Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BUTON TENGAH

DINAS PEKERJAAN UMUM DAN TATA RUANG


Jln. Gersamata No. .... Kec. Lakudo
Labungkari

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)


JASA KONSULTANSI

PENGGUNA ANGGARAN : ...............................

SATKER/SKPD : DINAS PEKERJAAN UMUM DAN TATA RUANG

NAMA PPK : .....................................

NAMA PEKERJAAN : BELANJA JASA KONSULTANSI PENELITIAN


TENTANG STANDARISASI HARGA BARANG
DAN JASA KONSTRUKSI

TAHUN ANGGARAN 2020


KERANGKA ACUAN KERJA (KAK) JASA KONSULTANSI
PEKERJAAN:
BELANJA JASA KONSULTANSI PENELITIAN TENTANG STANDARISASI
HARGA BARANG DAN JASA KONSTRUKSI
1. LATAR : Bahwa dalam penyelenggaraan pembangunan gedung
BELAKANG
dan fasilitas umum yang dibiayai dengan APBD Kabupaten
Buton Tengah harus dapat dilaksanakan secara efektif dan
efisien dengan prinsip persaingan sehat, transparan, terbuka
dan perlakuan yang adil bagi semua pihak sehingga hasilnya
dapat dipertanggung-jawabkan baik dari segi fisik, keuangan
maupun manfaatnya bagi masyarakat Kabupaten Buton
Tengah.

Dalam rangka mendukung penyusunan anggaran yang


efektif dan efisien terkait dengan penentuan harga satuan
kegiatan dalam setiap anggaran belanja daerah maupun
anggaran belanja program / kegiatan pembangunan, maka
diperlukan standar harga yang akan dijadikan pedoman bagi
penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk
program/kegiatan konstruksi. Penyusunan standar harga
satuan ini didasarkan atas hasil survey harga bahan/material
dan upah pekerjaan jasa konstruksi di wilayah Kabupaten
Buton Tengah dan pertimbangan lainnya berupa survey
harga pabrik dan atau distributor

Standar harga satuan pekerjaan konstruksi ini selain


sangat dibutuhkan oleh SKPD di lingkup Pemerintah
Kabupaten Buton Tengah juga sangat dibutuhkan bagi
kepentingan masyarakat khususnya bagi pengguna jasa
konstruksi dan jasa konsultans
2. MAKSUD DAN : a. Maksud
TUJUAN
Maksud penyusunan Standar Harga Satuan Pekerjaan
Konstruksi adalah agar tersedianya informasi tentang
standar harga upah dan bahan pekerjaan konstruksi yang
selanjutnya dapat dijadikan sebagai acuan atau pedoman
tentang Standar Harga Jasa Konstruksi yang ditetapkan /
disahkan oleh Pemerintah Kabupaten Buton Tengah dalam
bentuk Surat Keputusan Buton Tengah.

b. Tujuan
Tujuan penyusunan Standar Harga Satuan Pekerjaan
Konstruksi adalah untuk memberikan informasi obyektif
kepada pengguna jasa konstruksi dan semua pihak yang
memerlukan acuan / pedoman standar harga satuan
pekerjaan konstruksi
3. TARGET/ : Sasaran yang hendak dicapai dalam pelaksanaan kegiatan ini
SASARAN
adalah tersedianya acuan/pedoman harga satuan bahan
pekerjaan konstruksi dalam pelaksanaan Keputusan Kepala
Daerah tentang Standar Satuan Harga (SSH) dilingkup
Pemerintah Kabupaten Buton Tengah Tahun Anggaran 2021
4. NAMA : Nama organisasi yang menyelenggarakan/melaksanakan
ORGANISASI
pengadaan konsultansi:
PENGADAAN
KONSULTANSI a. K/L/D/I : Kabuapten Buton Tengah
b. Satker/SKPD: Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
c. PPK : Ir. H. MAIYNU
5. SUMBER : a. Sumber Dana :
DANA DAN
APBD yang bersumber dari DPA Dinas Pekerjaan Umum
PERKIRAAN
BIAYA dan Tata Ruang Kabupaten Buton Tengah Tahun Anggaran
2020

b. Total perkiraan biaya yang diperlukan :


Rp.254.980.000,00 ( Dua Ratus Lima Puluh Empat
Juta Sembilan Ratus Delapan Puluh Ribu Rupiah )
6. RUANG : Ruang lingkup Pekerjaan Penyusunan Analisa Harga Satuan
LINGKUP,
Pekerjaan Konstruksi Tahun Anggaran 2020, pada prinsipnya
LOKASI
PEKERJAAN, dapat digolongkan menjadi dua bagian, yaitu
FASILITAS
1. Ruang lingkup wilayah
PENUNJANG
2. Ruang lingkup kegiatan

1. Ruang lingkup wilayah


Lokasi survey dilaksanakan di pada wilayah Kabupaten
Buton Tengah yang terdiri dari :
− Kecamatan Lakudo
− Kecamatan Gu
− Kecamatan Sangia Wambulu
− Kecamatan Mawasangka Tangah
− Kecamatan Masangka Timur
− Kecamatan Mawasangka
− Kecamatan Talaga.

2. Ruang Lingkup Kegiatan


Untuk mencapai tujuan diatas, maka ruang lingkup
kegiatan yang akan dilaksanakan adalah :
− Mempelajari dokumen-dokumen yang akan
disajikan sebagai dasar dalam pelaksanaan
pekerjaan
− Melakukan koordinasi dengan SKPD tentang
masukan standar harga yang akan digunakan;

− Melakukan kegiatan survey, klasifikasi, analisa


harga dan database harga satuan upah dan bahan
pekerjaan konstruksi agar sesuai dengan perjanjian
pelaksanaan pekerjaan;
− Melakukan evaluasi atas hasil klasifikasi dan
analisa harga satuan upah dan bahan pekerjaan
konstruksi hasil survey;
− Pengolahan data harga satuan;
− Pembuatan laporan harga satuan;
− Menyusun dalam bentuk Buku Analisa Harga
Satuan Pekerjaan Tahun 2020 dan diserahkan
kepada pemberi tugas

Lokasi Pekerjaan
Lokasi dari kegiatan ini adalah yang tercakup dalam Wilayah
Kabupaten Buton Tengah Prov. Sulawesi Tenggara

Fasilitas penunjang yang disediakan oleh PA/KPA/PPK :


PPK/PPTK akan mengangkat petugas atau wakilnya yang
bertindak sebagai pengawas atau pendamping/counterpart
atau project officer (PO) dalam rangka pelaksanaan jasa
konsultansi, yang akan ditunjuk kemudian dan apabila
diperlukan.
7. PRODUK YANG : Produk yang dihasilkan (keluaran/output) dari pelaksanaan
DIHASILKAN
pekerjaan ini adalah termuatnya informasi harga upah dan
bahan pekerjaan konstruksi dalam SSH Tahun 2020 dan SSH
2021
8. WAKTU : Waktu yang diperlukan untuk pekerjaan/pengadaan jasa
PELAKSANAAN
konsultansi ini yaitu selama 90 (Sembilan puluh) hari
kalender atau 3 (tiga) bulan.
9. TENAGA AHLI :
YANG
Untuk melaksanakan pekerjaan ini, Konsultan Perencana
DIBUTUHKAN
harus menyediakan tenaga yang memenuhi ketentuan, baik
ditinjau dari segi lingkup pekerjaan maupun tingkat
kompleksitas pekerjaan sesuai dengan KAK.

Tenaga – tenaga yang dibutuhkan dalam kegiatan


perencanaan ini terdiri dari :

a. a. Tenaga Ahli

Satuan
Posisi Kualifikasi Jml
Waktu
Ketua Tim Min S1 Teknik Sipil, Min 1 6 Minggu
(Team Leader) Pengalaman 2 (dua)
Tahun, dan memiliki
Tenaga Ahli (SKA) Ahli
Muda Teknik Jalan & Ahli
Muda Sumber Daya Air
Ahli Teknik Sarjana Strata Satu (S1) 1 6 Minggu
Sipil Teknik Sipil/ Arsitektur
lulusan perguruan tinggi
negeri atau yang
disamakan dengan
pengalaman minimal satu
(1) tahun dengan Surat
Keterangan Tenaga Ahli
(SKA) Ahli Muda Teknik
Bangunan Gedung serta.

b. Tenaga Pendukung

Satuan
Posisi Kualifikasi Jml
Waktu
Tenaga Sarjana Strata Satu (S1) 1 5 Minggu
Ekonomi Akuntansi/Manajemen
lulusan perguruan tinggi
negeri atau yang
disamakan dengan
pengalaman minimal satu
(1) tahun

Surveyour Lulusan STM atau SMA 2 3 Bulan


dengan pengalaman
minimal dua (2) tahun
dalam hal survei lapangan

Administrasi Lulusan STM atau SMA 1 3 Bulan


dengan pengalaman
minimal dua (2) tahun
dalam hal administrasi
dan keuangan sederhana
proyek
10 LAPORAN : Laporan yang harus dipenuhi dalam pengadaan jasa
konsultansi ini, adalah :
Dokumen Standarisasi Harga Satuan
- Dokumen ini berisi semua daftar harga barang, bahan dan
upah yang berhubungan dengan pekerjaan konstruksi,
yang telah disurvey berdasarkan harga di lapangan.
- Dokumen dijilid dan diserahkan scara sekaligus, yaitu
Sebanyak 7 (buku)

Labungkari, Mei 2020

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang


Kabupaten Buton Tengah
Selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)

..................................
Nip. ..................................

Anda mungkin juga menyukai