Anda di halaman 1dari 17

PENJELASAN MUSYAWARAH KERJA

Musyawarah Kerja OSIS Masa Bakti 2017/2018

A. Pengertian
Musyawarah Kerja OSIS yang disingkat Muker OSIS adalah suatu forum atau tempat
pertemuan bagi pengurus OSIS sebagai wahana permusyawaratan untuk menyusun
perencanaan program OSIS masa bakti 2017/ 2018 dan menampung aspirasi semua
peserta.
B. Musyawarah Kerja OSIS dilaksanakan setiap satu tahun sekali.
C. Peserta Musyawarah Kerja OSIS
1. Peserta Muker terdiri atas :
a. Calon Pengurus OSIS masa bakti 2017/2018
b. Calon Pengurus MPK masa bakti 2017/2018
AGENDA
Musyawarah Kerja OSIS Masa Bakti 2017/2018

Tanggal Waktu Agenda


Sabtu, 16 07.40 - 08.00 WIB Penjelasan Musyawarah Kerja
September 2017 08.00 - 08.15 WIB Pra Saran OSIS masa bakti 2016/2017
08.15 - 09.15 WIB Sidang Pendahuluan
1. Pengesahan Agenda dan Tata Tertib Sidang
2. Pengesahan Korum
3. Pemilihan Presidium
09.15 - 09.45 WIB Sidang Pleno I
 Laporan Pertanggung jawaban OSIS masa
bakti 2016/2017
09.45 - 09.55 WIB Istirahat
09.55 - 11.30 WIB Sidang Pleno II
1. Penjelasan Tentang Sidang Komisi
2. Sidang Komisi
1) Komisi A :
Membahas Keorganisasian dan Sarana
Komunikasi.
2) Komisi B :
Membahas tentang Rencana Kerja dan
Kegiatan OSIS masa bakti 2017/2018.
11.30 - 12.15 WIB Istirahat
12.15 - 14.45 WIB Sidang Pleno III
1. Laporan hasil sidang komisi
2. Serah terima jabatan
14.45 - 15.00 WIB Penutupan
TATA TERTIB PERSIDANGAN
Musyawarah Kerja OSIS Masa Bakti 2017/2018

BAB I
KEGIATAN

Pasal 1
Nama Kegiatan

Nama Kegiatan ini adalah Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018, selanjutnya
disebut Muker OSIS.

Pasal 2
Wewenang

Wewenang Muker OSIS adalah sebagai langkah pengendalian operasional melalui


koordinasi, konsultasi, konsultasi informasi dan kerjasama dalam perencanaan program untuk
satu tahun ke depan.

Pasal 3
Maksud dan Tujuan
Maksud dan tujuan :
1. Memperbaiki sistem kerja
2. Menyusun kepengurusan OSIS masa bakti 2017/2018
3. Merencanakan program kerja OSIS masa bakti 2017/2018
4. Menjalin silaturahmi sesama anggota OSIS

Pasal 4
Tema kegiatan
Tema kegiatan Muker OSISini adalah mewujudkan ke kinerja OSIS yang disiplin dan
bertangung jawab.

Pasal 5
Waktu dan tempat kegiatan
Waktu pelaksnaan kegiatan muker OSIS masa bakti 2017/2018
Hari.tanggal :Sabtu, 16 September 2017
Waktu :07.40 s.d 15.00 (Sabtu)
Tempat :Ruang Aula SMAN 1 Karangnunggal

BAB II
PERSONIL MUKER OSIS

Pasal 6
Peserta

Peserta Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 ini adalah :


1. Calon Pengurus OSIS masa bakti 2017/2018
2. Perwakilan Pengurus MPK masa bakti 2017/2018

Pasal 7
Penasehat

Penasehat Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 ini adalah Wakasek Kesiswaan
dan Pembina OSIS yang memahami dan memantau perkembangan Kepengurusan OSIS.

Pasal 8
Peninjau

Peninjau Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 ini, adalah Pengurus OSIS dan
MPK masa bakti 2016/2017.

BAB III
PERSIDANGAN

Pasal 9
Kuorum

Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 dianggap sah apabila mencapai kuorum
yakni dihadiri 51% orang peserta yang telah direncanakan.

Pasal 10

Jenis Sidang

Jenis sidang dalam Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 adalah :
a. Sidang Pendahuluan (Ketua, Wakil Ketua dan Sekretaris)
b. Sidang Pleno ( tiga orang dari unsur peserta sebagai Ketua Presidium,
Wakil Ketua dan Sekretaris)
c. Sidang Komisi
1. Komisi A : Membahas Keorganisasian, dan Sarana Komunikasi (dua orang dari
unsur peserta sebagai Ketua dan Sekretaris)
2. Komisi B : Membahas tentang Rencana Kerja dan Kegiatan OSIS masa bakti
2017/2018.
(dua orang dari unsur peserta sebagai Ketua dan Sekretaris)

Pasal 11
Pimpinan Sidang

a. Sidang Pendahuluan dipimpin oleh Pimpinan sidang Pendahuluan.


b. Sidang – sidang Pleno dipimpin oleh Pimpinan Musyawarah Kerja yang disebut
Presidium dipilih dari:
1. satu orang dari unsur OSIS inti
2. dua orang dari unsur peserta
c. Sidang Komisi dipimpin oleh seorang Ketua dan Sekretaris komisi yang dipilih dari
peserta.
Pasal 12

Peserta Sidang

a. Sidang Pendahuluan dan Sidang Pleno Musyawarah Kerja OSIS masa bakti
2017/2018 diikuti oleh seluruh peserta Muker tahun 2016.
b. Sidang Komisi Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 diikuti oleh peserta
yang mendapat mandat sah dari Sidang Pleno atas usulan dari masing-masing perutusan.

BAB IV
HAK DAN KEWAJIBAN

Pasal 13
Hak Bicara

a. Hak Bicara adalah hak yang dimiliki untuk menyampaikan saran, usul dan pendapat.
b. Setiap peserta mempunyai hak bicara.
c. Penasehat dan peninjau mempunyai hak bicara atas persetujuan pimpinan sidang dan
peserta Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018.

Pasal 14
Kewajiban

Seluruh peserta, penasihat dan peninjau berkewajiban mematuhi Tata Tertib


Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018.

BAB V
PENGAMBILAN KEPUTUSAN

Pasal 15
Pengambilan Keputusan

a. Setiap pengambilan keputusan dalam Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018
dilakukan dengan cara Musyawarah Mufakat.
b. Apabila tidak tercapai mufakat, maka sidang ditunda selama 5 menit untuk dilakukan
pembicaraan informasi (lobbiying).
c. Apabila tetap tidak tercapai mufakat, maka dilakukan melalui pemungutan suara
terbanyak, yaitu jumlah suara lebih dari setengah jumlah peserta yang hadir.

BAB VI
LAIN-LAIN

Pasal 16
Masa Berlaku

Tata tertib ini berlaku sejak disahkan oleh Musyawarah Kerja OSIS masa bakti
2017/2018 sampai Musyawarah Kerja OSIS masa bakti 2017/2018 berakhir.
Pasal 17

Tambahan

Hal-hal lain yang belum diatur dalam tata tertib ini akan diatur kemudian atas
persetujuan Sidang Pleno.
KOMISI A
Musyawarah Kerja OSIS Masa Bakti 2017/2018

MEMBAHAS
Keorganisasian, dan Sarana Komunikasi,

A. Keorganisasian
1. Struktur Organisasi

Penanggung Jawab : Drs. H. Yaya Sunarya,M.Pd.


Wakasek Kesiswaan : Encep Nurkholis,M.Pd
Pembina : Drs. Eman Sulaeman

Ketua : Nur Muhamad Taufik


Wakil Ketua : Ropik Sanjaya

Sekretaris : M. Devid Armeindo


Wakil Sekretaris : Vega
Bendahara : Suera Sarah Budiaman
Wakil Bendahara : Khoirunisa

SEKSI BIDANG

1. Seksi Bidang Pembinaan Keimanan dan Ketaqwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa :
Ketua : Aulia Rahma Madaniyah
Anggota : Lela Siti Nurpadilah
Suera Sarah Budiaman
Cikal Wahyu Nugraha

2. Seksi Bidang Pembinaan Budi Pekerti Luhur atau Ahklak Mulia :


Ketua : Depitasari
Anggota : Sandi Ahdan Fauzi
Hilman Ramdani
Apip Ridwan

3. Seksi Bidang Pembinaan Kepribadian Unggul, Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara :
Ketua : Cikal Wahyu Nugraha
Anggota : Sandi Ahdan Fauzi
Ropik Sanjaya
Ujang Sandi

4. Seksi Bidang Pembinaan Akademik Seni, Bakat sesuai dengan Bakat dan Minat :
Ketua : Muhamad Alvy Eka Fauzi
Anggota : Ujang Sandi Permana
Reza Aulia
Muhammad Alvy Eka Fauzi
5. Seksi Bidang Pembinaan Demokrasi HAM, Pendidikan Politik, Lingkungan Hidup, Kepekaan
dan Toleransi Sosial dalam Bentuk Masyarakat Plural :
Ketua : Yanti
Anggota : Yanti
Heni Parida
Dina Nurul Srirahayu

6. Seksi Bidang Pembinaan Kreatifitas, Keterampilan dan Kewirausahaan :


Ketua : Hopi Khofifah
Anggota : Rahma Nur Adiati
Nurfarida
Agni Maqlubi
7. Seksi Bidang Pembinaan Kualitas Jasmani, Kesehatan dan Gizi, berbasis sumber Gizi yang
terdivertisifikasi :
Ketua : Anabila Putri Sanusi
Anggota : Yuniar Maudina
Tuti Adawiah
Anabila Putri Sanusi
8. Seksi Bidang Pembinaan Sastra dan Budaya :
Ketua : Miftah Farid
Anggota : Kevin Jaya Kusumah
Nendi Wahana
Miftah Farid

9. Seksi Bidang Pembinaan Teknologi Informasi dan Komunikasi :


Ketua : Ihsan Nuril Anwar
Anggota : Doni Adriansyah
Ihsan Nuril Anwar
Rahma Nuradiati

10. Seksi Bidang Pembinaan Komunikasi dalam Bahasa Inggris :


Ketua : Ditha Aditya Pernikasari
Anggota : Hani Pertiwi
Muhamad Devid Armeindo
Pera Widiyawati
B. AD/ART
BAB I
NAMA, WAKTU, DAN KEDUDUKAN
Pasal 1
NAMA ORGANISASI
Organisasi ini bernama Organisasi Siswa Intra Sekolah SMAN 1 Karangnunggal
kemudian disingkat OSIS SMANKA

Pasal 2
WAKTU
OSIS SMAN 1 Karangnunggal ini berdiri untuk waktu yang tidak ditentukan.

Pasal 3
KEDUDUKAN ORGANISASI
OSIS SMAN 1 Karangnunggal berkedudukan di Jl. Raya Karangnunggal, Desa
Karangnunggal, Kab. Tasikmalaya.

BAB II
ASAS, TUJUAN DAN SIFAT
Pasal 4
ASAS
1. OSIS SMAN 1 Karangnunggalberdasarkan Empat Pilar Kebangsaan (UUD 1945,
Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI);
2. OSIS SMAN 1 Karangnunggal berasaskan atas asas gotong royong dan
kekeluargaan;
Pasal 5
TUJUAN
Organisasi ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa sebagai kader penerus
pembangunan bangsa, guna :
1. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa;
2. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan;
3. Meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani;
4. Memantapkan kepribadian yang mandiri, serta
5. Mempererat rasa tanggungjawab terhadap masyarakat dan bangsa.

Pasal 6
SIFAT
1. Organisasi ini bersifat intra sekolah dan merupakan organisasi siswa yang sah
disekolah, sebagai wadah siswa berorganisasi dan menampung kegiatan siswa.
2. Organisasi ini hanya berhak mewakili siswa dari OSIS SMAN 1 Karangnunggal.

BAB III
KEANGGOTAAN DAN KEUANGAN
Pasal 7
KEANGGOTAAN
1. Anggota organisasi ini secara otomatis adalah siswa yang masih aktif belajar di
SMAN 1 Karangnunggal;
2. Anggota organisasi ini wajib memiliki kartu OSIS;
3. Keanggotaan berakhir apabila siswa yang bersangkutan sudah tidak lagi menjadi
siswa SMAN 1 Karangnunggal.

Pasal 8
KEUANGAN
Keuangan organisasi ini diperoleh dari dana yang disediakan oleh sekolah serta
sumbangan lain yang tidak mengikat dan usaha-usaha lain yang sah dan halal.

KEANGGOTAAN PASIF
Pasal 9
PENGERTIAN
Keanggotaan pasif adalah seluruh siswa atau peserta didik SMAN 1 Karangnunggal.

Pasal 10
HAK DAN KEWAJIBAN ANGGOTA PASIF
1. Anggota pasif OSIS SMAN 1 Karangnunggal berkewajiban untuk :
 Mendukung seluruh aktivitas OSIS SMAN 1 Karangnunggal;
 Turut serta menjaga nama baik OSIS SMAN 1 Karangnunggal;
 Mengikuti seluruh kegiatan OSIS SMAN 1 Karangnunggal dengan baik dan
penuh tanggungjawab.
 Menjunjung tinggi tujuan OSIS SMAN 1 Karangnunggal.
2. Anggota pasif OSIS SMAN 1 Karangnunggal berhak untuk :
 Mengikuti kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan OSIS SMAN 1
Karangnunggal;
 Menjadikan OSIS SMAN 1 Karangnunggal sebagai media sharing dan
publikasi.
 Memberikan suara dalam musyawarah.

Pasal 11
BERAKHIRNYA KEANGGOTAAN PASIF
Keanggotaan berakhir apabila :
1. Meninggal dunia
2. Pindah sekolah dari SMAN 1 Karangnunggal

KEANGGOTAAN AKTIF
Pasal 12
PENGERTIAN
Keanggotaan aktif adalah sebagian dari anggota pasif yang menjadi pengurus OSIS
SMAN 1 Karangnunggal yang mencakup : Ketua, Sekretaris, Bendahara, dan tiap
Sekbid.
Pasal 13
SYARAT ANGGOTA AKTIF
1. Siap sedia menjunjung tinggi tujuan dan kebijakan organisasi;
2. Berperan aktif dan bertanggung jawab dalam segala kegiatan OSIS SMAN 1
Karangnunggal;
3. Anggota aktif harus berkomitmen dalam seluruh kegiatan OSIS SMAN 1
Karangnunggal yang berlaku selama yang bersangkutan aktif menjadi anggota.
Pasal 14
HAK DAN KEWAJIBAN ANGGOTA AKTIF
1. Anggota aktif berkewajiban untuk :
 Setia kepada OSIS SMAN 1 Karangnunggal;
 Mentaati segala keputusan dan peraturan OSIS SMAN 1 Karangnunggal;
 Menjaga nama baik OSIS SMAN 1 Karangnunggal
2. Anggota aktif berhak untuk :
 Menyatakan pendapat baik berupa saran atau usulan untuk kebaikan OSIS
SMAN 1 Karangnunggal;
 Memberikan suara dalam Musyawarah
 Memilih dan dipilih

Pasal 15
BERAKHIRNYA KEANGGOTAAN AKTIF
Keanggotaan berakhir apabila :
1. Meninggal dunia
2. Pindah Sekolah dari SMAN 1 Karangnunggal
3. Telah dinyatakan berakhir dari kepengurusan OSIS SMAN 1 Karangnunggal
4. Mengundurkan diri atau diberhentikan dari kepengurusan OSIS SMAN 1
Karangnunggal berdasarkan pertimbangan dan persetujuan dari MPK, Pembina
OSIS dan Kepala Sekolah SMAN 1 Karangnunggal.

BAB IV
PERANGKAT OSIS
Pasal 16
PERANGKAT ORGANISASI
Perangkat OSIS SMAN 1 Karangnunggal terdiri dari :
1. Pembina :
a. Kepala Sekolah
b. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan
2. Majelis Perwakilan Kelas (MPK)
3. Pengurus OSIS SMAN 1 Karangnunggal
a. Ketua;
b. Wakil Ketua;
c. Sekretaris;
d. Wakil Sekretaris
e. Bendahara;
f. Wakil Bendahara;
g. Seksi Bidang I (Pembinaan Keimanan dan Ketaqwaan Terhadap Tuhan Yang
Maha Esa);
h. Seksi Bidang II (Pembinaan Budi Pekerti Luhur dan Akhlak Mulia);
i. Seksi Bidang III (Pembinaan kepribadian unggul, wawasan Kebangsaan dan
Bela Negara);
j. Seksi Bidang IV (Pembinaan Prestasi Akademik, Seni dan/atau Olahraga
Sesuai Bakat dan Minat);
k. Seksi Bidang V (Pembinaan Demokrasi HAM, Pendidikan Politik,
Lingkungan Hidup, Kepekaan dan Toleransi Sosial dalam Bentuk
Masyarakat Plural);
l. Seksi Bidang VI (Pembinaan Kreativitas, Keterampilan, dan
Kewirausahaan);
m. Seksi Bidang VII (Pembinaan Kualitas Jasmani, Kesehatan dan Gizi,
berbasis sumber Gizi yang terdivertisifikasi);
n. Seksi Bidang VIII (Pembinaan Sastra dan Budaya);
o. Seksi Bidang IX (Pembinaan Tekhnologi Informasi dan Komunikasi).
p. Seksi Bidang X (Pembinaan Komunikasi dalam bahasa Inggris)

BAB V
MASA JABATAN
Pasal 17
MASA JABATAN
Pengurus OSIS SMAN 1 Karangnunggal memegang jabatan selama kurang lebih satu
periode.

BAB VI
PENUTUP
Pasal 18
PENUTUP
Berhasilnya program OSIS SMAN 1 Karangnunggal tergantung pada kinerja
pengurus dan partisipasi anggota OSIS SMAN 1 Karangnunggal serta sikap mental,
tekad, semangat, ketaatan dan disiplin seluruh pengurus dan anggota OSIS SMAN 1
Karangnunggal

C. Sarana Komunikasi OSIS .


1. Komunikasi OSIS masa bakti 2017/2018 melalui tiga media.
a. VIA SMS
b. VIA Telpon
c. VIA Media Sosial(Seperti Facebook, Blog, Twitter, BBM dan lain-lain)

Ditetapkan di : Karangnunggal
Pada Tanggal : 16 September 2017

Pimpinan Sidang Komisi A

Ketua Sekretaris

SUERA SARAH BUDIAMAN ADE DAVID


KOMISI B
Musyawarah Kerja OSIS Masa Bakti 2017/2018

PROGRAM KERJA
OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah)
SMAN 1 Karangnunggal
Masa Bakti 2017/2018

A. Pendahuluan
Pembinaan organisasi kesiswaan secara umum dilaksanakan dengan tujuan
untuk menunjang tujuan pendidikan sekolah pada umumnya dan menunjang
keberhasilan siswa pada khususnya. Adapun tujuan khususnya sebagai berikut :
a. Mengoptimalkan OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) dalam
menumbuhkembangkan sikap kepemimpinan dan kemampuan berorganisasi siswa
tentang pembinaan kehidupan bersama guna meningkatkan ketahanan sekolah
dalam mencapai tujuan pendidikan.
b. Menumbuhkan sikap positif pada diri siswa untuk aktif turut serta dalam kegiatan
pendidikan dan pengajaran di lingkungan pendidikan.
c. Meningkatkan OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) dengan berbagai kegiatan
dalam rangka meningkatkan wawasan keagamaan, keimanan dan ketaqwaan
kepada Tuhan Yang Maha Esa, kepribadian dan akhlak mulia, ilmu pengetahuan
dan teknologi, kesehatan jasmani dan rohani.

B. Arah Kegiatan
Arah Kegiatan OSIS ini difokuskan terhadap tiga aspek, yaitu Pembinaan,
Pengembangan dan Pemberdayaan.

45 % 45 % : Pemberdayaan

30% : Pengembangan

25% : Pembinaan
30 % 25%

1. Pembinaan
Pembinaan OSIS mengarah kepada tiga aspek, yaitu Bina Diri, Bina Satuan dan Bina
Masyarakat. Pada tahun ini mengarah kepada Pembinaaan Kemandirian melalui
pendidikan berbasis Kewirausahaan, dan Survive.

2. Pengembangan
Seperti halnya Pembinaan, OSIS ini mengarah kepada pengembangan kemandirian, untuk
menciptakan Pribadi yang berwirauasaha, mampu hidup bermasyarakat.

3. Pemberdayaan
Setelah dilaksanakn Pembinaan kemudian Pengembangan, OSIS dituntut untuk
memberikan output serta dampak yang positif bagi diri sendiri, sekolah serta Masyarakat.

C. Sasaran Kegiatan
Sasaran OSIS adalah Anggota OSIS yang madiri, mampu berwirausaha dan
senantiasa menjaga Keimanan dan Ketaqwaanya terhadap Tuhan Yang Maha Esa serta
menerapkan esensi kemandirian.

Ditetapkan di : Karangnunggal
Pada Tanggal : 16 September 2017

Pimpinan Sidang Komisi B

Ketua Sekretaris

SANDI AHDAN FAUZI ARIF NURHIDAYAT

Anda mungkin juga menyukai