Anda di halaman 1dari 6

Jelaskan fungsi perangkat lunak berikut:

a.       Program aplikasi
b.       Program sistem
c.       Spreadsheet
d.       Word processor
e.       Personal information manager
f.        Web browser

A.   Application Program (Program Aplikasi), yaitu perangkat lunak yang memiliki


fungsi tertentu, misalnya software untuk presentasi, software akuntansi, dan lain
sebagainya. Beberapa contoh Program Aplikasi adalah; Microsoft Office Word, Microsoft
Office Excel, MYOB, OpenOffice.org, dan lainnya.
·         Program Aplikasi Serbaguna adalah program aplikasi yang dapat digunakanoleh
pemakai untuk melaksanakan hal-halyang bersifat umum.
·         Program Aplikasi Spesifik adalah program yang ditujukanuntuk menanganihal-
halyang sangat spesifik. Misalnya, program pada sistem POS ( point – of – sale ) dan
ATM.
 
B.   Program sistem adalah program yang digunakan untuk mengontrol sumber daya
computer, seperti CPU dan peranti masukan-keluaran. Kedudukan program ini adalah
sebagai perantara antara program aplikasi dan perangkat keras computer. Itulah
sebabnya, peran program sistem sering kali tidak terlihat secara langsung.
 
C.    Spreadsheet adalah sebuah dokumen yang menyimpan berupa data di dalam baris
(Row) baik itu horizontal maupun Vertikal (columns). Di bagian baris biasanya akan di
beri petunjuk berupa label dengan menggunakan nomor seperti 1,2,3 dan seterusnya
sedangkan pada bagian kolom akan di beri label menggunakan abzad di mulai dari
huruf A hingga Z dan seterusnya berguna untuk memudahkan pengguna dalam
pembacaan atau peletakan dari data yang ada di dalamnya.
 
D.   Word Processor adalah  suatu aplikasi komputer yang digunakan untuk produksi
(termasuk penyusunan, penyuntingan, pemformatan, dan kadang pencetakan) segala
jenis bahan yang dapat dicetak. 
 
E.    Esential PIM (Personal Information Manager)
Berfungsi untuk mengingatkan kegiatan atau jadwal pekerjaan yang harus dilakukan.
Pada essential PIM terdapat fasilitas Calender, Schedule, Notes, To-Do list, dan Contacts.
 
F.    Web Browser adalah suatu program atau software yang digunakan untuk
menjelajahi internet atau untuk mencari informasi dari suatu web yang tersimpan
didalam komputer. Awalnya, web browser berorientasi pada teks dan belum dapat
menampilkan gambar. Beberapa fungsi web browser dijabarkan secara singkat dalam list
berikut ini:
 
·         Untuk menampilkan halaman atau situs-situs website
·         Menerjemahkan script menjadi tampilan yang menarik
·         Menjamin keamanan situs website yang dikunjungi
·         Mendukung penyimpanan data halaman secara offline.
·         Memberikan dukungan untuk akses ke mesin-mesin pencari seperti google, yahoo
dll.

Question 2
Complete

Marked out of 1.00

Flag question

Question text

Sebutkan macam-macam generasi Bahasa pemrograman dan berikan contoh masing-


masing.

Generasi ke-1: machine language


Bahasa pemrograman generasi pertama berorinetasi pada mesin. Program disusun
menggunakan bahasa mesin/kode mesin. Bahasa Mesin adalah bahasa tingkat rendah
yang hanya dipahami oleh komputer. 

Generasi ke-2: assembly language: Assembler


Pemrograman dengan bahasa pemrograman assembly ( rakitan ) merupakan generasi ke
dua setelah generasi bahasa mesin, bahasa pemrograman assembly memiliki keyword
yang lebih kompleks dari pada bahasa mesin yang hanya berisi karakter “0” dan “1” saja
sehingga relatif lebih mudah di mengerti oleh programmer.
contoh : Assembly

Generasi ke-3: high level programming language, 


Pada generasi ini mulai muncul bahasa pemrograman prosedural yang mengadopsi
bahasa yang mirip dengan bahasa manusia. Contoh : WRITE (untuk menampilkan
kelayar) READ (untuk membaca data masukan dari keyboard). Bahasa pada generasi ini
disebut juga Bahasa beraras tinggi / High Level Language 
contoh: PASCAL, FORTRAN, C, COBOL, BASIC

Generasi ke-4: 4 GL (fourth-generation language), 


Bahasa generasi ke-empat disebut juga dengan Very High Level Language atau Problem
Oriented Language (bahasa yang berorientasi pada masalah) karena memungkinkan
pemakai menyelesaikan masalah dengan sedikit penulisan kode pemrograman
dibandingkan dengan bahasa prosedural.
contoh:  MySQL, Oracle, Microsoft Access,

Generasi ke-5: 
 Generasi bahasa pemrograman yang ke lima lebih menekankan pada aspek efisiensi dan
penggunaan kembali ( re-use-able ) modul – modul yang di buat dengan bahasa
pemrograman tingkat tinggi tertentu, generasi ke – 5 ini juga di kenal dengan nama
“intellegent programming” ( pemrograman kecerdasan ) yang menekankan aspek
otomatisasi dalam setiap prosesnya. Kecerdasan buatan merupakan disiplin ilmu
komputer yang mempelajari cara komputer meniru kecerdasan manusia. 
contoh : PROLOG dan LISP.

Question 3
Complete

Marked out of 1.00

Flag question

Question text

Apa yang dimaksud dengan pemrograman berorientasi objek? Berikan contoh beberapa
bahasa pemrograman yang berorientasi objek.
pemrograman berorientasi objek merupakan metode yang berorientasi terhadap
objek. Dimana semua data maupuan fungsi di definisikan ke dalam beberapa kelas atau
objek yang tujuannya yaitu saling bekerjasama untuk memecahkan suatu masalah.

contoh : 
JavaScript
PHP5
Ruby
Java
Dart
Python

Question 4
Complete

Marked out of 1.00

Flag question

Question text

Apa sistem operasi itu? Berikan beberapa contoh.

sistem operasi adalah salah satu perangkat lunak atau software yang bertanggunga
jawab mengatur atau mengontrol kerja perangkat keras atau hardware dan menjalankan
aplikasi atau software didalam suatu sistem komputer.

Contohnya: 

1. Windows

Windows adalah salah satu OS yang paling banyak digunakan saat ini. Pada tahun 1990
Windows dikeluarkan pertama kali  oleh Perusahaan Microsoft Corporation yang dinamai
dengan windows 3.0 yang berbasis GUI. Ada banyak sekali versi yang dikeluarkan oleh
windows tapi yang paling banyak digunakan belakangan ini yaitu versi: windows 7,
windows 8, dan versi terbarunya yaitu windows 10. Windows sendiri menawarkan
kemudahan cara pengoperasiannya bagi para User.

2. Microsoft DOS (Disk Operating System)

DOS adalah salah satu sistem operasi yang banyak digunakan oleh komputer IMB-PC
maupun oleh komputer yang kampatibel dengan OS Microsoft DOS. Mic DOS dilauching
pertama kali di tahun 1981. OS ini dibuat oleh tim petterson dari perusahaan Seatle
Computer Products(SCT) sebelum dikembangkan oleh Microsoft.

3. Macintosh (Mac OS) 

Adalah Operating system yang diciptakan khusus untuk komputer macintosh serta OS ini
tidak kompatibel dengan Personal Computer yang berbasi IMB. MAC OS pertamakali
dikenalkan secara public pada tahun 1984, Os ini dibuat oleh Apple Computer

4. Linux 

Linux merupakan salah satu OS yang bertipe Unix modular. Linux diperkirakan
dikembangkan sekitar tahu 1970-an hingga 1980-an. Linux menggunakan kernel
Monolitik. Perbedaan OS linux dari disistem operasi yang lain yaitu OS ini memiliki kernel
dan komponen-komponen yang terbuka.

5. Unix 

Unix merupakan OS yang banyak digunakan di komputer supercomputer dan


mainframe, atau lebih tepatnya di perusahaan besar yang menggunakan supercomputer
untuk menglola data yang sangat besar.

Question 5
Complete

Marked out of 1.00

Flag question
Question text

Apa perbedaan freeware dan freesoftware? Apa pula yang dimaksud dengan open
source?

Freeware adalah perangkat lunak yang tersedia untuk digunakan tanpa biaya moneter
atau dengan biaya opsional,  tetapi biasanya (meskipun tidak selalu) ditutup sumber
dengan satu atau lebih terbatas hak penggunaan.

free software adalah Perangkat lunak bebas berbeda dari perangkat lunak berpemilik
(seperti Microsoft Windows), yang untuk berbagai derajat tidak memberikan kebebasan
pengguna untuk mempelajari, memodifikasi dan berbagi perangkat lunak, dan
mengancam pengguna dengan sanksi hukum jika mereka tidak sesuai dengan
persyaratan lisensi perangkat lunak membatasi .

open source adalah sebuah software yang dapat di miliki dengan cara mengambil /
mendownload secara gratis dari internet , yang kode softwarenya di publikasikan ke
publik atau pengguna internet

Anda mungkin juga menyukai