Anda di halaman 1dari 3

SOAL POST-TEST MATA KULIAH KEWIRAUSAHAAN

PROGRAM SUDI KEPERAWATAN PROGRAM SARJANA SEMESTER VI (ENAM)


INSTITUT MEDIKA Drg SUHERMAN (IMDS)

Senin, 13 April 2020, Pkl 09.30-11.30 WIB

Pilih salah satu jawaban A,B, C, atau D yang menurut Saudara benar.
1. Seorang wirausaha harus percaya diri, berorientasi pada tugas dan hasil, serta
berorientasi ke masa depan. Hal ini merupakan ….
A. motif wirausaha
B. nilai-nilai wirausaha
C. motif kewirausahaan
D. nilai-nilai kewirausahaan
2. Berikut merupakan sikap dan perilaku dari seorang wirausaha yaitu ….
A. menghindari tantangan
B. emosiolnal
C. sopan
D. berpandangan ke depan
3. Wirausaha yang memiliki motif berprestasi pada umumnya memiliki ciri ….
A. memiliki tanggung jawab yang tinggi
B. berpikir berkali-kali dalam mengamil tantangan
C. mudah curiga
D. tidak ingin membuka banyak peluang
4. Tokoh yang pertama kali mengemukakan tentang teori motivasi adalah ….
A. Abraham Maslow
B. Zimmerer
C. Suryana
D. Robbin
5. David McClelland mengelompokkan kebutuhan menjadi ....
A. 1 kelompok
B. 2 kelompok
C. 3 kelompok
D. 4 kelompok
6. Nilai-nilai keorisinalitasan dapat dilihat dari ciri-ciri seorang wirausaha, yaitu ….
A. mudah puas
B. menuangkan imajinasi
C. tidak mudah puas
D. tampil beda
7. Kebutuhan untuk berprestasi, berorientasi laba, ketekunan dan kesabaran, tekad kerja
keras, mempunyai dorongan kuat, energetik dan inisiatif. Pernyataan tersebut masuk
ke dalam nilai hakiki wirausaha yang ….
A. berorientasi pada tugas dan hasil
B. percaya diri
C. keberanian mengambil risiko
D. percaya diri
8. Sikap dan perilaku yang selalu terbuka terhadap saran dan kritik, mudah bergaul,
bekerjasama, dan mengarahkan orang lain. Pernyataan tersebut merupaka pengertian
….
A. wirausaha
B. kewirausahaan
C. kepemimpinan
D. kerja keras
9. Kemampuan untuk berpikir yang baru dan berbeda merupakan definisi dari ….
A. inovasi
B. tepat guna
C. kreativitas
D. motivasi
10. Sikap dan perilaku di bawah ini merupakan sikap dan perilaku pada seorang wirausaha
yang gagal ….
A. berani mengambil risiko
B. berorientasi pada masa depan
C. perhitungan
D. tanggung jawab
11. Suatu keadaan individu dimana individu menjadi terikat oleh tindakan yang
menimbulkan keyakinan untuk menunjang aktivitas dan keterlibatan individu tersebut
merupakan pengertian dari ….
A. komitmen
B. kepemimpinan
C. wirausaha
D. wirausahawan
12. Komitmen sangat penting bagi wirausaha. Berikut merupakan kegunaan dari
komitmen, kecuali ….
A. meningkatkan rasa hati-hati dalam berwirausaha
B. meningkatkan kepercayaan pelanggan
C. meningkatkan semangat wirausaha
D. mendapatkan hasil usaha yang maksimal
13. Salah satu faktor yang menunjukkan seseorang berkomitmen tinggi terhadap
pekerjaannya adalah ….
A. mempunyai dedikasi yang tinggi
B. kepemimpinan
C. kreativitas
D. inovasi
14. Arti lain dari komitmen, yaitu ....
A. berusaha
B. kenyamanan
C. bertindak
D. kesenangan
15. Wirausaha diharuskan memiliki komitmen yang tinggi sehingga menunjukkan ciri
seorang wirausaha yang konsisten, tegas dan adil. Pernyataan tersebut merupakan
seorang wirausaha yang berkomitmen tinggi melalui sikap ….
A. konsisten
B. adil dan tegas
C. kharisma
D. konsentrasi pada manusia

16. Seorang wirausaha harus fokus pada manusia, dengan memperhatikan masalah,
keinginan dan perkembangan bawahannya. Dengan demikian karyawan akan
bergairah dan senang mendapat tugas sekecil apapun serta selalu berusaha untuk
menyelesaikan tugas tersebut. Pernyataan tersebut merupakan seorang wirausaha
yang berkomitmen tinggi melalui sikap …..
A. konsisten
B. adil dan tegas
C. kharisma
D. konsentrasi pada manusia
17. Komitmen tinggi dalam berwirausaha memiliki banyak unsur, diantaranya unsur yang
mencerminkan tingkat penalaran, yaitu ….
A. keterampilan
B. pengetahuan
C. sikap dan mental
D. kewaspadaan
18. Komitmen tinggi dalam berwirausaha memiliki banyak unsur, diantaranya unsur yang
mencerminkan kemampuan kerja fisik seseorang yang diperoleh dari proses pelatihan
yaitu ….
A. keterampilan
B. pengetahuan
C. sikap dan mental
D. kewaspadaan
19. Komitmen tinggi dalam berwirausaha memiliki banyak unsur, diantaranya unsur yang
merupakan perpaduan unsur pengetahuan dan unsur sikap serta mental dalam
menghadapi yang mungkin akan dialami dalam berwirausaha yaitu ….
A. keterampilan
B. pengetahuan
C. sikap dan mental
D. kewaspadaan
20. Jenis-jenis komitmen dalam berwirausaha, kecuali ….
A. komitmen terhadap diri sendiri
B. komitmen terhadap keluarga
C. komitmen terhadap aspek hukum
D. komitmen terhadap aspek sosial

SOAL ESSAY
1. Jelaskan mengenai nilai wirausaha!
2. Jelaskan dan berikan contoh sikap dan perilaku wirausaha!
3. Jelaskan tentang peran kepemimpinan dalam berwirausaha!
4. Apakah yang mendorong seseorang memiliki prestasi tinggi?
5. Jelaskan pengertian komitmen!
6. Jelaskan peran komitmen dalam berwirausaha!
7. Jelaskan mengapa seorang wirausaha sangat perlu berkomitmen tinggi!
8. Jelaskan penerapan komitmen tinggi dalam berwirausaha!

### SELAMAT MENGERJAKAN ###

Anda mungkin juga menyukai