Anda di halaman 1dari 2

TERM OF REFERENCE DAN KURIKULUM

MATERI SEMINAR KARYA TULIS ILMIAH


“Mengembangkan Kemampuan Literasi, Memperkuat Identitas Diri Mahasiswa”

Narasumber : Lukman
Moderator : M. Bintang Sancaya Sakti
Materi : Seminar Karya Tulis Ilmiah

A. Gambaran Umum
Mahasiswa adalah tingkatan tertinggi bagi seseorang yang sedang menempuh
jenjang pendidikan untuk mendapatkan gelar sarjana. Mahasiswa dianggap sebagai
seorang cendekiawan yang mampu atau mahir dalam ilmu pengetahuan. Menjadi
seorang mahasiswa tentunya ada tuntutan untuk mampu menciptakan karya tulis
ilmiah. Namun, kenyataanya mahasiswa masih belum mampu dalam hal tersebut.
Sistematika penulisan karya tulis ilmiah yang benar dan bagaimana agar penulisan
terbebas dari plagiasi. Problematika yang seperti ini masih sering dialami mahasiswa.
Hal ini juga dirasakan oleh mahasiswa baru. Mereka masih asing dengan makalah,
proposal, riview buku atau artikel. Namun, hal tersebut harus menjadi makanan
sehari – hari selama di bangku perkuliahan.

B. Bentuk Acara
Sesi acara ini berupa ceramah dan tanya jawab adapun perlengkapan yang
disediakan oleh panitia adalah:
1. Mic
2. LCD
3. Screen
4. Laptop
5. Sound System

C. Peserta
Sasaran kegiatan ini adalah mahasiswa baru UIN Sunan Ampel Surabaya,
khususnya mahasiswa baru Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

D. Target dan Arahan Materi


Beberapa hal yang harus dicapai melalui materi ini adalah:
1. Mahasiswa baru dapat memahami bagaimana cara penulisan karya tulis ilmiah
2. Mahasiswa baru dapat memahami bagaimana cara agar terbebas dari plagiasi
3. Mahasiswa baru dapat memahami dampak dari penulisan karya tulis ilmiah
4. Mahasiswa baru dapat memahami dampak negatif dari penulisan karya tulis ilmiah

E. Tujuan Umum
Mahasiswa baru dapat memahami dan menyadari akan dampak dan
pentingnya penulisan karya tulis ilmiah yang baik dan benar.
F. Acara
Pemaparan materi dan tanya jawab

G. Waktu dan Tempat


waktu pelaksanaan kegiatan ini adalah:
waktu : Senin, 17 September 2018
Durasi : 75 menit
Tempat : Aula Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Ampel Surabaya

H. Penutup
Term Of Reference ini disusun sebagai kerangka acuan dalam materi Seminar
Karya Tulis Ilmiah

Anda mungkin juga menyukai