Anda di halaman 1dari 5

LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK

DERET ARITMATIKA

NAMA KELOMPOK :
……………………………………..
ANGGOTA : 1. …………………………………..
2. …………………………………..
3. …………………………………..
A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

Kompetensi Dasar Pengetahuan Kompetensi Dasar Keterampilan


3.4 Menggeneralisasi pola bilangan 4.4 Menggunakan pola barisan aritmetika atau
dan jumlah pada barisan geometri untuk menyajikan dan
Aritmetika dan Geometri menyelesaikan masalah kontekstual
(termasuk pertumbuhan, peluruhan, bunga
majemuk, dan anuitas)
IPK Pengetahuan IPK Keterampilan
3.4.11 Menyelesaikan permasalahan 4.4.4 Menggunakan pola deret aritmatika untuk
yang berkaitan dengan deret menyelesaikan masalah kontekstual
aritmatika

B. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui pemanfaatan Modul ini peserta didik dapat :
1. Menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan deret aritmatika
2. Menggunakan pola deret aritmatika untuk menyelesaikan masalah kontekstual

C. PETUNJUK PENGGUNAAN:
1. Berdoa sebelum mengerjakan.
2. Bacalah kegiatan secara urut dan teliti.
3. Pahamilah setiap kegiatan yang dilakukan.

2|Page
Kegiatan 1

Organisir masalah

Baca dan cermati permasalahan berikut ini.


Pak Roby adalah seorang pengusaha mebel. Beliau mendapatkan pesanan untuk memasang
kursi pada gedung bioskop. Pemilik gedung bioskop meminta untuk menyusun kursi tersebut
dengan susunan kursi paling depan berisi 20 kursi. Tiga baris terdepan merupakan kursi
kategori VIP dan sisanya kursi kategori ekonomi dan festival. Jumlah kursi pada baris
dibelakangnya selalu bertambah 4 kursi lebih banyak dari susunan kursi di depannya. Gedung
tersebut hanya mampu menampung kursi sebanyak 40 baris dengan kursi pada baris terakhir
merupakan kursi kategori Festival. Berapakah banyaknya kursi yang harus dipasang oleh Pak
Roby untuk memasang kursi kategori ekonomi?

Coba tuliskan informasi-informasi apa saja yang terdapat pada masalah yang meliputi :

1) Apa yang diketahui pada masalah?

2) Apa yang ditanyakan pada masalah?

Bertanyalah kepada gurumu apabila menemui kesulitan dalam belajar. Bertanyalah apabila
ada gambar atau tulisan yang kurang jelas.
Membimbing Penyelidikan

Buatlah perencanaan untuk menyelesaikan masalah tersebut :

Petunjuk :

Buatlah bagan untuk membuat ilustrasi pada baris ke berapakah kursi VIP, Ekonomi, dan
Festival berada. Kemudian nyatakan banyaknya kursi Ekonomi pada tiap-tiap baris tersebut
dalam suatu deret aritmatika. Tentukan suku pertama, beda, dan banyaknya suku pada deret
tersebut. Gunakan rumus jumlah deret aritmatika untuk menghitungnya.

Mengembangkan dan menyajikan hasil karya

Sekarang, selesaikan masalah tersebut dengan menggunakan rencana yang telah kalian susun
dan informasi yang telah kalian dapatkan!
(kamu dapat menggunakan ilustrasi gambar atau tabel untuk memudahkan penyelesaian
masalah)

4|Page
Menganalisis dan mengevaluasi penyelesaian masalah

Dari kegiatan sebelumnya, buatlah kesimpulan tentang permasalahan tersebut?

Ayo Kita Periksa Kembali

Untuk memastikan kebenaran jawaban kalian, lakukanlah pemeriksaan terhadap hasil


penyelesaian masalahmu. Kamu bisa menggunakan kalkulator atau alat hitung yang lain
untuk membantu mengecek perhitungan.
Berikan ceklist jika kamu sudah melakukannya.
No. Keterangan Ceklist
1. Saya sudah menjawab semua pertanyaan
2. Saya sudah mengecek semua perhitungan

5|Page

Anda mungkin juga menyukai