Anda di halaman 1dari 13

Wedelia

spesies tumbuhan

Wikispecies mempunyai informasi


mengenai
Sphagneticola trilobata

Wedelia (Sphagneticola trilobata) adalah


salah satu jenis tanaman liar yang hidup
di kawasan dengan iklim tropis.[3]
Tanaman ini mudah ditemukan di area
perkebunan dan persawahan, padang
rumput serta di pinggir jalan.[3] Wedelia
masuk ke dalam golongan tanaman
herba.[3] Tanaman herba adalah tanaman
yang tumbuh rendah tidak bisa menjadi
tinggi.[3] Wedelia, masih satu keluarga
dengan bunga aster.[3]
Wedelia

Sphagneticola trilobata

Taksonomi

Divisi Tracheophyta

Upadivisi Spermatophytina

Klad angiosperms

Klad mesangiosperms

Klad eudicots

Klad core eudicots

Klad asterids
Klad campanulids
Ordo Asterales

Famili Asteraceae

Genus Sphagneticola

Spesies Sphagneticola
trilobata
P , 1996

Tata nama
Basionim Silphium trilobatum

Sinonim takson Complaya trilobata


(L.) Strother

Silphium trilobatum
L.
Thelechitonia
trilobata (L.) H.Rob.
& Cuatrec.
Wedelia carnosa
Rich.[1]
Wedelia paludosa
DC.

Wedelia trilobata
(L.) Hitchc.[2]

Karakteristik

Daun dan kuncup bunga wedelia


Wedelia tumbuh dengan panjang antara
18 hingga 24 inchi.[3] Wedelia tumbuh
menjalar membentuk suatu bentangan
seperti tikar yang menutupi tanah.[3] Daun
wedelia berwarna hijau cerah dengan
panjang daun antara 1 sampai 3 inchi.[3]
Permukaan daun wedelia berbulu dan
tepi daun bergerigi.[3] Sebagian besar
bentuk daun wedelia adalah lonjong.[4]
Bunga wedelia, berwarna kuning cerah,
berukuran kecil dengan kelopak bunga
melingkar seperti bunga matahari.[3]
Putik dan benang sari belingkar penuh di
tengah kelopak bunga.[3] Wedelia
berkembang biak secara vegetatif alami
yaitu dengan cara merunduk.[5] Batang
tanaman yang menyentuh tanah akan
tumbuh akar dan menjadi tumbuhan
baru.[5] Batang wedelia berwarna hijau
terang dengan bulu halus yang menutupi
seluruh bagian batang.[3]

Habitat
Tumbuhan wedelia berasal dari Amerika
Tengah dan pulau Karibia, tetapi
sekarang telah menyebar disemua
daerah tropis.[5] Wedelia tumbuh subur di
daerah dengan sinar matahari penuh.[3]
Semakin banyak sinar matahari, semakin
bagus pula bunga wedelia yang
tumbuh.[6] wedelia adalah tanaman tropis
sehingga dengan subur hidup di daerah
tropis.[6] Wedelia juga hidup di negara
Hindia Barat, Hawaii, Florida selatan,
Amerika Tengah, dan Afrika Barat,
terutama pada tanah dengan ketinggian
rendah.[6] Tanaman ini lebih suka daerah
lembap tetapi juga tahan terhadap
kekeringan.[6]

Manfaat
Awalnya, wedelia sering dianggap
sebagai tanaman penganggu di Florida,
tetapi sekarang sering digunakan sebagai
tanaman penutup tanah untuk menghiasi
halaman dan juga berfungsi untuk
mencegah tanah longsor.[6] Bunganya
yang kecil dan banyak dapat mekar lebih
lama tanpa mengenal musim, tanaman
ini juga bisa di rapikan dengan alat
pemotong.[6]

Tanaman wedelia sejak lama telah


digunakan dalam pengobatan
tradisional.[6] Daun wedelia yang diseduh
seperti teh dipercaya mampu membantu
mengurangi gejala flu yang disertai
dengan pilek.[6] Rebusan tanaman
wedelia juga dapat digunakan untk
membersihkan plasenta bagi wanita
setelah melahirkan.[6] Air rebusan batang
dan daun tanaman wedelia dapat
digunakan untuk mandi.[5] Mandi
menggunakan air rebusan tersebut dapat
menghilangkan kram otot, reumatik,
memar, dan sakit punggung.[5] Daun
wedelia juga bisa membantu
menyembuhkan penyakit hepatitis.[7]
Selain penyakit hepatitis, wedelia juga
dapat melancarkan buang air kecil, dan
melancarkan pencernaan.[7]

Galeri
Referensi
1. ^ a b "Taxon: Sphagneticola trilobata
(L.) Pruski" . Germplasm Resources
Information Network. United States
Department of Agriculture. 2000-11-
28. Diakses tanggal 2011-02-16.
2. ^ "Sphagneticola trilobata (herb)" .
Global Invasive Species Database.
Invasive Species Specialist Group.
2007-05-31. Diakses tanggal
2010-06-07.
3. ^ a b c d e f g h i j k l m "Wedelia" (PDF).
University of Hawaii Manoa.
Diakses tanggal 22 April 2014.
4. ^ "Wedelia" . University of Hawaii
Manoa. Diakses tanggal 22 April
2014.
5. ^ a b c d e "Sphagneticola trilobata" .
Find Me a Cure. Diakses tanggal
22 April 2014.
. ^ a b c d e f g h i "Wedelia Trilobata" .
Floridata. Diakses tanggal 22 April
2014.
7. ^ a b "Tanaman Obat" . Elex Media
Komputindo. Diakses tanggal
22 April 2014.

Pranala luar
Informasi terkait dengan
Sphagneticola trilobata dari
Wikispecies.

Diperoleh dari
"https://id.wikipedia.org/w/index.php?
title=Wedelia&oldid=16830808"

Terakhir disunting 11 bulan yang lalu oleh HsfBot

Konten tersedia di bawah CC BY-SA 3.0 kecuali


dinyatakan lain.

Anda mungkin juga menyukai