Anda di halaman 1dari 8

Mata Pelajaran : Biologi

Hari/Tanggal : Selasa / 9 Februari 2021


Nama : Juni Putri Rizki
Kelas : XII MIPA 1

BAHAN UJI PRAKTIK I


KEANEKARAGAMAN HAYATI

PENDAHULUAN
Keanekaragaman hayati terjadi karena adanya perbedaan pada satu individu dengan individu
yang lain. Keanekaragaman hayati dapat dibedakan menjadi tiga berdasarkan banyaknya
perbedaan yang ditemukan, yaitu keanekaragaman gen, keanekaragaman jenis atau spesies,
dan keanekaragaman ekosistem. Keberagaman yang bisa ditemukan dalam jenis tanman yang
sama.
TUJUAN
Setelah melakukan kegiatan, siswa dapat menunjukkan keberagaman dalam keanekaragam
hayati
ALAT DAN BAHAN
1. Mengambil 10 sampel daun dari satu jenis pohon.
2. Alat tulis
3. Penggaris

Prosedur Kerja:
1. Ukur panjang dan daun menggunakan penggaris
2. Videokan semua aktifitas mu dalam kegiatan ini dengan sambil menjelaskan setiap
langkah yang kamu lakukan

Hasil Pengamatan
Daun Spesiesmen/Daun Tanaman (Bidara)
Panjang (cm) Lebar (cm) Luas (cm 2)
I 5,5 2,9 13,5
II 5,3 3,3 15,5
III 5,2 2,6 11
IV 6,3 3,9 19
V 5,8 3,7 17,5
VI 6,1 3,8 18
VII 6,5 4 21
VIII 6,4 3,8 20,5
IX 7,2 4,1 22,5
X 6,3 4 21

Pertanyaan:
1. Adakah persamaan pada semua daun yang kamu ukur dan amati ?
Tuliskan persamaanya ?
Jawab:
Ada beberapa persamaaan yaitu:
- Sistem pertulangan daun
- Morfologi (bentuk) daun
- Warna
- Sifat permukaan
2. Adakah perbedaan pada semua daun yang kamu ukur dan amati ?
Tuliskan perbedaannya !
Jawab:
Ada beberapa perbedaan yaitu:
- Panjang daun
- Lebar bagian tengah daun
3. Manakah yang lebih banyak, perbedaan ataau persamaannya ?
Jawab:
Pada percobaan tersebut menggunakan tanaman yang sejenis sehingga jumlah
persamaannya lebih banyak daripada perbedaannya.
4. Jelaskan apa yang yang menyebabkan perihal soal nomor 3 di atas ?
Jawab:
Hal ini dikarenakan faktor genetika dari tanaman itu sendiri dan cara reproduksai
vegetatif sehingga tanaman tersebut menghasilkan sifat-sifat yang sama (mirip).
5. Apa kesimpulanmu!
Jawab:
Berdasarkan percobaan yang dilakukan diperoleh hasil bahwa daun yang diahasilkan
dari tanaman sejenis memiliki beberapa persamaan yang terdiri atas sistem
pertulangan daun, morfologi (bentuk) daun, warna, dan sifat permukaannya.
Sedangkan perbedannya terdapat pada ukuran daun yaitu panjang dan lebar daun yang
berbeda. Dari tanaman yang sejenis akan menghasilkan lebih banyak persamaan
dibandingkan perbedaan. Hal ini dikarenakan faktor genetika dari tanaman itu sendiri
dan cara reproduksi vegetatif sehingga tanaman tersebut menghasilkan sifat-sifat yang
sama (mirip).

BAHAN UJI PRAKTIK II


SISTEM GERAK
PENDAHULUAN
Kemampuan seseorang untuk bisa melakukan sesuatu salah satunya karena adanya otot. Otot
merupakan alat gerak aktif yang akan menggeraakan rangka. Otot memiliki fungsi
melaksanakan gerakan, memelihara postur tubuh, dan memproduksi panas.
Otot bekerja dalam kelompok untuk menghasilkan suatu gerakan. Dua kelompok otot atau
lebih dapat bekerja secara antagonis atau sinergis. Antagonis artinya kerja dua kelompok otot
saling berlawanan, jika satu kelompok otot kontraksi maka kelompok otot yang lain
berelaksasi. Kerja otot sinergis adalah kedua kelomkpok otot bekerja secara bersama-sama
tidak saling melawan.
TUJUAN
Siswa dapat memperagakan gerakan pada persendian
ALAT DAN BAHAN
1. Anggota tubuh
2. Alat perekam

LANGKAH KERJA
1. Amati pergerakan yang terjadi pada anggota tubuhmu sesuai tabel
2. Videokan/rekam bentuk gerakan yang terjadi di sana
3. Setelah melakukan gerakan-gerakan pada bagian tersebut, lengkapilah tabel dan
jawablah pertanyaannya

TABEL PENGAMATAN GERAKAN


Bagian Arah Gerak Nama Jenis Sendi
No. Tubuh Samping Depan Belakan Berputar Sendi Antagoni Sinergis
g s
Jari Sendi
1. telunjuk √ √ √ Pelana √
Ibu jari Sendi
2. (jempol) √ √ √ Pelana √
Pergelangan Sendi
3. tangan √ √ √ Geser √
Sendi
4. Bahu √ √ √ √ Peluru √
Sendi
5. Siku √ √ Engsel √
Sendi
6. Leher √ √ √ √ Putar √
Sendi
7. Panggul √ √ √ √ Peluru √
Sendi
8. Lutut √ √ Engsel √
Pergelangan Sendi
9. kaki √ √ Geser √
Ibu jari Sendi
10. kaki √ √ Engsel √
Keterangan: berilah tanda centang (√) bila terjadi gerakan
Pertanyaan:
1. Ada berapa macam persendian yang kamu temukan pada alat gerak yang kamu peragakan
Jawab:
Ada 5 macam sendi yaitu sendi pelana, sendi geser, sendi peluru, sendi engsel, dan sendi
putar.
2. Apa yang mendasari perbedaan jenis-jenis sendi tersebut
Jawab:
Jenis-jenis sendi dibedakan berdasarkan otot yang bekerja yang terbagi menjadi dua yaitu
antagonis dan sinergis. Pada antagonis, ada dua otot atau lebih yang bekerja secara
berlawanan sehingga menghasilkan gerakan yang saling berlawanan seperti meluruskan
dan menekuk lengan. Sedangkan sinergis, terdapat hubungan antar otot yang saling
bekerja sama/mendukung satu sama lain sehingga menimbulkan gerakan yang searah dan
berkesinambungan.
3. Apa kesimpulan yang bisa kamu ambil dari kegiatan ini
Jawab:
Berdasarkan percobaan yang dilakukan diperoleh hasil bahwa dalam sistem gerak manusia
terdiri dari beberapa macam sendi yaitu sendi pelana, sendi geser,sendi peluru, sendi
engsel, dan sendi putar. Jenis-jenis sendi tersebut dibedakan berdasarkan otot yang bekerja
yang terbagi menjadi dua yaitu antagonis dan sinergis. Pada antagonis, ada dua otot atau
lebih yang bekerja secara berlawanan sehingga menghasilkan gerakan yang saling
berlawanan seperti meluruskan dan menekuk lengan. Sedangkan sinergis, terdapat
hubungan antar otot yang saling bekerja sama/mendukung satu sama lain sehingga
menimbulkan gerakan yang searah dan berkesinambungan.
BAHAN UJI PRAKTIK III
PERTUMBUHAN
TUJUAN
Siswa dapat membedakan perumbuhan yang dipengaruhi oleh cahaya
ALAT DAN BAHAN
Gambar spesimen
LANGKAH KERJA
1. Gambar spesimen
2. Amati gambar spesimen

GAMBAR

A B

Keterangan:
Gambar A : kecambah yang tumbuh ditempat tanpa cahaya matahari
Gambar B : tanaman yang tumbuh ditempat yang terkena cahaya matahari

Pertanyaan
1. Jelaskan bagaimana cahaya matahari dapat memengaruhi pertumbuhan tanaman tersebut
(gambar A dan B)
Jawab:
Cahaya matahari sebenarnya dapat merusak hormon pertumbuhan sehingga
menyebabkan sulitnya pembelahan sel dan secara otomatis menghambat proses
pertumbuhan.Pada gambar A merupakan kecambah yang tumbuh ditempat tanpa cahaya
matahari,kecambah yang dihasilkan memiliki ukuran yang tinggi dan bakal daunnya
bewarna kuning pucat. Hal ini dikarenakan kecambah tersebut tidak dapat berfotosintesis
sehingga tidak menghasilkan makanan untuk pertumbuhan dan perkembangannya. Pada
kondisi ini kecambah memiliki suhu rendah, kelembapan tinggi evaporasi dan
transporasi yang rendah. Kecambah hanya menyerap air dan membuat akar kecambah
tumbuh lebih panjang sehingga berkemampuan untuk membentuk epikotil dan radikal
sebagai cadangan makanan tanpa melakukan fotosintesis serta menyebabkan kecambah
memiliki ukuran yang lebih tinggi. Pada gambar B merupakan tanaman yang tumbuh di
tempat yang terkena cahaya matahari sehingga tanaman yang dihasilkan bewarna hijau
segar. Hal ini disebabkan tanaman tersebut memilki cahaya yang cukup untuk
berfotosintesis sehingga dapat menghasilkan makanan akan tetapi memiliki ukuran yang
lebih rendah (proses pertumbuhan terhambat).
2. Untuk perlakuan pada gambar tersebut, apa yang menjadi variabel kontrol, variabel
bebas dan variabel terikat
Jawab:
 Variabel kontrol yaitu jenis tanaman dan jumlah tanaman
 Variabel bebas yaitu intesitas cahaya matahari
 Variabel terikat yaitu tinggi tanaman

Anda mungkin juga menyukai