Anda di halaman 1dari 25

MPM FTUI 2021

Parlemen Asthadarana
MATERI SPJ UMUM
(Hak dan Kewajiban Lembaga)
IKM FT UI

Outline •

Definisi
Peran Lembaga
• Hak dan Kewajiban Lembaga
Pembukaan

Bahwa sesungguhnya Mahasiswa adalah manusia terdidik penerus bangsa yang didasari oleh semangat
perjuangan bersama, cita – cita luhur para pendahulu, dan Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka diperlukan suatu
wadah perjuangan bagi mahasiswa agar terciptanya kehidupan yang positif, harmonis, dan saling membangun
sebagai suatu keluarga di dalamnya.
Perjuangan mencapai cita – cita serta proses pendewasaan yang dilalui oleh Mahasiswa Fakultas Teknik
Universitas Indonesia telah sampailah pada awal perubahan yang menyatukan perbedaan di dalamnya.
Atas berkat rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh satu sikap moral bersama yang
bertujuan untuk membentuk Mahasiswa yang berguna bagi agama, bangsa, dan negara, maka dengan ini kami
menyatakan terbentuknya Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia (IKM FTUI).
Kemudian daripada itu, disusunlah IKM FTUI itu dalam suatu Garis – garis Besar Haluan Ikatan Keluarga
Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia, Peraturan Dasar, dan Peraturan Rumah Tangga Ikatan Keluarga
Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia yang berdasar kepada iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha
Esa, komitmen yang tinggi pada dunia pendidikan, pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi Bangsa
Indonesia, kepedulian yang tinggi terhadap perkembangan politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan
keamanan di masyarakat, semangat kebersamaan, kekeluargaan, persatuan dan kesatuan IKM FTUI yang didasari
hukum, serta penghormatan terhadap almamater dan seluruh warga FTUI.
Kewajiban Lembaga

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia. Arti Kewajiban adalah sesuatu yang diwajibkan atau sesuatu yang harus dilaksanakan

Menurut Buku Filsafat Hukum Indonesia (2006) : Apa dan Bagaimana Filsafat Hukum Indonesia. Kewajiban merupakan sesuatu yang harus
dilakukan pihak tertentu secara bertanggung jawab.
KELEMBAGAAN

1. MPM FTUI adalah lembaga tertinggi dalam IKM FTUI dan pemegang kekuasaan
legislatif dan yudikatif.
2. BEM FTUI adalah lembaga eksekutif tingkat fakultas dan koordinator tertinggi
lembaga eksekutif IKM FTUI.
3. BO FTUI adalah lembaga eksekutif IKM FTUI yang menampung,
mengembangkan, dan menyalurkan aspirasi, minat, bakat, dan kreasi anggota
IKM FTUI yang menunjang tujuan dan usaha IKM FTUI.
4. BOK FTUI adalah lembaga eksekutif IKM FTUI yang menampung,
mengembangkan, dan menyalurkan keagamaan dan aspirasi anggota IKM FTUI.

*) Klik Link merah untuk loncat langsung ke lembagamu !


KELEMBAGAAN

5. BSO FTUI adalah lembaga eksekutif IKM FTUI yang menampung, mengembangkan, dan
menyalurkan aspirasi, minat, bakat, dan kreasi anggota IKM FTUI yang menunjang tujuan
dan usaha IKM FTUI, yang mendapatkan pembinaan dari BEM FTUI.
6. IMD FTUI adalah lembaga eksekutif tingkat departemen FTUI.
7. IMPI FTUI adalah lembaga eksekutif pada Program Internasional FTUI.
8. KPD FTUI adalah lembaga eksekutif IKM FTUI yang merupakan wadah untuk
menampung, mengembangkan, dan menyalurkan peminatan anggota IKM FTUI sesuai
dengan kompetensi departemen tempat KPD tersebut didirikan.

*) Klik Link merah untuk loncat langsung ke lembagamu !


KELEMBAGAAN : MPM
1. Hak Budget, Interpelasi, Angket, dan Grasi.
MPM 2. Mencabut mandat Ketua Umum BEM, BO, BOK, BSO, IMD, IMPI, dan/atau KPD FTUI.
3. Menerima atau menolak peraturan yang diajukan BEM, BO, BOK, BSO, IMD, IMPI, dan/atau
KPD FTUI.
hak
4. Mengesahkan atau menolak permohonan BO, BOK, BSO, dan/atau KPD yang akan berdiri
atau berubah status dalam IKM FTUI.
kewajiban 5. Mencabut kembali status pengesahan BO, BOK, BSO, dan/atau KPD yang berstatus dalam
IKM FTUI.
6. Menolak atau menerima pengunduran diri Ketua Umum BEM, IMD, dan/atau IMPI FTUI.
7. Menolak atau menerima laporan pertanggungjawaban lembaga eksekutif di lingkungan IKM
FTUI.
8. Menolak atau menerima pengajuan pembelaan dari anggota IKM FTUI.
9. Memberikan sanksi kepada anggota IKM FTUI dan/atau lembaga-lembaga kemahasiswaan
IKM FTUI.
10. Setiap anggota MPM FTUI berhak untuk mengundurkan diri sesuai dengan prosedur yang
berlaku.
11. Setiap anggota MPM FTUI berhak untuk mengajukan rangkap jabatan sesuai dengan
ketetapan MPM FTUI.
12. MPM FTUI berhak untuk menentukan keberlanjutan proses mediasi ketika terdapat
perbedaan persepsi dalam penentuan proses hukum yang berada di IKM FTUI
KELEMBAGAAN : MPM
1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI serta Ketetapan Musyawarah
MPM
Kerja.
2. Menampung dan mempertimbangkan segala aspirasi warga FTUI yang disampaikan kepada
hak MPM FTUI.
3. Mempertimbangkan dan mengesahkan rancangan program kerja dan rancangan anggaran
kewajiban lembaga eksekutif IKM FTUI serta mengawasi pelaksanaannya.
4. Mengawasi pelaksanaan Ketetapan Musyawarah Kerja, Rapat Koordinasi Lembaga IKM FTUI
dan ketetapan serta peraturan MPM FTUI.
5. Mempertimbangkan, menetapkan, dan mengesahkan peraturan yang diajukan BEM FTUI
kepada MPM FTUI.
6. Menyelesaikan masalah yang timbul dalam IKM FTUI dan berpotensi mengganggu stabilitas
IKM FTUI.
7. Membuat dan mengesahkan prosedur pembinaan anggota IKM FTUI.
8. Mengesahkan dan melantik perubahan status anggota IKM FTUI.
9. Bertanggung jawab atas terselenggaranya Pemilihan Umum IKM FTUI.
10. Memberikan mandat kepada masing-masing ketua terpilih sebagai Ketua Umum BEM, BO,
BOK, BSO, IMD, IMPI dan/atau KPD FTUI.
KELEMBAGAAN : MPM
MPM 11. Mengevaluasi laporan pertanggungjawaban BEM, IMD, IMPI, BO, BSO, BOK, dan KPD FTUI
setelah masa pengumpulan.
12. Menyusun dan mengesahkan Garis-garis Besar Program Kerja (GBPK) BEM, BO, BOK, BSO,
hak IMD, IMPI dan KPD FTUI.
13. Bertanggung jawab atas terselenggaranya Musyawarah Kerja IKM FTUI.
kewajiban 14. Mengesahkan BO, BOK, BSO atau KPD yang berada dalam IKM FTUI.
15. Mensosialisasikan laporan pertanggungjawaban yang telah disahkan oleh MPM FTUI kepada
anggota IKM FTUI selambat-lambatnya 3 (tiga) hari setelah disahkan.
16. Membela anggota IKM FTUI yang akan atau telah dikenakan sanksi di dalam dan/atau di luar
lingkungan FTUI selama dalam lingkup UI dan tidak melanggar landasan IKM FTUI.
17. Mengusut dan memeriksa penyimpangan yang dilakukan oleh fungsionaris dan/atau lembaga
kemahasiswaan di lingkungan FTUI.
18. Mengevaluasi keberadaan dan/atau status BO, BOK, BSO dan KPD FTUI setiap 1 tahun sekali
sejak pendirian.
19. Membuat dan menyampaikan laporan pelaksanaan tugas MPM FTUI dalam satu periode
kepengurusan kepada anggota IKM FTUI di akhir masa jabatan.
KELEMBAGAAN : MPM
MPM 20. Mengkoordinasikan, menetapkan dan mengevaluasi pelaksanaan pembinaan anggota IKM FTUI.
21. Bertanggungjawab atas pengarsipan segala kegiatan di IKM FTUI yang melibatkan MPM FTUI.
22. Bertanggung jawab atas pengajuan nama perwakilan legislatif FTUI di luar IKM FTUI.
hak 23. Bersama BEM FT UI bertanggung jawab atas pembinaan BSO FTUI dalam hal kaderisasi.
24. Bertanggung jawab atas terlaksananya kajian tahunan terhadap materi Musyawarah Kerja IKM
kewajiban FTUI.
25. Bertanggung jawab atas terlaksananya sidang pra Musyawarah Kerja IKM FTUI hingga
terlaksananya Musyawarah Kerja IKM FTUI.
26. Menyusun dan mengesahkan mekanisme yudikasi di IKM FTUI.
27. Bertanggung jawab atas stabilitas dan ketertiban IKM FTUI serta memastikan hukum yang
berlaku berjalan dengan baik.
KELEMBAGAAN : BEM
BEM 1. Memberikan rekomendasi arah gerak kegiatan kemahasiswaan kepada MPM FTUI.
2. Membentuk kepanitiaan-kepanitiaan yang diperlukan untuk melaksanakan tugas-tugas
BEM FTUI.
hak
3. Meminta laporan pertanggungjawaban dari kepanitiaan-kepanitiaan yang telah dibentuk
BEM FTUI.
kewajiban
4. Membubarkan kepanitiaan yang telah menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan atau bila
diperlukan.
5. Mengusut dan memeriksa penyimpangan yang dilakukan oleh kepanitiaan- kepanitiaan
yang dibentuk oleh BEM FTUI.
6. Mengajukan keberatan terhadap putusan MPM FTUI.
7. Mengajukan usulan-usulan kepada Ketua lembaga eksekutif lain dan MPM FTUI.
8. Memberikan penghargaan kepada orang yang dianggap berjasa kepada IKM FTUI dengan
persetujuan MPM FTUI.
9. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
KELEMBAGAAN : BEM
BEM 1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI serta ketetapan Musyawarah Kerja IKM
FTUI, Sidang Terbuka IKM FTUI, dan MPM FTUI.
2. Mengkoordinasikan arah gerak kegiatan kemahasiswaan BO, BOK, BSO, KPD, IMD dan IMPI FTUI.
hak 3. Melakukan koordinasi sebelum mengeluarkan sikap yang mengatasnamakan BEM FTUI terhadap IMD
dan IMPI FTUI.
kewajiban 4. Menyerahkan rencana program kerja dan anggaran belanja BEM FTUI kepada MPM FTUI.
5. Mempublikasikan program kerja dan anggaran belanja BEM FTUI yang telah disahkan oleh MPM FTUI.
6. Memberikan laporan kepada MPM FTUI tentang perkembangan program kerja dan anggaran belanja
BEM FTUI pada masa pengumpulan yang diatur oleh MPM FTUI atau jika diminta sewaktu-waktu.
7. Memberikan penjelasan atas pertanyaan yang diajukan oleh MPM FTUI.
8. Memberikan laporan pertanggungjawaban pada masa pengumpulan yang diatur oleh MPM FTUI atau
jika diminta sewaktu-waktu.
9. Mengontrol kepanitiaan-kepanitiaan yang telah dibentuk oleh BEM FTUI.
10. Bersama MPM FT UI bertanggung jawab atas pembinaan BSO FTUI dalam hal kaderisasi.
11. Mengkoordinasikan kegiatan pembinaan keagamaan yang belum memiliki BOK di IKM FTUI.
12. Bertanggungjawab atas kaderisasi calon ketua umum BEM FTUI selanjutnya
13. Bertanggung jawab atas terlaksananya kajian tahunan terhadap materi Musyawarah Kerja IKM FTUI.
KELEMBAGAAN : IMD
1. Membentuk kepanitiaan-kepanitiaan yang diperlukan untuk melaksanakan
IMD program-program kerja IMD FTUI.
2. Meminta laporan pertanggungjawaban dari kepanitiaan-kepanitiaan yang telah
hak dibentuk IMD FTUI.
3. Membubarkan kepanitiaan yang telah menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan
kewajiban
atau bila diperlukan.
4. Mengusut dan memeriksa penyimpangan yang dilakukan oleh
kepanitiaan-kepanitiaan yang dibentuk oleh IMD FTUI.
5. Mengajukan keberatan terhadap Ketetapan MPM FTUI.
6. Mengajukan usulan-usulan kepada MPM FTUI.
7. Memberikan penghargaan kepada orang yang dianggap berjasa kepada IKM FTUI di
lingkup departemen dengan persetujuan MPM FTUI Fraksi departemen
masing-masing.
8. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
KELEMBAGAAN : IMD
1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI serta Ketetapan
IMD
Musyawarah Kerja IKM FTUI, Sidang Terbuka IKM FTUI, dan MPM FTUI.
2. Mengkoordinasikan seluruh kegiatan KPD yang ada di departemen bersangkutan
hak 3. Menyerahkan rencana program kerja dan anggaran belanja IMD FTUI kepada MPM
FTUI.
kewajiban
4. Mempublikasikan program kerja dan anggaran belanja IMD FTUI yang telah disahkan
oleh MPM FTUI kepada warga departemen masing-masing.
5. Memberikan laporan kepada MPM FTUI tentang perkembangan program kerja dan
anggaran belanja IMD FTUI pada masa pengumpulan yang diatur oleh MPM FTUI
atau jika diminta sewaktu-waktu.
6. Memberikan penjelasan atas pertanyaan yang diajukan oleh MPM FTUI.
7. Mengontrol kepanitiaan-kepanitiaan yang telah dibentuk oleh IMD FTUI.
8. Bertanggung jawab atas kaderisasi kepengurusan IMD FTUI selanjutnya
9. Bertanggung jawab atas terlaksananya kajian tahunan terhadap materi Musyawarah
Kerja IKM FTUI.
KELEMBAGAAN : IMPI
IMPI 1. Membentuk kepanitiaan-kepanitiaan yang diperlukan untuk melaksanakan
program-program kerja IMPI FTUI.
2. Meminta laporan pertanggungjawaban dari kepanitiaan-kepanitiaan yang telah
hak
dibentuk IMPI FTUI.
kewajiban 3. Membubarkan kepanitiaan yang telah menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan
atau bila diperlukan.
4. Mengusut dan memeriksa penyimpangan yang dilakukan oleh
kepanitiaan-kepanitiaan yang dibentuk oleh IMPI FTUI.
5. Mengajukan keberatan terhadap Ketetapan MPM FTUI.
6. Mengajukan usulan-usulan kepada MPM FTUI.
7. Memberikan penghargaan kepada orang yang dianggap berjasa kepada IKM FTUI di
lingkup Program Internasional dengan persetujuan MPM FTUI Fraksi Program
Internasional.
8. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang berlaku di
IKM FTUI.
9. Mengajukan upaya kolaborasi atas kegiatan kemahasiswaan kepada IMD dengan
persetujuan MPM FTUI.
KELEMBAGAAN : IMPI
IMPI 1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI serta Ketetapan
Musyawarah Kerja IKM FTUI, Sidang Terbuka IKM FTUI, dan MPM FTUI.
2. Menyerahkan rencana program kerja dan anggaran belanja IMPI FTUI kepada MPM
hak
FTUI.
kewajiban 3. Mempublikasikan program kerja dan anggaran belanja IMPI FTUI yang telah disahkan
oleh MPM FTUI kepada warga Program Internasional.
4. Memberikan laporan kepada MPM FTUI tentang perkembangan program kerja dan
anggaran belanja IMPI FTUI sekurang-kurangnya 3 (tiga) kali selama kepengurusan.
5. Memberikan penjelasan atas pertanyaan yang diajukan oleh MPM FTUI.
6. Memberikan laporan pertanggungjawaban kepada MPM FTUI Fraksi Program
Internasional masing-masing ketika masa jabatan berakhir atau jika diminta
sewaktu-waktu.
7. Mengontrol dan bertanggung jawab atas kepanitiaan-kepanitiaan yang telah
dibentuk oleh IMPI FTUI.
8. Bertanggung jawab atas terlaksananya kajian tahunan terhadap materi Musyawarah
Kerja IKM FTUI.
KELEMBAGAAN: BO
BO 1. Menggunakan fasilitas IKM FTUI sesuai dengan prosedur yang berlaku.
2. Mendapatkan sumbangan baik internal maupun eksternal selama tidak
bertentangan dengan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM FTUI.
hak
3. Menentukan rencana program kerja dan anggaran.
kewajiban 4. Mewakili IKM FTUI dalam kegiatan-kegiatan keluar dalam bidang
masing-masing.
5. Memiliki otonomi dalam menentukan hal-hal yang bersifat internal dari BO FTUI
itu sendiri.
6. Mengajukan rancangan peraturan kepada MPM FTUI.
7. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang
berlaku.
KELEMBAGAAN : BO
BO 1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM
FTUI.
2. Memiliki PD/PRT yang tidak menyimpang dari Landasan-landasan IKM FTUI dan
hak
Ketetapan MPM FTUI.
kewajiban 3. Melaporkan rencana program kerja, anggaran, dan pengurus kepada MPM FTUI.
4. Memberikan laporan perkembangan program kerja dan anggaran pendapatan dan
belanja kepada MPM FTUI pada waktu yang disepakati sekurang-kurangnya 6
(enam) bulan sekali atau jika diminta.
5. Memberikan penjelasan atas pertanyaan yang diajukan oleh MPM FTUI.
6. Memberikan laporan pertanggungjawaban kepada MPM FTUI ketika masa jabatan
berakhir atau jika diminta sewaktu-waktu.
7. Bertanggung jawab atas berlangsungnya Riset Tahunan Musyawarah Kerja IKM
FTUI.
KELEMBAGAAN: BSO
BSO 1. Menggunakan fasilitas IKM FTUI sesuai dengan prosedur yang berlaku.
2. Mendapatkan sumbangan baik internal maupun eksternal selama tidak
bertentangan dengan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM FTUI.
hak
3. Menentukan rencana program kerja dan anggaran.
kewajiban 4. Mewakili IKM FTUI dalam kegiatan-kegiatan keluar dalam bidang
masing-masing.
5. Memiliki otonomi dalam menentukan hal-hal yang bersifat internal dari BSO
FTUI itu sendiri.
6. Menerima pembinaan dari BEM FTUI dalam hal kaderisasi.
7. Mengajukan rancangan peraturan kepada MPM FTUI.
8. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang
berlaku.
KELEMBAGAAN : BSO
BSO 1. Menggunakan fasilitas IKM FTUI sesuai dengan prosedur yang berlaku.
2. Mendapatkan sumbangan baik internal maupun eksternal selama tidak
bertentangan dengan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM FTUI.
hak 3. Menentukan rencana program kerja dan anggaran.
4. Mewakili IKM FTUI dalam kegiatan-kegiatan keluar dalam bidang masing-masing.
kewajiban 5. Memiliki otonomi dalam menentukan hal-hal yang bersifat internal dari BSO FTUI
itu sendiri.
6. Menerima pembinaan dari BEM FTUI dalam hal kaderisasi.
7. Mengajukan rancangan peraturan kepada MPM FTUI.
8. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
KELEMBAGAAN: BOK
1. Menggunakan fasilitas IKM FTUI sesuai dengan prosedur yang berlaku.
BOK 2. Melakukan koordinasi dengan Badan Khusus Kerohanian IMD dan/atau IMPI
dalam hal pembinaan dan kegiatan keagamaan
hak 3. Mendapatkan sumbangan baik internal maupun eksternal selama tidak
bertentangan dengan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM FTUI.
kewajiban 4. Menentukan rencana program kerja dan anggaran.
5. Mewakili IKM FTUI dalam kegiatan-kegiatan keluar dalam bidang keagamaan
masing-masing.
6. Memiliki otonomi dalam menentukan hal-hal yang bersifat internal dari BOK FTUI
itu sendiri.
7. Mengajukan rancangan peraturan kepada MPM FTUI.
8. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
9. Melakukan penjagaan terhadap nilai keagamaan dalam agenda IKM FTUI.
10. Memiliki otonomi dalam menentukan hal-hal yang bersifat kerohanian dari BOK
FTUI itu sendiri.
KELEMBAGAAN : BOK
BOK 1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan
MPM FTUI.
2. Memiliki PD/PRT yang tidak menyimpang dari Landasan-landasan IKM FTUI
hak dan Ketetapan MPM FTU.
3. Melaporkan rencana program kerja, anggaran, dan pengurus kepada MPM
kewajiban FTUI.
4. Mengkoordinasikan kondisi dan aktivitas lembaga yang diwakilinya yang
berkaitan dengan aktivitas kemahasiswaan IKM FTUI kepada MPM FTUI.
5. Memberikan laporan pertanggungjawaban kepada MPM FTUI ketika masa
jabatan berakhir atau jika diminta sewaktu-waktu.
6. Bertanggung jawab atas terlaksananya kajian tahunan terhadap materi
Musyawarah Kerja IKM FTUI.
KELEMBAGAAN: KPD
KPD 1. Menggunakan fasilitas IKM FTUI sesuai dengan prosedur yang berlaku.
2. Mendapatkan sumbangan baik internal maupun eksternal selama tidak
bertentangan dengan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM FTUI.
hak 3. Menentukan rencana program kerja dan anggaran.
4. Mewakili IKM FTUI dalam kegiatan-kegiatan keluar dalam bidang
kewajiban masing-masing.
5. Memiliki otonomi dalam menentukan hal-hal yang bersifat internal dari KPD FTUI
itu sendiri.
6. Mengajukan usulan-usulan kepada MPM FTUI.
7. Melakukan pembelaan terhadap tuntutan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
8. Memiliki PD/PRT sepanjang tidak menyimpang dari PD/PRT IKM FTUI dan
Ketetapan MPM FTUI.
KELEMBAGAAN : KPD
KPD 1. Menaati dan melaksanakan Landasan-landasan IKM FTUI dan Ketetapan MPM
FTUI.
2. Memiliki PD/PRT sepanjang tidak menyimpang dari PD/PRT IKM FTUI dan
hak Ketetapan MPM FTUI.
3. Melaporkan rencana program kerja, anggaran, dan pengurus kepada MPM FTUI.
kewajiban 4. Memberikan laporan perkembangan program kerja dan anggaran pendapatan dan
belanja kepada MPM FTUI pada waktu yang disepakati sekurang- kurangnya 6
(enam) bulan sekali atau jika diminta.
5. Memberikan penjelasan atas pertanyaan yang diajukan oleh MPM FTUI.
6. Memberikan laporan pertanggungjawaban kepada MPM FTUI ketika masa jabatan
berakhir atau jika diminta sewaktu-waktu.
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai