Anda di halaman 1dari 4

SOAL-SOAL BIMBEL

MANAJEMEN KEPERAWATAN
1. Seorang perawatn pelaksana di ruangan rawat inap merasa kesal saat kepala ruangan
membagi uang jasa pelayanan keperawatan karena merasa diperlakukan tidak adil.
Bagaimana sikap perawat pelaksana menghadapi situasi tersebut ?
a. Mendiskusikan dengan teman-teman
b. Menerima keputusan walaupun tidak setuju
c. Menolak pembagian uang
d. Melaporkan kepada atasan kepala ruangan
e. Menyampaikan tanpa menyinggung perasaan
2. Perawat pelaksana bekerja selama 1 tahun di ruang anak. Ia memiliki motivasi kerja yang
baik dan mampu berkomunikasi dengan sesama staf. Namun sebulan terakhir mengeluh
bingung dengan tugas yang harus dilakukan.
Apakah tindakan kepala ruangan pada kasus di atas ?
a. Melakukan rotasi
b. Memberikan reward
c. Mengadakan pelatihan
d. Mengevaluasi kinerja
e. Memperjelas uraian tugas
3. Seorang perempuan usia 38 tahun masuk UGD karena kecelakaan mobil. Saat perawat
membersihkan luka, pasien terus bertanya tentang kondisi suaminya yang ternyata
meninggal di tempat kejadian.
Bagaimanakah sikap perawata dalam menghadapi pertanyaan pasien tersebut ?
a. Menjelaskan kepada pasien kondisi sebenarnya
b. Mengatakan bahwa suaminya masih hidup
c. Menjelaskan kepada semua orang kondisi pasien dan suaminya
d. Menenangkan pasien dan tetap merawat luka
e. Tetap diam dan terus merawat luka
4. Seorang kepala ruangan sedang melakukan orientasi pada perawat pelaksana baru di
ruangan penyakit dalam. Orientasi tersebut dilakukan agar perawat baru mengenal
situasi, kondisi, rekan kerja, serta alat-alat yang ada di ruangan. Pelaksanaan orientasi
dilakukan selama tiga bulan dengan pemantauan dari kepala ruangan dan perawat senior.
Apakah fungsi manajemen keperawatan yang dilakukan kepala ruangan ?
a. Pengarahan
b. Ketenagaan
c. Perencanaan
d. Pengawasan
e. Pengorganisasian
5. Seorang perawat mendapat tugas dari kepala ruangan untuk menganalisis kondisi pasien
baru yang dirawat di ruangan. Hasil analisis ditemukan bahwa pasien sulit menggerakkan
kaki, kaki terasa berat dan nyeri. Nyeri tersebut mengakibatkan pasien tidak mampu
berjalan maupun turun dari tempat tidur. Hal ini dialami pasien sejak 1 minggu yang lalu
setelah mengalami kecelakaan.
Apakah tahap proses keperawatan yang sedang dilakukan perawat ?
a. Pengkajian
b. Rencana tindakan
c. Evaluasi keperawatan
d. Diagnosa keperawatan
e. Implemetasi keperawatan

6. Seorang perempuan, 62 tahun dirawat di klinik panti wredha dengan diagnosis Olfactory
Sulcus Meningioma Kanan. Saat dikaji didapatkan data : klien mengeluh nyeri kepala
hebat, skala nyeri 8 (0-10), pasie tampak meringis. Pada pemeriksaan TTV, TD :
140/90mmHg, Frekuensi nadi : 100x/menit, suhu : 36,5 0C. Perawat memberikan injeksi
morvin IV 0,2kg/BB sesuai order dokter untuk menguarngi nyeri kepala.
Apakah prinsip etika yang diterapkan perawat dalam merawat pasien di atas?
a. Caring
b. Empathy
c. Autonomy
d. Beneficience
e. Non-Maleficience
7. Seorang perawat komunitas pada sebuah kegiatan arisan warga memberikan informasi
tentang diet hipertensi serta pola hidup yang sehat.
Apakah peran perawat pada kegiatan tersebut?
a. Motivator
b. Edukator
c. Kolaborator
d. Fasilitator
e. Care give
8. Seorang perawat meruapakn anggota tim perawat ruang gastroentrologi. Perawat tersebut
melakukan asuhan keperawatan pada pasien berdasarkan pelimpahan wewenang dari
ketua tim.
Apakah metod yang dilakukan oleh ketua tim tersebut?
a. Supervisi
b. Pendelegasian
c. Pengarahan
d. Evaluasi
e. Bimbingan
9. Seorang perawat pelaksana shift pagi ditugaskan oleh KATIM untuk menerima pasien
baru dan melakukan pengkajian. Saat perawat melakukan pengkajian, kepala ruanga
melihat perawat tersbeut menggunakan sendal jepit. Kepala ruangan langsung
memanggil perawat tersebut ke ruangannya dan diberikan arahan. Pada hari kedua
perawat tersebut menggunakan kembali sendal jepitnya dan dilihat oleh kepala ruangan.
Apakah tindakan kepala ruangan selanjutnya?
a. Memanggil perawat tersebut ke ruangannya dan memberikan arahan
b. Memberikan arahan didepan paseien
c. Membuat surta pernyataan
d. Melakukan rotasi
e. Mengevaluasi kinerja
10. Kepala ruangan Penyakit Dalam telah menerapkan MPKP di ruangan untuk
meningkatkan mutu kualitas pelayanan keperawatan. Dalam pencapaian suatu tujuan,
kepala ruangan memberika jadwal penilaian kinerja staf guna memastikan kegiatan yang
dilaksanakan sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Apakah metode yang dilakukan oleh kepala ruangan tersebut?
a. Pengarahan
b. Supervisi
c. Perencanaan
d. Pendelegasian
e. Review
11. Bekerja sebagai perawat, terkadang harus mendelegasikan pekerjaan kepada sejawat dan
bekerja sama dengan profesi lain.
Manakah kalimat delegasi dibawah ini yang paling tepat?
a. Berikan obat Amoxyciline 250 mg per oral bila pasien sadar
b. Bila pasien telah sadar penuh, berikan obat Amoxyciline 250 mg per oral
c. Berikan obat bila pasein mulai sadar per oral, Amoxyciline 250 mg
d. Bantu pasien minum obat Amoxyciline 250 mg bila telah sadar
12. Pagi hari, biasanya aktivitas ruang gawat sangat sibuk. Manakh hal berbahaya bagi staf
dan bagi pasien yang harus segera diatasi?
a. Kabel elektroda EKG yang tidak teratur
b. Ketinggian tempat tidur yang tidak bisa diatur
c. Lantai basah tanpa diberi tanda pelicin
d. Roda tempat tidur tidak terkunci
13. Anda bekerja merawat 6 pasien dibantu oleh seorang mahasiswa perawat. Anda akan
membimbing pekerjaan kepada mahasiswa perawat.
Manakah pasien yang sebaiknya diarahkan untuk dilayani paling akhir oleh mahasiswa?
a. Pasien berumur 55 tahun dengan DM, gula darah 189 Mg/dl, makan pagi habis
1/3 porsi dan meminta teh manis
b. Pasien berumur 76 tahun dengan PPOK, terapi oksigen 3 liter/m dan membutuhkan
pengukuran tanda vital
c. Pasien berumur 34 tahun dengan varicous vein dan membutuhkan perbaikan
pemasangan verban
d. Pasien berumur 71 tahun dengan perdarahan pada saluran cerna dan membutuhkan
pispot
14. Kepala ruangan unit penyakit dalam melakukan pembenahan dengan merevisi semua
SOP tindakan keperawatan untuk meningkatkan mutu pelayanan kepada pasien.
Apa fungsi manajemen yang diterapkan pada kasus diatas?
a. Perencanaan
b. Pengawasan
c. Pengarahan
d. Pengendalian
e. Pengorganisasian

15. Disebuah ruang inap diterapkan benruk pemberian pelayanan asuhan keperawatan
dimana seorang perawat baertanggung jawab terhadap satu jenis kegiatan / tindakan
keperawatan seperti PJ pemberian obat dan sebagainya.
Apakah model asuhan keperawatan yang diterapkan?
a. Tim
b. Kasus
c. Primer
d. Tim-primer
e. Fungsional
16. Di ruang anak, seorang perawat memberikan promosi kesehatan kepada keluarga yang
menderita diare tentang pencegahan dan penanganan dini diare pada anak.
Apakah peran perawat pada kasus tersebut?
a. Peneliti
b. Pendidik
c. Manager
d. Advocate
e. Pemberi pelayanan
17. Di ruang rawat penyakit dalam, seorang perawat primer mempunyai tugas menerima
pasien, mengkaji kebutuhan untuk menentukan asuhan keperawatan yang akan diberikan.
Apakah tugas perawat tersebut selanjutnya?
a. Melaksanakan rencana yang telah dibuat
b. Membuat rencana keperawatan
c. Membuat tujuan perawatan
d. Mengkoordinasi pelayanan
e. Mengevaluasi keberhasilan
18. Seorang perempuan 30 tahun dengan post operassi Appendectomy hari kedua. Pasien
terpasang infus NaCl 20 tts/m, sudah belajar duduk. Obserasi dilakukan setiap 3-4 jam.
Apakah tingkat ketergantungan pasien tersebut?
a. Self care
b. Minimal care
c. Partial care
d. Total care
e. Intencive care
19. Kepala ruangan suatu RS dalam memimpin staf keperawatan dan karyawan di
ruangannya cukup disiplin dan bertanggung njawab dalam melaksanakan tugas. Gaya
kepemimpinan yang digunakan demokratik.
Bagaimanakah perilaku kepala ruangan terkait dengan gaya kepemimpinan tersebut?
a. Lebih sering mengkritik staf daripada memberikan pujian
b. Pengawasan secara langsung kinerja staf
c. Memberikan saran dan pertimbangan langsung pada staf
d. Memberikan kesempatan pada staf
e. Pengambilan keputusan melibatkan seluruh staf

20. Pada suatu rapat ruangan, kepala ruangan menjelaskan tentang pengelolaan pembiayaan
pelayanan keperawatan kepada seluruh staf perawat di ruangannya.
Apakah tujuan yang diharapkan pada perawat dari kegiatan tersebut?
a. Memberikan tindakan sesuai permintaan klien
b. Memberikan tindakan sesuai keinginan perawat
c. Memberikan tindakan sesuai dengan program dokter
d. Memberikan tindakan sesuai dengan standar asuhan keperawatan
e. Memberikan tindakan sesuai dengan keinginan keluarga

Anda mungkin juga menyukai