Anda di halaman 1dari 3

UNIVERSITAS WIDYATAMA

FAKULTAS BISNIS MANAJEMEN

MANAJEMEN S-1

MANAJEMEN PEMASARAN
STP PADA PRODUK “Pepsodent”
Dosen : Sunardi Sembiring Brahmana, S.E., M.T., Ph.D.
Oleh : Aksal Syifa Pradana (0219101078)

Profil Singkat Produk


Pepsodent merupakan salah satu produk yang dikeluarkan oleh Unilever. Pada tahun 1920-an di
Inggris, lalu menyebar ke berbagai wilayah termasuk Indonesia (lebih tepatnya masuk ke
Indonesia pada tahun 1930-an pada masa penjajahan). Pepsodent memiliki slogan yang berbunyi
“Setiap Senyuman Begitu Berarti”. Pepsodent merupakan produk pasta gigi, dimana pasta gigi
Pepsodent ini dapat melindungi gigi agar tetap bersih dan dapat tersenyum dengan percaya diri
yang sesuai dengan slogan.

SEGMENTASI
Segmentasi Geografik : Pepsodent segmentasi kewilayahannya mencakup untuk seluruh
Wilayah baik mulai dari desa-desa hingga ke kota-kota.
Segmentasi Demografik : Target usia dari produk Pepsodent ini dari usia anak-anak hingga
dewasa. Produk Pepsodent ini disesuaikan dengan usianya untuk
yang anak-anak diberikan produk pasta gigi yang Pepsodent Kids
dimana terdapat varian rasa dalam pasta gigi ini seperti pepsodent
gigi susu strawberry, dan gigi susu orange. Untuk yang dewasa
ada
produk Pepsodent Complete, dan Pepsodent Center Fresh. Produk
ini dapat digunakan oleh pria maupun wanita, juga produk ini
diperuntukkan bagi orang yang berpendapatan diatas UMR
maupun dibawah UMR karena harga dari produk ini terjangkau
untuk semua kalangan.

Segmentasi Psikografik : Psikografigri dari produk Pepsodent ini adalah untuk semua
kalangan baik dari kalangan atas maupun bawah. Produk ini
untuk orang yang memiliki kepribadian yang sangat
memperhatikan Kesehatan gigi dan untuk orang yang ingin
giginya sehat. Juga untuk orang yang sering makan yang manis-
manis karena memakan banyak makanan yang manis dapat
merusak gigi dan Pepsodent dapat membantu mengatasi hal
tersebut.
Segmentasi Tingkah Laku : Mereka yang ingin mencegah gigi berlubang, karena pepsodent
ini
terkenal dengan dapat mencegah gigi berlubang.

TARGETING
Pemilihan target pasar dari produk ini seperti yang sudah disebutkan dalam segmentasi bahwa
target pasar ini adalah untuk kalangan semua umur dari anak anak hingga dewasa baik itu pria
maupun wanita. Pepsodent juga ditujukan bagi orang-orang yang mengalami gigi sensitif, karena
produk pepsodent juga ada yang dapat mengurangi sensitif pada gigi.

POSITIONING
Pepsodent secara rutin menjalanlan PLC (Product Life Cycle) dimana PLC ini sering mengalami
pembaharuan agar dapat memenuhi selera konsumen. Dengan menjalankan PLC secara rutin ini
juga menjadikan Pepsodent sebagai market leader dalam pasta gigi ini, karena pepsodent tersedia
untuk segala umur, rasa yang bervariasi, kemasan yang menarik. Juga pembeda dari pesaing
seperti close-up yang terkenal dengan pasta gigi yang dapat menharumkan nafas, pepsodent ini
terkenal dengan mampu mencegah gigi berlubang.

Anda mungkin juga menyukai