Anda di halaman 1dari 8

PENDIRIAN PERKUMPULAN

YAMAHA VIXION CLUB INDONESIA


CHAPTER SINTANG (YVCI-VS)

--------------NAMA DAN TEMPAT KEDUDUKAN--------------


------------------------Pasal 1----------------------
-Perkumpulan ini bernama: “YAMAHA VIXION CLUB--------
INDONESIA CHAPTER SINTANG (YVCI-VS)” berkedudukan----
di Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat.-----
-Perkumpulan ini dapat mengadakan cabang-cabangnya---
di tempat-tempat lain menurut pertimbangan dan-------
keputusan Badan Pengurus.----------------------------
------------------------Pasal 2----------------------
-Perkumpulan ini didirikan untuk waktu yang tidak----
ditentukan lamanya, terhitung mulai tanggal akta ini-
ditandatangani.--------------------------------------
--------------------DASAR, AZAS DAN TUJUAN-----------
------------------------Pasal 3----------------------
1. Perkumpulan ini berdasarkan Pancasila dan----------
Undang-undang Dasar 1945.--------------------------
2. Perkumpulan ini berazaskan Kepentingan Nasional di-
atas kepentingan Daerah, golongan dan perorangan---
sebagai perwujudan persatuan dan kesatuan bangsa---
dengan dilandasi semangat pengabdian dan berpegang-
teguh pada nilai-nilai sportifitas, untuk----------
menghasilkan prestasi otomotif yang berkualitas,---
serta menumbuhkan kesadaran berdisiplin dalam------
lalulintas.----------------------------------------
3. Perkumpulan ini mempunyai maksud dan tujuan untuk:-
menjadi wadah pencinta dan penggemar motor---------
khususnya Yamaha Vixion, serta menyebarluaskan dan-
memajukan Olahraga Otomotif secara merata diseluruh
daerah Kabupaten Sintang untuk mewujudkan----------
masyarakat yang adil dan makmur, sehat jasmani dan-
rohani, memupuk watak yang berkepribadian, disiplin
dan sportifitas, menjunjung tinggi rasa persatuan--
dan kesatuan dalam rangka pembangunan manusia------
seutuhnya di wilayah Kabupaten Sintang khususnya---
dan Wilayah Indonesia umumnya.---------------------
-Kesemuanya dalam arti kata yang seluas-luasnya.-----
------------------STATUS DAN WEWENANG----------------
------------------------Pasal 4----------------------
1. Perkumpulan ini adalah bagian dari anggota IKATAN-
MOTOR INDONESIA (IMI).----------------------------
2. Perkumpulan ini berwenang untuk mengatur, mengurus
dan menyelenggarakan semua kegiatan Olahraga yang-
berkaitan dengan Otomotif sesuai dengan petunjuk--
dan arahan organisasi Induk yaitu IKATAN MOTOR----
INDONESIA (IMI) Kalimantan Barat.-----------------
-------------KEWAJIBAN DAN USAHA (IKHTIAR)-----------
------------------------Pasal 5----------------------
-Untuk mencapai maksud dan tujuannya itu Perkumpulan-
ini menyelenggarakan kewajiban dan usaha Pembinaan---
dan pengembangan Olahraga Otomotif secara------------
berkesimbungan, terorganisir dan merata di daerah----
Kabupaten Sintang.-----------------------------------
----------------------KEANGGOTAAN--------------------
------------------------Pasal 6----------------------
-Anggota Perkumpulan ini adalah Pecinta motor Yamaha-
Vixion atau pribadi pencinta otomotif dan anggota----
kehormatan.------------------------------------------
------------------SUSUNAN PERKUMPULAN----------------
------------------------Pasal 7----------------------
Kepengurusan Perkumpulan ini terdiri dari:-----------
1. Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris, Wakil Sekretaris--
dan Bendahara serta Wakil Bendahara.--------------
2. Bidang-bidang dan anggota-anggota bidang.---------
-----------------------KEUANGAN----------------------
------------------------Pasal 8----------------------
1. Sumber keuangan Perkumpulan ini diperoleh dari:---
a. Iuran pokok dan iuran wajib anggota.-----------
b. Hasil usaha yang dilaksanakan oleh organisasi--
berkaitan dengan Olah Raga Otomotif yang tidak-
bertentangan dengan hukum.---------------------
c. Sumbangan dan atau bantuan sukarela yang tidak-
mengikat.--------------------------------------
d. usaha-usaha lain yang tidak bertentangan dengan
Anggaran Dasar Perkumpulan.--------------------
2. Pengurus Perkumpulan mempertanggungjawabkan-------
keuangan kepada musyawarah Anggota Pengurus-------
Perkumpulan dan atau perorangan.------------------
3. Asset awal Perkumpulan saat dibentuk sebesar------
Rp.5.000.000,- (limajuta rupiah).-----------------
---------MUSYAWARAH ANGGOTA DAN KEPENGURUSAN---------
------------------------Pasal 9----------------------
1. Musyawarah anggota kepengurusan:-------------------
a. Memegang kekuasaan tertinggi di kepengurusan---
Perkumpulan;-----------------------------------
b. diselenggarakan sekurang-kurangnya sekali------
dalam 2 (dua) tahun;---------------------------
c. dihadiri oleh anggota kepengurusan Perkumpulan;
d. memilih kepengurusan Perkumpulan;--------------
e. Menetapkan rencana kerja dan menilai hasil-----
kerja kepengurusan periode yang bersangkutan---
selama 2 (dua) tahun berlalu.------------------
2. Rapat kerja dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan,-
sedikitnya 1 (satu) kali dalam satu tahun.---------
----------- HAK DAN KEWAJIBAN BADAN PENGURUS---------
------------------------Pasal 10---------------------
1. Badan Pengurus berkewajiban untuk mengusahakan----
tercapainya maksud dan tujuan Perkumpulan dan-----
memelihara kekayaan Perkumpulan dengan------------
sebaik-baiknya dengan mengindahkan----------------
peraturan-peraturan yang tersebut dalam anggaran--
dasar ini.----------------------------------------
2. Badan Pengurus berhak membuat peraturan-peraturan-
mengenai semua hal yang tidak atau belum cukup----
diatur dalam anggaran dasar ini dan dalam anggaran
rumah tangga.-------------------------------------
3. Peraturan-peraturan yang tersebut dalam ayat (2)--
di atas tidak boleh bertentangan dengan anggaran--
dasar Perkumpulan ini.----------------------------
4. Tiap-tiap setahun sekali, selambat-lambatnya dalam
triwulan pertama tahun berikutnya, Badan pengurus-
mengadakan laporan tentang keadaan Perkumpulan----
dalam tahun yang lampau.--------------------------
-Laporan mana harus diumumkan dengan selayaknya---
dan harus disahkan oleh Rapat Umum Anggota.-------
 -----------------RAPAT BADAN PENGURUS---------------
------------------------Pasal 11---------------------
1. Badan Pengurus diwajibkan mengadakan Rapat--------
sekurang-kurangnya satu kali dalam satu tahun-----
dan setiap kali dipandang perlu oleh Ketua atau---
atas permintaan sekurang-kurangnya 2/3 (dua-------
pertiga) dari jumlah anggota Badan Pengurus yang--
memberitahukan kehendaknya itu kepada Badan-------
Pengurus dengan tertulis.-------------------------
2. Panggilan Rapat dilakukan dengan surat kepada para
anggota Badan Pengurus, sedikitnya 14-------------
(empat belas) hari sebelum Rapat diadakan;--------
3. Didalam semua Rapat, Ketua yang memegang Pimpinan,
jika Ketua berhalangan hadir, maka Rapat dipimpin
oleh wakilnya atau oleh salah seorang yang dipilih
oleh dan dari antara mereka yang hadir.-----------
4. Rapat Badan Pengurus dianggap sah bila dipanggil--
sesuai dengan ayat 2 dari pasal ini dan dihadiri--
oleh sekurang-kurangnya lebih dari 2/3 (dua per---
tiga) dari jumlah anggota Badan Pengurus;---------
5. Jika yang hadir tidak cukup, maka Rapat tersebut--
dapat diadakan lagi secepat-cepatnya dalam 7------
(tujuh) hari dan selambat-lambatnya 14------------
(empatbelas) hari sesudah Rapat Pertama, dan dalam
Rapat tersebut dapat diambil keputusan yang-------
mengikat jumlah anggota Badan Pengurus yang hadir.
6. Semua keputusan diambil dengan cara---------------
musyawarah/mufakat untuk mendapatkan suara bulat--
(aklamasi);---------------------------------------
7. Dalam keadaan dimana musyawarah/mufakat itu tidak-
mendapat suara bulat (aklamasi), dapat------------
diselenggarakan pemungutan suara secara lisan dan-
putusan diambil dengan suara terbanyak, kecuali---
jika diputuskan secara lain oleh Rapat;-----------
8. Masing-masing anggota Badan Pengurus dalam Rapat--
barhak mengeluarkan satu suara;-------------------
9. Jikalau suara yang setuju dan tidak setuju sama---
banyaknya, maka pemungutan suara ulangan yang-----
akan menentukan jikalau hasil pemungutan suara----
yang kedua kali tetap menghasilkan jumlah yang----
sama, maka Ketua Rapatlah yang akan memutuskannya.
10. Semua keputusan yang diambil Badan Pengurus-------
dicatat dalam buku Risilah Rapat, catatan ini-----
ditanda-tangani oleh Ketua Rapat dan salah seorang
anggota Badan Pengurus lainnya yang hadir dalam---
rapat itu.----------------------------------------
-----------------------PERUBAHAN---------------------
------------------------Pasal 12---------------------
-Keputusan untuk mengubah anggaran dasar Perkumpulan-
sah jikalau atas usul Anggota yang dihadiri oleh-----
sekurang-kurangnya ¾ (tiga per empat) jumlah anggota-
dan disetujui oleh sekurang-kurangnya ¾ (tiga per----
empat) dari jumlah suara yang dikeluarkan dengan sah.
-----------------------PEMBUBARAN--------------------
------------------------Pasal 13---------------------
-Keputusan untuk membubarkan Perkumpulan sah jikalau-
atas usul Anggota yang dihadiri oleh-----------------
sekurang-kurangnya ¾ (tiga per empat) jumlah anggota-
dan disetujui oleh sekurang-kurangnya ¾ (tiga per----
empat) dari jumlah suara yang dikeluarkan dengan sah.
----------------------PENGGABUNGAN-------------------
------------------------Pasal 14---------------------
-Keputusan untuk menggabungkan Perkumpulan sah-------
jikalau atas usul Anggota yang dihadiri oleh----- ---
sekurang-kurangnya ¾ (tiga per empat) jumlah anggota-
dan disetujui oleh sekurang-kurangnya ¾ (tiga per----
empat) dari jumlah suara yang dikeluarkan dengan sah.
Penggabungan tersebut selanjutnya dilakukan dengan---
tata cara sebagai berikut:---------------------------
1. Penggabungan Perkumpulan dapat dilakukan dengan---
menggabungkan Perkumpulan dengan Perkumpulan lain-
yang telah ada dan mengakibatkan Perkumpulan yang-
menggabungkan diri menjadi bubar dan seluruh aset-
serta kewajiban Perkumpulan yang menggabungkan----
diri beralih kepada Perkumpulan yang menerima-----
Penggabungan.-------------------------------------
2. Penggabungan Perkumpulan dapat dilakukan dengan---
memperhatikan:------------------------------------
a. ketidak mampuan Perkumpulan melaksanakan-------
kegiatan tanpa dukungan Perkumpulan lain;------
b. Perkumpulan yang menerima penggabungan dan yang
akan menggabungkan diri mempunyai kegiatan yang
sejenis.---------------------------------------
c. Perkumpulan yang menggabungkan diri tidak------
pernah melakukan perbuatan yang bertentangan---
dengan Anggaran Dasarnya, ketertiban umum dan--
kesusilaan.------------------------------------
3. Pengurus dari masing-masing Perkumpulan yang akan-
menggabungkan diri dan yang akan menerima---------
penggabungan menyusun rancangan penggabungan.-----
------CARA MENGGUNAKAN SISA KEKAYAAN LIKUIDASI-------
------------------------Pasal 15---------------------
- Apabila Perkumpulan dibubarkan, maka setelah semua--
hutang piutang dipenuhi, Rapat Umum anggota----------
menentukan cara-cara menggunakan sisa kekayaan yang--
sesuai dan sejalan dengan tujuan Perkumpulan, dengan-
tata cara sebagai berikut:---------------------------
1. Kekayaan sisa hasil likuidasi diserahkan kepada---
Perkumpulan yang mempunyai maksud dan tujuan yang-
sama dengan Perkumpulan yang bubar;---------------
2. Kekayaan sisa hasil likuidasi sebagaiman dimaksud
dalam ayat 1 dapat diserhkan kepada badan hukum---
lain yang melakukan kegiatan yang sama dengan-----
Perkumpulan yang bubar apabila hal tersebut diatur
dalam Undang-undang yang berlaku bagi Badan Hukum-
tersebut;-----------------------------------------
3. Dalam hal kekayaan sisa hasil likuidasi tidak-----
diserahkan kepada Perkumpulan yang lain atau Badan
Hukum lain sebagaimana dimaksud dalam ayat 1 dan--
ayat 2, kekayaan tersebut diserahkan kepada Negara
dan penggunaanya dilakukan sesuai dengan maksud---
dan tujuan Perkumpulan yang bubar.----------------
----------------KETENTUAN-KETENTUAN PENUTUP----------
------------------------Pasal 16---------------------
-Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar ini,-
akan diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.-------------
-Tentang urusan-urusan yang mengenai Perkumpulan ini,
Penghadap memilih tempat kediaman hukum (domisili)---
yang umum dan tetap di Kantor Panitera Pengadilan----
Negeri Sintang di Sintang.---------------------------
-----------------DEMIKIANLAH AKTA INI----------------

Anda mungkin juga menyukai