Anda di halaman 1dari 1

Bowersox berpendapat bahwa aktivitas logistik bisa berjalan dengan baik jika didukung

dengan berbagai komponen pada sistem logistik yang baik pula. Beberapa komponen
manajemen logistik tersebut adalah:

 Struktur Lokasi Fasilitas 


Hadirnya jaringan fasilitas dalam suatu perusahaan adalah serangkaian lokasi dimana dan
dengan apa material atau produk akan dibawa atau diangkut. Untuk bisa mencapai tujuan
perencanaan, berbagai fasilitas tersebut  mencakup pabrik, gudang, serta toko pengecer.
Apabila menggunakan jasa khusus dari perusahaan kurir atau gudang, maka fasilitas tersebut
tentu akan menjadi bagian yang sangat penting dari jaringan kerja.

 Transportasi 
Terdapat satu hal yang diperlukan untuk menyelesaikan pengangkutan, yaitu kecepatan
pelayanan transport. Kecepatan ini erat kaitannya dengan transport yang bisa memberikan
pelayanan yang cepat dengan harga yang tinggi, selain itu pelayanan yang lebih cepat juga
akan lebih mampu memotong waktu produksi barang.

 Persediaan 
Pengadaan material yang dilakukan dengan sistem logistik untuk alasan yang berbeda dengan
pengadaan suatu produk matang atau produk jadi. Dengan memanfaatkan tahapan waktu
MRP, maka tujuan terpentingnya adalah guna mempertahankan jumlah jadwal produksi
dengan suatu komitmen minimal dari pengadaan persediaan.

 Komunikasi 
Komunikasi adalah suatu aktivitas yang tidak bisa dipisahkan dalam sistem logistik.
Kecepatan proses informasi juga sangat erat kaitannya dengan integrasi dari fasilitas,
transportasi, serta persediaan perusahaan. Suatu perusahaan akan semakin peka pada
gangguan arus informasi jika desain sistem logistik yang diterapkan di dalamnya lebih
efisien.

 Penanganan dan Penyimpanan 


Penanganan serta penyimpanan mencakup pergerakan, pengemasan,dan pengepakan. Untuk
itu, semakin sedikit produk yang ditangani, maka akan semakin terbatas atau lebih efisien
pula arus total fisiknya. Apabila diintegrasikan secara lebih efektif, maka penangan ini akan
mampu mengurangi masalah dengan kecepatan dan kemudahan dengan adanya sistem
tersebut.

Anda mungkin juga menyukai