi & sosial (meningkatkan pendapatan
masyarakat)

2. Perlu dipikirkan mekanisme akses yang lebih murah. Biaya komunikasi masih tergolong mahal.

3. Perlu adanya program training untuk guru-guru dan komunitas leader yang berkesinambungan.

4. Perlu adanya indikator untuk mengukur gap dan kemajuan.

Peran saya sebagai mahasiswa dalam menyikapi permasalahan tersebut adalah mengikuti setiap
proses-proses yang dapat mengatasi setiap persoalan dalam digital devide ini.

3. Apa yang anda ketahui tentang masyarakat digital ? Bagaimana cara untuk mewujudkan
masyarakat digital ?

Jawab : Menurut saya untuk mewujudkan masyarkat digital adalah dukungan jaringan yang kuat dan
berkualitas serta pengenalan teknologi-teknologi terbaru bagi masyarakat yang tinggal di pelosok.
Hadirnya jaringan yang kuat dan berkualitas hingga wilayah perbatasan negara tak lain merupakan
bentuk nyata komitmen untuk membuka akses telekomunikasi kepada seluruh masyarakat terkhusus di
Indonesia, tanpa terkecuali.

Anda mungkin juga menyukai