Anda di halaman 1dari 2

2/16/2020 Surat Al-Qashash Ayat 77 Arab, Latin, Terjemahan Arti Bahasa Indonesia

ُ‫ۖ َوأَ ْﺣﺴ ْﻦ َﻛﻤَﺎ أَ ْﺣ َﺴ َﻦ اﷲﱠ‬


‫ﺼﯿﺒَ َﻚ ِﻣ َﻦ اﻟ ﱡﺪ ْﻧﯿَﺎ‬ َ ‫ﺎك اﷲﱠُ اﻟ ﱠﺪا َر ْاﻵ ِﺧﺮ‬
َ َ‫َوا ْﺑﺘَﻎ ِﻓﯿﻤَﺎ آﺗ‬
ِ ِ َ‫ﺲ ﻧ‬
َ ‫ۖ َوَﻻ ﺗَ ْﻨ‬
‫َة‬ ِ
ْ ‫ۖ إ ﱠن اﷲﱠَ َﻻ ﯾُﺤ ﱡﺐ اﻟْﻤ‬
َ ‫ُﻔ ِﺴ ِﺪ‬
‫ﯾﻦ‬ ْ َ‫ۖ َوَﻻ ﺗَ ْﺒﻎ اﻟْ َﻔ َﺴﺎ َد ﻓﻲ ْاﻷ‬
َ ‫إﻟَ ْﯿ‬
ِ ِ ‫ض‬ِ ‫ر‬ ِ ِ ‫ﻚ‬ ِ

Arab-Latin: Wabtagi fīmā ātākallāhud-dāral-ākhirata wa lā tansa nasībakạ minad-dun-yā


wa ahsing
̣ kamā ahsanallāhu
̣ ilaika wa lā tabgil-fasāda fil-ard,̣
innallāha lā yuhibbul-mufsidīn
̣

Terjemah Arti: Dan carilah pada apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu
(kebahagiaan) negeri akhirat, dan janganlah kamu melupakan bahagianmu dari (kenikmatan)
duniawi dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik,
kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di (muka) bumi. Sesungguhnya Allah tidak
menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan.

Terjemahan Makna Bahasa Indonesia (Isi Kandungan)


Dan carilah pahala negeri akhirat pada apa yang Allah berikan kepadamu berupa harta
benda, dengan mengamalkan ketaatan kepada Allah melalui harta itu di dunia ini. Dan
janganlah kamu lupakan bagianmu dari dunia dengan jalan bersenang-senang di dunia ini
dengan hal-hal yang halal, tanpa berlebihan. Dan berbuat baiklah kepada orang-orang
dengan memberikan sedekah, sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu dengan
(memberikan) harta yang banyak. Dan janganlah kamu mencari apa yang diharamkan oleh
Allah berupa tindakan berbuat kerusakan di muka bumi dan penganiayaan terhadap
kaummu. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan dan Dia
akan membalas mereka atas amal perbuatan buruk mereka.”

Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

77. Dan mohonlah kepada Allah pahala di kehidupan Akhirat terkait harta yang telah
diberikan Allah kepadamu, dengan cara menginfakkannya pada jalan-jalan kebaikan dan
janganlah kamu lupa bagianmu dari makan, minum, pakaian dan kenikmatan-kenikmatan
lainnya, tanpa berlebih-lebihan dan tidak sombong. Dan perbaikilah hubungan dengan
Rabbmu dan dengan hamba-hamba-Nya sebagaimana Rabbmu Yang mahasuci berbuat baik
kepadamu. Dan janganlah kamu berbuat kerusakan di muka bumi dengan melakukan
kemaksiatan dan meninggalkan ketaatan, sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang
yang berbuat kerusakan di muka bumi dengan perbuatan tersebut, justru Dia murka.
https://tafsirweb.com/7127-surat-al-qashash-ayat-77.html 1/2
2/16/2020 Surat Al-Qashash Ayat 77 Arab, Latin, Terjemahan Arti Bahasa Indonesia

Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr.


Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

ٰ
77. ‫اﻻ ِﺧ َﺮ َة‬ َ ‫ٰى َﻚ اﷲُ اﻟ ﱠﺪ‬
ْ ‫ار‬ َ‫ۖ وَاﺑْﺘَﻎ ﻓﯿ َﻤﺂ َءاﺗ‬
(Dan carilah pada apa yang telah dianugerahkan Allah
ِ ِ
kepadamu (kebahagiaan) negeri akhirat)
Maka belanjakanlah harta itu pada apa yang diridhai Allah, bukan digunakan untuk
menyombongkan diri.

‫ﺼﯿﺒَ َﻚ ِﻣ َﻦ اﻟ ﱡﺪﻧْﯿَﺎ‬ َ ‫ۖ( و‬dan janganlah kamu melupakan bahagianmu dari (kenikmatan) duniawi)
َ َ َ‫َﻻ ﺗ‬
ِ ‫ﻨﺲ ﻧ‬
Yakni janganlah kamu lalaikan bagianmu di dunia dalam menikmati hartamu yang halal.

َ َ
‫ۖ( وَأ ْﺣ ِﺴﻦ َﻛ َﻤﺂ أ ْﺣ َﺴ َﻦ اﷲُ إﻟَﯿْ َﻚ‬dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah
ِ
berbuat baik kepadamu)
Dengan kenikmatan yang telah Allah berikan kepadamu di dunia.

‫ض‬ َْ ْ َ َ َ ْ َْ َ ۖ
ِ ‫ ( وَﻻ ﺗﺒ ِﻎ اﻟﻔﺴﺎد ﻓِﻰ اﻷر‬dan janganlah kamu berbuat kerusakan di (muka) bumi)
Yakni janganlah kamu bermaksiat kepada Allah di bumi.

َ ‫ﺐ اﻟْ ُﻤﻔْﺴﺪ‬
‫ﯾﻦ‬ ‫(إ ﱠن اﷲَ َﻻ ﯾُ ِﺤ ﱡ‬Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat
ِِ ِ
kerusakan)
Yakni kerusakan di bumi.

https://tafsirweb.com/7127-surat-al-qashash-ayat-77.html 2/2

Anda mungkin juga menyukai