Anda di halaman 1dari 5

Praktikum 12

Judul Praktikum : Organ Reproduksi Pria


Mata Kuliah : Anatomi-Fisiologi
Pokok Bahasan : Sistem Reproduksi
Alokasi Waktu : 1 x 120 menit
Dosen Pembimbing : Putri Rahayu Ratri., S.Si., M.Biomed

A. TUJUAN
Dengan mengikuti praktikum ini, diharapkan mahasiswa dapat :
1. Mengetahui dan mengidentifikasi struktur anatomi organ reproduksi pada pria
2. Mengetahui organ reproduksi pada pria dan bagian-bagiannya
3. Mengetahui fungsi organ reproduksi dalam mekanisme sistem reproduksi
4. Mengetahui proses fisiologis yang terjadi pada sistem reproduksi

B. DASAR TEORI
Sistem reproduksi merupakan salah satu komponen sistem tubuh yang penting
meskipun tidak berperan dalam homeostasis dan esensial bagi kehidupan sesorang. Pada
manusia, reproduksi berlangsung secara seksual. Organ reproduksi yang dimiliki manusia
berbeda antara pria dan wanita. Ogan reproduksi pria berfungsi untuk menghasilkan sperma
(gametogenesis) dan menyalurkan sperma ke wanita, serta untuk menghasilkan hormon
reproduksi (testosteron).
Sistem Reproduksi Pria
Berdasarkan letaknya sistem reproduksi jantan meliputi alat reproduksi luar dan dalam.
Berikut bagian-bagian yang terdapat pada organ reproduksi luar.
Organ Reproduksi Luar
1. Penis terdiri dari jaringan-jaringan otot, jaringan spons yang lembut, pembuluh darah
dan jaringan saraf. Fungsinya yaitu untuk kopulasi (hubungan antara alat kelamin
jantan dan betina untuk memudahkan semen ke dalam organ reproduksi betina). Penis
diselimuti oleh selaput tipis yang nantinya akan dioperasi padsa saat dikhitan/sunat.
2. Buah zakar yang terdiri dari kantung zakar yang di dalamnya terdapat sepasang testis
dan bagian-bagian lainnya. Kulit luarnya disebut skrotum. Skrotum berfungsi
melindungi testis serta mengatur suhu yang sesuai untuk spermatozoa (sel sperma).
3. Skrotum merupakan kantung yang di dalamnya berisi testis. Skrotum berjumlah
sepasang, yaitu skrotum kanan dan skrotum kiri. Di antara skrotum kanan dan
skrotum kiri dibatasi oleh sekat yang berupa jaringan ikat dan otot polos (otot dartos).
Otot dartos berfungsi untuk menggerakan skrotum sehingga dapat mengerut dan
mengendur.
Organ Reproduksi Dalam
Organ reproduksi dalam yaitu organ yang tidak tampak dari luar, penjelasannya :
1. Testis. Testis sebenarnya adalah kelenjar kelamin, berjumlah sepasang dan akan
menghasilkan sel-sel sperma serta hormon testosteron. Skrotum dapat menjaga suhu
testis. Jika suhu terlalu panas , skrotum mengembang, jika suhu dingin skrotum
mengerut sehingga testis lebih hangat.
2. Tubulus Seminiferus. Didalam testis terdapat terdapat saluran-saluran halus yang
disebut saluran penghasil sperma (tubulus seminiferus). Dinding dalam saluran terdiri
dari jaringan epitel dan jaringan ikat.
Saluran Reproduksi (Saluran Pengeluaran)
Saluran reproduksi pada pria terdiri dari epididimis, vas deferens, saluran ejakulasi dan
uretra.
1. Epididimis berupa saluran panjang yang berkelok yang keluar dari testis. Epididimis
berjumlah sepasang di sebelah kanan dan kiri. Epididimis berfungsi sebagai tempat
penyimpanan sementara sperma sampai sperma menjadi matang dan bergerak menuju
vas deferens.
2. Vasa deferens berupa saluran panjang dan lurus mengangkut sperma ke vesika
seminalis. Vas deferens atau saluran sperma (duktus deferens) merupakan saluran
lurus yang mengarah ke atas dan merupakan lanjutan dari epididimis. Vas deferens
tidak menempel pada testis dan ujung salurannya terdapat di dalam kelenjar prostat.
Vas deferens berfungsi sebagai saluran tempat jalannya sperma dari epididimis
menuju kantung semen atau kantung mani (vesikula seminalis).
3. Saluran ejakulasi merupakan saluran yang pendek dan menghubungkan vesikula
seminalis dengan urethra. Saluran ini berfungsi untuk mengeluarkan sperma agar
masuk ke dalam uretra
4. Uretra merupakan saluran panjang terusan dari saluran ejakulasi dan terdapat di
penis.`
Kelenjar kelamin Pria
Kelenjar kelamin pria merupakan kelenjar tambahan yang berfungsi mensekresikan
cairan tambahan berupa mani kepada sperma.
1. Vesikula seminalis, berjumlah sepasang, terletak dibawah dan atas kantung kemih.
Merupakan tempat untuk menampung sperma sehingga disebut dengan kantung
semen. Menghasilkan getah berwarna kekuningan yang kaya akan nutrisi bagi sperma
dan bersifat alkali. Berfungsi untuk menetralkan suasana asam dalam saluran
reproduksi wanita.
2. Kelenjar prostat.Kelenjar prostat melingkari bagian atas uretra dan terletak di bagian
bawah kantung kemih. Kelenjar prostat menghasilkan getah yang mengandung
kolesterol, garam dan fosfolipid yang berperan untuk kelangsungan hidup sperma.
3. Kelenjar Cowper,(kelenjar bulbouretra) merupakan kelenjar yang salurannya
langsung menuju uretra. Kelenjar Cowper menghasilkan getah yang bersifat alkali
(basa) dan juga menghasilkan cairan lubrikasi bagi uretra.

C. ALAT DAN BAHAN


1. Preparat Organ Genitalia
2. Alat tulis dan kertas
3. LCD Proyektor
4. Laptop

D. PROSEDUR KERJA
1. Amati dan identifikasi struktur anatomi pada preparat organ reproduksi !
2. Gambarkan organ reproduksi dan sebutkan bagian-bagiannya !
3. Sebutkan organ reproduksi dalam mekanisme sistem reproduksi !
LEMBAR KERJA
1. Sebutkan bagian-bagian organ reproduksi pria yang ditunjuk pada gambar dibawah ini !
1. ........................................

2. ........................................

3. ........................................

4. ........................................

5. ........................................

6. ........................................

7. ........................................

8. ........................................

9. ........................................

10. .......................................

2. Sebutkan bagian-bagian yang ditunjuk pada gambar di bawah ini !

1. ...........................................................
2. ...........................................................
3. ...........................................................
4. ...........................................................
3. Sebutkan bagian-bagian yang ditunjuk pada gambar di bawah ini !

1
1. ...........................................................
2. ...........................................................
2
3. ...........................................................

3 4. ...........................................................
5. ...........................................................
5

Anda mungkin juga menyukai