Anda di halaman 1dari 2

Mata Kuliah : Akuntansi Syariah

Tugas : Pertemuan 7

Soal 1
1. Tanggal 2 April 2015 Bank Berkah Syariah menyerahkan modal salam sebesar Rp
80.000.000 kepada KUD Petani Mandiri untuk pemesanan beras jenis “beras putih
pandan wangi” sebanyak 5 ton. Penyerahan barang akan dilakukan pada tanggal 28 Mei
2015.
2. Tanggal 28 Mei 2015 berdasarkan kesepakatan, Bank Berkah Syariah menerima barang
salam dari KUD Petani Mandiri senilai Rp 80.000.000.
3. Tanggal 28 Mei 2015 berdasarkan kesepakatan, Bank Berkah Syariah menerima barang
salam dari KUD Petani Mandiri senilai Rp 90.000.000.
4. Tanggal 28 Mei 2015 berdasarkan kesepakatan, Bank Berkah Syariah menerima barang
salam dari KUD Petani Mandiri senilai Rp 70.000.000.
Pertanyaan :
Jika posisi Lembaga Keuangan Syariah atau Bank tersebut diatas sebagai pihak Pembeli,
maka lakukan jurnal untuk setiap point 1,2,3, dan 4.

Jawab :
1. 02/04/2015 Dr Piutang Salam Rp 80.000.000
Cr Kas Rp 80.000.000
2. 28/05/2015 Dr Persediaan Barang Salam Rp 80.000.000
Cr Piutang Salam Rp 80.000.000
3. 28/05/2015 Dr Persediaan Barang Salam Rp 90.000.000
Cr Keuntungan Salam Rp 10.000.000
Cr Piutang Salam Rp 80.000.000
4. 28/05/2015 Dr Persediaan Barang Salam Rp 70.000.000
Dr Beban Kerugian Salam Rp 10.000.000
Cr Piutang Salam Rp 80.000.000

Soal 2
1. Tanggal 1 April 2015 Bank Berkah Syariah menerima pembayaran modal salam sebesar
Rp 100.000.000 dari BULOG atas pemesanan beras jenis beras putih pandan wangi
sebanyak 5 ton. Penyerahan barang akan dilakukan 2 bulan kemudian.
2. Tanggal 30 Mei 2015 barang salam telah selesai pengerjaannya atau telah jadi dengan
harga perolehan sebesar Rp 80.000.000.
3. Tanggal 1 Juni 2015 berdasarkan kesepakatan Bank Berkah Syariah menyerahkan barang
salam yang dipesan oleh tuan Ahmad.
Pertanyaan :
Jika posisi Lembaga Keuangan Syariah atau Bank Syariah) tersebut diatas sebagai pihak
Penjual, maka lakukan jurnal untuk setiap point 1,2, dan 3

Jawab :
1. 01/04/2015 Dr Kas Rp 100.000.000
Cr Hutang Salam Rp 100.000.000
2. 30/05/2015 Dr Persediaan Barang Salam Rp 80.000.000
Cr Kas Rp 80.000.000
3. 01/06/2015 Dr Hutang Salam Rp 100.000.000
Cr Persediaan Barang Salam Rp 80.000.000
Cr Pendapatan Margin Salam Rp 20.000.000

Anda mungkin juga menyukai