Anda di halaman 1dari 6

KAK 2021

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN
SUMBER DAYA MANUSIA KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN MAMUJU
Jalan Poros Mamuju-Kalukku KM. 16 Tadui, Mamuju Prov. Sulawesi Barat
Lamanwww.poltekkesmamuju.ac.id E-mail poltekkes_mamuju@yahoo.com

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

Paket Pekerjaan:
PENGADAAN AIR CONDITIONING (AC)
GEDUNG JURUSAN KEPERAWATAN
POLITEKNIK KESEHATAN MAMUJU

TAHUN ANGGARAN 2021

1 Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung Jurusan Keperawatan


KAK 2021
A. URAIAN PENDAHULUAN
1. Umum
Kementerian/Lembaga : Kementerian Kesehatan RI
Unit Organisasi : Badan Pengembangan dan Pemberdayaan
Sumber Daya Manusia Kesehatan
Satuan Kerja : Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan
Mamuju
PPK : Idayati, SKM, M.Kes
Program : Program Pendidikan dan Pelatihan Vokasi
(024.12.DL)
Kegiatan : Pembinaan dan Pengelolaan Pendidikan Tinggi
(5034)
Klasifikasi Rincian Output : Sarana Bidang Pendidikan (5034.CAA)
Rincian Output : Sarana Pendidikan di Poltekkes Kemenkes
(5034.CAA.001)
Komponen : Pengadaan ABBM Non Laboratorium (052)
Sub Komponen : Pengadaan ABBM Non Laboratorium (A)
Nama Paket Pekerjaan : Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung
Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan
Mamuju
Nilai Pagu : Rp 240.820.000,- (Dua Ratus Empat Puluh
Delapan Ratus Dua Puluh Ribu Rupiah)
Nilai HPS : Rp 239.993.820,- (Dua Ratus Tiga Puluh
Sembilan Juta Sembilan Ratus Sembilan
Puluh Tiga Ribu Delapan Ratus Dua Puluh
Rupiah)
Tahun Anggaran : Tahun 2021

2 Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung Direktorat


KAK 2021
2. Latar Belakang
Politeknik Kesehatan Kemenkes Mamuju merupakan unit pelaksana teknis di
lingkungan Kementerian Kesehatan RI dan merupakan institusi pendidikan
tinggi kesehatan. Secara struktural Politeknik Kesehatan Kemenkes Mamuju
berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Badan PPSDM
Kesehatan. Visi dari Politeknik Kesehatan Kemenkes Mamuju adalah
Menjadi Pusat Pendidikan Tinggi Yang Unggul Berbasis Kesehatan Keluarga
Tahun 2022.
Untuk bisa merealisasikan vis dan misi organisasi maka dibutuhkan sarana
dan prasarana penunjang yang berkualitas dan mendukung suasana bekerja
dan susana proses belajar mengajar yang berkualitas pula. Salah satu faktor
penting dalam meningkatkan kualitas suasana bekerja dan proses belajar
mengajar yaitu sirkulasi udara dan suhu udara dalam ruangan. Untuk
menciptakan kondisi suhu ruangan yang nyaman dengan sirkulasi yang baik
maka diperlukan peralatan yang bisa mengkondisikan suhu dan sirkulasi
udara dalam ruangan yang berbentuk peralatan Air Conditioning (AC).

3. Maksud dan Tujuan


a. Maksud Kegiatan
Maksud dari pekerjaan/pengadaan barang ini adalah terpenuhinya
kebutuhan sarana dan prasarana penunjang berupa Air Conditioning
(AC) pada Gedung Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Mamuju.

b. Tujuan Kegiatan
Tujuan dari pekerjaan/pengadaan barang ini adalah memenuhi
kebutuhan sarana dan prasarana ABBM Non Laboratorium berupa Air
Conditioning (AC) pada Gedung Jurusan Keperawatan Poltekkes
Kemenkes Mamuju sehingga tercipta suasana yang nyaman untuk
proses belajar dan bekerja.

4. Target dan Sasaran


Target dan Sasaran yang ingin dicapai dalam pekerjaan/pengadaan barang
ini adalah ruangan yang ada pada Gedung Jurusan Keperawatan Poltekkes

3 Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung Jurusan Keperawatan


KAK 2021
Kemenkes Mamuju sehingga tercipta suasana ruangan yang nyaman untuk
proses belajar dan bekerja.

5. Nama dan Organisasi Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)


- Pengguna Barang : Politeknik Kesehatan Kemenkes Mamuju
- Nama PPK : Idayati, SKM, M.Kes
- Alamat Organisasi : Jalan Poros Mamuju - Kalukku KM. 16 Tadui
Kab. Mamuju Provinsi Sulawesi Barat

6. Sumber Dana dan Perkiraan Biaya


- Sumber Dana : DIPA Politeknik Kesehatan Kemenkes Mamuju
Nomor SP DIPA- 024.12.2.637618/2021 Tanggal
23 November 2020
- Perkiraan Biaya : Rp 239.993.820,- (Dua Ratus Tiga Puluh
Sembilan Juta Sembilan Ratus Sembilan Puluh
Tiga Ribu Delapan Ratus Dua Puluh Rupiah)

7. Jangka Waktu Pelaksanaan


Jangka Waktu Pelaksanaan pekerjaan/pengadaan barang ini diperkirakan ±
90 (Sembilan Puluh) hari kalender terhitung sejak penandatanganan kontrak.

8. Lokasi Kegiatan
Lokasi Kegiatan pekerjaan/pengadaan barang ini adalah Gedung Jurusan
Keperawatan Poltekkes Kemenkes Mamuju yang terletak di kompleks
Kampus Politeknik Kesehatan Kemenkes Mamuju Jalan Poros Mamuju–
Kalukku KM. 16 Tadui, Kab. Mamuju Provinsi Sulawesi Barat.

4 Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung Direktorat


KAK 2021
9. Spesifikasi Teknis
Spesifikasi Teknis pekerjaan/pengadaan barang yang akan dilaksanakan
sebagai berikut:
a. AC 1 PK

Nama Set
Indoor
Model
Outdoor
PK 1
Kapasitas (Min - Max) Btu/h 9,000
kW 2.64
Daya Listrik (Min - Max) W 780
COP W/W 3.38
Indoor 36/35/31
Tingkat Tekanan Suara (H/M/L/SL) dB(A)
Outdoor 46
Dimensi (HxWxD) mm 280 x 730 x 213
Indoor Unit
Berat Mesin kg 8,5
Dimensi (HxWxD) mm 485 x 566 x 256
Outdoor
Berat Mesin kg 22.0
Cair inch 1/4
Ukuran Pipa
Gas inch 3/8
Panjang m 20
Maksimal Pipa
Tinggi m 12
Jumlah Unit 6

5 Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung Jurusan Keperawatan


KAK 2021
b. AC 2 PK

Nama Set
Indoor
Model
Outdoor
PK 2
Kapasitas (Min - Max) Btu/h 18,000
kW 5.28
Daya Listrik (Min - Max) W 1,660
COP W/W 3.18
Indoor 42/36/35
Tingkat Tekanan Suara (H/M/L/SL) dB(A)
Outdoor 52
Dimensi (HxWxD) mm 310 x 1065 x 224
Indoor Unit
Berat Mesin kg 14.0
Dimensi (HxWxD) mm 615 x 845 x 300
Outdoor
Berat Mesin kg 40
Cair inch 1/4
Ukuran Pipa
Gas inch 1/2
Panjang m 35
Maksimal Pipa
Tinggi m 20
Jumlah Unit 30

Mamuju, Maret 2021

Pejabat Pembuat Komitmen


Politeknik Kesehatan Mamuju,

TTD

Idayati, SKM, M.Kes


NIP. 198011212006042028

6 Pengadaan Air Conditioning (AC) Gedung Direktorat

Anda mungkin juga menyukai