Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN AKHIR

PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

Oleh:
Ketua
Lisa Sidyawati, S.Pd., M.Pd.
NIP 198807062015042001
Anggota
Mellati Khoirunnisa Fithriyana
190544736071

KULIAH KERJA NYATA


UNIVERSITAS NEGERI MALANG
LEMBAR PENGESAHAN
Laporan Akhir Kuliah Kerja Nyata (KKN) Semester Antara 2020/2021 di
Kampung Heritage Kajoetangan ini telah diperika dan disetujui pada tanggal 2
Mei 2021, oleh:

Mengetahui Dosen Pembimbing Lapangan


a.n. Ketua KKN

Prof. Dr. Markus Diantoro, M.Si. Lisa Sidyawati, A.Pd., M.Pd.


NIP. 196612211991031001 NIP. 198807062015042001
ABSTRAK

Pelatihan menghias masker dengan teknik payet bersama Ibu-ibu PKK


dari RW 01, RW 02, RW 09 dan RW 10 di Kampoeng Heritage Kajoetangan ini
guna untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan cara menghias masker
dengan teknik payet yang tepat dan dapat bermanfaat untuk Ibu-ibu PKK
kedepannya.

Metode yang diterapkan dalam kegiatan ini adalah Metode Presentasi


mengenai penyampaian beberapa hal yang berkaitan dengan pembuatan masker,
Metode Demonstrasi mengenai menampilkan video cara pembuatan menghias
masker dengan teknik payet. Metode Praktik mengenai pelatihan secara langsung
Ibu-ibu PKK dari permasing RW di Kampoeng Heritage Kajoetangan untuk
menghias masker dengan teknik payet. Dari hasil akhir yang dicapai terlihat
kemampuan Ibu-ibu PKK mampu dalam menghias masker dengan cara teknik
payet yang tepat.

Kata Kunci: Pelatihan Masker, Ibu-ibu PKK, Kampoeng heritage Kajoetangan,


Teknik Payet
KATA PENGANTAR

Puji syukur semoga selalu terpanjatkan kehadirat Allah SWT yang senantiasa
memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua sehingga kegiatan
Kuliah Kerja Nyata (KKN) serta penyusunan laporan ini dapat berjalan dengan
lancar. Dengan bantuan Nya, laporan ini dapat selesai tepat pada waktunya. Pada
kesempatan ini, tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah membantu kesuksesan acara KKN beserta penulisan laporan, di antaranya:

1. Prof. Dr. H. AH. Rofi’uddin, M.Pd., selaku rektor Universitas Negeri


Malang.
2. Prof. Dr. Marji, M.Kes., selaku Dekan Fakultas Teknik.
3. Dr. Yoto, S.T., M.M., M.Pd., selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin.
4. Ibu Lisa Sidyawati, A.Pd., M.Pd., M.Sn, selaku pembimbing KKN.
5. Masyarakat Kampoeng Heritage Kajoetangan yang senantiasa
berpartisipasi aktif dalam semua agenda kami.
6. Seluruh Kampoeng Heritage Kajoetangan jajaran yang membimbing kami.
7. Seluruh pihak yang telah membantu suksesnya acara KKN 2020/2021
hingga penyusunan laporan KKN.

Seluruh laporan Kegiatan KKN disusun berdasarkan acara yang sudah


kami kerjakan selama KKN di Kampoeng Heritage Kajoetangan selama 45 hari.
Kuliah Kerja Nyata ini adalah bagian dari implementasi Tri Dharma Perguruan
Tinggi. Kegiatan ini menjadi salah satu syarat kelulusan bagi mahasiswa Strata
Dalam penyusunan laporan ini, kami menyadari bahwa laporan ini
memiliki banyak kekurangan. Oleh karenanya, kami berharap adanya kritik dan
saran yang. Semoga laporan ini bermanfaat pembaca dan penyusun.

Malang, 6 Mei 2021

Mellati Khoirunnisa Fithriyana


DAFTAR ISI
Halaman
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................... 2
ABSTRAK .............................................................................................................. 3
KATA PENGANTAR ............................................................................................ 4
DAFTAR ISI ........................................................................................................... 5
BAB I ...................................................................................................................... 6
PENDAHULUAN .................................................................................................. 6
A. LATAR BELAKANG.................................................................................... 6
B. TUJUAN ........................................................................................................ 7
C. MANFAAT ................................................... Error! Bookmark not defined.
D. PROGRAM DAN SASARAN ....................................................................... 7
E. TARGET LUARAN ....................................................................................... 8
BAB II ..................................................................................................................... 9
METODE PELAKSANAAN ................................................................................. 9
A. PENDEKATAN ............................................................................................. 9
B. TAHAPAN ..................................................................................................... 9
C. LOKASI ....................................................................................................... 10
D. DURASI WAKTU ........................................ Error! Bookmark not defined.
BAB III ................................................................................................................. 12
PELAKSANAAN KEGIATAN ........................................................................... 12
A. HASIL PELAKSANAAN KEGIATAN ...................................................... 12
B. PERMASASALAHAN DAN PELAKSANAAN KEGIATAN .................. 13
C. SOLUSI TERHADAP MASALAH ............................................................. 13
BAB IV ................................................................................................................. 14
PENUTUP ............................................................................................................. 14
A. KESIMPULAN ............................................................................................ 14
B. REKOMENDASI .......................................... Error! Bookmark not defined.
LAMPIRAN .......................................................................................................... 15
A. Lampiran 1 ................................................................................................... 15
B. Lampiran 2.................................................................................................... 16
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Pandemi COVID19 (Corona Virus Disease 19) merupakan peristiwa


menyebarnya penyakit yang disebabkan oleh virus corona yang sejak tahun 2019
ditemukan. Wabah COVID19 ini pertama kali dideteksi di kota Wuhan, Hubei
Tiongkok pada tanggal 1 Desember 2019 namun virus ini masuk ke Indonesia
pada tahun 2020 sekitar awal maret. Virus corona ini dapat menular melalui
droplet (percikan air liur) seperti batuk, bersin atau menghembuskan nafas
sekaligus. Droplet ini terlalu berat dan tidak bisa bertahan di udara sehingga cepat
jatuh dan menempel ke lantai atau permukaan lainnya. Virus corona ini dapat
tertular jika mnghirup udara yang mengandung virus dan terlalu dekat dengan
orang yang sudah terinfeksi COVID19, tidak hanya melalui udara virus ini dapat
tertular jika menyentuh permukaan benda yang sudah terkontaminasi lalu
menyentuh mata. hidung atau mulut.

Memaraknya wabah COVID19 (Corona Virus Disease 19) di seluruh dunia


menjadikan warga masyarakat sulit dalam melakukan aktivitas diluar rumah dan
bekerja serta khawatir akan tertular dengan isu-isu yang ada maka dari itu
pemerintah menerapkan protokol yang sudah ditentukan seperti social distancing
(Pembatasan Sosial), social distancing yang dimaksud adalah menghindari tempat
umum, menjauhi keramaian, dan menjaga jarak optimal 2 meter dari orang lain,
memakai masker guna untuk menjaga diri sendiri dan orang lain agar tidak
terpapar saat diluar rumah atau didalam rumah karena virus dapat berupa percikan
air liur, mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer untuk melindungi
tangan dari bakteri atau virus dan menjaga tangan dari sentuhan orang lain.

Protokol yang diterapkan oleh pemerintah yaitu salah satunya adalah memakai
masker, pemakaian masker merupakan point yang sangat penting dalam
penerapan protokol pada COVID19 ini karena kita sebagai manusia selalu
berinteraksi dengan orang lain dari mulut ke mulut. Masker yang dianjurkan juga
berbagai macam dari masker medis, masker kain dan lain sebagainya. Masker
kain juga harus sesuai dengan serat kain yang cocok untuk dijadikan masker dan
tidak membuat sesak nafas untuk si pemakai. Masker kain yang dapat digunakan
seperti kain katun dan kain satin.

Masker kain satin merupakan bahan serat yang mengkilap dan biasanya
digunakan untuk para kaum wanita karena jenisnya yang mengkilap/glossy dan
bisa diaplikasikan dengan aksesories seperti payet. bordir, dan sulaman
menjadikan para wanita menyukai saat dipakai terutama untuk ke acara-acara
tertentu.

Sesuai penjelasan diatas Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) berinisiatif


untuk melakukan pengabdian kepada Masyarakat di Kampoeng Heritage
Kajoetangan berupa Pelatihan Menghias Masker dengan Ibu-ibu PKK dari RW
01, RW 02, RW 09, dan RW 10 di Kampoeng Heritage Kajoetangan. Masker
yang sudah dihias payet oleh ibu PKK akan dijahit oleh Penulis dan dibagikan ke
masing-masing Ibu PKK di Kampoeng Heritage Kajoetangan.

B. TUJUAN

1. Untuk memberikan pengetahuan tentang cara menghias masker dengan


teknik payet kepada Ibu-ibu PKK di Kampoeng Heritage Kajoetangan

C. MANFAAT

1. Dapat menciptakan produk mandiri untuk Ibu-ibu PKK berupa menghias


masker dengan teknik payet untuk dijadikan UMKM
2. Memanfaatkan kerajinan tangan dan kreatifitas Ibu-ibu PKK untuk
menghias masker dengan Teknik payet

D. PROGRAM DAN SASARAN

Nama Kegiatan : Pelatihan Menghias Masker dengan Teknik Payet di


Kampoeng Heritage Kajoetangan

Sasaran : Ibu PKK dari RW 01, RW 02, RW 09, RW 10 di


Kampoeng Heritage Kajoetangan
E. TARGET LUARAN

Target luaran yang diharapkan dari program ini adalah:

1. Menciptakan keterampilan menghias masker dengan teknik payet untuk


Ibu-ibu PKK
2. Hasil jadi masker yang sudah dihias dengan teknik payet dan dijahit
dengan mesin oleh Penulis
BAB II

METODE PELAKSANAAN

A. PENDEKATAN

Kegiatan pengabdian Masyarakat ini ditujukan untuk memberikan pengetahuan


dan keterampilan serta kreatifitas cara menghias masker dengan teknik payet
untuk Ibu-ibu PKK RW 01, RW 02, RW 09, dan RW 10 di kampoeng Heritage
Kajoetangan, Adapun pendekatan yang digunakan dalam kegiatan ini adalah
presentasi, demonstrasi dan praktik.

a. Metode Presentasi

Metode ini digunakan untuk menyampaikan beberapa hal yang berkaitan


dengan masker seperti fungsi dan manfaat menggunakan masker serta cara
tahap pembuatan masker dari awal sampai akhir

b. Metode Demonstrasi

Metode ini digunakan untuk menunjukan cara pembuatan menghias


masker dengan teknik payet. Diharapkan dengan adanya metode ini Ibu-
ibu PKK dapat mempraktikan langsung dengan baik

c. Metode Praktik

Metode ini dilakukan untuk melatih Ibu-ibu PKK dari permasing RW di


Kampoeng Heritage Kajoetangan untuk menghias masker dengan teknik
payet, metode ini dilakukan agar Ibu-ibu PKK mendapat pengalaman
langsung tentang pembuatan menghias masker dengan teknik payet

B. TAHAPAN

1. Melakukan presensi sebelum memulainya kegiatan acara pelatihan


menghias masker dengan teknik payet di Kampoeng Heritage Kajoetangan

2. Penyampaian beberapa hal yang berkaitan dengan masker seperti fungsi


dan manfaat menggunakan masker
3. Menampilkan video cara tahap pembuatan masker dari pemotongan
hingga penataan masker sebelum dihias dengan payetan

4. Menampilkan video cara tahap per stepbystep menghias masker dengan


teknik payet untuk Ibu-ibu PKK di Kampoeng Heritage Kajoetangan

5. Memberikan alat dan bahan yang akan digunakan untuk memayet dan
menghias masker kepada Ibu-ibu PKK

6. Mempraktikkan secara langsung cara memayet dengan payetan yang


sudah disediakan untuk Ibu-ibu PKK di Kampoeng Heritage Kajoetangan

C. LOKASI

Hari/tanggal : Kamis, 8 April 2021

Lokasi Pelaksanaan : Balai RW 01 di Kampoeng Heritage Kajoetangan

D. DURASI WAKTU

Durasi waktu pelaksanaan kegiatan pembuatan menghias masker dengan teknik


payet adalah 3 jam, dimulai pukul 13.00-15.00 WIB.

Tabel kegiatan sebelum pelaksanaan pelatihan menghias masker dengan teknik


payet

No. Hari/Tanggal Kegiatan


1 Kamis, 1 April 2021 Menyebar surat undangan ke Ibu-ibu PKK
dengan permasing RW yaitu 3 orang
2 Sabtu, 3 April 2021 a. Membordirkan logo KJT pada masker ke
bordir computer
b. Membuat contoh masker yang sudah
dihias dengan payet untuk Ibu-ibu PKK
3 Senin, 5 April 2021 a. Survey Balai RW 01 di Kampoeng
Heritage Kajoetangan
b. Konsultasi ke POKDARWIS contoh
masker yang sudah dihias
4 Selasa, 6 April 2021 a. Membeli Perintilan alat dan bahan untuk
menghias masker
b. Menjiplak pola masker, Memotong bahan
kain masker, dan menyetrika kain dengan
viselin guna kain agar kokoh saat
dikenakan

5 Rabu, 7 April 2021 Teman-teman KKN Membersihkan balai RW


01 dan menyiapkan meja dan kursi
6 Kamis, 8 April 2021 Pelaksanaan acara pelatihan menghias masker
dengan teknik payet Bersama Ibu-ibu PKK di
Kampoeng Heritage Kajoetangan
7 Sabtu-selasa, 10 April- Menjahit kain masker yang sudah dihias oleh
13 April 2021 Ibu-ibu PKK
8 Minggu. 2 Mei 2021 Membagikan kain masker yang sudah dijahit
dan dihias ke Ibu-ibu PKK Kampoeng
Heritage Kajoetangan
BAB III

PELAKSANAAN KEGIATAN

A. HASIL PELAKSANAAN KEGIATAN

Kegiatan pelatihan menghias masker dengan teknik payet ini mengundang Ibu-
ibu PKK dari masing-masing RW 01, RW 02, RW 09 dan RW 10 yaitu 3 orang
sehingga total dari keseluruhan yang mengikuti acara yaitu 11 orang karena
terdapat 1 orang yang berhalangan hadir, kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk
meningkatkan atau mengasah skill keterampilan tangan Ibu-ibu PKK melalui
berbagai macam teknik payet. Manfaat yang didapat oleh Ibu-ibu PKK memiliki
kepuasan tersendiri karena hasil hiasan masker yang dikerjakan atas kreatifitas
diri sendiri, selain itu masker juga dapat dikenakan pada acara-acara tertentu
karena warna dan hiasan yang match dan cocok untuk dikenakan selain untuk
digunakan sehari-hari.

Materi yang disajikan oleh penyaji cukup jelas tahapan prosesnya sehingga
bisa dipahami dan diterima oleh beberapa Ibu-ibu PKK. Terdapat beberapa Ibu-
ibu PKK juga ingin belajar dirumah cara tahap proses memayetnya maka dari itu
Ibu-ibu PKK meminta video tahap prosesnya kepada penyaji mengirimkan
melalui Whatsapp dan Flashdisk. Kegiatan pelatihan ini melibatkan 6 Mahasiswa
KKN dan mendapat bagiannya masing-masing agar acara dapat terlaksana dengan
baik dan berjalan dengan lancar. Kegiatan ini selaku penyaji juga interaktif
menanyakan, membimbing dan membantu Ibu-ibu PKK jika mengalami kesulitan
saat menghias masker dengan teknik payet.

Evaluasi untuk kegiatan ini dapat dilihat dari beberapa cara seperti hasil akhir
dinilai dari hal yang menggambarkan keberhasilan dalam menyajikan video yang
telah disajikan selain itu juga tahapan proses yang disajikan juga dapat dicermati
dengan baik. Berdasarkan secara umum para Ibu-ibu PKK memahami cara tahap
proses memayet ke masker dengan baik dan selalu bertanya jika mengalami
kesulitan. Ibu-ibu PKK sangat antusias dalam mengikuti pelatihan menghias
Masker karena pada masa pandemic COVID 19 saat ini yang mewajibkan
mengenakan masker. Hasil dari pelatihan Masker sangat inovatif dan kreatif,
sehingga bisa digunakan ketika terdapat acara-acara tertentu. Masker yang sudah
dihias dengan Ibu-ibu PKK nantinya akan dijahit oleh Mahasiswa KKN, dan
diberikan kepada Ibu-ibu PKK sesuai alamat yang telah ditulis pada saat presensi.

B. PERMASASALAHAN DAN PELAKSANAAN KEGIATAN

Selama pelaksanaan kegiatan pelatihan menghias masker dengan Ibu-ibu PKK


terdapat beberapa masalah, yaitu:

1. Briefing

Tidak melakukan briefing sebelum memulainya acara, membuat sesama


teman-teman KKN menjadi miscommunication pada saat pelaksanaan

2. Penayangan video

Banyak Ibu PKK yang tidak melihat video dengan jelas sehingga hasil dari
payetan banyak yg tidak sesuai seperti benang tidak diikat dengan kuat
atau payet piring yang diambil seharusnya 1 buah menjadi 2-4 buah payet

C. SOLUSI TERHADAP MASALAH

Berikut adalah solusi untuk menghadapi masalah yang ada, yaitu:

1 Seharusnya melakukan briefing dengan semua teman-teman KKN supaya


tidak terjadinya miscommunication

2 Pada saat penayangan video cara tahap memayet payetan sebaiknya di


pause terlebih dahulu step by step-nya dan membimbing Ibu-ibu PKK cara
pengerjaannya
BAB IV

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan guna untuk memberikan


pengetahuan dan kreatifitas cara menghias masker dengan teknik payet bersama
Ibu-ibu PKK di Kampoeng Heritage Kajoetangan. Dengan adanya pelatihan ini
semoga Ibu-ibu PKK dari masing RW 01, RW 02, RW 09 dan RW 10 dapat
memanfaatkan ilmu yang diberikan dengan baik

B. REKOMENDASI

Selama melakukan pelatihan ini semoga pihak Ibu-ibu PKK di Kampoeng


Heritage Kajoetangan dapat menghias masker dan dapat dijadikan UMKM serta
bermanfaat untuk kedepannya
LAMPIRAN

A. Lampiran 1

1. Foto Acara Kegiatan Pelatihan Menghias Masker dengan


Teknik Payet
2. Foto bersama dengan Ibu-ibu PKK RW 01, RW 02, RW 09 dan RW 10
yang sudah menghias masker dengan teknik payet di Balai RW 01
Kampoeng Heritage Kajoetangan

B. Lampiran 2

Berikut adalah tautan yang memuat berita pelatihan masker dengan teknik payet:

1.

Anda mungkin juga menyukai