Anda di halaman 1dari 2

STANDAR PROSEDUR Halaman 1 dari 2

OPERASIONAL
Nomor: Kfa.bt16/001/X
APOTEK KIMIA FARMA
PELAYANAN PSIKOTROPIKA & Tanggal Berlaku:
BATU 16
NARKOTIKA 1 Oktober 2019

1. TUJUAN
Sebagai pedoman dalam pengawasan dan pengendalian penggunaan psikotropika dan
narkotika

2. PENANGGUNGJAWAB
Apoteker Pengelola Apotek

3. KEBIJAKAN
Pengawasan dan pengendalian penggunaan psikotropika dan narkotika dilakukan sesuai
ketentuam perundangan

4. PROSEDUR
 Pengawasan atas kesesuaiam diagnosis dengan terapi penggunaan Psikotropika dan narkotika
Kajian administrative
1. nama pasien, umur, jenis kelamin dan berat badan
2. nama dokter, nomor Surat Izin Praktik (SIP), alamat, nomor telepon dan paraf dan tanggal
penulisan Resep.
Kajian kesesuaian farmasetik meliputi:
1. bentuk dan kekuatan sediaan
2. stabilitas
3. kompatibilitas (ketercampuran Obat)
Pertimbangan klinis meliputi
1. ketepatan indikasi dan dosis Obat
2. aturan, cara dan lama penggunaan Obat
3. duplikasi dan/atau polifarmasi;
4. reaksi Obat yang tidak diinginkan (alergi, efek samping Obat, manifestasi klinis lain);
5. kontra indikasi; dan interaksi
 Resep psikotropika dan narkotika diberi penandaan khusus
 Pengendalian obat psikotropika dan narkotika melalui tertip administrasi kartu stock obat
 Menandai resep narkotika dengan garis bawah berwarna merah dan psikotropika dengan garis
bawah berwarna biru
 Menyiapkan etiket yang sesuai
 Menulis nama pasien, nomor resep, tanggal resep, cara pakai sesuai permintaan pada resep
serta petunjuk informasi lain
 Obat diberi wadah yang sesuai dan diperiksa kembali kesesuaian jenis dan jumlah obat dengan
permintaan dalam resep
 Melakukan pemeriksaan akhir sebelum dilakukan penyerahan (kesesuaian antara penulisan
etiket dengan resep)
 Memanggil nama dan alamat pasien
STANDAR PROSEDUR Halaman 2 dari 2
OPERASIONAL
Nomor: Kfa.bt16/001/X
APOTEK KIMIA FARMA
PELAYANAN PSIKOTROPIKA & Tanggal Berlaku:
BATU 16
NARKOTIKA 1 Oktober 2019

 Menyerahkan obat yang disertai dengan pemberian informasi obat


 Mencatat pegeluaran obat pada kartu stock
 Menyimpan dan mengarsipkan resep psikotropika dan narkotika terpisah dari resep lainnya,
di bundle khusus dimana :
1. Resep asli dikumpulkan berdasarkan tanggal yang sama dan diurut kan sesuai nomor
resep.
2. Bundle resep ditulis tanggal, bulan dan tahun yang mudah dibaca dan disimpan di tempat
yang telah ditentukan
3. Penyimpanan bendel Bundle dilakukan secara berurutan dan teratur sehingga
memudahkan untuk penelusuran resep.
4. Resep yang diambil dari bundle pada saat penelusuran harus dikembalikan pada bundle
semula tanpa merubah urutan.
5. Resep yang telah disimpan selama dari tiga tahun dapat dimusnahkan sesuai tata cara
pemusnahan

Tim apotek Kimia Farma Batu 16

Ramadeni, S.Farm., Apt Suwardina Linda Agustiyani


(APA) (Tenaga Teknis Kefarmasian) (Tenaga Teknis Kefarmasian)

Anggis Hadiatul Batty


(Tenaga Teknis Kefarmasian)

Anda mungkin juga menyukai