Anda di halaman 1dari 3

PROGRAM KERJA

PEMBINA OLIMPIADE KEBUMIAN


SMA NEGERI 1 TALANG KELAPA

I.          PENDAHULUAN

Pendidikan memegang peran penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Menurut Rousseu (Emile, 176), tujuan utama pendidikan adalah memberi kemampuan pada
manusia untuk hidup di masyarakat. Kemampuan ini beupa pengetahuan dan/atau
keterampilan, serta perilaku yang diterima masyarakat. Kemampuan seseorang akan dapat
berkembang secara optimal apabila memperoleh pengalaman belajar yang tepat. Untuk itu
lembaga pendidikan dalam hal ini sekolah harus memberi penglaman belajar yang sesui
dengan potensi dan minat peserta didik.
Peningkatan kualitas pendidikan harus dilakukan secara terus menerus dan
berkesinambungan. Menurut Quisumbing (003), kualitas pendidikan bersifat dinamis, saat
ini berkualitas dan saat mendatang sudah ketinggalan. Oleh karena itu peningkatan kualitas
pendidikan harus dilakukan secara terus menerus dan berkelanjutan
Salah satu usaha untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui seleksi olimpiade
Kebumian tingkat regional, nasional maupun internaional. Peranan sekolah dalam dalam
pembinaan dan peningkatan kapaitas siswa dalam mengikuti olimpiade perlu terus
ditingkatkan. Maka perlu ada program pembnaan yang terpadu untuk memudahkan
mendapatkan sisw yang mampu bersaing dlam mengikuti seleksi olimpiade Kebumian
Tingkat regional, nasional, maupun Inetrnasional.

II.          PERMASALAHAN

1. Topik apa saja yang diujikan dalam olimpiade Kebumian Tingkat regional, nasional
maupun internasional ?
2.      Sejauh mana kedalaman dan pengembangan konsep dari setiap topic yang
diujikan ?
3.      Konsep dasar apa saja yang perlu dikuasai untuk menyelesaikan setiap soal yang
diujikan
4.      Bagaimana cara “melatih siswa” dalam menyelesaikan soal olimpiade Kebumian ?

III.          TUJUAN
Setelah kita dapat memecahkan masalah pada II (1,,3) diharapkan
1.      Melatih siswa menyelesaikan soal-soal olimpiade Kebumian .
2.      Membuat soal-soal untuk olimpiade Kebumian sehingga dapat menghasilkan
juara yang berkualitas
IV.          STRATEGI UNTUK MENCAPAI TUJUAN

Untuk mencapai tujuan tersebut sebagai tahap awal kita perlu mengkaji dan menyelesaikan
soal- soal dalam olimpiade Kebumian Tingkat regional dan membuat soal-soal yang
merupakan prediksi olimpiade yang akan datang.

V.          MATERI
Materi Pokok Kegiatan Pembinaan Olimpiade Sains Bidang Kebumian, meliputi :

1. Konsep Ilmu Kebumian


2. Mineral dan Petrologi
3. Geomorfologi
4. Tektonik dan Geologi Struktur
5. Sedimentologi dan Stratigrafi
6. Paleontologi
7. Peta Geologi
8. Potensi Geologi
9. Geofisika
10. Metereologi dan Klimatologi
11. Hidrologi dan Oseanografi.

Materi untuk tes tertulis:


1. - Geologi -Geofisika (Geosfer)
o Pembentukan Bumi
o Struktur Dalam Bumi
o Tektonik lempeng
o Pembentukan dan Siklus Batuan
o Geologi Struktur dan Geomorfologi
o Paleontologi dan Geologi Sejarah
o Sumberdaya dan Bencana Geologi
2. Meteorologi-Klimatologi (Atmosfer)
o Struktur Atmosfer
o Komposisi dan Sirkulasi Udara
o Pembentukan Awan dan Hujan
o Iklim Global
o Bencana Meteorologi/Klimatologi
3. Astronomi (Sistem Planet)
o Sistem dan Evolusi Tata Surya
o Fisika & Gerak Planet
o Koordinat Horizon, Ekuator dan Ekliptika
o Fisika Matahari dan Pengaruhnya Terhadap Bumi
o Teropong dan Peta Bintang
4. Geohidrologi dan Oseanografi (Hidrosfer)
o Siklus Hidrologi
o Geohidrologi Air Permukaan dan Bawah Permukaan
o Geologi dan Fisiografi Laut
o Komposisi dan Sirkulasi Air Laut
VI.          PESERTA

Peserta pembinaan olimpiade Astronomi SMAN 1 Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin


adalah siswa kelas X dan kelas XI yang telah lulus seleksi dalam penjaringan minat dan bakat

VII.          RENCANA KERJA

NO KEGIATAN PELAKSANAAN
1. Seleksi tingkat sekolah tahap awal Juli sd September 2021
2. Seleksi tingkat sekolah tahap ke-1 Oktober 2021
3. Pemberian materi dan penyelesaian sol-soal Nopember 2021 sd Januari 2022
4. Seleksi tingkat Kabupaten Banyuasin Februari – Maret 2022

VIII.          PENUTUP

Peranan sekolah dalam pembinaan dan peningkatan kapasitas siswa dalam mengikuti
olimpiade Kebumian yang bermutu perlu terus dilkukan. Semua unsur perlu melakukn
sinergi secara terpadu, terprogram dan berkelanjutan.
Penyusunan program kerja pembinaan olimpiade Astronomi tingkat sekolah dilakukan
sebagai salah satu upaya memudahkan mendapatkan siswa yang mampu bersaing dalam
mengikuti seleksi olimpiade baik tingkat Kabupaten, propinsi, maupun tingkat nasional

Mengetahui, Sukomoro, 17 Juli 2021


Kepala SMAN 1 Talang Kelapa Pembimbing

Habrin,S.Pd Dra.Rivnita
NIP. 196605131994121002 NIP. 196806211994122001

Anda mungkin juga menyukai