Anda di halaman 1dari 2

Faktor-faktor penentu penawaran dan permintaan

A. Penawaran :
1. Harga Produk
Karena biaya yang lebih rendah akan memicu penawaran yang rendah, dan
sebaliknya jika harga produk tinggi di pasaran maka penawaran produk akan
meningkat dan akan berpengaruh pada keuntungan yang didapat dari penjualan
barang atau jasa.
2. Biaya produksi
Karena salah satu faktor pokok bagi penawaran suatu produk akan berkurang
dengan meningkatnya biaya produksi barang atau jasa dan sebaliknya.
(Penawaran suatu produk dan biaya produksi memiliki hubungan berbanding
terbalik satu sama lain.)
3. Jumlah produsen
Karena suatu produk serupa menjadi faktor yang dapat mempengaruhi
penawaran dikarenakan peningkatan kuantitas produk di suatu wilayah tertentu.
4. Proyeksi keuntungan
Suatu perusahaan akan mencari keuntungan tertinggi dari penjualan suatu
barang atau jasa Karena ingin mendapat margin keuntungan besar akan
meningkatkan harga jual produk di pasaran.
5. Persaingan produk
karena persaingan produk serupa di pasaran akan mempermasalahkan
persoalan kualitas, harga barang, dan kuantitas.
6. Harga barang di masa depan
Karena dengan adanya proyeksi produsen terhadap potensi keuntungan, suatu
produk dijual di masa mendatang akan memiliki harga lebih tinggi dan
menguntungkan.
7. Faktor alam
Karena dari perubahan cuaca dan iklim tertentu yang memungkinkan adanya
bencana alam hingga gagal panen sehingga dapat membuat menyusutnya
bahan baku alam dari suatu produk.
8. Teknologi
Karena kemajuan teknologi dapat meningkatkan produksi suatu produk dan
meningkatkan pasokan produk tertentu. Otomatisasi dan komputerisasi proses
produksi yang membuat operasional perusahaan menjadi lebih ringkas dan
murah.
9. Pajak
Karena biaya yang dikeluarkan untuk suatu produk akan bertambah dengan
adanya pajak. Pajak akan mempengaruhi penawaran karena kuantitas produk
yang tinggi berbanding lurus dengan pajak yang harus dibayarkan perusahaan.
10. Kebijakan pemerintah
Kebijakan fiskal dan industri yang ditetapkan pemerintah akan berdampak pada
penawaran suatu produk. Pengurangan harga suatu barang akibat subsidi
pemerintah akan meningkatkan penawaran barang tersebut.

B. Permintaan :
1. Harga barang itu sendiri (price)
Apabila harga suatu barang semakin murah, kecenderungan permintaan
terhadap barang itu akan bertambah, dan hal ini berlaku juga sebaliknya.
2. Harga barang lain yang punya kaitan (barang substitusi / komplementer)
Apabila harga barang pengganti turun, maka permintaan barang tersebut akan
berkurang. Namun apabila harga barang penggantinya naik, maka permintaan
barang tersebut akan meningkat. Dalam hal ini hubungannya positif/berbanding
lurus. Sementara itu, apabila harga barang komplementernya turun, maka
permintaan akan barang tersebut akan menurun. Sebaliknya, jika harga barang
komplementernya naik, maka permintaan akan barang tersebut akan meningkat
pula. Dalam hal ini hubungannya negatif/berbanding terbalik
3. Pendapatan rumah tangga/masyarakat (income)
Semakin tinggi tingkat pendapatan, maka semakin meningkat permintaan
terhadap suatu barang tersebut.
4. Jumlah penduduk (population)
Karena semakin besar jumlah penduduk suatu daerah atau negara, semakin
tinggi permintaan suatu barang untuk harga tertentu.
5. Selera/citarasa (taste)
Jika selera masyarakat terhadap suatu barang meningkat, permintaan terhadap
barang itu pun akan meningkat.
6. Pendapatan (income)
Jika pendapatan naik, maka kuantitas permintaan cenderung naik. Sebaliknya,
jika pendapatan masyarakat atau penghasilan mereka terhambat maka
permintaan akan turun.
7. Prediksi Konsumen tentang Kondisi pada Masa Mendatang.(expectation)
Jumlah permintaan barang dan jasa akan meningkat apabila diperkirakan barang
dan jasa tersebut segera menjadi langka atau bakal mengalami kenaikan harga.

REFRENSI

https://www.ekrut.com/media/faktor-yang-mempengaruhi-penawaran

Anda mungkin juga menyukai