Anda di halaman 1dari 2

Nama : Yosi Sumila Situmeang

Kelas : 1A D3 Keperawatan

Nim : P07520120041

Mata Kuliah : Etika Keperawatan

Pengertian Aliran-aliran Dalam Etik Beserta Contohnya

1. Etika Naturalisme

Salah satu paham etika yang berdasarkan Burton F. Porter seorang filsuf yang menganggap alam
sebagai teladannya yang dijunjung tinggi oleh para filsuf.

Contoh : dibidang pendidikan yaitu dengan pengenalan siswa secara langsung terhadap alam dengan
berbagai bentuknya,akan melahirkan pemahaman jauh lebih baik.

2. Aliran Hedonisme

Pandangan hidup yang menganggap bahwa orang akan menjadi bahagia dengan mencari kebahagiaan
sebanyak mungkin dan sedapat mungkin menghindari perasaan- perasaan yang menyakitkan.

Contoh : melakukan vendalisme untuk kesenangan, terlalu memanjakan anak, perawatan tubuh

3. Aliran utilitarisme

Suatu tindakan yang dilakukan dengan meminimalkan biaya dan memaksimalkan keuntungan.

Contoh : Kasus tentang Pewarna Pakaian yang digunakan pada makanan anak-anak. Sebagai contoh di
satu sekolah ada penjual jajanan anak-anak yang menjual agar-agar dan gulali (harum manis) dan
ternyata pewarna yang digunakan adalah pewarna pakaian dengan merek KODOK bukan pewarna pasta
makanan. Secara etis hal ini sangat tidaklah beretika, karena akan merugikan orang lain namun dalam
konsep utilitarinisme hal ini akan menghasilkan keuntungan yang tidak sedikit bagi penjualnya karena
dia mampu menggantikan pewarna yang mahal dengan pewarna yang murah.

4. Aliran idealivitalism

Suatu aliran yang mengajarkan bahwa hakikat dunia fisik hanya dapat dipahami kaitannya dengan jiwa
dan ruh. Istilah idealisme diambil dari kata idea, yakni seseuatu yang hadir dalam jiwa.
Contoh : ketika seorang guru memberi pertanyaan tentang warna apa yang sangat menarik pada
pelangi? Lalu peserta didik akan menjawab dengan jawaban yang berbeda-beda, itu lah ilmu yang dapat
berubah-ubah dam tidak pasti.

5. Aliran vitalisme

Suatu doktrin yang mengatakan bahwa suatu kehidupan terletak di luar dunia materi dan karenanya
kedua konsep ini, kehidupan dan materi, tidak bisa saling mengintervensi.

Contoh : Orang-orang yang mempercayai adanya kekuatan atau energi tertentu dalam setiap tubuh
makhluk hidup beranggapan bahwa kehidupan dimulai atau diawali dari kombinasi zat yang sangat
kompleks.

6. Aliran theologis

Ilmu yang mempelajari segala sesuatu yang berkaitan dengan keyakinan beragama.

Contoh : perintah Tuhan, kitab suci.

Anda mungkin juga menyukai