Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN PEKERJAAN

PEMASANGAN BRONJONG JEMBATAN KENANGKANG

I. LOKASI PEKERJAAN
Jembatan Kenangkang PT. Bahtera Alam Tamiang

II. TUJUAN PEKERJAAN


Pekerjaan pemasangan bronjong bertujuan sebagai pelindung timbunan tanah di area
pile cap abutment dari gerusan aliran sungai.

III. LINGKUP PEKERJAAN


1. Pekerjaan ini meliputi semua penyediaan tenaga, alat-alat kerja dan alat
pelindung diri (APD) yang diperlukan untuk Pekerjaan ini.
2. Mempersiapkan peralatan keselamatan kerja dan pelindung diri untuk
meminimalisir kemungkinan kejadian kecelakaan kerja. Pelindung diri minimum
yang digunakan adalah (rompi, helmet, dan safety shoes)
3. Membuat dokumentasi laporan berupa foto-foto kegiatan pelaksanaan Pekerjaan
dari 0%, 50% sampai 100%.
4. Sebelum hasil Pekerjaan diserahkan kepada Direksi Teknik, Rekanan harus
meneliti bagian yang mungkin perlu penyempurnaan yang harus diperbaiki sesuai
dengan kewajiban dan tanggung jawabnya.
5. Temuan-temuan pada pemeriksaan yang disaksikan oleh Rekanan akan dicatat
untuk dijadikan acuan dalam Pekerjaan perbaikan atau pemeliharaan, kecuali
adanya Pekerjaan perubahan yang muncul selama dalam pelaksanaan Pekerjaan.
6. Tanpa mengurangi kewajiban Rekanan untuk melaksanakan perbaikan terhadap
Pekerjaan yang tidak memenuhi ketentuan atau gagal sebagaimana disyaratkan
di atas, Rekanan juga harus bertanggungjawab untuk memperbaiki sampai
kondisi baik sesuai spesifikasi ini.
7. Lingkup Pekerjaan ini adalah:
a. Pekerjaan persiapan;
b. Pekerjaan Pemasangan Bronjong
IV. SPESIFIKASI DAN TEKNIS PELAKSANAAN PEKERJAAN
1. Ukuran batu kali/belah adalah min 20-30 cm
2. Kawat bronjong yang digunakan adalah adalah kawat diameter 3mm yang telah
di galvanize
3. Diameter lubang anyaman kawat bronjong adalah 8-10 cm
4. Rekanan wajib membersihkan area pekerjaan terlebih dahulu untuk
mempersiapkan lokasi pekerjaan.
5. Sebelum melakukan pemasangan bronjong, dipastikan area plie cap abutment
tidak terdapat rongga (padat oleh tanah)

Pile cap abutment

Bronjong tingkat atas P = 3 m

Bronjong tingkat bawah P = 6 m

6. Dimensi bronjong tingkat bawah harus menutupi bagian pile cap abutment,
sehingga memproteksi bagian bagian pile cap abutment.
7. Bronjong baru diikatkan dengan bronjong lama untuk menambah kekuatan.

Anda mungkin juga menyukai