Anda di halaman 1dari 6

1) Jelaskan proses terjadinya siklus panjang pada siklus hidrologi?

 Uap air mengalami sublimasi


 Pembentukan awan yang mengandung kristal es
 Awan bergerak oleh tiupan angin ke darat
 Pembentukan awan
 Turun salju
 Pembentukan gletser
 Gletser mencair membentuk aliran sungai
 Air mengalir ke sungai menuju darat kemudian ke laut
2) Apa penyebab terjadinya fenomena hujan asam?
Hujan asam disebabkan oleh belerang (sulfur) yang merupakan pengotor dalam bahan
bakar fosil serta nitrogen di udara yang bereaksi dengan oksigen membentuk sulfur
dioksida dan nitrogen oksida. Zat-zat ini berdifusi ke atmosfer dan bereaksi dengan
air untuk membentuk asam sulfat dan asam nitrat yang mudah larut sehingga jatuh
bersama air hujan.
3) Apa yang dimaksud dengan siklus hidrologi?
Siklus air atau siklus hidrologi adalah siklus air yang tidak pernah berhenti dari
atmosfer ke bumi dan kembali ke atmosfer melalui kondensasi, presipitasi, evaporasi
dan transpirasi
4) Tuliskan macam-macam siklus hidrologi berdasarkan prosesnya ? Jelaskan !
 Siklus pendek yaitu siklus hidrologi dimana uap air yang bersal dari atmosfer
mengalami kondesasi, lalu turun dalam bentuk curah hujan kemudian kembali
menguap ke atmosfer.
 Siklus sedang yaitu siklus hidrologi dimana uap air dari lautan tertiup atau
mengalami perpindahan oleh angin hingga ke daratan. Kemudian di daratan uap air
mengalami kondensasi dan membentuk awan di daratan lalu turun sebagai hujan
dan mengalir ke sungai dan kembali ke laut.
 Siklus panjang yaitu siklus hidrologi dimana uap air dari laut tertiup oleh angin ke
daratan yang bersuhu rendah atau dingin sehingga membentuk awan yang
mengandung kristal es, kemudian turun sebagai hujan es atau salju dan membentuk
gletser. Kemudian gletser mancai dan membentuk aliran sungai hingga kembali ke
laut.
5) Apa yang dimaksud dengan transpirasi?
Peristiwa perubahan air menjadi uap yang naik ke udara melalui jaringan makhluk
hidup
6) Mengapa di beberapa daerah terdapat sungai campuran?
Karena terdapat campuran air hujan dan gletser
7) Apa yang dimaksud evaporasi dalam proses siklus hidrologi?
Evaporasi yaitu penguapan yang terjadi ketika keadaan fisik air berubah dari keadaan
cair menjadi gas
8) Apa yang dimaksud dengan presipitasi ?
Proses presipitasi adalah proses mencairnya awan akibat pengaruh suhu udara yang
tinggi
9) Apa yang dimaksud dengan Infiltrasi?
Infiltrasi adalah airyang bergerak melalui celah-celah pori pori serta batuanyang ada
dibawah tanah hingga ke sistem air permukaan.
10) Apa manfaat proses hidrologi untuk bumi?
Untuk tetap menjaga ketersediaan air di daratan bumi, mengingat teraturnya suhu
lingkungan, cuaca, hujan, dan keseimbangan ekosistem bumi dapat tercipta
11) Mengapa hujan dapat terjadi pada cuaca cerah?
Karena adanya perubahan suhu yang signifikan dan tingginya tekanan angin di udara.
Sebenarnya pada saat langit cerah itu terdapat awan yang siap untuk menetaskan
hujan, walaupun dominannya warna putih.
12) Jelaskan proses siklus hidrologi pendek!
Dari air laut (proses adveksi)  menjadi uap air oleh matahari  mengalami proses
kondensasi  kemudian membentuk awan  dan turunlah hujan dipermukaan laut
13) Adakah kerusakan dan dampak yang dapat terjadi karena siklus hidrologi jika
ada, sebutkan dan jelaskan!!
Iya ada, jika membicarakan tentang siklus hidrologi berarti membahas mengenai
kerusakan pergerakan, distribusi dan kualitas air diseluruh bumi
 Musim penghujan yang tidak menentu
Pembagian musim sudah tidak menentu, akibatnya para petani menjadi lebih sulit
untuk
bekerja begitu juga bagi masyarakat luas
 Persediaan air tanah semakin menurun
 Rendahnya kualitas air
 Pergerakan siklus hidrologi terhambat
14) Sebutkan dan jelaskan macam-macam siklus hidrologi?
 Siklus air pendek
Terjadi jika air laut mengalami penguapan oleh sinar matahari, uap air tersebut
naik dan membentuk awan kemudian mengalami kondensasi.
 Siklus air sedang
Terjadi jika air laut mengalami penguapan oleh sinar matahari. Angin membawa
uap
air tersebut kearah daratan. Pada ketinggian tertentu uap air mengalami kondensasi
sehingga terjadilah hujan didarat.
 Siklus air panjang
Terjadi jika air laut mengalami kondensasi, uap air atau awan terbawa angin
menuju daratan hingga pegunungan tinggi, karena pengaruh suhu uap air berubah
menjadi kristal-kristal es atau salju yang membentuk gletser, mengalir masuk ke
sungai, dan akhirnya kembali ke laut.
15) Kenapa air hujan tidak asin? Padahal sebagian besar berasal dari air laut?
Karena proses pemisahan antara pelarut dan zat terlarut yang cenderung lama,didalam
proses tersebut air laut menguap menjadi uap air, sedangkan garam berubah menjadi
bentuk Kristal.
Kristal yang terbentuk memiliki massa tetap yang tertinggal didalam laut sehingga
garam tidak ikut menguap,sehingga menyebabkan air hujan menjadi tawar
16) Pada siklus hidrologi, lebih dahulu mana antara hujan yang turun ke bumi atau
air di bumi yang menguap terlebih dahulu?
Menurut para ilmuan air di bumi yang menguap terlebih dahulu, akan tetapi menurut
al-qur’an (salah satunya Q.S Ar-Rum ayat 24) hujan yang turun kebumi dulu.
17) Apa perbedaan antara aliran air tanah dan aliran dan aliran air permukaan dan
berikan contohnya ?
Aliran tanah adalah aliran air hujan yang meresap kedalam tanah, contohnya mata air.
Sedangkan aliran air permukaan adalah aliran air hujan yan tidak meresap ke dalam
tanah, contohnya danau.
18) Apa perbedaan aliran air tanah dengan air permukaan?
Aliran air tanah adalah aliran air hujan yang meresap kedalam tanah. Contoh: Mata
air. Sedangkan aliran air permukaan adalah aliran air hujan yang tidak meresap
kedalam tanah. Contoh: danau.
19) Mengapa di daerah padang pasir curah hujannya rendah?
karena di daerah padang pasir tidak ada media yang dapat menyerap air sehingga
padang pasir hanya memiliki sedikit cadangan air yang menyebabkan proses
terbentuknya hujan sangat sulit terjadi di daerah padang pasir
20) Sebutkan 5 ayat yang berhubungan dengn siklus hidrologi!
 Al-waqiah ayat 68-69
 An-nur ayat 43
 Al-jatsiyah ayat 5
 Al-baqoroh ayat 22
 Ar-rum ayat 4
21) Air yang telah melalui siklus hidrologi akan kembali menuju lapisan hidrosfer,
hal ini disebabkan oleh?
Adanya proses pergerakan air dari tempat yang tinggi ke tempat yang lebih rendah di
permukaan bumi disebut juga dengan run off atau limpasan
22) Apa yang dimaksud dengan transpirasi?
Transpirasi adalah peristiwa hilangnya air dari tumbuh-tumbuhan melalui daun
23) Sebutkan dan jelaskan macam-macam siklus hidrologi
 Siklus hidrologi pendek : awan akan terbentuk menjadi hujan dan turun di
permukaan laut
 Siklus hidrologi sedang : awan akan terbentuk menjadi hujan didaerah daratan dan
akan
 mengalir kembali ke sungai
 Siklus hidrologi panjang : terjadi pada daerah beriklim subtropis atau daerah
pegunungan
 awan tidak berubah langsung jadi air tetapi menjadi salju dan membentuk gletser
yang
 dimana gletser akan mencair membentuk aliran sungai untuk menuju Laut kembali
24) Apa yang dimaksud dengan daur air?
Daur air adalah siklus air yang tidak pernah berhenti, dimana bermula dari uap air
yang ada di atmosfer sampai kembali lagi ke atmosfer
25) Sebutkan proses yang terjadi pada siklus hidrologi sedang!
 Peristiwa evaporasi dan transpirasi
 Awan tertiup angin menuju daratan
 Presipitasi jatuh di tanah dan diserap melalui infiltrasi
26) Sebutkan dan jelaskan dengan singkat proses siklus hidrologi?
 Evaporasi adalah proses terjadinya penguapan air yang ada di permukaan bumi.
 Transpirasi adalah penguapan air dipermukaan bumi hanya terjadi di badan air dan
tanah.
 Evapotranspirasi adalah penguapan air keseluruhan yang terjadi diseluruh
permukaan bumi, baik yang terjadi pada bada air dan tanah, maupun pada jaringan
makhluk hidup.
 Sublimasi adalah proses perubahan es dikutub atau dipuncak gunung menjadi uap
air tanpa melalui proses fase cair terlebih dahulu.
 Kondensasi adalah perubahan wujud uap air menjadi es tersebut terjadi karena
pengaruh suhu udara yang sangat rendah dititik ketinggian tertentu.
 Adveksi adalah proses perpindahan awan dari suatu titik ke titik lain dalam satu
horizontal akibat arus angin atau perbedaan tekanan udara.
 Presipitasi adalah proses mencairnya awan akibat pengaruh suhu udara yang tinggi.
 Run off adalah proses pergerakan air dari tempat yang tinggi ke tempat yang
rendah dipermukaan bumi.
 Infiltrasi adalah proses pergerakan air kedalam tanah.
27) Mengapa air di dalam bumi tidak pernah habis?
Karena adanya siklus hidrologi
28) Apa penyebab terjadinya siklus hidrologi?
karena adanya energy yang menyertai perpindahan dan perubahan wujud dari air.
Energi tersebut secara langsung maupun tidak langsung adalah panas yang berasal
dari matahari dan energi gravitasi
29) Perbedaan air permukaan dengan air tanah itu apa?
Air permukaan yaitu air yang berada pada permukaan tanah seperti pada aliran air,
sungai, danau. Sedangkan air tanah itu jumlah air yang terdapat didalam tanah yang
biasanya berasal dari rembesan air permukaan

Anda mungkin juga menyukai