Anda di halaman 1dari 3

MENTERI PEKERJAAN UMUM

REPUBLIK INDONESIA

Jakarta, 23 Februari 2011

Kepada Yang terhormat:

1. Gubernur di seluruh wilayah Indonesia

2. Bupati/Walikota di seluruh wilayah Indonesia

3. Para Pejabat Eselon I di Lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum

4. Para Pejabat Eselon II di Lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum

di –

Jakarta

Perihal : Pedoman Penilaian Kinerja Jaringan Reklamasi Rawa

SURAT EDARAN

Nomor : 02 /SE/M/2011

Bahwa dalam rangka menentukan rekomendasi tindakan terhadap jaringan reklamasi


rawa (rawa pasang surut dan rawa lebak) dan tambak, perlu dilakukan penilaian
terhadap kinerja jaringan reklamasi rawa yang meliputi saluran, bangunan dan
tanggul pelindung. Untuk memperoleh hasil penilaian secara objektif, perlu
diterbitkan pedoman penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa dengan ketentuan
sebagai berikut:

I. UMUM

1. Surat Edaran ini dimaksudkan sebagai acuan bagi Balai Besar/Balai Wilayah
Sungai di dalam menilai kinerja jaringan reklamasi rawa.
2. Pedoman ini bertujuan agar Balai Besar/Balai Wilayah Sungai dapat
menentukan rekomendasi tindakan pemeliharaan jaringan reklamasi rawa.
3. Pedoman ini dapat dipergunakan oleh gubernur, bupati/walikota atau
masyarakat dalam kegiatan pemeliharaan jaringan reklamasi rawa sesuai
dengan wewenang dan tanggungjawab serta kebutuhan.
II. MATERI MUATAN

1. Penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa dilakukan pada rawa pasang


surut/tambak dan rawa lebak.

2. Ruang lingkup dalam Surat Edaran ini meliputi:

a. kriteria dan indikator penilaian kondisi saluran;


b. kriteria dan indikator penilaian kondisi bangunan;
c. kriteria dan indikator penilaian kondisi tanggul pelindung;
d. penilaian kondisi saluran dan bangunan; dan
e. penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa.

3. Berdasarkan hasil penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa, ditentukan


kegiatan berupa pemeliharaan rutin, pemeliharaan berkala, rehabilitasi atau
kaji ulang.

4. Penetapan kegiatan pemeliharaan dan/atau rehabilitasi jaringan reklamasi


rawa harus dimuat dalam Rencana Strategis dan Rencana Tahunan Operasi
dan Pemeliharaan.

5. Pengawasan terhadap pelaksanaan kegiatan penilaian kinerja jaringan


reklamasi rawa dilakukan oleh Pemerintah, pemerintah provinsi, pemerintah
kabupaten/kota sesuai dengan kewenangannya dan dapat mengikutsertakan
masyarakat.

6. Pelaksanaan kegiatan pemeliharaan atau rehabilitasi diatur dengan peraturan


perundang-undangan.

III. TATA CARA PENILAIAN KINERJA JARINGAN REKLAMASI RAWA

1. Penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa pada rawa pasang surut/tambak


dilakukan paling sedikit dua kali dengan rincian:

a. satu kali pada saat pasang purnama; dan

b. satu kali pada saat pasang perbani.

2. Penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa pada rawa lebak dilakukan paling
sedikit dua kali dengan rincian:

a. satu kali di musim penghujan; dan

b. satu kali di musim kemarau.


3. Penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa dilakukan sesuai dengan:

a. Pedoman penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa sebagaimana tercantum


dalam Lampiran I;
b. Blanko penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa sebagaimana tercantum
dalam Lampiran II; dan
c. Contoh penilaian kinerja jaringan reklamasi rawa sebagaimana tercantum
dalam Lampiran III;

dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dengan Surat Edaran ini.

Demikian atas perhatian Saudara disampaikan terima kasih.


Bottom of Form

Anda mungkin juga menyukai