Anda di halaman 1dari 2

Sistem Hidrolik

Soal:
      1.      Jelaskan/sebutkan bunyi Hukum Pascal !
      2.      Sistem Hidrolik didukung 3 unit komponen utama, sebut dan jelaskan fungsinya!
      3.      Sebutkan macam-macam Katup Pengarah Khusus dan jelaskan fungsinya!
      4.      Sebutkan 4 macam Flow Control Valve, jelaskan fungsinya!
      5.      Sebutkan penggunaan pesawat Hidrolik di bidang Industri, Pelayaran, Kendaraan, Dan bidang
            Penerbangan!
      6.      Sebutkan keuntungan Penggerak Hidrolik!
      7.      Jelaskan perbedaan Hydrostatis dan Hydrodinamis!
      8.      Sebutkan fungsi Cairan Hidrolik pada Pesawat Hidrolik!
      9.      Sebutkan macam-macam Cairan Hidrolik!

Jawaban:
      1.      Bunyi Hukum Pascal : "Tekanan yang diberikan pada Zat Cair/Hidrolik dalam bejana tertutup,
besarnya tekanan akan diteruskan kesegalal arah dengan Tekanan sama besar"
Penjelasan : Jika kedua silinder sama ukurannya lalu sebuah gaya bekerja pada silinder utama, akan
menyebabkan piston pada silinder kedua mendapat gaya yang sama, maka kedua piston bergerak
pada       jarak yang sama

      2.      3 komponen pendukung sistem hidrolik beserta fungsinya:


a.       Unit Tenaga    : berfungsi sebagai sumber tenaga dengan liquid/minyak hidrolik
b.      Unit Penggerak: berfungsi untuk mengubah tenaga fluida menjadi tenaga mekanik
c.       Unit Pengatur  : berfungsi sebagai pengatur gerak sistem hidrolik

     3.      Macam-macam Katup Pengarah Khusus:


a.       Check Valve adalah katup satu arah, berfungsi sebagai pengarah aliran dan juga sebagai pressure
control (pengontrol tekanan)
b.      Pilot Operated Check Valve, katup ini dirancang untuk aliran cairan hidrolik yang dapat mengalir bebas
pada satu arah dan menuju pada arah lawannya, kecuali ada tekanan cairan yang dapat membukanya
c.       Katup Pengatur Tekanan, tekanan cairan hidrolik diatur untuk berbagai tujuan misalnya untuk
membatasi tekanan operasional dalam sisitem hidrolik, untuk mengatur tekanan agar penggerak
hidrolik dapat bekerja secara berurutan dan untuk mengurangi tekanan yang mengalir dalam saluran
tertentu menjadi kecil
d.      Flow Control Valve, katup ini digunakan untuk mengatur volume aliran yang berarti mengatur
kecepatan gerak actuator (piston)

      4.      4 macam Flow Control Valve :


a.    Fixed Flow Control, yaitu apabila pengaturan aliran tidak dapat berubah-ubah yaitu melalui fixed
orifice
b.    Variable Flow Control, yaitu apabila pengaturan aliran dapat berubah-ubah sesuai keperluan
c.    Flow Control yna dilengkapi dengan check valve
d.   Flow Control yang dilengkapi dengan relief valve guna menyeimbangkan tekanan

      5.      Penggunaan Pesawat Hidrolik


A. Dibidang Industri                                       C. Dibidang Kendaraan
- Alat press                                                      - Buldozer
- Mesin pencetak plastik                                  - Tractor
- Mesin pencetak logam                                  - Car lift
- Pesawat angkat (lift, catrol, dsb)                  - Dup truck
- Robot                                                                        - Komponen-komponen kendaraan
B. Dibidang Pelayaran                                    D. Dibidang Penerbangan
- Kemudi kapal                                                - Penggerak alat-alat kontrol
- Pengontrol propeller                                      - Penggerak roda
- Stabilizer                                                       - Pengangkat peralatan
- Penggerak katup
- Pembuka/penutup pintu

      6.      Keuntungan Penggerak Hidrolik


1)        Tenaga besar, dimensi peralatan yang kecil
2)        Kecepatan gerak yang dapat diatur (bervariasi)
3)        Mudah diubah arah gerakannya
4)        Pencegahan beban lebih yang sederhana konstruksinya (relief valve)
5)        Mudah dihentikan tanpa merusak

      7.      Perbedaan Hydrostatis dengan Hydrodinamis


a.    Hydrostatis adalah pesawat hidrolik yang menggunakan sifat zat cair yaitu dapat meneruskan
tenaga/daya kesegala arah
contoh : Dongkrak hidrolis, penggerak mesin gerinda, rem hidrolik, dll
b.    Hydrodinamis adalah pesawat hidrolik yang menggunakan potensi zat cair yang bergerak sehingga
memiliki/menimbulkan tenaga kinetil
contoh : Turbin air, Pembangkit listrik

      8.      Fungsi cairan hidrolik


a)    Sebagai medium penerus daya, dan mudah mengalir
b)   Mampu melumasi semua komponen yang bergerak
c)    Perapat antara bagian yang menerima tekanan
d)   Mendinginkan komponen-komponen karena sirkulasinya

       9.      Macam-macam cairan hidrolik


1)      Oli
Digunakan pesawat hidrolik pada umumnya, keburukannya adalah : dapat terbakar dan merusakan
karet seal
2)      Cairan hidrolik tahan api :
- Air Glycol            : terdiri dari 35%~40% air, glycol dan oli air yang dilarutkan, juga disertakan bahan
tambah untuk mencegah busa, karat, dll
- Emulasi oli~air : larutan oli~air dengan perbandingan sesuai keperluan juga disertakan bahan tambah
untuk peningkatan kualitas
- Cairan Syntetis : Cairan Syntetis dibuat dari bahan-bahan yang diproses secara kimia jenisnya antara
lain Phosphate eters, Chlomiated, dll

Anda mungkin juga menyukai