Anda di halaman 1dari 2

UJIAN AKHIR SEMESTER

(UAS)
STMIK SUMEDANG
Jalan Anggrek 19 Sumedang 45323 Telp/Fax (0261) 207395
------------------------------------------------------------------------------------------------
Kode Mata Kuliah :
Mata Kuliah : Komputer Masyarakat
SKS : 3 SKS
Jurusan : Teknik Informatika (TI)/Manajemen
Informatika D3
Dosen Pengampu : Eggi Julian, S.Kom,. M.T
Sifat :
Tanggal : April 2020
------------------------------------------------------------------------------------------------

1. Didalam perkembangan infeksi Wabah COVID 19 segala aktifitas manusia dibatasi


dan dialihkan ke metode daring, coba berikan pendapat anda berkenaan dengan hal
ini. Apakah hal ini sudah terlaksana maksimal dan Solusi apa yang bisa anda berikan
dalam hal ini.
2. Perkembangan E commerce didalam Wabah COVID sangat signifikan, dikarenakan
orang tidak boleh keluar rumah. Sehingga proses jual beli pun dilakukan melalui e
commerce. Berikan pandangan anda berkenaan dengan hal ini !

NIM : A2.1700113

Nama : Sony Prayoga

Kelas : TI-VIC

Jawaban :

1. Memang, dengan adanya wabah penyakit ini telah mengganggu aktivitas masyarakat
termasuk kegiatan akademik. Dengan adanya batasan dari pemerintah terhadap
kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan segala perkumpulan, ini mengakibatkan
belajar mengajar atau perkuliahan terganggu. Dan segala bentuk pembelajaran tatap
muka kini dialihkan dengan pembelajaran lewat daring.
Namun, hal ini tidak selalu berjalan dengan sebagai mana mestinya. Dimana para
pelajar/mahasiswa diharuskan belajar secara online, akan tetapi tidak semua mata
pelajaran atau mata kuliah ini efektif untuk diimplementasikan secara online. Saat
ditugaskan untuk belajar ada yang memang benar-benar belajar dan ada juga yang
malah kurang dalam belajar ketika dirumah dalam artian malas untuk belajar, karena
memang seperti yang saya rasakan belajar dirumah itu sangat jenuh sekali.
Apalagi kalau belajar dikamar masing-masing, ini akan berat godaannya dengan
bersantai-santai, rebahan sambal main smartphone, bahkan sampai tidur. Apapun
pekerjaannya kalau didalam rumah bawaanya terasa berat, sulit sekali melawan rasa
malas.
Berbeda jika kuliah di area kampus, rasa malas tersebut seakan-akan hilang karena
memang sudah diniatkan dari rumah untuk kuliah. Intinya selama pembelajaran itu
menyangkut tatap muka, saya sarankan untuk memakai aplikasi zoom, agar
pembelajaran akan lebih terasa ramai meski sendirian di rumah dan godaan-godaan
untuk bersantai pun hilang.
Apabila semua mata kuliah memanfaatkan belajar dirumah ini hanya untuk
memberikan tugas kepada pelajar/mahasiswa ini tidak akan berjalan dengan
sebagaimana mestinya, karena memberikan tugas hanya akan menambah keluh kesah
para pelajar/mahasiswa saja dan akan bertambah buruk terhadap kedepannya.
Dan yang paling penting adalah belajar sendiri itu susah, harus ada yang
mendampingi. Setidaknya jika perkuliahan dilakukan tatap muka Insya Allah
sedikitnya ilmu akan tersampaikan dan akan mudah dimengerti oleh para pelajar
dibandingkan menugaskan mahasiswa untuk mencari materi sendiri dan mengerjakan
tugas sendiri itu tidak akan mudah untuk menyerap materi. Pada dasarnya untuk
membuat manusia mengerti itu berbeda cara penyampaiannya.

2. Jual beli melalui E Commerce sangat efektif dilakukan untuk saat ini. Ini akan
mempermudah masyarakat untuk melakukan proses jual beli agar bias memenuhi
kebutuhan sehari-hari. Dikarenakan harus taat pada aturan pemerintah terkait adanya
physical distancing untuk menekan jumlah penyebaran penyakit ini. Dalam situasi
darurat seperti ini akan sangat menguntungkan bagi mereka yang berbisnis melalui E
Commerce.

Anda mungkin juga menyukai