Anda di halaman 1dari 1

Sengugu (Clerodendrum Serratum (L.

) Moon )

Tumbuh liar pada tempat-tempat terbuka atau agak terlindung, bisa ditemukan dihutan
sekunder, padang  alang-alang, pinggir kampung, tepi jalan atau dekat air  yang tanahnya
agak lembap dari dataran rendah sampai  1.700 m dpl. Senggugu diduga tumbuhan asli Asia
tropik.  Perdu tegak, tinggi 1 – 3 m,batang berongga, berbongkol besar, akar warnanya abu
kehitaman. Daun tunggal,  tebal dan kaku, bertangkai pendek, letak berhadapan,  bentuk
bundar telur sampailanset, ujung dan pangkal  runcing, tepi bergerigi tajam,pertulangan
menyirip, kedua permukaan berambut halus, panjang 8 – 30 cm,  lebar 4 – 14 cm, warnanya
hijau. Perbungaan majemuk  bentuk malai yang panjangnya 6 – 40 cm, warnanya  putih
keunguan, keluar dari ujung-ujung tangkai. Buah  buni, bulat telur, masih mudahijau, setelah
tua hitam.  Perbanyakan dengan biji.Sumber: https://www.farmasi-id.com/herbal-obat-
tradisional/senggugu-clerodendrum-serratum-l-moon/

KANDUNGAN KIMIA : Daun banyak mengandung kalium, sedikit natrium, alkaloid, dan
flavonoid flavon. Kulit batang mengandung senyawa triterpenoid, asam oleanolat, asam
queretaroat, dan asam serratogenat. Sedangkan kulit akar mengandung glikosida fenol,
manitol, dan sitosterol.

senggugu secara tradisional telah lama digunakan untuk asma, bronkitis, peluruh air seni,
obat batuk dan untuk memperoleh suara yang jernih (Heyne, 1950). Selain itu, senggugu
dilaporkan mengandung beberapa jenis steroid, diantaranya γsitosterol, β-sitosterol,
spinasterol, spinasteril-β-D-glucoporanoside, αspinasterol, campesterol, cholestanol,
cloresterol, 24-etil cholesterol dan stigmasterol (Banerjee S.K. dkk., 1969; Nair dkk., 1976;
Bonsri, 2003; Fan dkk., 2007 dan Singh dkk., 2012). Dimana steroid merupakan salah satu
diantara golongan senyawa metabolit sekunder yang kehadirannya diharapkan sebagai
konstituen kimia yang memberi nilai pengobatan pada suatu tumbuhan (Kardong dkk., 2012;
Sasidharan dkk., 2011).

Anda mungkin juga menyukai