Anda di halaman 1dari 3

RANGKUMAN MATERI KELAS IV, V AKIDAH AKHLAK UAMBD

NAMA KITAB DAN NABI PENERIMA :

1. Kitab Taurat diturunkan kepada Nabi Musa a.s. Kitab ini berisi keyakinan untuk
menyembah Allah SWT dan larangan menyembah berhala.
2. Kitab Zabur . Kitab ini artinya tulisan, diturunkan kepada Nabi Daud a.s untuk umat Bani
Israil. Kitab ini berbahasa Qibti berisi tentang zikir, pengajaran dan hikmah
3. Kitab Injil. Diturunkan pada nabi Isa a.s. Nama injil berarti kabar gembira, berguna untuk
pedoman hidup dan memperkuat ajaran kitab-kitab terdahulu (Taurat dan Zabur)
4. Kitab Al Qur’an berarti bacaan atau dibaca. Diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW,
berbahasa Arab. Diturunkan berangsur-angsur selama 22 tahun. 2 bulan, dan 22 hari.
Beriman kepada kitab- kitab Allah merupakan rukun iman ketiga. Hal ini bermanfaat untuk
menyadari bahwa Allah sangat sayang pada manusia, menjauhi larangan, melaksanakan
perintah Allah, meyakini Islam adalah agama yang benar dan mengetahui keagungan Allah
melalui kitabNya.
SIKAP HORMAT DAN PATUH
Hormat yaitu menghargai dan mengagungkan
Patuh yaitu menuruti atau mentaati.
Hormat dan Patuh pada orang tua disebut birrul walidain. Akhlak terpuji yang menunjukkan
kepatuhan dan penghormatan pada orang tua
1. Mengikuti segala nasihat yang baik dan berusaha membahagiakan orang tua.
2. Mendoakan dan memohonkan ampun pada orang tua
3. Berkata dengan lemah lembut.
4. Membantu orang tua dan mengucapkan kata- kata yang memuliakan orang tua.
Perilaku hormat dan patuh pada guru :
1. Memuliakan, tidak menghina dan mencaci maki guru.
2. Taat dan patuh perintah guru
3. Memperhatiakn guru dalam pelajaran
4. Berperilaku sopan.

AKHLAQ TERCELA TSA’LABAH


Tsa’labah adalah sahabat Nabi yang sangat miskin sehingga dia minta didoakan Nabi agar
menjadi orang yang berkecukupan. Lalu Rasul pun mendoakan dan memberikan kambing
betina yang sedang bunting untuk diternak hingga ia menjadi kaya. Setelah kaya,
Tsa’labah menjadi sombong, pelit dan tidak shalat, dan ketika diminta zakat ia enggan
membayar. Lalu Allah murka dan menurunkan Q.S at Taubah ayat 75, lalu ia menyesal
dan berniat membayar zakat tapi Rasul enggan menerimanya bahwkan khalifah abu bakar
dan umar pun demikian, sehingga zakatnya tidak diterima hingga dia meninggal dunia dan
hartanya jadi sia sia.
HIKMAH KISAH TSA’LABAH.
Tsa’labah telah melupakan janjinya untuk rajin shalat berjamaah, jumat dan membayar
zakat. Dia termasuk orang yang tidak taat, tmak, sombong dan kufur nikmat.
KALIMAT THAYIBAHY SALAM
Kalimat thayibah salam berbunyi ‘ Assalamu’alaikum wa Rohmatullahi wa Barakatuhu”
yang berarti ‘ semoga keselamatan dan kasih sayang Allah serta kebaikan terlimpah pada
kalian.” Menjawab salam hukumnya wajib.
Salam dibaca di saat bertemu teman, bertamu ke rumah teman, memulai pertemuan,
berpisah setelah bertemu.
KEUTAMAAN MEMBACA SALAM
1. Malaiokat, nabi dan Rasul dan penghuni surga sering memberi salam
2. Sarana mengikat persaudaraan, silaturahmi
3. Menumbuhkan rasa saling mencintai sesama muslim

Al asma’ al husna as salam dan al latif


a. As salam ( Allah Yang Maha Sejahtera)
Allah Maha pemberi kesejahteraan, kedamaian, kasih sayang dan keselamatan di
akhirat.
Cara mencontoh as Salam :
Terbiasa mengucapkan salam, bersikap baik dan ramah, menjaga keamanan
lingkungan, menjalin ukhuwah atau persatuan, mudah bergaul, menolong orang yang
membutuhkan.
b. Al Latif (Allah Yang Maha Lembut)
Kelembutan Allah tercermin dari balasan setiap amal perbuatan baik sekecil apapun.
Dan memberikan beban yang mampu kita pikul.
Cara mencontohnya :
Lemah lembut dalam berkata, memberi bantuan pada yang membutuhkan, tidak
sombong, pemaaf, mengasihi sesama, dan bijaksana.
NABI DAN RASUL ULUL AZMI
Iman kepada Nabi dan Rasul Allah adalah rukun iman keempat.
NABI adalah orang yang diutus Allah untuk menjalankan syariat rasul rasul
sebelumnya.
RASUL adalah orang yang diutus Allah untuk menerima wahyu dan disampaiakn
kepada seluruh umat manusia agar dijadikan pedoman hidup. Nabi belum tentu Rasul,
Rasul sudah pasti juga Nabi.
Contoh ; Nabi Harun adalah Nabi, Nabi Musa adalah Nabi sekaligus Rasul.
Ada 25 nama nabi maupun rasul yang disebutkan dalam al Qur’an yaitu :
Adam, Idris, Nuh, Hud, Saleh, Ibrahim, Luth, Ismail, Ishaq, Yaqub, Yusuf, Ayyub,
Zulkifli, Syu’aib, Yunus, Musa, Harun, Daud, Sulaiman, Ilyas, Ilyasa, Zakaria, Yahya,
Isa, Muhammad SAW.

Nabi dan Rasul Ulul Azmi


Ulul azmi adalah gelar tertinggi para Nabi karena memiliki keistimewaan, keteguhan
dan kesabaran tingkat tinggi. Ada 5 Rasul yang mendapat gelar tersebut adalah Nuh,
Ibrahim, Musa, Isa, Muhammad
ADAB BERTAMU
Mengucap salam, meminta izin masuk, berdiri membelakangi pintu, bertamu tidak
lebih dari tiga hari, kembali pulang ketika tidak mendapat izin tuan rumah, tidak
memandang seluruh ruangan dengan penuh kecurigaan.
CARA BERTEMAN YANG BAIK :
Saling tolong menolong, tidak suka bertengkar, saling menyayangi, mencintai,
menghormati, memaafkan, rukun, dll.
MUNAFIQ
Munafiq berasal dari kata nafaqa yang berarti berpura-pura yaitu mengaku Islam,
mengikuti Rasul tetapi menyembunyikan kekufuran dan permusuhan kepada Allah.
CIRI MUNAFIQ :
1. Berbicara banyak bohong
2. Berjanji sering ingkar
3. Diberi amanat berkhianat.
CARA MENGHINDARI MUNAFIQ
Menjaga lisan, berbuat baik, menjalin silaturahmi,meneladani Nabi, mengingat bahwa
Allah selalu mengawasi, mendekatkan diri kepada Allah.

Anda mungkin juga menyukai