Anda di halaman 1dari 3

Nama: Ari Jorgy

Npm: 2018510111
Manajemen Pemasaran Selasa 08.00-10.30

BEBERAPA ISTILAH-ISTILAH DALAM PEMASARAN

1. Direct Marketing 
Direct Marketing adalah sistem marketing dimana organisasi berkomunikasi secara langsung
dengan target customer untuk menghasilkan respons atau transaksi. Respons yang dihasilkan
bisa berupa inquiry, pembelian, atau bahkan dukungan.

2.Advertising
Advertising dapat diartikan sebagai salah satu jenis pemasaraan dengan menggunakan jasa
iklan. Dapat iklan beruupa iklan untuk media eletronik,cetak ataupun spanduk banner dsb.

3.Telemarketing
Telemarketing berasal dari kata Tele dan Marketing. Tele artinya jauh, marketing artinya
aktifitas pemasaran. Jika diartikan secara keseluruhan telemarketing (biasa disingkat dengan
TM) adalah aktifitas memasarkan produk atau jasa melalui saluran komunikasi jarak jauh
(telekomunikasi).

4.Public Relation
Interaksi dan menciptakan opini publik sebagai input yang menguntungkan untuk kedua belah
pihak, dan merupakan profesi yang profesional dalam bidangnya karena merupakan faktor
yang sangat penting dalam pencapaian tujuan organisasi dengan secara tepat dan dengan
secara terus menerus karena public relation merupakan kelangsungan hidup organisasi yang
bersangkutan.

5. Brand Awardness
Brand awareness menjadi salah satu faktor penting yang dibutuhkan para pelaku usaha untuk
memperkuat brand produknya.

6. Market Share
Pangsa pasar (Market share) adalah persentase pasar yang ditentukan dalam ukuran unit
maupun revenue dan dihitung berdasarkan specific entity. Market share merupakan sebuah
indikator tentang apa yang dilakukan sebuah perusahaan terhadap kompetitornya dengan
dukungan perubahan-perubahan dalam sales. 

7. Product Orientation
Perusahaan percaya bahwa mereka mempunyai produk yang superior, berdasarkan kualitas
dan fitur. Berdasarkan anggapan ini, mereka mengira pelanggan akan menyukai juga produk
tersebut.

8. Sales Orientation
Di sini perusahaan berfokus untuk memproduksi produk, lalu mencoba menjualnya ke target
market. Tetapi masalahnya, kemungkinan besar pelanggan tidak menyukai produk yang
ditawarkan kepadanya.

9. Market Orientation
Dalam hal ini perusahaan menempatkan pelanggan sebagai inti dari bisnis. Perusahaan
mencoba memahami kebutuhan pelanggan dengan menggunakan metode riset yang sesuai.
Proses yang sesuai juga diterapkan untuk memastikan informasi dari pelanggan sampai ke
perusahaan. Inti dari semua aktivitas yang dilakukan perusahaan berfokus pada pelanggan. Di
sini pelanggan sungguh menjadi raja.
Dalam iklim persaingan saat ini, menempatkan pelanggan sebagai inti sangatlah penting.
Sementara banyak perusahaan di industri lain mungkin masih mengikuti konsep lain selain
market orientation, mereka yang memilih untuk mengikuti market orientation mempunyai
peluang yang lebih besar untuk sukses.

10. Hashtag
Mungkin bukan lagi kata-kata yang asing bagi Anda yang aktif menggunakan sosial media
seperti Twitter, Instagram bahkan Facebook. Anda memang hanya menuliskan kata setelah
tanda pagar(#). Tapi tahukah Anda menggunakan Hashtag memberikan manfaat yang sangat
banyak untuk meningkatkan popularitas kita di sosial media. Ini pun akan memudahkan orang
dalam menemukan kita ketika Hashtag kita populer dalam pencarian. Sebagian besar
perusahaan besar memiliki hashtag yang unik untuk bisnis mereka. Bahkan mereka akan
banyak membuat hashtag sesuai dengan kondisi dan kebutuhan promosi produk mereka.

11. Social Influencer


Influencer adalah orang yang mengetahui produk kita dengan baik, atau para penggemar yang
mengenal dan menggandrungi produk atau merek kita. Mereka yang antusias dalam berbagai
dan terlibat dalam setiap postingan konten yang kita buat. Anda bisa mulai mencari dan
membangun social influencer untuk bisnis Anda.

12. Promoted
Selain produk yang Anda tawarkan, konten yang Anda buatpun harus dipromosikan dengan
baik. Sebab konten yang menarik akan membuat orang mudah mengenal merek atau produk
kita. Dan jangkauannya pun akan semakin banyak, terlebih ketika kita menggunakan media
yang beragam, seperti sosial media.

13. Blogosphere
Blogosphere adalah istilah umum yang mengacu kepada semua blog yang ada di internet.
Seolah-olah merek memiliki tempat mereka sendiri secara bersama-sama yang disebut
Blogosphere. Dan tempat inilah yang membuat mereka sebuah terhubung.

14. Twitterverse
Tempat lainnya adalah Twitterverse, dimana semua orang yang aktif menggunakan Twitter
bisa berkumpul dan menggunakan Twitter, termasuk ketika Anda menggunakannya untuk
bisnis.

15. Go Viral
Dunia teknologi semakin membuat seseorang mudah untuk mempromosikan sesuatu kepada
orang yang lainnya. Mereka juga semakin mudah dalam menyebarkan konten atau produk
kita kepada orang lain yang lebih potensial. Salah satu caranya yaitu Go Viral.

16. Vlogging
Kata yang sudah mulai membooming di Tahun 2015 ini. Vlogging atau Video Blogging.
Kombinasi yang pas bagi Anda yang mengaku kreatif dan mampu menciptakan konte
pemasaran dengan cara yang berbeda dan lebih unik.

17.Rating
Adalah evaluasi peringkat atau penilaian sesuatu, dalam hal kualitas (misal: rating kritikus
terhadap sebuah novel atau tayangan televisi), kuantitas (misal: seorang atlet yang dinilai
statistik-nya atau penghitungan jumlah penonton televisi/pendengar radio/pembaca koran),
atau beberapa kombinasi dari keduanya. Salah satu contoh rating agency adalah AC Nielsen.

18.Review
Dalam bahasa Indonesia disebut ulasan. Jadi review adalah mengulas sesuatu baik mengupas
kekurangan dan keunggulan, menafsir sesuatu serta memberikan komentar terhadap sesuatu
secara objektif.

19.Sales Promotion
Adalah setiap inisiatif yang dilakukan oleh perusahaan yang bertujuan untuk meningkatkan
sales (penjualan), usage (penggunaan) atau trial (percobaan) atas produk atau jasa. Contoh
sales promotion adalah: pemberian hadiah pada saat pembelian produk, penerapan harga
khusus selama periode tertentu, diskon belanja, kupon undian, beli 2 dapat 1, dan sejenisnya.

20.Sponsorship
Mendukung suatu acara, kegiatan atau organisasi dengan menyediakan dana, waktu, produk,
jasa atau sumber daya lainnya yang bernilai bagi acara yang disponsori. Sebagai imbalan,
panitia biasanya akan mengikutsertakan brand milik sponsor pada materi publikasi dan
menyediakan tempat serta ruang iklan di lokasi acara bagi sponsor untuk berpromosi dan
melakukan aktivitas penjualan.

Anda mungkin juga menyukai