Anda di halaman 1dari 6

Soal Ukom Manajemen Hari Pertama

Petunjuk mengerjakan soal :


Pilihlah jawaban yang benar menurut anda, tebalkan jawaban yang menurut anda
benar dan sertakan alasan anda memilih jawaban tersebut.

Soal :
1. Perawat baru yang ditempatkan di ruang rawat inap penyakit bedah ditegur oleh
ketua tim karena dianggap terlalu lama dalam menyiapkan peralatan peralatan
tindakan untuk tindakan perawatan luka. Perawat tersebut menjelaskan bahwa ada
peralatan yang perlu diperiksa ketersediaannya terlebih dahulu.
Apakah tindakan selanjutnya dari ketua tim?
a. Melakukan pendampingan
b. Mengevaluasi kemampuan perawat baru
c. Memberikan orientasi ulang persiapan tindakan
d. Menunjuk perawat senior memberikan bimbingan
e. Menyusun program mentoring untuk perawat baru

Alasan :
Karna biasanya alat alat untuk perawatan luka sudah disimpan/ sudah
disiapkan terlebih dahulu ketika dilakukan sterilisasi atau sudah di set khusu
untuk perawatan luka, jadi tidak ada alasan untuk pemeriksaan ulang
ketersediian alat jadi kemungkinan besar kemampuan perawat perlu di
evalusi kembali

2. Perawat meminta kepada kepala ruang untuk dijadwalkan kerja pada shift malam
dan melanjutkan ke shift pagi dengan alasan jarak rumah jauh di RS. Kepala ruang
menolak permintaan tersebut dengan mempertimbangkan beban kerja dan patient
safety. Kepala ruang meminta kepada perawat agar berdinas sesuai jadwal yang
telah ditetapkan.
Apakah gata kepemimpinan yang diterapkan kepala ruang tersebut?
a. Autokratik
b. Demokratik
c. Laissez-faire
d. Transaksional
e. Transformasional

Alasan : Autotratik adalah mengambil keputusan tampa meminta pendapat


orang lain.

3. Ruang rawat ICU dengan jumlah tempat tidur sebanyak 12 unit, terdapat perawat
berpendidikan Ners sebanyak 15 orang dan memiliki sertifikat pelatihan perawatan
pasien kritis. Kepala ruangan mengalokasikan 1-4 pasien untuk setiap perawat.
Perawat bertanggung jawab terhadap pengelolaan asuhan keperawatan sejak
pasien masuk sampai pulang.
Apakah metode asuhan yang diterapkan?
a. Tim
b. Kasus
c. Primer
d. Modular
e. Fungsional

Alasan : metode penugasan perawat primer dimana perawat bertanggung


jawab penuh selama 24jam untuk satu pasien dalam pemberian asuhan
keperawatan

4. Perawat primer dan perawat asosiate dinas pagi sedang menerima laporan dari
ners station dari perawat asosiate dinas malam tentang kondisi pasien dan setelah
laporan selesai, berkeliling ke ruang rawat untuk memastikan kondisi pasien.
Perawat primer melakukan identifikasi permasalahan pada pasien untuk
memastikan arahan asuhan keperawatan yang akan diberikan pada perawat
asosiate.
Apakah bentuk kegiatan yang dilaksanakan perwat primer tersebut?
a. Timbang terima
b.Diskusi refleksi kasus
c. Rondo keperawatan
d.Audit keperawatan
e. Kredensialing

Alasan : melaporkan kondisi pasien berdasarkan asuhan keparawatan


yang dilakukan perawat selama jam disanya

5. Seorang perempuan berusia 35 tahun dirawat selama 2 hari dengan keluhan sesak
nafas. Perawat primer melaporkan kepada dokter penangung jawab pasien bahwa
pasien masih sesak nafas. Perawat telah melakukan pemberian posisi flower dan
obat sesuai saran dokter.
Apakah tindakan selanjutnya dari perawat primer?
a. Merekomendasikan pemberian oksigen level maintenance
b. Mendokumentasikan komunikasi S-BAR yang dilakukan
c. Mencatat latar belakang permasalahan pasien
d. Menunggu saran perawat konsultan
e. Menyampaikan hasil pengkajian

Alasan : untuk memenuhi kebutuhan oksigenasi pasien supaya tidak


terjadi sesak nafas

6. Perawat melakukan komunikasi lewat telfon dengan dokter penangung jawab


pasien terkait kondisi pasien yang tiba-tiba demam. Dokter memberikan
rekomendasi pemberian obat atipiretik dan observasi setiap jam sampai kondisi
tanda vital stabil. Perawat mencatat dan membacakan ulang kepada dokter atas
rekomendasi yang telah diberikan. Setelah dilakukan verifikasi melalui telfon,
perawat memberikan obat yang direkomendasikan tersebut.
Apakah tindakan selanjutnya dari perawat tersebut?
a. Membuat kronologi kejadian
b. Melaporkan kepada kepala ruang
c. Mendiskusikan kondisi pasien secara rutin kepada dokter
d. Meminta dokter memberikan tanda tangan didokumen pasien
e. Mengharapkan rekan kerja menandatangani catatan kondisi pasien

Alasan : sebagai bukti bahwa tindakan yg dilakukan sesuai dengan saran


yg diberikan oleh dokter

7. Keluarga pasien memencet bel memanggil perawat karena pasien terjatuh dikamar
mandi. Perawat segera datang ke tempat kejadian.
Apakah tindakan perawat selanjutnya?
a. Melakukan pengkajian pasien
b. Membuat catatan insiden pasien jatuh
c. Melaporkan kepada kepala ruang tentang insiden tersebut
d. Meminta keluarga pasien lebih sering berhati-hati saat membantu pasien
e. Memberikan pendidikan kesehatan tentang pencegahan pasien jatuh

Alas an : untuk laporan kejadian pasien jatuh dan meningkatkan


kewaspadaan perawat dan pasien agar lebih memperhatikan pasien
dengan kondisi fisik yg memungkinkan terjadinya resiko jatuh

8. Perawat dinas sore di UGD menerima pasien akibat kecelakaan bus pariwisata.
Setelah pasien dilakukan tindakan dan kondisi stabil, beberapa pasien perlu rawat
inap. Perawat mengantar pasien tersebut ke ruang rawat inap dengan metode
penugasaan modular dan dilakukan timbang terima dengan perawat di ruang
rawat inap. Perawat di ruang rawat inap melakukan pengkajian kondisi pasien.
Apakah tindakan selanjutnya dari perawat di ruang rawat inap?
a. Menghubungi perawat primer
b. Mengkaji ulang kondisi pasien
c. Melaporkan kepada kepala ruang
d. Memasang gelang identitas pada pasien
e. Menandatangani surat pengantar pasien dari UGD

Alas an : untuk mengetahui tindakan apa yang harus dilakukan

9. Perawat akan memberikan antibiotic kepada pasien. Saat obat akan diberikan,
pasien dalam kondisi tidur. Keluarga menjelaskan pasien baru saja tidur.
Apakah tindakan perawat selanjutnya?
a. Membangunkan pasien
b. Menunda pemberian obat
c. Mengkoordinasikan kepada kepala ruang
d. Meminta keluarga membangunkan pasien
e. Melaporkan kepada dokter penangung jawab pasien\

Alas an : Menunggu pasien banggun supaya tidak menganggu waktu


istrahat tidur

10. Perawat primer memberikan penjelasan pada keluarga pasien tentang rencana
pembedahan. Keluarga meminta penjelasan lanjut tentang proses pembedahan
dan kondisi pasien pasca pembedahan.
Bagaimanakah tindakan selanjutnya dari perawat primer tersebut?
a. Menjelaskan bahwa dokter yang akan menyampaikan informasi lebih
lanjut
b. Perawat memastikan siap menjelaskan kondisi pasien setelah operasi
c. Menginstruksikan keluarga menandatangani informed conset
d. Mendiskusikan harapan keluarga kepada kepala ruang
e. Meminta keluarga mendoakan kelancaran operasi
Alasan : karna yg bertugas untuk menjelaskan tindakan pembedahan
adalah dokter

Anda mungkin juga menyukai