Anda di halaman 1dari 1

Fajar Ibrahim

18018124

Dasar-Dasar Ilmu Pendidikan.

Seperti yang telah dijelaskan pada video sebelumnya, bahwa salah satu hakekat manusia ketika
lahir ialah tidak mempunyai instik, jadi manusia harus mengembangkan potensi yang ada di dalam diri
agar dapat terus bertahan. Nah, oleh sebab itu ilmu pendidikan erat hubungannya dengan hakekat
manusia.

Sewaktu lahir, seorang bayi hanya bisa menerima asi dari sang ibu. Lalu, ketika sang bayi sudah dirasa
mulai berkembang, para orang tua mulai melatih potensinya. Pada awalnya mungkin, mengajari
bagaimana duduk, merangkak, bahkkan berjalan. Semua itu tidak lahir secara instan, dan butuh
pengembangan potensi. Pertumbuhan yang terasa cepat, bayi yang dulunya hanya merangkak kini telah
tumbuh menjadi anak-anak yang haus akan segala hal. Ada mengatakan ketika berada difase ini orang
tua harus cermat mengenali potensi anak. Karna dirasa anak-anak akan lebih mudah diajarkan dan
dibimbing. Kita tahu Indonesia memiliki sistem pendidikan yang cukup lengkap, mulai dari TK, SD, SMP,
SMA, bahkan Universitas.

Seiring bertambahnya usia anak, pemerintah menyediakan fasilitas Pendidikan untuk menambah dan
mengembangkan potensi anak, sekolah dan guru hadir sebagai tokoh utama untuk memulai hal
tersebut. Saat memasuki Sekolah Dasar, anak akan mulai mengenal bagaimana sistem pembelajaran dan
apa itu pengetahuan. Di Sekolah Dasar hanya mempelajari dasar-dasar dari pengetahuan tersebut,
maksudnya tidak membahasnya terlalu luas. Ketika memasuki Sekolah Menengah Pertama,
pembelajaran pun sedikit di tingkatkan, mulai membahas hal-hal yang luas. Dan untuk Sekolah
Menengah Atas, para siswa dituntut untuk memahami pembahasan yang luas dan telah menemukan
potensi yang ada pada dirinya. Bagaimana di Universitas? Banyak orang beranggapan bahwa ini
merupakan tempat untuk mengembangkan potensi yang dimiliki, tetapi tidak hanya itu saja Universitas
merupakan wadah terbesar dalam sebuah pengetahuan, tentunya ini sangat berbeda dengan yang
sebelumnya. Universitas lebih mengkaji lebih dalam sebuah ilmu bahkan potensi yang dimiliki tersebut.

Begitulah bagaimana cara manusia bertahan. Lalu untuk mencapai secara sempurna hakekat
manusia kita perlu memiliki delapan sifat penting ini; kemampuan menyadari diri, kemampuan
bereksistensi, memiliki kata hati, memiliki moral, kemampuan bertanggung jawab, memiliki rasa
kekebasan, melaksanakan kewajiban dan menyadari hak, dan kemampuan menghayati kebahagian.

Sifat-sifat inilah yang perlu kita temukan ketika SD, SMP, SMA dan University. Karna ini sangat penting,
kita ingat di awal tadi, manusia harus mengembangkan potensi agar tetap bertahan itulah hakekat
manusia sejak lahir. Bertahan dari apa? Setelah lulus Universitas, kita tentu akan terjun ke dunia
pekerjaan bukan pendidikan lagi. Tidak ada lagi yang akan membantu kita untuk menemukan potensi
diri, karna waktunya sudah lewat. Dunia pekerjaan dituntut untuk bersaing, menunjukan siapa yang
pantas dan layak untuk menempati posisi tersebut.

Anda mungkin juga menyukai