Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK PENGGUNAAN

INFORMASI UMUM :
Penggunaan aplikasi gizi (ASP, APR, PGZ dan GZ) tahun 2021 hampir sama dengan tahun2 sebelumnya.
Yang agak sedikit berbeda adalah :

 Penyesuaian kategori status gizi (berdasarkan PMK No. 2tahun 2020)


 Penambahan beberapa variable ( Anemia bumil, pemilahan gender untuk IMD dan BBLR )
 Penambahan satu sheet di PGZ berkaitan dengan kebutuhan pengisian data rutin dan surveilans
gizi di EPPGBM.
 Semua entry data bulanan dilakukan di ASP (Aplikasi Semua Posyandu). Cara ini lebih praktis dan
tidak lemot. Di ASP ini yang diolah hanya data Status Gizi dan Status pertumbuhan (NTOB).
 APR hanya untuk pengolahan data saja, sehingga menghasilkan informasi lebih lengkap.
 Pemindahan data dari ASP ke APR sangat praktis, hanya melakukan 1 x copy-paste saja, tidak
perlu mengcopykan satu persatu tiap posyandu.
 Sudah disediakan cara praktis untuk memindahkan data lama ( ASP atau APR tahun 2020 ) ke
data baru ( ASP tahun 2021 )  baca petunjuknya.

CARA MEMINDAHKAN DATA LAMA (TH.2020) KE DATA BARU (TH.2021) :

1. Buka file ASP atau APR tahun 2020, file penghubung dan file ASP 2021
2. Aktifkan file APR20, pilih sheet P1, letakkan cursor di pojok kiri atas (copy sheet), klik copy
3. Aktifkan file Penghubung, pilih sheet “LAMA”, cursor di pojok kiri atas, klik paste.
4. Pilih sheet “BARU”. Blok cell A9 s/d V9 ke bawah sampai datanya habis, klik copy.
5. Aktifkan file ASP21, pilih sheet P1, letakkan cursor di A9, lalu klik “PASTE VALUE”.
6. Ulangi langkah 2-5 untuk P2, P3….dst sampai selesai.

KETERANGAN :

Cara diatas sudah secara otomatis menyeleksi balita yang pada bulan desember 2020 berumur 60
bulan keatas. Jadi sudah tidak perlu mendelete balita yang sudah lulus.

CARA MEMINDAHKAN DATA DARI ASP21 KE APR21


Untuk memindahkan dari ASP21 ke APR21, cukup dengan mengcopykan 1 kali saja (sudah mencakup
semua posyandu di desa tersebut), dengan cara :

Pilih sheet “POAKUM” di ASP21, kemudian blok cell warna pink ( A9 sd CC3008), klik “COPY”.

Buka APR21, pilih sheet “POSKUM”, letakkan cursor di A9, lalu klik “PASTE VALUE”

SELESAI.

Selamat Mencoba.

Anda mungkin juga menyukai