Anda di halaman 1dari 192

Etika Bisnis

Eko Sudarmanto, Nofitri Heriyani, Hery Dia Anata Batubara


Agustian Budi Prasetya, Fajrillah, Bonaraja Purba
Sardjana Orba Manullang, Lalu Adi Permadi
Moch. Yusuf Tojiri, Idah Kusuma Dewi, Astuti, Edy Dharma

Penerbit Yayasan Kita Menulis


Etika Bisnis
Copyright © Yayasan Kita Menulis, 2020

Penulis:
Eko Sudarmanto, Nofitri Heriyani, Hery Dia Anata Batubara
Agustian Budi Prasetya, Fajrillah, Bonaraja Purba
Sardjana Orba Manullang, Lalu Adi Permadi
Moch. Yusuf Tojiri, Idah Kusuma Dewi, Astuti, Edy Dharma

Editor: Abdul Karim


Desain Sampul: Tim Kreatif Kita Menulis
Sampul: pexels.com

Penerbit
Yayasan Kita Menulis
Web: kitamenulis.id
e-mail: press@kitamenulis.id
WA: 0821-6453-7176

Eko Sudarmanto, dkk.


Etika Bisnis
Yayasan Kita Menulis, 2020
xii; 178 hlm; 16 x 23 cm
ISBN: 978-623-6761-96-0
Cetakan 1, Desember 2020
I. Etika Bisnis
II. Yayasan Kita Menulis

Katalog Dalam Terbitan


Hak cipta dilindungi undang-undang
Dilarang memperbanyak maupun mengedarkan buku tanpa
Izin tertulis dari penerbit maupun penulis
Kata Pengantar

Atas berkat rahmat dan karunia Allah SWT, Tuhan yang Maha Pengasih
dan Penyayang, buku hasil karya kolaborasi dari beberapa penulis yang
berjudul “Etika Bisnis” telah selesai disusun dan berhasil diterbitkan.
Semoga buku ini dapat memberikan sumbangsih keilmuan dan
menambah wawasan bagi semua pihak yang tertarik terhadap bidang
keilmuan tersebut.

Kehadiran buku kolaborasi merupakan sebuah fenomena baru di bidang


akademik. Bagi sebagian pihak meyakini bahwa buku kolaborasi
memiliki banyak kelebihan dan keunggulan, karena ditulis oleh beberapa
penulis dengan latar belakang dan sudut pandang berbeda sehingga
menghasilkan suatu karya yang unik dan kaya perspektif di dalamnya.

Namun demikian, kami juga menyadari bahwa buku hasil karya


kolaborasi ini masih banyak memiliki sisi kelemahan dan kekurangan,
untuk itu dengan senang hati dan secara terbuka kami menerima berbagai
kritik dan saran dari para pembaca sekalian. Hal ini sangat diharapkan
sebagai bagian dari upaya kami untuk melakukan perbaikan dan
penyempurnaan karya berikutnya di waktu mendatang.

Terakhir, ucapan terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang
telah mendukung dan turut andil dalam seluruh rangkaian proses
penyusunan dan penerbitan buku ini, sehingga buku ini bisa hadir di
hadapan sidang pembaca. Semoga kehadiran buku ini membawa manfaat
yang sebesar-besarnya bagi semua pihak, dan dapat memberikan
kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan khususnya bidang ilmu
ekonomi, bisnis dan cabang-cabangnya.

Desember 2020

Tim Penulis
vi Etika Bisnis
Daftar Isi

Kata Pengantar ................................................................................................... v


Daftar Isi ............................................................................................................. vii
Daftar Gambar .................................................................................................. xi

Bab 1 Sekilas Teori Etika


1.1 Pendahuluan ................................................................................................. 1
1.2 Teori Etika.................................................................................................... 2
1.2.1 Utilitarianisme ................................................................................... 2
1.2.2 Deontologi ......................................................................................... 3
1.2.3 Teori Hak ........................................................................................... 4
1.2.4 Teori Keutamaan ............................................................................... 5
1.3 Etika Global ................................................................................................. 9

Bab 2 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis


2.1 Pendahuluan ................................................................................................. 11
2.1.1 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis Menurut Caux Round Table.............. 12
2.1.2 Prinsip Etika Bisnis .......................................................................... 14
2.1.3 Prinsip Etika bisnis Menurut Lawrence ........................................... 18
2.1.4 Prinsip Etika Bisnis Menurut Weiss ............................................... 18

Bab 3 Relevansi Antara Bisnis Dan Etika


3.1 Pendahuluan ................................................................................................. 21
3.2 Nilai-Nilai Bisnis ......................................................................................... 23
3.3 Etika Dalam Bisnis ...................................................................................... 24

Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya


4.1 Pendahuluan ................................................................................................. 31
4.2 Bisnis dan Lingkungannya ........................................................................ 32
4.2.1 Pelanggan ........................................................................................... 32
4.2.2 Kompetitor ......................................................................................... 33
4.2.3 Ekonomi ............................................................................................. 33
4.2.4 Teknologi............................................................................................ 33
4.2.5 Sosial................................................................................................... 34
4.2.6 Politikal ............................................................................................... 34
viii Etika Bisnis

4.2.7 Legal ................................................................................................... 35


4.2.8 Lingkungan Geofisik ......................................................................... 35
4.3 Pergeseran Lingkungan Bisnis .................................................................. 36
4.3.1 Globalisasi dan Lingkungan Teknologi ........................................... 36
4.3.2 Ketenagakerjaan dan Lingkungan Sosial Politik............................. 38
4.3.3 Aset Nir-inderawi dan Lingkungan Ekonomi ................................. 40
4.4 Lingkungan Bisnis dan Ilustrasi Etika ....................................................... 41

Bab 5 Ekonomi dan Keadilan


5.1 Pendahuluan ................................................................................................. 45
5.2 Awalnya Ekonomi dan Keadilan ............................................................... 46
5.3 Kaitan Ekonomi dan Keadilan ................................................................... 47
5.3.1 Ekonomi dan Keadilan Dalam Ajaran Islam ................................... 48
5.4 Keadilan Sosial dan Analisis Ekonomi...................................................... 50
5.5 Konsep Keadilan Dalam Karya Adam Smith ........................................... 54

Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis


6.1 Pendahuluan ................................................................................................. 57
6.1.1 Fungsi Sistem Ekonomi ..................................................................... 59
6.2 Etika Pasar Bebas ........................................................................................ 67
6.3 Pengertian Etika ........................................................................................... 68
6.4 Keunggulan Moral Pasar Bebas ................................................................. 70
6.5 Peran Pemerintah ......................................................................................... 71
6.5.1 Ciri-ciri pasar monopoli..................................................................... 72
6.5.2 Pasar Oligopoly.................................................................................. 74
6.5.3 Pasar Monopoli dan Etika ................................................................. 75
6.6 Penerapan Moral dan Etika Bisnis dalam Perekonomian ........................ 77

Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia


7.1 Pengertian Corporate Social Responsibilty (CSR) ................................... 81
7.2 Manfaat Corporate Social Responsibilty (CSR) ....................................... 85
7.3 Argumen Yang Menentang atau Mendukung Corporate Social
Responsibilty (CSR).................................................................................... 88
7.4 Good Corporate Governance (GCG) ......................................................... 93
7.5 Hubungan CSR dan GCG........................................................................... 95
Daftar Isi ix

Bab 8 Periklanan dan Etika


8.1 Pendahuluan ................................................................................................. 97
8.2 Permasalahan Etika Dalam Periklanan ..................................................... 99
8.2.1 Misrepresentasi................................................................................... 100
8.2.2 Manipulasi .......................................................................................... 100
8.2.3 Paternalisme........................................................................................ 101
8.2.4 Mengambil Keuntungan Yang Tidak Adil ...................................... 102
8.2.5 Jenis Periklanan yang tidak bertanggungjawab ............................... 103
8.3 Etika Periklanan ........................................................................................... 104
8.4 Asas-Asas Umum Tata Krama Periklanan ............................................... 105
8.5 Rekomendasi................................................................................................ 107

Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran


9.1 Pendahuluan ................................................................................................. 111
9.2 Norma Dan Etika Pemasaran ..................................................................... 117

Bab 10 Norma Dan Etika Dalam Fungsi SDM


10.1 Pendahuluan............................................................................................... 127
10.2 Peran SDM................................................................................................. 128
10.2.1 Kompetensi SDM .......................................................................... 129
10.2.2 Fungsi SDM ................................................................................... 130
10.3 Pengertian Norma ..................................................................................... 130
10.3.1 Fungsi Norma ................................................................................ 130
10.4 Norma dan SDM ....................................................................................... 131
10.5 Pengertian Etika......................................................................................... 131
10.5.1 Manfaat Etika ................................................................................. 131
10.5.2 Klasifikasi Etika ............................................................................. 132
10.6 Etika dan SDM .......................................................................................... 133
10.7 Etika Hak Dan Kewajiban SDM.............................................................. 135

Bab 11 Norma dan Etika dalam Fungsi Keuangan


11.1 Pendahuluan............................................................................................... 137
11.2 Permasalahan Etika Bisnis dalam Fungsi Keuangan.............................. 138
11.3 Standar Etika Bisnis dalam Fungsi Keuangan ........................................ 140
11.3.1 Kompetensi (Competence) ........................................................... 140
11.3.2 Kerahasiaan (Confidentiality) ....................................................... 141
11.3.3 Kejujuran (Integrity) ..................................................................... 141
11.3.4 Obyektivitas (Objectivity) ............................................................ 141
11.4 Konflik Kepentingan ................................................................................. 143
x Etika Bisnis

11.5 Lingkungan Pengendalian Internal .......................................................... 145

Bab 12 Etika Dalam Bisnis Internasional


12.1 Pendahuluan............................................................................................... 149
12.2 Pengertian Etika ........................................................................................ 150
12.3 Pengertian Etika Bisnis ............................................................................. 152
12.4 Tingkatan Etika Bisnis .............................................................................. 153
12.5 Prinsip Etika Bisnis ................................................................................... 154
12.6 Etika Dalam Bisnis Internasional ............................................................. 156
12.6.1 Etika Bisnis dan CSR .................................................................... 156
12.6.2 Etika Bisnis, Global Governance dan Global CSR..................... 157
12.6.3 Etika Bisnis Cina dan Tantangannya ........................................... 158
12.6.4 Tantangan Etika Bisnis Millenium Baru ..................................... 158

Daftar Pustaka .................................................................................................... 159


Biodata Penulis .................................................................................................. 171
Daftar Gambar

Gambar 2.1 Etika Bisnis...................................................................................11


Gambar 2.2 Logo Caux Round Table .............................................................12
Gambar 2.3 Ilustrasi Keadilan .........................................................................16
Gambar 3.1: Ilustrasi Etika Bisnis ..................................................................26
Gambar 4.1: Bisnis dan Lingkugannya...........................................................32
Gambar 5.1: Piagam Madinah .........................................................................50
Gambar 5.2: Ilustrasi Simbolis Keadilan ........................................................53
Gambar 9.1: Persepsi Produsen dan Konsumen.............................................113
Gambar 9.2: Teori Nilai ...................................................................................114
Gambar 9.3: Norma dan Etika dalam Kegiatan Pemasaran ..........................118
Gambar 12.1: Tingkatan Etika Bisnis .............................................................153
Gambar 12.2: Kerangka Mengklarifikasikan Masalah dan Tingkatan Etis .154
xii Etika Bisnis
Bab 1
Sekilas Teori Etika

1.1 Pendahuluan
Dalam kegiatan bisnis banyak faktor yang turut memengaruhinya, mulai faktor
organisasi, manajerial, teknologi, ilmiah, politik, sosial, kultural, bahkan faktor
etis. Kegiatan bisnis yang merupakan bagian dari aktivitas sosial dengan
sesama, setidaknya bisa dilihat dari tiga sudut pandang yang berbeda, yaitu
sudut pandang ekonomi, hukum dan etika. Dari sudut pandang ekonomi, bisnis
merupakan kegiatan tukar-menukar, jual-beli, memproduksi-memasarkan,
bekerja–mempekerjakan, dan interaksi sesama manusia lainnya dengan tujuan
memperoleh untung. Good business (bisnis yang baik) dari sudut pandang
ekonomi, adalah bisnis yang menghasilkan banyak untung.
Dari sudut pandang hukum, kegiatan bisnis tentunya terikat dengan peraturan
yang berupa hukum yang berlaku, baik hukum dagang ataupun hukum bisnis
yang merupakan cabang penting dari ilmu hukum modern. Hukum merupakan
sudut pandang normatif, karena menetapkan apa yang harus dilakukan atau
tidak boleh dilakukan. Dari segi norma, hukum lebih jelas dan pasti dibanding
dengan etika, karena peraturan hukum dituliskan secara jelas hitam di atas
putih dan ada sanksi tertentu apabila terjadi pelanggaran.
Dari sudut pandang moral/etika. Bisnis yang baik (good business) adalah
bisnis yang baik secara moral. Karena moral adalah salah satu arti terpenting
bagi kata ‘baik’, perilaku yang baik dalam konteks bisnis adalah perilaku yang
sesuai dengan norma-norma moral, sedangkan perilaku yang buruk akan
bertentangan dan menyimpang dari norma-norma moral. Suatu aktivitas
2 Etika Bisnis

dikatakan atau dinilai baik apabila menurut arti terdalam aktivitas tersebut
telah memenuhi standar etis.

1.2 Teori Etika


Secara konkret teori etika sering terfokuskan pada perbuatan. Dengan teori
etika akan membantu seseorang dapat menilai keputusan etis. Karena teori
etika menyediakan suatu kerangka yang memungkinkan seseorang
memastikan benar tidaknya suatu keputusan moral. Berdasarkan suatu teori
etika, keputusan moral yang diambil oleh seseorang bisa menjadi beralasan
karena keputusan tersebut terlepas dari pengaruh sewenang-wenang. Teori
etika membantu seseorang untuk mengambil keputusan moral yang tahan uji
karena telah menyiapkan justifikasi atas keputusannya tersebut.
Namun dalam penguraian tentang teori etika ternyata tidak jarang terjadi
benturan akibat banyaknya teori etika. Sepanjang sejarah telah dikembangkan
pelbagai teori etika yang berbeda-beda, sehingga justifikasi atas perbuatan-
perbuatan moral juga menjadi berbeda. Maka dari itu, di sini akan dibahas
secara singkat beberapa teori yang paling penting dan dominan dalam
pemikiran moral, khusunya dalam etika bisnis.

1.2.1 Utilitarianisme
Utilitarianisme berasal dari kata Latin utilis yang berarti ‘bermanfaat’.
Berdasarkan teori ini suatu perbuatan dikatakan baik jika membawa manfaat
bagi masyarakat secara keseluruhan. Sehingga utilitarianisme ini tidak boleh
dipahami secara egoistis, akan tetapi untuk menentukan baik atau buruknya
suatu perbuatan adalah “the greatest happiness of the greatest number”, bahwa
kebahagiaan terbesar dari jumlah orang terbesar. Artinya perbuatan yang
terbaik adalah perbuatan yang menjadikan paling banyak orang merasa senang
dan puas. Mudah untuk bisa dipahami bahwa teori etika utilitarianisme sangat
sesuai dan cocok dengan pemikiran ekonomis, karena teori ini sangat dekat
dengan cost-benefit analysis yang banyak dipakai dalam konteks ekonomi.
Utilitarianisme juga sangat menekankan pentingnya konsekuensi perbuatan
dalam menilai baik buruknya. Karena kualitas moral suatu perbuatan
tergantung pada konsekuensi atau akibat yang ditimbulkannya.
Bab 1 Sekilas Teori Etika 3

Suatu perbuatan yang mengakibatkan manfaat paling besar, yang bisa


memajukan kemakmuran, kesejahteraan, dan kebahagiaan masyarakat maka
perbuatan tersebut adalah baik. Namun jika suatu perbuatan membawa
kerugian atau lebih banyak kerugian dari pada manfaat, maka perbuatan
tersebut harus dinilai buruk. Disini konsekuensi perbuatan menentukan penting
atas seluruh kualitas moralnya, karena itu teori utilitarianisme sering disebut
juga “konsekuensialisme.”
Utilitarianisme disebut juga teori teleologis (kata Yunani, telos = tujuan),
menurut teori ini kualitas etis suatu perbuatan diperoleh dengan dicapainya
tujuan perbuatan. Suatu perbuatan yang bermaksud baik namun tidak
menghasilkan suatu yang nyata baik, menurut utilitarianisme tidak pantas
disebut baik. Para etikawan berdebat dengan banyaknya kritik terhadap teori
utilitarianisme. Kritikan utama yang dikemukakan adalah teori utilitarianisme
tidak berhasil menampung dua paham etis yang sangat penting yaitu keadilan
dan hak. Jika suatu perbuatan membawa manfaat sebesar-besarnya untuk
jumlah orang terbanyak dianggap baik, bagaimana jika perbuatan tersebut
dirasakan tidak adil bagi sebagian kelompok atau melanggar hak orang lain
atau kelompok lainnya.
Atas permasalahan tersebut, para utilitarian mengusulkan untuk membedakan
dua macam utilitarianisme: utilitarianisme perbuatan (act utilitarianism) dan
utilitarianisme aturan (rule utilitarianism). Prinsip dasar manfaat terbesar bagi
jumlah orang terbesar diterapkan pada perbuatan dan dipakai untuk menilai
kualitas moral suatu perbuatan. Sedangkan utilitarianisme aturan tidak harus
diterapkan pada perbuatan, melainkan aturan-aturan moral tersebut harus
diterima bersama dalam masyarakat sebagai pegangan dalam berperilaku.
Aturan moral bisa diterima sah dan benar jika tahan uji terhadap prinsip
utilitarianisme.

1.2.2 Deontologi
Deontologi (deontology) berasal dari kata Yunani, deon yang berarti
kewajiban. Artinya yang menjadi dasar bagi baik buruknya suatu perbuatan
adalah kewajiban. Konsekuensi perbuatan tidak boleh dijadikan pertimbangan,
karena perbuatan tidak pernah menjadi baik karena hasilnya baik, melainkan
hanya karena wajib dilakukan. Deontologi menekankan perbuatan tidak
dihalalkan karena tujuannya, karena tujuan yang baik tidak menjadikan
perbuatan itu baik.
4 Etika Bisnis

Yang memberikan dasar filosofi atas teori deontologi adalah filsuf dari Jerman,
Immanuel Kant (1724-1804) yang mengungkapkan bahwa suatu perbuatan itu
dianggap baik jika dilakukan karena memang harus dilakukan, atau dengan
bahasa lain jika dilakukan karena kewajiban. Perbuatan yang baik dari segi
hukum belum tentu baik dari segi etika. Dalam konteks etika, legalitas suatu
perbuatan tidak lah cukup, melainkan harus diperhatikan juga moralitas
perbuatan. Moralitas tidak terbatas pada segi lahiriah perbuatan, tapi meliputi
juga segi batiniahnya.

1.2.3 Teori Hak


Dapat dikatakan bahwa teori hak merupakan suatu aspek dari teori deontologi,
karena hak berkaitan dengan kewajiban. Hak dan kewajiban bagaikan dua sisi
dari uang logam yang sama. Kewajiban seseorang biasanya merupakan hak
bagi orang lain. Dalam teori etika dulu, tekanan terbesar pada kewajiban,
namun sekarang segi hak paling banyak ditonjolkan. Meskipun teori hak ini
sebenarnya berakar dalam deontologi, namun saat ini ia mendapat suatu
identitas tersendiri dan perlu pembahasan tersendiri pula.
Hak didasarkan atas martabat manusia, sedangkan martabat semua manusia itu
adalah sama. Teori hak sangat sesuai dengan pemikiran demokratis, karena
dinilai paling cocok dengan penghargaan terhadap individu yang memiliki
hasrat tersendiri. Oleh karena itu manusia individual siapa pun dia, tidak
pernah boleh dikorbankan demi tercapainya suatu tujuan yang lain. Menurut
Immanuel Kant, manusia merupakan suatu tujuan pada dirinya (an end in
itself), oleh karena itu manusia harus dihormati sebagai suatu tujuan tersendiri
dan tidak boleh diperlakukan sebagai sarana demi suatu tujuan lain.
Dalam etika bisnis sekarang ini, teori hak diberi tempat yang sangat penting.
Yaitu dengan melanjutkan perjuangan dibidang sosio-ekonomi yang
berlangsung pada masa sebelumnya. Bagaimana perjuangan kaum buruh
dalam zaman industrialisasi merupakan karena dilatarbelakangi wawasan hak.
Demikian juga upaya kaum wanita untuk memperoleh status hak yang sama
dengan pria. Konsumen berhak atas produk yang ia beli adalah produk yang
sehat serta aman dan sesuai dengan harapannya. Dengan demikian saat ini
semakin banyak topik etika bisnis melalui pendekatan dari segi hak.
Bab 1 Sekilas Teori Etika 5

1.2.4 Teori Keutamaan


Teori berikutnya merupakan suatu pendekatan lain yang tidak menyoroti
perbuatan, tetapi memfokuskan pada seluruh manusia sebagai pelaku moral.
Tidak ditanyakan, “what should he/she do?”, melainkan, “what kind of person
should he/she be?”. Teori ini adalah teori keutamaan (virtue) yang memandang
sikap atau akhlak sesorang. Teori ini tidak lagi menanyakan, apakah suatu
perbuatan tertentu adil, atau jujur, atau murah hati melainkan apakah orang itu
bersikap adil, jujur, murah hati, dan sebagainya. Namun demikian, dalam
sejarah etika teori keutamaan bukan merupakan sesuatu yang baru. Teori ini
merupakan suatu tradisi lama yang sudah ada sejak filsafat yunani kuno, dari
seorang tokoh yang bernama Aristoteles (384-322 SM). Sehingga teori
keutamaan yang ada sekarang ini, sebagian besar dianggap menghidupkan
kembali pemikiran Aristoteles. Kadang istilah virtue diterjemahkan sebagai
“kebajikan” atau “kesalehan”, namun terjemah yang palaing tepat dalam
bahasa Indonesia adalah “keutamaan”, karena kata keutamaan paling dekat
dengan kata arete yang dipakai Aristoteles dan tradisi filsafat Yunani.
Keutamaan didefinisikan sebagai disposisi watak yang telah diperoleh
seseorang dan memugkinkan dia bertingkah laku baik secara moral.
Contohnya adalah kebijaksanaan, yang merupakan suatu keutamaan yang
membuat seseorang mengambil keputusan tepat dalam setiap situasi. Keadilan
adalah keutamaan lain yang membuat seseorang selalu memberikan kepada
sesama apa yang menjadi haknya. Kerendahan hati adalah keutamaan yang
membuat seseorang tidak menonjolkan diri, sekalipun situasi mengizinkan.
Suka bekerja keras adalah keutamaan yang membuat seseorang mengatasi
kecenderungan spontan untuk bermalas-malasan. Ada banyak keutamaan-
keutamaan yang lainnya. Seseorang adalah orang yang baik, jika memiliki
keutamaan, dan hidup yang baik adalah virtuous life (hidup berkeutamaan).
Keutamaan tidak boleh dibatasi pada kepentingan pribadi, tetapi harus
ditempatkan dalam konteks komuniter. Sebagaimana dalam pemikiran moral
Aristoteles, bahwa hidup etis hanya mungkin dalam polis, dalam negara-kota
Yunani waktu itu. Oleh karena itu, menurut Aristoteles kepentingan pribadi
tidak boleh dipertentangkan dengan kebaikan bersama (the common good).
Bagi sebagian orang, teori keutamaan dari Aristoteles dianggap tidak relevan
lagi bagi orang-orang modern, dan yang lain mengatakan bahwa keutamaan
modern belum tercakup dalam daftar Aristoteles.
6 Etika Bisnis

Meski tentang keutamaan itu cukup banyak, namun semua keutamaan tersebut
tidak sama pentingnya untuk setiap orang, setiap kelompok atau setiap bidang
kegiatan. Dalam konteks bisnis, Solomon (1993) membedakan keutamaan
menjadi keutamaan untuk pelaku bisnis individual dan keutamaan pada taraf
perusahaan, di samping tentang keadilan sebagai keutamaan paling mendasar
di bidang bisnis.
Di antara keutamaan yang harus menandai pebisnis perorangan bisa disebut:
kejujuran, fairness, kepercayaan, dan keuletan. Keempat keutamaan ini
berkaitan erat satu sama lain dan kadang-kadang malah ada tumpang tindih di
antaranya. Kejujuran secara umum diakui sebagai keutamaan pertama dan
paling penting yang harus dimiliki pelaku bisnis. Orang yang mempunyai
keutamaan kejujuran tidak akan berbohong atau menipu dalam transaksi
bisnis, meskipun penipuan sebenarnya mudah dilakukan. Namun keutamaan
kejujuran melarang seseorang atau pedagang untuk dengan sengaja
mengecewakan orang/pihak lain yaitu si pembeli.
Kejujuran menuntut adanya keterbukaan dan kebenaran. Namun keterbukaan
dalam bisnis tidak berarti harus membuka semua kartunya (rahasia
perusahaan). Dalam bisnis dan industri ada rahasia (trade secrets) yang oleh
para pegawai dan karyawan tidak boleh dibuka kepada pihak lain, terlebih lagi
kepada pesaing. Pemilik bisnis atau industri berhak atas rahasia
perusahaannya untuk tidak dibongkar oleh pihak manapun dan keutamaan
kejujuran sama sekali tidak mewajibkan mereka untuk membuka rahasia
tersebut.
Harus dipahami, garis pembatas anatara kejujuran dan ketidakjujuran tidak
selalu bisa terlihat dengan jelas. Dalam etika sering kali suatu masalah tidak
dapat digambarkan hitam atau putih. Masih ada kemungkinan di tengah-
tengah antara keduanya, terutama dalam situasi yang sangat kompleks.
Mengenai kasus di seputar kejujuran dan kebenaran, mengelak memberi
informasi yang benar kadang hal tersebut lebih bisa dipertanggungjawabkan
secara moral. Akan tetapi tidak pernah boleh disampaikan informasi yang
palsu dan menyesatkan. Perlu menjadi catatan, bahwa setiap informasi yang
tidak benar belum tentu menyesatkan juga. Dalam konteks bisnis, misalnya
dalam jual-beli saham atau akuisisi perusahaan lain. Meskipun kejujuran
adalah keutamaan yang sangat diharapkan akan melekat pada setiap pelaku
bisnis, namun hal itu tidak berarti bahwa dalam praktek orang jujur luput dari
setiap kesulitan moral. Justru yang memiliki keutamaan akan mendapatkan
juga jalan keluar yang baik dan benar.
Bab 1 Sekilas Teori Etika 7

Keutamaan kedua adalah fairness. Kata Inggris ini sering diterjemahkan ke


dalam bahasa Indonesia dengan “keadilan”, meskipun fairness dekat dengan
makna “keadilan” tapi tidak bisa disebut sama. Terjemahan yang lebih dekat
adalah sikap wajar. Fairness adalah kesediaan untuk memberikan apa yang
wajar kepada semua orang dengan “wajar”, yaitu bisa disetujui oleh semua
pihak yang terlibat dalam suatu transaksi. Sebagai contoh adalah Insider
trading, suatu praktik cara berbisnis yang tidak fair, karena bisnis dengan
Insider trading yaitu melakukan jaul/beli saham atas dasar informasi “dari
dalam” yang tidak tersedia bagi umum. Sehingga mereka yang bergerak atas
dasar informasi dari sumber tidak umum (rahasia) tidak berlaku.
Keutamaan ketiga adalah kepercayaan (trust) yang juga suatu keutamaan yang
penting dalam konteks bisnis. Kepercayaan harus ditempatkan dalam relasi
timbal balik. Pebisnis yang memiliki kepercayaan, tentunya selalu bersedia
untuk menerima mitranya sebagai pihak yang bisa diandalkan. Namun
demikian tidak semua orang dapat untuk dipercaya, oleh karena itu dalam
memberikan kepercayaan harus selalu bersikap kritis. Misalnya dengan cara
yang lebih selektif dalam mimilih mitra bisnis, serta mengoptimalkan peran
sistem pengawasan yang efektif terhadap seluruh karyawan. Yang harus
dipahami adalah bahwa bisnis tidak mungkin berjalan dengan baik tanpa
kepercayaan. Perlu pemahaman yang baik baaimana cara untuk mengamankan
suatu kepercayaan, salah satunya adalah dengan memberi garansi atau
jaminan. Dengan cara ini akan bisa menunjang kepercayaan antara pebisnis,
yang untuk jangka panjang kepercayaan itu akan melekat pada si pebisnis itu
sendiri.
Keutamaan keempat adalah keuletan (Solomon menggunakan kata toughness).
Pebisnis harus siap bertahan dalam banyak situasi yang sulit. Dalam
melakukan negosiasi tentang proyek atau transaksi yang bernilai besar kadang
membutuhkan ekstra energi dan kesabaran. Ia harus berani mengambil
berbagai macam risiko, karena perubahan banyak faktor yang tidak bisa
diramalkan sebelumnya. Berbagai macam gejolak dalam bisnis harus
dihadapinya, ia tidak akan patah semangat di tengah kekecewaan dan kesulitan
yang datang. Di saat kondisi ekonomi kurang kondusif, ia harus berani untuk
mengambil langkah-langkah strategis yang tepat, misal dengan melangsingkan
perusahaannya agar dapat bertahan hidup. Disinilah seseorang harus memiliki
keutamaan berupa keuletan, yang dalam bisnis lebih umum disebut
“keberanian moral”.
8 Etika Bisnis

Kelompok keutamaan lainnya adalah empat keutamaan yang dimiliki oleh


para manajer dan karyawan suatu perusahaan selama mereka mewakili
perusahaan di dalam aktivitasnya.
Keempat keutamaan tersebut adalah keramahan, loyalitas, kehormatan, dan
rasa malu.
1. Keramahan bukan saja merupakan taktik untuk memikat para
pelanggan, tetapi menyangkut inti dari kehidupan bisnis itu sendiri.
Karyawan yang memiliki keutamaan tidak hanya bermain sandiwara,
karena sebenarnya keramahan meruapakan suatu yang hakiki untuk
setiap hubungan antar-manusia, tidak terkecuali dalam hubungan
bisnis. Karena bisnis selalu mempunyai suatu segi bagaimana dalam
melayani sesama manusia, dan keramahan sangat berkaitan dengan
segi tersebut.
2. Loyalitas memiliki arti bahwa karyawan di dalam bekerja tidak
semata-mata untuk mendapat gaji, namun mempunyai komitmen
yang tulus terhadap perusahaan, yaitu adanya rasa memiliki yang
tinggi terhadap perusahaannya.
3. Kehormatan adalah keutamaan yang membuat karyawan menjadi
peka terhadap suka dan duka serta sukses-gagalnya perusahaan.
Nasib perusahaan dirasakan sebagai bagian dari nasibnya sendiri.
4. Rasa malu merupakan lawan dari rasa bangga. Seorang karyawan
akan merasa bangga bila kinerja perusahaan bagus, dan sebaliknya ia
akan malu bila terjadi kesalahan di dalam perusahaan.

Teori keutamaan memiliki keunggulan jika dibandingkan dengan teori yang


lain. Teori keutamaan memungkinkan untuk mengembangkan penilaian etis
yang lebih positif, sedangkan teori-teori yang didasarkan atas aturan, memiliki
kecenderungan menilai suatu perbuatan dari sisi negatif, terutama dalam
menyoroti hal-hal yang tidak etis. Menilai suatu perbuatan dari sisi negatif
adalah seperti sebagai penipuan, pencurian, ketidakjujuran, dan lain
sebagainya. Singkatnya yang ditonjolkan adalah sisi-sisi negatif dalam tingkah
laku manusia. Sedangkan teori keutamaan lebih menunjukkan untuk
menyoroti segala sesuatu dari sisi-sisi positif. Oleh karena itu masih dalam
rangka teori keutamaan, maka etika bisnis dapat mengikuti kecenderungan
positif sebagaimana dalam teori keutamaan.
Bab 1 Sekilas Teori Etika 9

Sebagai gambaran umum, adalah himpunan perusahaan asuransi dan keuangan


yang bernama American Society of Chartered Life Underwriters (CLU) dan
Chartered Financial Consultant (ChFC) yang mempunyai 36.000 lebih
anggota dan tersebar dalam 222 cabang (chapters), setiap tahun
menganugerahkan American Business Ethics Awards. Sebuah penghargaan
yang diberikan kepada perusahaan yang menunjukkan kinerja etis yang
istimewa, baik dalam praktek sehari-hari, dalam policy moral, dalam
menangani krisis maupun tantangan khusus. Penghargaan yang special ini
diberikan menurut empat kategori: perusahaan publik (go public), perusahaan
privat, perusahaan kecil (maks karyawan 100 orang), dan organisasi amal atau
instansi pemerintah. Dianugerahkannya penghargaan ini merupakan suatu
usaha untuk menonjolkan perilaku yang berkeutamaan dalam bidang bisnis,
yaitu suatu etika bisnis dalam arti yang positif.

1.3 Etika Global


Di dalam bukunya yang berjudul “Global Responsibility: In Search of a New
World Ethic,” Kung (2004) mengungkapkan bahwa cukup sulit untuk
menemukan dokumen-dokumen tentang etika global dari organisasi-organisasi
dunia yang ada saat itu. Meskipun telah dirumuskan deklarasi tentang Hak
Asasi Manusia (HAM), dan deklarasi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)
tahun 1948, ternyata deklarasi Kewajiban Asasi Manusia (KAM) sangat nyata
masih diabaikan. Setelah lebih kurang enam tahun berikutnya, isu tentang
KAM baru muncul secara eksplisit dalam tiga dokumen penting internasional:
“The International Commission on Global Governance” tahun 1995, “The
World Commission on Culture and Development” tahun 1995, dan “The
InterAction Council” tahun 1996 yang kesemuanya menyoroti tentang isu
mencari standar etika global.
Dalam sebuah draft yang berjudul “The Council for Parliament of the World’s
Religions,” bersama pemuka berbagai agama lain di dunia, Kung berhasil
merumuskan deklarasi agama-agama untuk era digital. Kung sangat yakin
bahwa dengan etika global mampu menyatukan berbagai kelompok etnis dan
agama yang berbeda dalam satu tujuan umum, yaitu bersama untuk
menciptakan tatanan dunia baru yang lebih baik. Berdasarkan deklarasi
tersebut telah menunjukkan bahwa agama dunia sebenarnya memiliki titik
10 Etika Bisnis

temu dalam beberapa nilai luhur dan standar signifikan yang bisa dijadikan
sebagai dasar untuk sebuah tatanan dunia baru.
Deklarasi tersebut menekankan bahwa “Etika Global” bukanlah agama
tunggal yang mengatasi agama-agama yang telah ada. Namun etika global
lebih sebagai sebuah konsensus fundamental yang memadukan nilai-nilai
standar dan sikap-sikap mutlak. Dengan demikian, deklarasi “Etika Global”
tidak ditujukan untuk menemukan sebuah moralitas baru yang kemudian
dipaksakan pada berbagai agama dari luar, namun lebih dimaksudkan untuk
mengidentifikasi apa saja yang sudah ada dalam agama-agama tersebut secara
umum, meskipun hal ini sering dikacaukan oleh sebuah perselisihan dan
intoleransi akibat terlalu mengagungkan pendapat kelompoknya.
Akhirnya dapat dikatakan bahwa etika global adalah etika yang berusaha
menekankan etika minimal yang secara absolut perlu untuk keberlangsungan
umat manusia. Ia bukanlah diposisikan untuk melawan dengan pihak lain,
tetapi mengajak semua pihak para penganut iman dan juga penganut non-iman
untuk mengadopsi etika ini dan hidup sesuai dengannya.
Bab 2
Prinsip-Prinsip Etika Bisnis

2.1 Pendahuluan
Pada Bab Sebelumnya dibahas mengenai tentang Definisi Etika bisnis. Etika
Menurut lawrance, Weber, dan Post (2005), etika adalah suatu konsepsi
tentang perilaku benar dan salah. Etika menjelaskan kepada kita apakah
perilaku kita bermoral atau tidak dan berkaitan dengan hubungan kemanusiaan
yang fundamental bagaimana kita berfikir dan bertindak terhadap orang lain
dan bagaimana kita inginkan mereka berfikir dan bertindak terhadap kita.

Gambar 2.1 Etika Bisnis


Sumber : https://www.kompasiana.com/
12 Etika Bisnis

John Naisbitt dalam bukunya, Global Paradox (1995), telah meramalkan


bahwa pada abad ke-21 akan ada aturan-aturan baru yang menyangkut
perilaku (etis) universal dalam praktik bisnis. Prinsip dalam hal ini dapat
diartikan sebagai asas atau dasar untuk berfikir dan bertindak. Dibawah ini
dikutip beberapa contoh prinsip-prinsip etika dari berbagai sumber .

2.1.1 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis Menurut Caux Round


Table,
Prediksi John Naisbitt akan adanya standar perilaku etis dunia yang Universal
makin mendekati kebenarannya dengan munculnya prinsip etika internasional
pertama dalam bidang bisnis yang dihasilkan dalam pertemuan para eksekutif
puncak bisnis dari Amerika, Eropa, dan Jepang pada Juli 1994. Pertemuan itu
dikenal dengan Caux Round Table. Bisa dipahami bahwa prinsip-prinsip etika
bisnis menurut Caux Round Table ini merupakan suatu kombinasi yang
dilandasi secara bersama oleh Konsep Etika Jepang kyosei yang sifatnya lebih
menekankan kebersamaan (Communitarian) dan konsep etika barat yang lebih
menekankan pada penghormatan terhadap martabat/nilai-nilai individu
(human dignity).

Gambar 2.2 Logo Caux Round Table


Sumber : https://www.cauxroundtable.org/
Bab 2 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis 13

Prinsip-prinsip etika bisnis menurut Caux Round Table adalah :


1. Tanggung Jawab Bisnis dari Shareholders ke Stakeholders
Bahwa perlu adanya perubahan paradigma tentang tujuan perusahaan
dan fungsi ekslusif perusahaan dilihat dari teori keagenan (Agency
theory). Pada Prinsip ini perusahaan memiliki tujuan menghasilkan
barang dan jasa untuk menciptakan kemakmuran bagi masyarakat
secara luas (stakeholders), bukan hanya terbatas untuk kepentingan
shareholders-para pemegang saham (pemilik perusahaan).
2. Dampak Ekonomis dan Sosial dari Bisnis: Menuju Inovasi, Keadilan
dan Komunitas Dunia
Bahwa kegiataan bisnis tidak semata mencari keuntungan ekonomis,
tetapi juga mempunyai dimensi sosial dan perlunya menegakkan
keadilan dalam setiap praktik bisnis. Disamping itu, prinsip ini juga
menyiratkan bahwa kegiatan bisnis ke depan harus selalu didasarkan
atas inovasi dan keadilan. Semua pihak harus menciptakan suatu
iklim dan kesadaran agar aktivitas bisnis dapat bebas bergerak secara
global melampaui batas-batas suatu negara menuju satu kesatuan
masyarakat ekonomi dunia.
1. Perilaku Bisnis: Dari Hukum yang tersurat ke semangat saling
Percaya
Pentingnya membangun sikap kebersamaan dan sikap saling percaya.
Sikap ini hanya dapat dikembangkan bila para pelaku bisnis
mempunyai integritas dan kepedulian sosial.
2. Sikap Menghormati Aturan
Sangat perlu dikembangkannya perangkat hukum dan aturan yang
berlaku secara multilateral dan diharapkan semua pihak dapat tunduk
dan menghormati hukum atau aturan multilateral tersebut.
3. Dukungan bagi Perdagangan Multilateral
Prinsip ini memperkuat prinsip ke 2 di mana diharapkan agar semua
pihak mendukung perdagangan global dalam mewujudkan satu
kesatuan ekonomi global.
14 Etika Bisnis

4. Sikap Hormat bagi Lingkungan Alam


Meminta keasadaran semua pelaku bisnis akan pentingnya bersama-
sama menjaga lingkungan bumi dan alam dari berbagai tindakan
yang dapat memboroskan sumber daya alam atau mencemarkan dan
merusak lingkungan hidup.
5. Mengindari Operasi-Operasi yang tidak Etis
Mewajibkan semua pelaku bisnis untuk mencegah tindakan-tindakan
tidak etis, seperti penyuapa, pencucian uang, korupsi, dan praktik-
raktik tidak etis lainnya.

2.1.2 Prinsip Etika Bisnis


1. Prinsip otonomi
Otonomi adalah sikap dan kemampuan manusia untuk mengambil
keputusan dan bertindak berdasarkan kesadarannya sendiri tentang
apa yang dianggapnya baik untuk dilakukan. Orang bisnis yang
otonom adalah orang yang sadar sepenuhnya akan apa yang menjadi
kewajibannya dalam dunia bisnis. Ia mempelajari tentang bagaimana
kegiatan bisnisnya, situasi yang akan dihadapinya, apa yang
diharapkan pada bisnisnya, tuntutan dan Aturan yang berlaku pada
bidang bisnisnya, sadar dan tahu akan keputusan dan tindakan yang
akan diambil serta risiko atau akibat yang timbul baik bagi dirinya
dan perusahaan maupun bagi pihak lainnya yang terkait dengan
bisnisnya tersebut. Orang yang Otonom adalah orang yang tahu akan
tindakannya, bebas dalam melakukan tindakannya, tetapi sekaligus
yang bertanggung jawab atas tindakannya. Ketiga unsur tersebut
tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya (Sonny Keraf,
1998).
Dalam bukunya Budi prihatmingtyas (2019) menyatakan Bisnis yang
otonom adalah orang yang sadar sepenuhnya akan apa yang menjadi
kewajibannya dalam dunia bisnis. Sedangkan cirinya, antara lain :
a. Mengetahui bidang kegiatan yang ditekuninya
b. mengetahui situasi yang dihadapinya
Bab 2 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis 15

c. Mengetahui apa yang diharapkan dari bidang usaha yang


ditekuninya
d. Mengetahui tuntutan dan aturan yang berlaku bagi bidang
kegiatannya
e. Sadar dan mengetahui akan keputusan dan tindakan yang akan di
ambil
f. Sadar dan mengetahui akan terjadi risiko yang timbul baik bagi
dirinya sendiri, Perusahaan dan Pihak lain
g. Sadar dan mengetahui bahwa keputusan dan tindakan yang akan
diambilnya akan sesuai atau, sebaliknya bertentangan dengan
nilai dan norma moral tertentu.

Syarat yang harus dimiliki orang bisnis yang Otonomi


Persyaratan bagi bisnis yang otonom adalah memiliki kebebasan karena
merupakan unsur hakiki dari prinsip otonomi. Adapun kebebasan yang
dimaksud disini antara lain :
• Kebebasan dalam mengambil keputusan
• Kebebasan bertindak berdasarkan keputusan yang terbaik dalam
waktu yang tepat
• Dilandasi tanggung jawab
2. Prinsip Kejujuran
Kejujuran merupakan Prinsip sebuah etika bisnis karena mitos keliru
bahwa bisnis adalah kegiatan tipu-menipu demi meraup untung yang
sebesar- besarnya. Prinsip Etika Bisnis yang terdengar klise, namun
permasalahan ini adalah masalah yang paling problematika karena
masih banyak pelaku bisnis yang berdasarkan kegiatan bisnisnya
pada tipu-menipu atau tindakan curang baik itu permasalahan internal
maupun eksternal.
Para Pelaku bisnis modern sadar betul bahwa kejujuran dalam
berbisnis adalah kunci keberhasilan, termasuk untuk bertahan dalam
jangka panjang, dalam bisnis penuh persaingan yang ketat. Jika
kejujuran tidak terbina dalam perusahaan, relasi keluar pun sulit
dijalin atas dasar kejujuran. Dan Kejujuran sangat erat kaitannya
16 Etika Bisnis

dengan kepercayaan, padahal kepercayaan adalah aset yang sangat


berharga bagi kegiatan bisnis. Kepercayaan yang dibangun diatas
dasar-dasar prinsip kejujuran merupakan modal dasar bagi
kelangsungan dan keberhasilan bisnis Anda.

Dalam lingkup kegiatan bisnis, prinsip kejujuran menumbuhkan kepercayaan


sekaligus merupakan syarat untuk dapat menjalankan bisnis secara
professional bersama-sama dengan :
• Karyawan Perusahaan
• Pelanggan dan Konsumen
• Pemasok atau Rekanan
• Pihak lain yang terkait dengan menjalin relasi bisnis

Aplikasi prinsip kejujuran dalam kegiatan bisnis ditunjukan terhadap bidang-


bidang berikut :
• Perjanjian Kontrak Kerja
• Penawaran Barang
• Hubungan Kerja dengan Perusahaan lain
• Hubungan Dengan Tenaga Kerja
3. Prinsip Keadilan

Apakah yang dimaksud dengan Adil?

Gambar 2.3 Ilustrasi Keadilan


Sumber: https://mediaindonesia.com/
Bab 2 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis 17

Pada Konteks Indonesia, khususnya pembangunan nasional kita bertujuan


untuk mewujudkan masyarakat yang adil dan maksud. Dalam kenyataannya,
masih sering terjadi kesenjangan sosial ekonomi yang belum sepenuhnya
teratasi dalam masyarakat kita. Kenyataan ini menunjukan bahwa masalah
keadilan berkaitan secara timbal balik dengan kegiatan bisnis yang baik dan
etis. Disatu pihak terwujudnya keadilan dalam masyarakat akan melahirkan
kondisi yang baik dan kondusif bagi kelangsungan bisnis yang baik dan sehat.
Jawaban atas pertanyaan seputar keadilan akan dipakai untuk mengukur dan
menilai sejauh mana suatu kegiatan bisnis atau keadaan dan dianggap adil atau
tidak. Prinsip keadian menuntut agar setiap orang diperlakukan secara sama
sesuai dengan aturan adil dan sesuai dengan kriteria yang rasional objektif dan
dapat dipertanggung jawabkan. Prinsip keadilan menuntur agar setiap orang
dalam kegiatan bisnis entah dalam relasi eksternal perusahaan maupun relasi
internal perusahaan perlu diperlakukan sesuai dengan haknya masing-masing.
Keadilan menuntut agar tidak boleh ada pihak yang dirugikan dan
kepentingannya.
Dalam bukunya Budi Prihatmingtyas (2019) Keadilan yang ditunjukan kepada
stakeholders terkait dengan penetapan yang sudah disepakati bersama, antara
lain :
• Penetapan harga jual yang layak terhadap konsumen
• Penetapan harga beli yang layak terhadap pemasok
• Penetapan keuntungan yang wajar terhadap pemilik perusahaan
• Penetapan upah yang layak terhadap karyawan
4. Prinsip Saling Menguntungkan (mutual benefit principle)

Prinsip ini menuntut agar bisnis dijalankan sedemikian rupa sehingga


menguntungkan semua pihak. Jadi, kalau prinsip keadilan menuntut agar tidak
boleh ada pihak yang dirugikan hak dan kepentingannya, prinsip saling
menguntungkan secara positif menuntut hal yang sama, yaitu agar semua
pihak berusaha untuk saling menguntungkan satu sama lain. Prinsip ini
terutama mengakomodasi hakikak dan tujuan bisnis. Karena ingin sama-sama
untung maka sebaiknya kita menjalankan bisnis dengan saling menguntungkan
pihak-pihak yang terlibat dalam bisnis. Maka dalam bisnis yang kompetitif,
prinsip-prinsip ini menuntut agar persaingan bisnis haruslah melahirkan suatu
win-win solution.
18 Etika Bisnis

5. Prinsip Integritas Moral

Prinsip Integritas moral ini terutama dihayati sebagai tuntutan internal dalam
diri pelaku bisnis atau perusahaan agar dia perlu menjalankan bisnis dengan
tetap menjaga nama baiknya atau nama baik perusahaannnya. Prinsip untuk
tidak merugikan orang lain dalam segala keputusan dan tindakan bisnis yang
diambil. Prinsip ini dilandasi oleh kesadaran bahwa setiap orang harus
dihormati harkat dan martabatnya. Inti dari Prinsip integritas moral ini adalah
apa yang disebut sebagai the golden rule atau kaidah emas yaitu “Perlakukan
orang lain sebagaimana Anda ingin diperlakukan dan jangan dilakukan pada
orang lain apa yang Anda tidak ingin orang lain perlakukan kepada Anda.”

2.1.3 Prinsip Etika bisnis Menurut Lawrence, Weber dan


Post (2005)
Prinsip Etis merupakan tuntuan bagi Perilaku moral. Contoh Prinsip Etika
antara lain :
1. Kejujuran (Honesty)
2. Pegang Janji (Keeping Promises)
3. Membantu Orang lain (Helping Others)
4. Menghormati Hak-hak orang lain (The Right of Others)

Sementara itu, berbohong, mencuri, menipu, membahayakan atau merugikan


orang lain adalah contoh penyimpangan dari prinsip perilaku etis. Lawrence,
Weber, dan Post tidak memberikan penjelasan lebih lanjut tentang prinsip-
prinsip Etika Bisnis ini karena prinsip-prinsip tersebut mungkin sudah
dianggap jelas dengan sendirinya.

2.1.4 Prinsip Etika Bisnis Menurut Weiss (2006)


Weiss mengemukakan empat prinsip Etika yaitu :
1. Martabat atau Hak (Right)
2. Kewajiban (Duty)
3. Kewajaran (Fairnees)
4. Keadilan (Justice)
Bab 2 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis 19

Weiss juga tidak memberikan uraian lebih lanjut tentang prinsip-prinsip Etika
Bisnis yang diungkapkannya. Dengan mengutip dan membandingkan prinsip-
prinsip yang dikemukakan oleh beberapa sumber diatas, ditarik kesimpulan
bahwa sampai saat ini belum adanya terdapat kesamaan dalam perumusan
mengenai apa yang termasuk dalam kategori Prinsip-Prinsip Etika Bisnis. Hal
ini dapat dipahami karena hal ini belum digali bersama tentang pemahaman
prinsip tersebut. Karena pada hakikatnya Prinsip-Prinsip Etika Bisnis dalam
gambaran bagaimana kita berperilaku dalam bisnis dan menerapkannya dalam
kegiatan bisnis sehingga bisa selaras satu dengan yang lain tanpa saling merasa
dirugikan sebagai harkat dan martabat manusia secara seutuhnya.
20 Etika Bisnis
Bab 3
Relevansi Antara Bisnis Dan
Etika

3.1 Pendahuluan
Perkembangan dunia Bisnis dewasa ini begitu cepat seiring dengan kemajuan
teknologi memaksa pelaku-pelaku bisnis untuk merubah pola-pola bisnis
konvensional menjadi Bisnis yang berbasis Teknologi. Digitalisasi Bisnis saat
ini menjadi tren dalam persaingan dunia usaha, dimana dalam menjalankan
aktivitas usahanya para pelaku bisnis berlomba-lomba untuk memakai teknolgi
yang termutakhir. Hampir seluruh aktivitas bisnis hari ini menggunakan
jaringan internet baik berbasis website, aplikasi ,sosial media dan lain-lain.
Konsekuensi dari Digitalisasi bisnis hari ini membuat pelaku bisnis lebih
mudah dalam menjalankan operasional perusahaannya, memasarkan produk
atau jasa kepada konsumen, hingga transaksi jual belinya dapat dilakukan
secara elektronik. Disisi lain biaya yang timbul dari aktivitas bisnis dapat
diminimalisir karena beberapa sumber daya yang dibutuhkan dapat diambil
alih oleh teknologi yang dimiliki.
Perubahan-perubahan pola bisnis yang cepat dan dinamis tentu tidak boleh
melupakan atau mengesampingkan prinsip-prinsip etis, norma-norma dan
aturan-aturan yang mengawal jalannya bisnis itu sendiri, Arijanto, (2011).
Etika dalam Bisnis merupakan modal penting selain modal yang kasat mata
dalam membangun bisnis karena Etika mengandung nilai-nilai yang universal
yaitu segala sesuatu yang baik juga sebagai pegangan bagi setiap orang dalam
menjalankan fungsi sosialnya sebagai manusia. Etika dalam bisnis juga adalah
22 Etika Bisnis

kebiasaan-kebiasaan normatif yang menjaga hubungan antar sesama manusia


yang terlibat dalam aktivitas bisnis. Kebiasaan-kebiasaan yang bernilai baik
tercipta dalam interaksi bisnis akan mengakibatkan jalannya kegiatan bisnis
dengan lancar, kondusif dan berkelanjutan. Sehingga tujuan bisnis akan mudah
diraih yaitu keuntungan dan kebermanfaatan untuk individu-individu yang
terlibat dalam bisnis tersebut. Lebih luas lagi Etika dalam bisnis akan
menyentuh lingkungan sosial, artinya bisnis tidak hanya kepentingan
pelakunya tetapi juga ada kepentingan lain diluar bisnis yaitu tanggungjawab
sosial antar sesama manusia.
Bisnis merupakan suatu kegiatan yang tidak bisa dilepaskan dari masyarakat.
Sehingga bisnis seharusnya terikat dengan norma-norma dan kebiasaan-
kebiasaan yang ada pada masyarakat itu sendiri (Kurniawati, 2015).
Persaingan dunia bisnis di era digital saat ini memberi dampak psikologi bagi
pelaku bisnis dan masyarakat secara umum. Teknologi telah menjangkau
secara luas aspek-aspek kebiasaan etis masyarakat Indonesia yang beraneka
ragam. Perbedaan pola pikir dan budaya kehidupan sehari-hari masyarakat
Indonesia seakan-akan dipaksa untuk mengikuti sistem baru yang ditawarkan
teknologi yaitu akses dunia bisnis yang dapat dilakukan kapan saja, dimana
saja dan oleh siapa saja. Tentu kondisi ini dikhawatirkan dapat mengganggu
nilai-nilai etis yang ada pada pelaku bisnis dan masyarakat. Digitalisasi bisnis
yang tidak terbatas dan rawan kejahatan dunia maya (cyber crime) menjadi
tantangan tersendiri bagaimana nilai-nilai etis dalam bisnis tetap dapat terjaga
dan segala sesuatunya dapat dipastikan berjalan dengan baik agar tidak
menimbulkan kerugian baik secara materi juga kehidupan sosial.
Menjaga Etika dalam melakukan kegiatan bisnis menjadi tanggung jawab
semua pihak yang berkepentingan. Hal ini seharusnya menjadi pondasi utama
sebelum membangun langkah-langkah strategis dalam menjacapai tujuan
bisnis. Dengan sendirinya ketika nilai-nilai etis telah menjadi nafas setiap
pelaku bisnis maka Integritas dan Kepercayaan Bisnis akan menjadi modal
yang kuat dalam persaingan bisnis yang semakin ketat saat ini. Etika dalam
Bisnis biasanya berkaitan dengan perilaku etis atau tidak etis (baik atau buruk)
yang dilakukan pelaku bisnis dalam hal ini pemilik, manajer, karyawan dan
yang berkepentingan lainnya, Rahimaji, (2019).
Bab 3 Relevansi Antara Bisnis Dan Etika 23

3.2 Nilai-Nilai Bisnis


Bisnis adalah kegiatan pertukaran barang dan jasa yang memberikan
kebermanfaatan dan keuntungan bagi pihak-pihak yang terlibat dalam kegiatan
tersebut. Kegiatan bisnis terjadi kalau ada interaksi antara pelaku bisnis dengan
konsumen yang mana pelaku bisnis menyediakan kebutuhan yang dibutuhkan
oleh konsumen baik barang maupun jasa dan meminta imbalan uang demi
kebutuhan tertentu. Bila tidak ada konsumen, bisnispun tidak mungkin ada.
Interaksi ini tentu tidak lepas dari hubungan antar sesama manusia yang pada
hakikatnya manusia tidak bisa hidup sendiri, sehingga dalam hubungan
symbiosis mutualisme ini ada nilai-nilai baik yang terpelihara supaya tujuan
yang berbeda antara pelaku bisnis dengan konsumen dapat terealisasi secara
berkesinambungan.
Gambaran bisnis ini menandakan bahwa bisnis tidak bebas nilai karena:
a. Keuntungan tidak hanya dilihat sebagai konsekuensi logis dari
kegiatan bisnis tetapi ada hubungan sosial yang harus terjaga
b. Memenuhi kebutuhan masyarakat dengan baik akan dengan
sendirinya mendatangkan keuntungan
c. Pertukaran timbal balik secara fair
d. Integritas organisasi profesi bisnis harus terjaga dengan baik,
e. Usaha atau proses pertukaran jasa atau produk bertujuan untuk
pencapaian nilai tambah, Andjarwati and Budiadi, (2018)

Dalam Kegiatan Bisnis secara tidak langsung ada mandat sosial yang harus
diperhatikan pelaku bisnis yaitu keinginan masyarakat akan ketersediaan
barang/jasa yang banyak dan berkualitas tinggi dengan harga yang serendah
mungkin, Simorangkir, (2003). Disisi lain pelaku bisnis kebanyakan berfikir
keras bagaimana mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya dengan
mengorbankan sumber daya sekecil-kecilnya. Dan terkadang pelaku bisnis
juga kesulitan dalam memaksimalkan faktor-faktor produksi. Bagaimana
kedua kepentingan yang berbeda ini dapat dijembatani, tidak jarang pelaku
bisnis melakukan starategi-strategi produksi dan pemasaran agar dapat meraih
simpati konsumen, sebaliknya juga konsumen akan mencari perbandingan
harga dan kualitas barang atau jasa yang mereka butuhkan dengan pelaku
bisnis lainnya. Dinamika seperti ini harus disadari pelaku bisnis bahwa
sesungguhnya konsumen dan dalam cakupan yang luas masyarakat
24 Etika Bisnis

menginginkan pelaku bisnis adalah pahlawan bagi mereka dalam hal


memenuhi kebutuhan-kebutuhan akan barang atau jasa dalam kehidupan
sehari-hari. Sehingga pada akhirnya ketika kondisi ideal yang diharapkan
konsumen terjadi maka secara otomatis mereka akan memilih pelaku bisnis
yang dapat memahami keinginan mereka. Dengan sendirinya hal yang sama
bagi pelaku bisnis ketika integritas yang berorientasikan kepuasan konsumen
dan kepercayaan yang dibangun dalam kegiatan bisnis maka keuntungan dan
kebermanfaatan akan datang dengan sendirinya secara terus menerus.
Maka seharusnya Ego Bisnis yang selama ini menaruh uang atau keuntungan
diatas segala-galanya harus perlahan dikikis dengan mngedepankan nilai-nilai
bisnis yang berketuhanan, lebih humanis, berintegritas, kepercayaan dan
mengedepankan aspek-aspek sosial karna tidak bisa dipungkiri bahwa bisnis
adalah bagian dari kehidupan sosial tersebut. Kemudian Sebagai makhluk
yang bertuhan sudah seharusnya kita menyadari bahwa dalam bisnis yang
tujuannya mencari keuntungan atau Bahasa agama mengatakan “Rezeki” ada
hak orang lain sesama manusia yang harus direalisasikan pelaku bisnis.
Kepedulian dan tanggungjawab terhadap lingkungan sosial merupakan salah
satu perwujudan dari nilai-nilai bisnis yang berketuhanan.

3.3 Etika Dalam Bisnis


Etika adalah kaidah atau seperangkat prinsip yang mengatur hidup manusia.
Etika merupakan bagian dari filsafat yang membahas secara rasional dan kritis
tentang nilai, norma, atau moralitas. Etika Tidak hanya membahas tentang baik
dan buruk tetapi lebih untuk merefleksikan secara kritis dan memberikan
penjelasan rasional mengapa sesuatu itu baik dan buruk, Baedowi, (2011).
Etika sebagai filsafat moral kemudian menjelaskan bagaimana seharusnya
manusia hidup dengan baik dan bagaimana manusia dapat meyadarkan dirinya
pada nilai, norma dan moral yang dapat diterima secara umum. Dalam
prakteknya Etika mengarahkan manusia untuk mengaktualisasikan kapasitas
terbaiknya, seperti nilai-nilai kejujuran yang ada pada dirinya akan berdampak
pada peningkatan nilai kerja yang akan dihasilkannya, Nawatmi, (2010).
Etika Bisnis merupakan suatu pedoman berperilaku setiap pelaku bisnis dalam
melakukan interaksi dan hubungan terhadap orang-orang yang berkepentingan
pada bisnis tersebut. Kemudian Etika dalam bisnis berfungsi untuk menggugah
kesadaran moral pelaku bisnis untuk berperilaku yang didasarkan pada nilai-
Bab 3 Relevansi Antara Bisnis Dan Etika 25

nilai luhur yang memberikan kebermanfaatan dan tidak menimbulkan


kerugian bagi konsumen, karyawan, dan masyarakat secara umum, Handayani,
(2019).
Perkembangan etika bisnis dari masa ke masa dapat diketahui sebagai berikut,
Bertens, (2000):
1. Zaman Prasejarah
Filsuf-filsuf Yunani seperti Plato dan Aristoteles mencari tahu
bagaimana sebaiknya tatanan kehidupan manusia diatur, hubungan
keterkaitan aspek-aspek kehidupan manusia di dalam negara seperti
sosial, ekonomi dan politik.
2. Zaman Peralihan (Tahun 1960-an)
Terjadinya protes atas kekuasaan otoriter di Amerika Serikat,
Revolusi kaum terpelajar di Ibukota Prancis yang menyuarakan anti
kemapanan. Pergolakan tersebut berdampak pada munculnya
diskursus terhadap dunia pendidikan khususnya pada pemikiran ilmu
ekonomi. Akibat pergolakan pemikiran ilmu yang terjadi muncul
perubahan kurikulum dengan bertambahnya mata kuliah baru yaitu
Business and Society. Topik yang hangat didiskusikan adalah
Corporate Social Responsibility.
3. Etika Bisnis lahir di Amerika Serikat (Tahun 1970-an)
Masalah-masalah etis dalam bisnis mulai diperbincangkan karna
ramainya fenomena-fenomena krisis etika dalam dunia bisnis di
Amerika Serikat pada saat itu.
4. Etika Bisnis meluas ke Eropa (Tahun 1980-an)
Mulai berkembangnya ilmu etika bisnis dengan munculnya forum-
forum pertemuan para akademisi dibidang ilmu bisnis yang menyebut
kelompoknya European Business Etthics Network (EBEN).
5. Etika Bisnis menjadi Fenomena Global (Tahun 1990-an)
Mulai berkembangnya Etika bisnis diseluruh dunia, tidak lagi
wacana-wacana akademis di Eropa dan Amerika tetapi telah menjadi
perhatian dunia bagaimana ilmu etika bisnis ini dikembangkan
melalui penelitian-penelitian dan forum-forum ilmiah.
Konsekuensinya didirikanlah International Society For Business,
26 Etika Bisnis

Economics, And Ethics (ISBEE) pada tanggal 25-27 Juli 1996 di


Tokkyo, Jepang.
6. Hingga sekarang Etika Bisnis masih terus menjadi perhatian seiring
kemajuan Teknologi Informasi bagaimana etika bisnis hadir menjadi
kendali kegiatan bisnis agar kondisi yang ideal tetap terjaga.

Gambar 3.1: Ilustrasi Etika Bisnis (VComply, 2018)


Dari ilustrasi gambar diatas dapat kita pahami bahwa etika dalam bisnis
membentuk perilaku-perilaku etis dan bernilai positif seperti moral yang baik,
tanggungjawab, kepercayaan, perilaku yang baik, prinsip-prinsip hidup yang
baik, hubungan sesama yang baik, menetapkan pilihan yang baik dan
kehandalan. Ketika nilai-nilai etika tersebut dijadikan standar dan pedoman
perilaku dalam menjalankan aktivitas bisnis maka pengelolaan bisnis akan
berjalan dengan lancar dan terhindar dari kecurangan-kecurangan yang dapat
merugikan pelaku bisnis.
Ciri-ciri bisnis yang baik itu adalah:
a. Memiliku surat izin usaha yang legal
b. Mengikuti aturan-aturan bisnis yang telah disepakati atau tunduk
terhadap peraturan dan perundang-undangan yang dibuat pemerintah
c. Terdaftar di organisasi-organisasi bisnis yang menaunginya
Bab 3 Relevansi Antara Bisnis Dan Etika 27

d. Produk atau jasa yang dijual jelas dan diakui oleh organisasi yang
mengeluarkan sertifikasi atas produk ataus jasa tersebut seperti
mendapat sertifikat Halal dan BPOM.
e. Tidak melakukan monkey business yang dapat merugikan banyak
pihak
f. Memperhatikan dampak sosial dan lingkungan akibat dari aktivitas
bisnis yang dijalankan
g. Menjaga persaingan yang sehat dalam memperebutkan posisi atau
jabatan di dalam organisasi bisnis.

Kepedulian pelaku bisnis pada etika yang secara sadar bahwa segala kegiatan
bisnis yang dia lakukan memiliki nilai dampak positif atau negatif, dengan
hakikat kemanusian dia akan cendrung melakukan hal kebaikan. Perilaku-
perilaku pelaku bisnis yang memegang teguh etika akan menampilkan sikap
jujur, amanah, adil, dan selalu melihat kepentingan orang lain (moral altruistik)
dan sebagainya, Djakfar and SH, (2012). Sebaliknya mereka yang tidak sadar
akan hakikatnya sebagai manusia yang cendrung melakukan hal yang baik
kemudian tidak berpedoman pada etika maka kelompok ini akan menampilkan
perilaku-perilaku yang kontra dengan yang peduli akan etika dalam melakukan
kegiatan bisnis.
Selanjutnya untuk menyadarkan diri agar selalu berperilaku etis perlu dimensi
spritualiatas pada setiap diri pelaku bisnis. Dengan merasakan kehadiran tuhan
maka pelaku bisnis akan berhati-hati untuk berbuat hal-hal yang dilarang
dalam ajaran agamanya. Alasan diperlukan dimensi spritualitas karena
spritualitas dapat melampaui sekat-sekat geografis, budaya, idiologis dan
perbedaan agama, Tarigan, (2014). Spritualitas memiliki nilai-nilai intrinsik
yang dibutuhkan setiap pelaku bisnis bahwa setiap apa yang dia lakukan, benar
atau salah, baik atau buruk memiliki pertanggungjawaban dimata Tuhannya.
Dalam menciptakan Etika Bisnis, beberapa hal yang harus diperhatikan
adalah:
1. Pengendalian diri
2. Pengembangan tanggung jawab sosial pelaku bisnis (Social
Responsibility)
3. Mempertahankan prinsip hidup yang baik dan tidak gamang dalam
pusaran pesatnya perkembangan Teknologi Informasi
28 Etika Bisnis

4. Menciptakan persaingan yang sehat yang tidak merugikan


masyarakat luas
5. Menerapkan konsep ”Pembangunan Berkelanjutan
6. Menghindari Praktek Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) yang
dapat merusak tatanan moral
7. Harus berani mengatakan yang benar itu adalah benar
8. Membangun sikap saling percaya antara golongan pengusaha yang
besar dan golongan pengusaha menengah ke bawah
9. Konsisten dan Konsekuen terhadapn aturan-aturan yang telah
disepakati bersama
10. Menumbuhkembangkan kesadaran dan rasa memiliki terhadap apa
yang telah disepakati (sense of belonging)
11. Perlu adanya sebagian etika bisnis yang dituangkan dalam suatu
hukum positif berupa peraturan atau perundang-undangan (Arijanto,
2011)

Selanjutnya Permasalahan yang dihadapi dalam etika bisnis secara umum ada
tiga jenis (Arijanto, 2011) yaitu:
1. Masalah-masalah sistematik dalam etika bisnis yaitu pertanyaan-
pertanyaan etis yang muncul mengenai sistem ekonomi, politik,
hukum, dan sistem sosial lainnya dimana bisnis beroperasi.
2. Permasalahan Korporasi dalam perusahaan bisnis yang menimbulkan
pertanyaan-pertanyaan tertentu. Permasalahan ini mencakup
pertanyaan tentang moralitas aktivitas, kebijakan, praktik dan struktur
organisasional perusahaan individual sebagai keseluruhan.
3. Permasalahan Individual dalam etika bisnis yaitu pertanyaan yang
muncul seputar individu tertentu dalam perusahaan bisnis. Masalah
ini termasuk pertanyaan tentang moralitas keputusan, tindakan, dan
karakter individual.

Permasalahan-permasalahan dalam etika bisnis yang disebutkan diatas


merupakan bagian dari dinamika-dinamika yang harus dihadapi pelaku bisnis
baik di internal maupun eksternal perusahaan. Dalam penyelesaian masalah
tersebut haruslah mengedepankan kebijaksanaan dan profesionalitas dalam
Bab 3 Relevansi Antara Bisnis Dan Etika 29

kerja bisnis. Egosentris atau ego sektoral harus dihilangkan untuk mencapai
kesepakatan-kesepakatan yang dibangun atas dasar kebersaman dan team
work yang kuat. Dan yang tidak kalah penting adalah bagaimana pelaku bisnis
membangun bisnisnya memiliki tujuan untuk memberikan dampak sosial yang
besar untuk kemaslahatan dan kesejahteraan anggota organisasi bisnisnya,
lingkungan dan masyarakat secara luas. Kesadaran akan tanggung jawab sosial
dan lingkungan tersebut merupakan bagian dari kepedulian setiap pelaku
bisnis untuk menebar kebaikan diatas bumi ini.
Etika dalam bisnis adalah dua sisi yang saling melengkapi dan tidak dapat
dipisahkan karena didalam bisnis hadir perilaku dan nilai-nilai sosial yang
menggerakkan kegiatan bisnis itu sendiri. Dinamika persaingan bisnis yang
begitu ketat hari ini mengharuskan etika bisnis sebagai harga mati yang tidak
dapat dikompromikan, Butarbutar, (2019). Digitalisasi bisnis yang begitu
canggih masa ini memberikan ruang yang sangat luas kepada setiap orang
khususnya pelaku bisnis untuk dapat melakukan apa saja yang dia kehendaki
agar tujuan bisnisnya terwujud sekalipun itu dapat merugikan dirinya sendiri,
kelompoknya dan masyarakat secara luas. Banyak kasus-kasus kecurangan
bisnis dalam jaringan internet dan transaksi elektronik yang merugikan
konsumen dan masyarakat secara umum yang pada mulanya disepakati atas
dasar kemudahan dan kepercayaan tetapi akhirnya berujung penipuan,
penggelapan dan serangan terhadap privasi seseorang. Spesifik untuk
permasalahan etika dalam digitalisasi bisnis seperti transaksi e-commerce yang
sangat menjamur di dunia maya saat ini sangat rawan akan serangan terhadap
wilayah privasi konsumen dan masyarakat, bisa saja tanpa ijin dan
sepengetahuan konsumen, pelaku bisnis yang tidak bertanggungjawab dapat
mengakses data pribadi untuk menyimpannya kemudian
menyalahgunakannya. Kemudian dengan kecanggihan sistem informasi
teknologi saat ini pelaku bisnis dapat menyalahgunakan perlindungan hak
cipta dan hak kekayaan intelektual seseorang untuk mendapatkan keuntungan
secara sepihak.
Dengan teknologi informasi saat ini dapat mempertemukan siapapun tanpa
batas, ruang dan waktu. Kondisi ini rentan terhadap perilaku-perilaku tidak etis
dan jauh dari nilai-nilai yang baik dan diterima secara umum. Teknologi bisa
saja disalahgunakan untuk kepentingan kegiatan bisnis yang tidak meletakkan
etika sebagai standar operasionalnya, karena pelaku bisnis hanya berniat untuk
mendapatkan keuntungan bagi dirinya dan kelompoknya sendiri, tidak
mementingkan apa dan siapa yang akan dirugikan. Disinilah fungsi etika
30 Etika Bisnis

dalam bisnis sebagai pondasi awal untuk melakukan segala sesuatu kegitan
dalam hal ini aktivitas bisnis. Etika dalam Bisnis dapat tercipta apabila setiap
pribadi pelaku bisnis mempunyai komitmen yang kuat untuk membentuk
perilaku yang memiliki karakter etis dan secara terus menerus menjadikannya
budaya dalam kegiatan bisnis. Pandangan hidup bahwa kegiatan bisnis
bukanlah semata-mata untuk kepentingan pribadi atau kelompok tetapi untuk
kebaikan semua orang dan lingkungan harus terinternalisasi ke diri setiap
pelaku bisnis. Setiap permasalahan-permasalahan yang muncul dalam kegiatan
bisnis baik internal maupun eksternal apabila pelaku bisnis mengembalikan
akar permasalahan ke situasi dan kondisi yang etis maka tidak ada masalah
yang tidak dapat terselesaikan, karena Etika dalam bisnis hadir sebagai
”alarm” untuk kembali kepada kebaikan.
Bab 4
Hubungan Bisnis dan
Lingkungannya

4.1 Pendahuluan
Bisnis dan lingkungannya, menjadi subyek yang kian penting di dalam kajian
etika bisnis. Utamanya perkembangan dunia yang kian terintegrasi antara
hubungan antara bisnis dan masyarakat di mana bisnis beroperasi. Menurut
Karl Albrecht, paling tidak bisnis memiliki hubungan dengan delapan
lingkungannya yang kiranya relevan dalam kajian etika bisnis, Lawrence,
(2017). Delapan lingkungan bisnis seperti: pelanggan, pesaing, ekonomi,
teknologi, sosial, politik, legal, geofisik inilah sebuah perusahaan bisnis perlu
memberikan perhatiannya. Utamanya mencermati bagaimana lingkungan
tersebut berubah seiring berbagai pergeseran yang menonjol di dunia bisnis,
seperti globalisasi dan teknologi, ketenagakerjaan dan lingkungan social
politik, dan rekognisi intangible assets dengan lingkungan ekonomi.
Pergeseran itu memposisikan etika bisnis sebagai pemandu moral untuk
menjaga hubungan perusahaan bisnis dan lingkungannya. Perusahaan bisnis
dapat menjalani kehidupannya secara kompetitif, keluar dari himpitan dilema
moral yang dihadapinya, dan artikulatif dalam menjelaskan pilihan pilihan
bisnis yang menguntungkan.
32 Etika Bisnis

4.2 Bisnis dan Lingkungannya


Perusahaan bisnis menjaga hubungan bisnis dengan delapan lingkungannya,
yaitu: lingkungan pelangannya, lingkungan, kompetitornya, lingkungan
ekonominya, lingkungan teknologinya, lingkungan sosialnya, lingkungan
politiknya, lingkungan legalnya dan lingkungan geofisiknya, sebagaimana
Gambar 4.1

Gambar 4.1: Bisnis dan Lingkugannya (Lawrence, 2017), (Caroll , 2005)

4.2.1 Pelanggan
Bisnis dan pelanggannya merupakan sebuah realita di mana pelanggan
memiliki keinginan untuk dipenuhi kebutuhannya. Tantangannya adalah
inovasi bisnis untuk menciptakan nilai bagi pelanggan dengan memperhatikan
latar belakang dan segmen pelanggan yang berbeda beda, seperti: gender, usia,
status perkawinan, preferensi terhadap sesuatu,nilai spiritual, selera barang
hingga penggunaan teknologi. Oleh karena itu bisnis dan pelanggannya
memerlukan panduan etika untuk perusahaan melayani keberadaan
pelanggannya. Misalnya penggunaan sosial media untuk transaksi online,
memerlukan landasan etika dalam membuat pesan yang tidak mengecoh,
jaminan produk sesuai dengan apa yang ditawarkan.
Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya 33

4.2.2 Kompetitor
Kompetitor bisnis, atau pesaing merupakan pihak yang dapat diajak kolaborasi
untuk mengelola peluang bisnis namun juga dapat sebagai pihak yang
mengancam keberadaan bisnis perusahaan. Informasi mengenai perilaku
kompetitor di pasar bisnis, dapat menjadi peluang atau ancaman: etika
membantu memposisikan perusahaan dengan lingkungan kompetitior secara
proporsional. Misalnya informasi kekuatan atau kelemahannya sebagai
kompetitor, potensinya sebagai pengancam atau sebagai ko-kreator untuk
memperluas pelayanan bersama. Informasi mengenai pengembangan aplikasi
atau software oleh kompetitor, dapat menjadi sumber petaka bila perusahaan
abai atas nilai moral keadilan: pengakuan hak intelektual kompetitor. Atau
sebaliknya aplikasi tersebut dapat menjadi sumber sinerji mengelola
kesempatan bisnis yang muncul tanpa kita merugikan kepentingan pihak
pihak lain, misalnya bagaimana penggunaan ATM bersama, pembayaran
online.

4.2.3 Ekonomi
Pembuatan keputusan bisnis sangat dipengaruhi oleh informasi, asumsi dan
indikator ekonomi makro. Misalnya informasi biaya, asumsi permintaan dan
harga di pasar perdagangan internasional. Berbagai informasi mengenai resesi
dunia dan pandemi, juga memengaruhi perilaku pembeli, supplier, kreditor.
Oleh karena itu, dorongan moral untuk mengelola kepercayaan atas dasar
kejujuran memberikan informasi mengenai risiko bisnis atau operasi
perusahaan kepada kreditor atau pemilik perusahaan, merupakan kewajiban
pengelola perusahaan. Demikian pula perkembangan ekonomi baru berbasis
ekosistem digital (new economy), menuntut perusahaan, berinovasi dengan
model bisnisnya. Misalnya memperkerjakan karyawan dengan ikatan kerja
yang longgar namun tetap dijaga prinsip keadilan dan manfaat timbal balik
dengan perusahaan dan pekerjanya

4.2.4 Teknologi
Pengembangan teknologi baru dan penerapannya berpengaruh terhadap
jalannya bisnis, hubungan perusahaan dengan pelanggan dan hubungan
perusahaan dengan berbagai pihak di dalam pemangku kepentingan.
Perkembangan teknologi komunikasi, keandalan teknologi telepon selular
mengundang perhatian perusahaan bagaimana nilai nilai etika tetap digunakan
34 Etika Bisnis

dalam memandu penggunakan teknologi dan bekerjasama. Termasuk


menghormati privasi dalam penggunaan data, di tengah godaan perusahaan
menambang bigdata dan menggunakan teknologi intelejensia artifisial untuk
kepentingan bisnis semata, Prasetya, (2019).

4.2.5 Sosial
Budaya, sistem nilai dan sistem kepercayaan, termasuk trend di masyarakat,
merupakan lingkungan sosial di mana perusahaan dapat mengolahnya menjadi
peluang bisnis. Prinsip etika, memandu pilihan pilihan bisnis. Ia dapat turut
memperkuat nilai nilai baru yang kompatibel agar hubungan bisnis dan
lingkungan sosialnya tetap kondusif untuk bekerjasama. Bagaimana
perusahaan menjaga etika bisnis, mengelola protokol pengaduan, merespon isu
hak masyarakat, dalam bisnis ridesharing misalnya, merupakan upaya menjaga
hubungan bisnis dan lingkungan sosialnya. Hak kebebasan berusaha di satu
sisi. Namun di sisi lain, bisnis berkewajiban menjaga hak mitra ridesharing,
seperti: Kesehatan, keamanan bekerja, dan hubungan ketenagakerjan dengan
mengedepankan asas keadilan, manfaat bersama dan kebajikan dalam
hubungan kemanusiaan. Demikian pula kepentingan bisnis melayani
pelanggannya. Diperlukan panduan moral agar bisnis menghormati
kerahasiaan identitas pelangganya, tidak membedakan pelayanan alias nilai
iklusivitas: kesamaan untuk semuanya, Halbert, (2018).

4.2.6 Politikal
Berbagai proses dan pilihan kebijakan politik di tingkat lokal, nasional maupun
internasional saling terkait untuk memengaruhi perumusan kebijakan dan
regulasi yang mengatur kehidupan bisnis. Misalnya kebijakan mengenai
fleksibilitas ketenagakerjaan, kemudahan pelayanan perijinan berusaha,
kemudahan penggunaan lahan hutan atau lahan produktif masyarakat untuk
bisnis, mengikat bagaimana bisnis menjalankan kebebasan berusaha. Pilihan
kebijakan politik untuk mendorong kemudahan berusaha, perlu diikuti oleh
perilaku bisnis yang mengedepankan asas fairness. Perusahaan tidak hanya
mematuhi (have to) kebijakan yang ditetapkan, namun perusahaan juga
menjalankan apa yang sebaiknya (ought to) dijalankan. Memberikan pelatihan
ketrampilan berwiraswsata kepada mitra ridesharing misalnya merupakan
upaya menjalankan apa yang sebaiknya dijalankan oleh perusahaan kepada
mitranya. Meski hubungan kemitraan dalam ketenagakerjaan tidak harus
memberikan pelatihan.
Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya 35

4.2.7 Legal
Perihal paten, hak intelektual menjadi perhatian yang penting saat ini. Apalagi
situasi globalisasi dan kemajuan teknologi informasi sangat berpengaruh
bagaimana mengelola bisnis dan lingkungannya. Berbagai peraturan
persaingan (antitrust), proteksi produk dalam negeri memengaruhi bagaimana
bisnis menyelenggarakan kegiataanya dengan rambu rambu legal dan
landasaan iktikad moral yang bersifat universal. Termasuk bagaimana
menempatkan kepemilikan intelektual, dan menghormati informasi yang
ditentukan kerahasiannya oleh peraturan perusahaan atau regulasi pemerintah,
Manullang, (2019)

4.2.7 Lingkungan Geofisik


Sarana dan prasarana bisnis menjadi kian penting bagi bisnis dan lingkungan
fisiknya. Utamanya bisnis untuk menjaga lingkungan, agar produk yang
dihasilkan tetap menjaga kualitas lingkungan fisik perushaan. Termasuk
penggunaan bauran enerji, dan prasarana yang mendorong ketahanan enerji
nasional. Pengelolaan fasilitas fisik untuk pembuangan limbah produksi,
biasanya memiliki akibat untuk masyarakat banyak. Oleh karena itu,
mengelola lingkungan geofisik merupakan upaya menjaga hak dan kewajiban
antara perusahaan dan masyarakat. Sumberdaya air, sarana pembuangan dan
pengolahan limbah produksi maupun limbah domestik merupakan beberapa
isu etika organisasi hubungan bisnis dengan lingkungan geofisiknya.
Membahas hubungan bisnis dan delapan lingkungannya, yang dipandu oleh
moral, dipercaya mendorong keputusan yang inovatif, Halber, (2018), Weiss,
(2009). Utamanya muatan moral yang melandasi setiap keputusan mengenai
hubungan bisnis dengan lingkungannya.
Misalnya, kebebasan berusaha dan konsekwensi manfaat bisnis bagi
perusahaan (multinasional) dan masyarakat lokal. Dalam pandangan bisnis
sebagai pencari untung, kebebasan berusaha jelas menciptakan berbagai
peluang bisnis. Namun dorongan kebebasan ini juga dapat diposisikan sebagai
pilihan moral untuk memilih kesempatan bisnis yang memberikan manfaat
bagi banyak pihak (utilitarianism). Selain pertimbangan moral untuk
menciptakan hasil yang optimal untuk masyarakat, hubungan bisnis dan
lingkungannya juga dilandasi oleh pertimbangan moral untuk perusahaan
menjalankan nilai nilai moral, seperti kejujuran, keadilan dalam setiap hak dan
kewajiban perusahaan (deontology). Perusahaan juga mempertimbangkan
36 Etika Bisnis

prinsip moral yang universal, mengedepankan kebajikan. Bisnis dengan


demikian menyandarkan diri kepada karakter manusia, yang alamiah
terpanggil memberikan potensi utamanya menjaga karakter mulia
kemanusiannya (virtue ethics).
Muatan moral dalam setiap keputusan bisnis dan lingkungannya tersebut
makin relevan ketika bisnis dan linkungannyan menghadapi berbagai
pergeseseran. Pertama adalah pergeseran di bidang teknologi dan globalisasi
yang mendorong pilihan pilihan yang kian kompleks dan menyangkut
kepentingan banyak pihak. Kedua, pergeseran hubungan ketenagakerjaan yang
kian longgar menjadi perhatian etika bisnis untuk memandu normal baru di
dalam hubungan pemberi kerja dan karyawan atas asas keadilan. Ketiga adalah
rekognisi atas pentingnya aset nir-inderawi penting di dalam dunia bisnis.
Bahasan berikutnya adalah menjelaskan bagaimana berbagai pergeseran yang
menonjol di dunia bisnis tersebut, memerlukan etika bisnis untuk memandu
hubungan bisnis dan lingkungannya.

4.3 Pergeseran Lingkungan Bisnis


4.3.1 Globalisasi dan Lingkungan Teknologi
Globalisasi dan kemajuan teknologi kini diwarnai hiper koneksi para pihak
untuk saling berbagi informasi. Konsekwensinya terjadi pergeseran kebutuhan
dan harapan di segenap lingkungan bisnis. Perusahaan bisnis merespons
perubahan teknologi ini dengan mengupayakan pengelolaan bisnis dan etika
yang lebih kuat. Perkembangan teknologi dan globalisasi menuntut
peningkatan akses dan kesempatan bagi individu atau organisasi mendapatkan
informasi dari berbagai belahan dunia. Berbagi informasi pasar secara
interaktif ini, mendorong perusahaan berinovasi. Etika di organisasi menjadi
relevan untuk memandu fungsi fungsi di perusahaan (seperti produksi,
keuangan, dan human capital ) agar memiliki tatakelola perusahaan yang
menjauhkan pelaku dari kepentingan diri dan aji mumpung ( moral hazard)
ketika informasi pasar berjalan interaktif. Misalnya, dalam pergeseran
teknologi ini, kebutuhan bahan baku dapat dikelola oleh sistem procurement
dan logistics yang mendunia. Bagian keuangan harus menjaga kelancaran
pasokan keuangan guna menunjang mulusnya system procurement sehingga
target kegiatan operasi tercapai. Departemen Human Capital harus menjamin
Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya 37

kesediaan talenta yang mumpuni untuk tugas ini, dan aturan yang memadai
untuk Ketika kegiatan bisnis terintegrasi dengan ekosistem bisnis digital.
Singkatnya, kegiatan bisnis, pengaruh lingkungan teknologi dengan human
capitalnya, makin relevan memuat pertimbangan moral untuk menjalin kerja
sama antar pihak, seiring dengan pemanfaatan teknologi yang makin
impersonal. Oleh karena itu pergeseran teknologi dan globalisasi ini menjadi
perhatian etika bisnis agar perusahaan dapat mengelola pilihan pilihan
kebijakan bisnisnya secara artikulatif.
Globalisasi dan Teknologi, mendapatkan tempatnya ketika dunia memasuki
awal 2000. Beberapa perusahaan digital di bidang hiburan, social media,
content dan leisure, retail, dan teknologi berkembang, (Lester, 2012). Berikut
beberapa perusahaan rintisan dan tahun berdirinya, yang kini mereka telah
menjadi perusahaan unicon bahkan tetracorn. Amazon (1994), e-buy (1995),
Netflix, (1997), Google (1998), Wikipedia (2000), Flicker (2004), Dropbox
(2007), Twitter (2006), Spotify (2008). Menemani para pemain dunia
teknologi digital sebelumnya seperti Apple, yang berdiri tahun 1976. Dunia
berubah dengan teknologi, kemajuan bisnis dapat meroket dengan cepat.
Google setelah 6 tahun berdiri, kemudian melakukan penawaran saham ke
pasar modal, sebagai perusahaan terbuka di tahun 2004, dan saat itu dunia dan
teknologi digital berubah lebih cepat dengan sebelumnya.
Proposisi nilai dari perusahaan digital tersebut adalah berkisar pada peran
mereka sebagai platform aplikasi digital. Keterbatasan ruangan fisik, membuat
terbatasnya jumlah barang yang bisa dijual. Namun, dengan hadirnya internet,
semuanya dapat diabaikan karena tidak adanya batasan fisik dalam skala
ruang. Lingkungan teknologi bisnis yang juga menonjol adalah hadirnya
telepon genggam (handphone yang dikenal sebagai smartphone.) Bukan cuma
tersambung ke jaringan informasi raksasa sedunia, perusahaan bahkan selalu
tersambung dan menggunakan teknologi baru untuk memulai model bisnis
barunya. Inilah bagian dari “Internet of Things” dan “Big Data”, Adiningsih,
(2019).
Keberadaan perusahaan bisnis dan pergeseran lingkungan teknologinya,
memastikan mereka terhubungkan dengan jaringan informasi dan komunikasi
berskala global, sehingga untuk pertama kalinya dalam sejarah warga
masyaraakt bisa mengetahui suatu peristiwa bersamaan waktunya dengan
terjadinya peristiwa itu sendiri. Namun di sisi lain, untuk pertama kalinya juga
semua data mengenai diri kita, privasi dan jejak digital kita dapat dengan
mudah dilihat oleh orang seluruh dunia. Dengan teknologi, kini perusahaan
38 Etika Bisnis

bisa melacak data atau sering disebut Big Data. Memotret dan membuat video
tentang apa saja yang dirasa menarik menarik menjadi budaya instan baru
yang mewabah ke segala lapisan masyarakat, dengan segala konsekuensi dan
dampaknya, yang positif maupun negatif. Nilai-nilai privasi pribadi menjadi
bergeser, bahkan muncul kesan tidak adalah tempat yang benar-benar pribadi.
Bersamaan dengan itu bergeser pula berbagai nilai dan norma fundamental
dalam masyarakat. Misalnya mengenai seksualitas dan estetika cukup sulit
untuk dijelaskan batas batasnya ketika barang yang memuat informasi pribadi
seperti seksualitas, sudah begitu melimpah.

4.3.2 Ketenagakerjaan dan Lingkungan Sosial Politik


Pergeseran ketenagakerjaan dan lingkungan sosial politik bisnis, kian perlu
mengadopsi prinsip moral, seiring dengan perkembangan proses kerja dan
hubungan kerja antara karyawan dan perusahaan. Proses kerja saat ini dan ke
depan akan memisahkan mereka yang menjalankan fungsi inti, dengan status
tenaga kerja kontrak, yang dijalankan melalui rekan bisnis di luar perusahaan,
Harvey Sterling Indonesia, (2019). Tenaga kerja kontrak ini akan diisi oleh
mereka yang memiliki keterampilan tinggi, pengetahuan dan kecakapan yang
tidak dimiliki oleh karyawan yang sudah ada, dan mungkin sulit didapatkan
dalam jenjang organisasi. Misalnya, perubahan di mana perusahaan memakai
tenaga kerja kontrak di bidang keuangan dan IT. Mereka, meskipun berstatus
kontrak, namun terlibat secara intensif dalam rutin sehari-hari lembaga dan
memengaruhi kinerja perusahaan. Mereka juga memengaruhi penyebaran
informasi di korporasi dan kapasitas pekerja untuk membangun proses kerja.
Hubungan ketenagakerjaan ini secara fundamental mengubah cara hidup,
bekerja dan berhubungan satu sama lain. Dampaknya, begitu banyak hal yang
tak terpikirkan sebelumnya, tiba-tiba muncul dan menjadi inovasi baru, serta
membuka lahan bisnis yang sangat besar. Munculnya transportasi dengan
sistem ride-sharing seperti Go-Jek, Uber, dan Grab. Juga AirBnB dengan
pemesanan online jaringan independent rumah dan penginapan, Pengelolaan
akomodasi RedDoorz. Kehadiran mereka memang menghadirkan usaha baru,
lapangan kerja baru, profesi baru yang tak terpikirkan sebelumnya. Di sisi lain,
jika tidak ada muatan moral dalam mengeloa hubungan bisnis dengan
lingkungan sosial dan politiknya, maka yang akan terbayang hanya dampak
negatifnya saja seperti akan terciptanya jutaan pengangguran atau berbagai
penyalahgunaan kepercayaan. Demikian pula kian banyak gerai toko serba ada
yang bersaing dengan Bukalapak, Tokopedia, Blibli, Lazada, dan berbagai
Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya 39

situs belanja online lainnya. Kemunculan jasa layanan Go-Food mengancam


bisnis perusahaan makanan, yang semula di atas angin karena punya jasa
pengantaran sendiri. Dengan adanya Go-Food, ribuan ibu-ibu rumah tangga
yang bisa memasak berpeluang jadi pengusaha. Oleh karena itu, dapat
disimpulkan pentingnya muatan moral dalam pilihan bisnis saat ini di tengah
pergeseran ketenagakerjaan yang ada. Perusahaan perlu memperkuat manfaat
untuk banyak pihak, menjaga hak dan kewajiban didasari atas nilai kejujuran,
keadilan dan manfaat timbal balik, serta mengutamakan karater mulia
kemanusiaan dalam bekerjasama.
Konsekwensi etis atas pergeseran besar-besaran dalam angkatan kerja,
memberi kesempatan besar bagi siapa saja yang jeli dan mampu
memanfaatkan kedatangan era digital. Perubahan hubungan ketengakerjaan ini
juga memengaruhi pengorganisasisan kewenangan di dalam struktur
organisasi, Prasetya, (2019). Kerja sama kian diperlukan sehingga peran atasan
dan bawahan menjadi lebih sejajar. Tiap orang perlu memahami peranannya
dalam konteks yang lebih fleksibel. Bekerja dan tanggung jawab dalam masa
panjang sudah tidak relevan lagi. Perubahan proses kerja dan hubungan kerja
ini tidak hanya mengubah sistem dan proses di dalam perusahaan tapi lebih
lebih perlunya muatan moral dalam system peran di perusahaan. Etika
membangun hubungan kerja yang baik, masing-masing karyawan atau
anggota organisasi kian penting mengedepankan panggilan moralnya agar
tidak merugikan, tidak saling menyakiti para pihak. Setiap pihak harus
membiasakan diri untuk menjadi penyimak aktif tatakelola perusahaan,
pemberi feedback yang baik agar ketidaksesuaian praktik bisnis (misconduct)
dapat ditangani dalam protokol pengaduan atau whistle blower yang
digariskan (Stubben, 2018).
Prinsip kebajikan (virtue), melandasi komunikasi dan bernegosiasi yang pada
gilirannya hal ini akan memengaruhi hubungan kerja. Setiap orang
bertanggung jawab untuk bekerja dengan pihak lain. Tiap pekerja akan
memiliki otonomi moralnya mengelola perilaku sendiri, memonitor kualitas
dan produktivitas sendiri. Tanggung jawab untuk memastikan pekerjaan
selesai tidak hanya di pundak penyelia, namun di pundak masing-masing
individu yang sebaiknya kian dilandasi oleh perkembangan tingkat alasan
moralitas (stages of moral development), (Ghilyer, 2012) untuk mematikan
integritas perilaku yang tadinya bertema kontrol menjadi perilaku yang
otonom atas dasar nilai nilai moral yang universal.
40 Etika Bisnis

4.3.3 Aset Nir-inderawi dan Lingkungan Ekonomi


Intangible assets adalah aset yang tak kasat mata atau aset nir-inderawi.
Kategorinya ada tiga, yakni: aset modal manusia (human capital asset), aset
pengetahuan dan kreativitas (knowledge and creativity asset), dan aset merek
(brand asset), Prasetya, (2019), Dalkir, (2011), Kramer,(2011) .
Aset ini berbeda dengan aset kasat inderawi (tangible asset) seperti tanah,
pabrik yang luas, mesin-mesin yang modern, atau gedung kantor yang luas
lengkap dengan dengan aneka peralatan kerja. Apple misalnya, yang
menduduki peringkat teratas dan merupakan perusahaan pertama di dunia
yang menyentuh nilai US$ 1 triliun. Jumlah aset fisiknya boleh relative tidak
sebanding dengan asset fisiknya, namun market value Apple ternyata paling
tinggi sedunia, sekitar Rp 9000 triliun (2018). Begitu pula dengan Facebook
misalnya.Juga kisah Teh Botol Sosro, teh dengan aroma dan rasa yang pas di
hati–sehingga apapun makanannya, minumnya selalu teh sosro,resep produksi
merupakan asset nir-inderawi. Sebaliknya, karena tidak memiliki pengetahuan
tentang cara membuat kecap dengan rasa memuaskan, tapi tahu cara
memasarkannya secara nasional Unilever Indonesia “mengambil
pengetahuan” dengan membeli perusahaan Kecap Bango di 2007, yang lantas
berkembang jauh lebih pesat.
Pelajaran terpenting yang harus dipetik dari asset nir-inderawi bisnis di pentas
global ini adalah melegendanya sumber daya manusia berkualitas tinggi, yaitu
kualitas relasi manusia di dalam tim kreatif atau jejaring bisnis. Karyawan
maupun pimpinan perusahaan, merupakan netwok intelligent yang terkoneksi
di seluruh dunia, Hoffman, (2014). Mereka membentuk jaringan keahlian,
jaringan pasar, mendukung rantai pemasuk pelanggan dan jejaring pendanaan.
Oleh karena itu, hal makin pentingnya asset nir inderwi seperti kreativitas dan
inovasi, memerlukan panggilan etika yang menyertai setiap relasi bisnis.
Perusahaan tidak hanya mengelolalingkungannya yang terkait dengan
kepentingan pasarnya saja. Namun juga lingkungan bisnis non pasar, di mana
sumber inovasi terletak di dalam “gudang -gudang” pengetahuan dari para
pelaku atau aktor di lingkungan tersebut. Sebutlah bagaimana Apple, Nike,
Facebook, yang sanggup mengelola jejaring relasi untuk mewujudkan nilai
bisnisnya. Agar relasi saling menguntungkan memberikan manfaat dan tidak
saling mencederai kepercayaa, oleh karena itu pengelolaan etika bisnis
menjamin nilai tambah asset inderawi bisnis dan keberlanjutannya.
Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya 41

Pengelolaan secara sistematis jejaring intelegensia para pegawai yang dikenal


sebagai expert atau manajer senior yang berpengalaman luas, melekat pesan
pesan etis macam keutamaan apa yang digeluti dan dipancarkan dalam
tatakelola bisnis. Singkatnya, kekuatan intangible asset atau asset nirinderawi
ini hanya akan muncul jika human capital dan standar moralitas digeluti oleh
perusahaan. Muatan moral melandasi pilihan kebijakan bisnis: memberikan
manfaat untuk sebanyak banyak pihak ( utilitirianism), menjalankan nilai nilai
moral, seperti kejujuran, keadilan dalam setiap hak dan kewajiban perusahaan
(deontology), kepentingan menjaga karakter mulia kemanusian segenap
pelaku bisnis (virtue ethics).

4.4 Lingkungan Bisnis dan Ilustrasi Etika


Muatan moral, etika ketika perusahaan mengelola lingkungan bisnisnya, ia
tidak mungkin memisahkan satu sama lain dari berbagai segmen lingkungan
bisnisnya. Melainkan perusahaan akan mengelola keterkaitan lingkungan
bisnis satu sama lain, hubungan dengan berbagai pihak yang sama sama
memiliki kepentingan di dalam lingkungan bisnis tersebut. Delapan
lingkungan bisnis sebagaimana ditampilkan dalam Gambar 4.1, merupakan
satu kesatuan yang kesemuanya akan menjadi jaringan yang dinamis seiring
dengan pergeseran pergeseran yang kini terjadi, yaitu: teknologi dan
globalisasi, pergeseran hubungan ketengakerjaan di dunia bisnis, dan rekognisi
asset nir-inderawi inovasi dalam persaingan bisnis.
Bagaimana pilihan perusahaan mengelola peluang ataupun hambatan, dan,
mempertahankan standar moral di dalam bisnis, dapat diilustrasikan dari
pelaku bisnis yang abai menjaga relasi untuk manfaat orang banyak. Abai
menjaga batas batas hak dan kewajiban dan lalai mengenai keutamaan moral
kemanusiaannya. Berikut kami tampilkan beberapa contoh singkat, bagaimana
bisnis dan lingkungannya perlu menjaga standar moral bisnisnya.
Contoh pertama adalah perusahaan Apple menjaga integritas moralnya.
Dalam salah satu kesempatan, seiring upaya meneguhkan sebagai “a more
ethical tech firm” di Silicon Valley, Apple, Guardian, (2018) mengumumkan
telah memberi peringatan beberapa insinyur yang “membocorkan” software
roadmap Apple secara detail. Para insinyur tersebut membocorkan kepada
pihak lain, atas apa yang didengarkannya dari sebuah pertemuan internal dan
42 Etika Bisnis

rahasia di perusahaan Apple. Beberapa di antaranya, dilaporkan oleh Guardian,


telah ditangkap polisi negara bagian California, USA. Dalam artikel, yang
bersumber dari memo internal perusahaan Apple tersebut, juga disebutkan
juga bahwa Apple, akan menangkap dan mengkasuskan tidak hanya karyawan
Apple. Namun juga pihak pihak di luar Apple yang berkepentingan atas asset
nir-inderawi software ini. Dalam ancamannya, kontraktor, pemasok Apple
yang coba coba membocorkan rahasia pengembangan produk, juga akan
diurus dan mendapatkan konsekwensi buruk. Selain dikasuskan secara hukum,
pihak pihak tersebut juga akan terputus jaringaan bisnis nya karena tidak akan
mendapat kepercayaan dari siapapun. Saat ini, jejak digital seseorang,
tersimpan. di dunia digital. Oleh karena itu penting sebuah perusahaan
memastikan bagaimana ia ingin dilihat, di dalam jejak digitalnya, menjalani
bisnis dengan lingkungannya. Dan menjaga agar polah seseorang di
perusahaan tetap mengedepankan kebajikan. Banyak kemungkinan
misconduct, seperti seseorang yang berkasus dengan perusahaan Apple, akan
tersimpan sebagai jejak digital yang melekat sepanjang hayat
kemungkinannya. Perihal kepemilikan asset nir-inderawi ini juga banyak
menjadi perhatian di berita atau artikel bisnis, misalnya persaingan Samsung
dan Apple masing masing merasa memiliki asset design, battery, camera
maupun chipset. Beberapa perselisihan melalui pengadilan internasional
dihadapi Apple dan Samsung di mana dapat dilihat kian pentingnya
keberadaan asset nir-inderawi perusahaan dan menjaga etika, bisnis dan
lingkungannya.
Kasus ke dua adalah kasus di Indonesia. Dapat contohkan secara singkat
seseorang yang membocorkan informasi tender perusahaan. Kurnia (2018)
menyampaikan ilustrasi kasus seseorang yang mengaku sudah keluar atau
tidak menjadi karyawan perusahaan lagi, namun terbukti memenangkan
perusahaan lain dalam suatu tender pengadaan barang. Ia dibayar oleh
perusahaan lain Rp.200 juta. Putusan Mahkamah Agung Nomor 783
K/Pid.Sus/2008, yang bersangkutan dipidana 1 tahun 2 bulan dan MA
menolak permohonan kasasi terdakwa. Informasi rahasia yang dibocorkan
oleh terdakwa tersebut merujuk kepada Pasal 1 angka 1 Undang-Undang
Nomor 30 Tahun 2000 tentang Rahasia Dagang (“UU Rahasia Dagang”):
menyangkut informasi bersifat rahasia, yaitu informasi yang memiliki nilai
ekonomi, atau dijaga kerahasiaannya.
Kasus membocorkan rahasia perusahaan, secara umum mengindikasikan
bahwa ada persepsi mengenai nilai informasi atau data, di mana perusahaan
Bab 4 Hubungan Bisnis dan Lingkungannya 43

atau seseorang mungkin dapat tergoda tanpa mengidahkan etika atau peraturan
untuk menyampaikan informasi tersebut kepada pihak lain. Sementara
informasi seperti pengembangan software merupakan asset yang luar biasa
penting bagi perusahaan software. Demikian pula informasi tender yang
ditetapkan di dalam prosedur perusahaan, harus dijaga kerahasia informasinya.
Dorongan merahasiakan informasi tender dilakukan atas dasar keinginan
berlaku adil kepada pihak pihak yang berkepentingan terhadap hasil tender.
Kasus Apple dan tender di Indonesia tersebut, merupakan contoh konsekwensi
etis yang berujung kepada ancaman hukuman. Kejadian bocornya informasi,
misalnya bisa terjadi di setiap perusahaan. Posisi perusahaan dapat seperti
Apple yang merasa dirugikan karyawannya. Atau sebaliknya posisi
perusahaan tertentu tersebut sebagai pihak yang di “untung” kan karena
mendapat bocoran informasi kompetisi bisnis atau tender. Oleh karena itu
bisnis memerlukan moral kompas. Bagaimana praktik bisnis tidak hanya harus
patuh (have to) terhadap hukum nasional atau internasional dan peraturannya,
namun juga sebaiknya (ought to) memenuhi rasa keadilan dan kejujuran.
Memahami undang undang dan peraturan menjadi penting bagi sebuah
perusahaan bisnis, namun juga mempromosikan kode etik dan tuntunan
perilaku yang digelutinya sebagai kode moral sebuah perusahaan.
44 Etika Bisnis
Bab 5
Ekonomi dan Keadilan

5.1 Pendahuluan
Adam Smith sudah lama dikenal sebagai bapak ekonomi modern dan teori
pasar bebas, Adam Smith juga berhak mendapatkan gelar lain, "Bapak Etika
Bisnis", Vries, (2016). Dasar penilaian ini lebih dari fakta bahwa dia menulis
sebuah buku hebat tentang etika bisnis ditulis dalam buku Theory of Moral
Sentiments pada tanggal 9 Maret 1776, "Sebuah Penyelidikan tentang Sifat dan
Penyebab Kekayaan Bangsa-Bangsa" yang biasanya hanya disebut sebagai
"Kekayaan Bangsa-Bangsa", diterbitkan pertama kali dan diungkapkan dalam
buku "The Wealth of Nations", Hayes, (2020), bukan juga karena dia mengajar
ekonomi dan etika di Universitas Edinburgh. Jauh lebih penting karena karya-
karya bermutu ini membahas etika dan ekonomi dalam format yang
terintegrasi. Analisis kontribusi untuk bisnis dan ekonomi yang dapat kita
temukan dalam buku Theory of Moral Sentiments. Buku ini mengeksplorasi
beberapa perspektif etika yang dikutip dalam buku The Wealth of Nations
terutama pemahamannya tentang "keadilan" dan konsep terkait, Vries, 2016).
Menurut Adam Smith, kesesuaian dengan masalah keadilan adalah kontribusi
paling penting yang dapat diberikan oleh para pemimpin bagi seluruh
kehidupan masyarakat. Bagaimanapun, keadilan adalah pilar utama yang
memungkinkan seluruh struktur sosial. Faktanya, "pelanggaran keadilan
adalah sesuatu yang tidak akan pernah dapat diterima oleh manusia, satu sama
lain," dan tanpa tingkat dasar keadilan tidak ada tatanan nyata bagi masyarakat,
Hayes, (2020).
46 Etika Bisnis

Adam Smith sering menggunakan kata-kata "adil", "tidak adil", "adil", "tidak
adil," itu menggambarkan hubungan bisnis dan ekonomi, pajak, peraturan, dan
lain-lainnya. Seseorang menghargai kebebasan tetapi menempatkan perhatian
pada keadilan dengan tegas di atas kebebasan pribadi, Adam Smith,
(1976).Selain itu, karena keadilan diperlukan untuk masyarakat yang stabil,
"administrasi keadilan yang teratur" diperlukan untuk menghasilkan
pembangunan ekonomi dan kemakmuran, Vries, (2016). Bukan hanya
efisiensi pasar yang ingin dipertahankan dan ditingkatkan tetapi keadilan harus
ada dan dipenuhi.

5.2 Awalnya Ekonomi dan Keadilan


Awalnya keadilan merupakan hal penting dalam etika. Dalam topic ekonomi
dan bisnis, bukan sekedar perasaan atau perilaku saja tetapi terkait dengan
kepentingan masyarakat dan keinginan banyak pihak. Kaitan antara ekonomi
dan keadilan terjalin dengan erat. Kemudian timbul pertanyaaan, Bagaimana
keadilan dan kebajikan dipertahankan dalam suatu negara?, Adam Smith
menjawab, pemerintah memiliki dua pilihan. Entah itu akan berusaha untuk
mengajarkan kebajikan kepada warganya, atau harus bergantung pada
penggunaan kekuasaan dan regulasi untuk mencegah terjadinya korupsi.
Faktanya, Adam Smith berpendapat bahwa pemerintah harus memperhatikan
pendidikan moral warganya dengan keseriusan dan intensitas yang sama
seperti yang akan diberikannya untuk mengendalikan "penyakit yang
menjijikkan dan menyerang" Ajaran kebajikan dapat membantu mencegah
"mutilasi mental, kelainan mental, dan kemalangan" dalam karakter sehingga
pelatihan dalam kebajikan tidak perlu dipertahankan hanya dalam kaitannya
dengan kegunaan tetapi juga dalam hal kualitas hidup kita. Kurangnya
kebajikan itu sendiri sudah cukup jahat sehingga pemerintah harus berusaha
keras untuk menghindarinya. Selain itu, Adam Smith mengklaim, pendidikan
publik yang membantu memberikan literasi dan pengetahuan umum itu sendiri
memiliki nilai moral dan berkontribusi pada pengembangan kebajikan, karena
populasi yang berpendidikan dan cerdas selalu "lebih baik dan tertib" daripada
masyarakat yang bodoh dan tidak beretika (Adam Smith, 1976).
Hal ini perlu pelatihan dalam meningkatkan keadilan ekonomi agar
ketidakadilan dan kebajikan lainnya menjadi lebih baik, hal ini sangat jelas
disampaikan yang menjadi tujuan umum Deklarasi Kemerdekaan (The Wealth
Bab 5 Ekonomi dan Keadilan 47

of Nations). Adam Smith tidak mendukung ekonomi pasar bebas yang tidak
diatur. Dia, tentu saja, sangat skeptis terhadap sebagian besar proposal untuk
mengatur ekonomi, terutama jika proposal tersebut datang dari komunitas
bisnis. Proposal semacam itu biasanya dimotivasi oleh kepentingan pribadi
tetapi juga oleh upaya egois untuk melindungi atau meningkatkan posisi
istimewa atau monopoli. Banyak peraturan yang diusulkan oleh anggota
komunitas bisnis akan menciptakan suatu bentuk monopoli - pelestarian
kekuatan ekonomi yang tidak adil dan tidak adil untuk segmen masyarakat
terbatas yang ditentukan
Standar untuk evaluasi setiap regulasi ekonomi yang diusulkan adalah untuk
kepentingan publik. Beberapa peraturan lulus ujian ini, seperti peraturan yang
akan meningkatkan pertahanan nasional atau peraturan yang memungkinkan
monopoli dalam pendidikan umum atau pembangunan jalan raya. Bahkan bea
cukai untuk membatasi perdagangan antar negara bisa menjadi adil, jika bea
cukai ini membantu atau memaksa negara lain untuk membatalkan batasan
perdagangan sendiri. Jika tidak, tugas ini tidak memberikan kebaikan bagi
masyarakat, dan secara tidak adil menguntungkan kelompok pedagang dan
produsen tertentu. Secara umum, bagaimanapun, kebohongan monopoli gagal
dalam ujian untuk meningkatkan "kebaikan umum" bagi masyarakat.
Perusahaan bisnis sendiri biasanya tidak dilindungi oleh peraturan. Jika mereka
sudah menguntungkan publik, Adam Smith menyatakan yakin, pengenalan
persaingan bebas dan umum akan membuat badan usaha seperti itu, lebih
menguntungkan bagi masyarakat.

5.3 Kaitan Ekonomi dan Keadilan


Ekonomi dan keadilan terkait erat disebabkan berasal dari masalah yang sama,
yaitu masalah kelangkaan. Problem ekonomi muncul dikarenakan keterbatasan
sumberdaya. Sumberdaya yang terbatas perlu dicari cara untuk mengatur atau
membagikannya dengan baik dan adil. Ekonomi adalah ilmu yang
mempelajari tentang bagaimana masyarakat memberdayakan sumberdaya
yang terbatas dan menghasikan secara optimal dan mendistribusikan dengan
baik.
Andaikata tidak ada masalah dengan kelangkaan, tidak ada masalah dengan
ekonomi, mungkin ilmu ekonomi tidak ada, begitu juga dengan keadilan,
48 Etika Bisnis

selama sumberdaya berlimpah, tidak akan muncul masalah ekonomi dan


keadilan. Masalah keadilan dan ketidakadilan akan muncul, jika tidak
terpenuhi barang yang dibutuhkan untuk setiap orang. Ketidakadilan suatu
keadaan terkait dengan kelangkaan. Ekonomi dan keadilan akan terkait selalu
selama sumberdaya langka atau terbatas.
Keadilan menjadi kata yang tidak bermakna, jika tidak tersedia barang yang
dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, hal ini ekonomi suatu
negara harus mengaturnya secara adil. Kemakmuran tidak ada jaminan
keadilan, jika kekayaan tidak terbagi dengan adil. Ilmu Ekonomi mengatur
kemakmuran dan keadilan yang saling terkait melengkapi mengatur
kemakmuran masyarakat. Celsus (romawi kuno) mengungkapkan keadilan
”tribuere cuique suum” dalam bahasa inggris ”to give everibody his own: atau
dalam bahasa Indonesia memberian kepada setiap orang yang menjadi
haknya”. Keadilan adalah memberikan kepada setiap orang yang menjadi
haknya.
Keadilan dari sudut pandang bangsa Indonesia disebut juga keadilan sosial,
secara jelas dicantumkan dalam pancasila sila ke 2 Kemanusian yang adil dan
beradab dan sila yang ke 5 Keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia, serta
UUD 1945. Keadilan adalah penilaian dengan memberikan kepada siapapun
sesuai dengan apa yang menjadi haknya, yakni dengan bertindak proposional
dan tidak melanggar hukum. Keadilan berkaitan erat dengan hak, dalam
konsepsi bangsa Indonesia hak tidak dapat dipisahkan dengan kewajiban.
Dalam konteks pembangunan bangsa Indonesia keadilan tidak bersifat sektoral
tetapi meliputi ideology. Untuk menciptakan masyarakat yang adil dan
makmur. Adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan (Muhammad
Naufal Arifiyanto, Ainul Masruroh, Abid Zamzami, Shohib Muslim, Setiawan
Nurdayasakti, I Nyoman Gede Remaja, Lucas Prakoso, Sisca Utami
Damayanti, Siti Awaliyah, Gunawan Hariyanto, Eko Iswahyudi, Emi Puassa
Handayani, Yudi Widagdo Harimurti, Zain, 2014).

5.3.1 Ekonomi dan Keadilan Dalam Ajaran Islam


Dalam ajaran agama Islam memerintahkan kepada setiap manusia untuk
berbuat adil atau menegakkan keadilan pada setiap tindakan dan perbuatan
yang dilakukan (Qs. an-Nisaa (4):58):
”Sesungguhnya Allah menyuruh kamu menyampaikan amanat
kepada yang berhak menerimanya, dan (menyuruh kamu) apabila
Bab 5 Ekonomi dan Keadilan 49

menetapkan hukum di antara manusia supaya kamu menetapkan


dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang sebaik-
baiknya kepadamu. Sesungguhnya Allah adalah Maha Mendengar
lagi Maha Melihat.”
Tafsir ayat tersebut Sesungguhnya Allah memerintahkan kalian untuk
menunaikan amanat yang berbeda-beda yang kalian dipercaya untuk
menyampaikannya kepada para pemiliknya, maka janganlah kalian melalaikan
amanat-amanat itu. Dan Dia memerintahkan kalian untuk memutuskan perkara
diantara manusia dengan dasar keadilan dan obyektif, bila kalian memutuskan
permasalahan diantara mereka. Dan itu adalah sebaik-baik nasihat yang Allah
sampaikan kepada kalian dan memberi petunjuk kalian kepadanya.
Sesungguhnya Allah Maha Mendengar ucapan-ucapan kalian, meneliti seluruh
perbuatan kalian lagi Maha Melihatnya (Tafsirweb.com, 2020).
Keadilan menurut Ibnu Taymiyyah (661-728 H) adalah memberikan sesuatu
kepada setiap anggota masyarakat sesuai dengan haknya yang harus
diperolehnya tanpa diminta; tidak berat sebelah atau tidak memihak kepada
salah satu pihak; mengetahui hak dan kewajiban, mengerti mana yang benar
dan mana yang salah, bertindak jujur dan tetap menurut peraturan yang telah
ditetapkan. Keadilan merupakan nilai-nilai kemanusiaan yang asasi dan
menjadi pilar bagi berbagai aspek kehidupan, baik individual, keluarga, dan
masyarakat. Keadilan tidak hanya menjadi idaman setiap insan bahkan kitab
suci umat Islam menjadikan keadilan sebagai tujuan risalah samawi
(Muhammad Naufal Arifiyanto, Ainul Masruroh, Abid Zamzami, Shohib
Muslim, Setiawan Nurdayasakti, I Nyoman Gede Remaja, Lucas Prakoso,
Sisca Utami Damayanti, Siti Awaliyah, Gunawan Hariyanto, Eko Iswahyudi,
Emi Puassa Handayani, Yudi Widagdo Harimurti, Zain, 2014).
Dalam kehidupan ekonomi, prinsip tolong menolong menjadi hal yang penting
untuk membangun kebersamaan maupun persaudaraan yang harmonis
antarmasyarakat Madinah. Nabi Muhammad SAW melalui Piagam Madinah
mencoba untuk mengganti tatanan masyarakat Madinah yang cenderung tidak
peduli terhadap kelompok lemah.
Bahkan, dalam pasal 11 Piagam Madinah disebutkan:
“Sesungguhnya mukminin tidak boleh membiarkan orang yang berat
menanggung utang di antara mereka tetapi membantunya dengan baik
dalam pembayaran tebusan atau diat”
50 Etika Bisnis

Penjelasan pada pasal 11 ditujukan kepada orang-orang mukmin yang


ekonominya kuat agar membantu ekonomi mukmin yang lemah. Dengan
kebijakan ini terciptanya hubungan yang harmonis antara golongan orang-
orang mukmin, baik yang berekonomi kuat dengan yang berekonomi lemah.
Bahkan di Pasal 15 disebutkan juga,
Jaminan Allah satu. Jaminan (perlindungan) diberikan oleh mereka yang
dekat. Sesungguhnya mukminin itu saling membantu, tidak bergantung kepada
golongan lain., Wikipedia, (2020)

Gambar 5.1: Piagam Madinah, Wikipedia, (2020)

5.4 Keadilan Sosial dan Analisis


Ekonomi
Masalah keadilan, seperti gaji manajerial yang tinggi atau diberlakukannya
upah minimum, saat ini banyak mengundang perhatian dan perdebatan publik.
Ini mengisyaratkan fakta umum bahwa "keadilan" tidak dapat direduksi
Bab 5 Ekonomi dan Keadilan 51

menjadi pertanyaan efisiensi semata seperti yang sering diasumsikan oleh para
ekonom. Oleh karena itu, peluang untuk memasukkan aspek keadilan sosial
dalam analisis ekonomi. Perkembangan historis dari konsep keadilan
Aristotelian (yang mencakup baik keadilan komutatif (iustitia komutatif) dan
keadilan distributif (iustitia distributiva) melalui ide abad pertengahan keadilan
dalam kontrak (pretium iustum) menuju pendekatan liberal klasik Adam Smith
(yang mengecualikan hampir semua aspek keadilan distributif dari analisis
masalah-masalah ekonomi). "Masalah sosial" di abad ke-19 menyingkapkan
batas-batas liberalisme klasik; meskipun demikian, visi untuk meningkatkan
"kekayaan negara" menjadi kenyataan bagi kebanyakan ekonomi yang
berorientasi pasar selama abad ke-20. Tetapi masalah kemiskinan tetap ada,
terutama untuk banyak negara di Selatan, tetapi juga untuk beberapa strata
penduduk di ekonomi pasar yang sukses. Oleh karena itu, terungkap batas-
batas konsep keadilan liberal murni bahkan dalam masyarakat pasar modern
yang pada gilirannya menunjukkan perlunya pendekatan terintegrasi yang
menerapkan instrumen ekonomi kontemporer tetapi juga memungkinkan
pembatasan sudut pandang liberal. Berbeda dengan neoliberalisme masa kini,
pendekatan "ordo-liberalisme", yang dicetuskan oleh Walter Eucken, yang
membedakan antara "kerangka ordo" suatu ekonomi dan proses ekonomi itu
sendiri menawarkan berbagai peluang untuk menghadapi persoalan keadilan
saat ini, misalnya di bidang perlindungan tenaga kerja atau masalah upah
minimum, dengan cara yang menggabungkan unsur keadilan dengan prasyarat
efisiensi ekonomi (Hecker et al, 2016).
Melihat kontroversi terkini dalam kebijakan ekonomi mengenai isu-isu seperti
upah minimum atau gaji manajerial yang terlalu tinggi menunjukkan bahwa
argumen ekonomi dan moral sering dikemukakan dengan determinasi yang
sama di koran dan debat politik, misalnya, langkah-langkah redistribusi dan
liberalisasi pasar yang lebih besar dibutuhkan, dalam banyak kasus juga dari
sudut pandang keadilan. Sebaliknya, para ekonom khususnya yang secara
teratur memperingatkan agar tidak mengabaikan hukum ekonomi tentang
"demoralisasi " masalah kebijakan ekonomi.
Namun, kontradiksi antara praktik ekonomi dan norma etika sudah menjadi
ciri khas filsafat Yunani klasik seperti yang diungkapkan Aristoteles dalam
catatannya yang kontras tentang manajemen rumah tangga untuk memenuhi
kebutuhan aktual (oikonomid) dan seni mendapatkan kekayaan (chrematistics)
(Aristode: Politics) , Buku I, 1253 b1), Philosophy, (2017).
52 Etika Bisnis

Konsep keadilan komutatif dan distribusi dalam bentuk keadilan komutatif


(iustitia commutativa) dan keadilan distributif (iustitia distributiva) dan
mengembangkannya menjadi konsep "harga yang adil" (pretium iustum), yang
akan memiliki dampak menentukan harga pemikiran pada abad pertengahan.
secara keseluruhan (Vries, 2016).
Thomas Aquinas (sekitar 1225-1274), memperoleh tolok ukur yang lebih atau
kurang konkret yang menjadi dasar keadilan dalam proses ekonomi dan
penentuan harga. Konsep "harga yang adil" ini ditandai oleh semua aktor
ekonomi, ditempatkan dalam tatanan masyarakat yang dianggap adil.
Hubungan barter juga, berkontribusi untuk menjaga ketertiban ini. Selain itu,
mereka harus memastikan mata pencaharian produsen dan ketersediaan semua
barang yang dibutuhkan dalam jumlah yang memadai tanpa menipu pembeli.
Untuk memahami dengan benar gagasan tentang "harga yang adil" saat ini,
pertama-tama penting untuk diingat bahwa masyarakat dan ekonomi abad
pertengahan dicirikan oleh banyak peraturan, hambatan perdagangan, dan
monopoli regional serta sektoral dan sama sekali tidak dapat dibandingkan
dengan ekonomi kompetitif modern. Untuk alasan ini, menghentikan pelaku
pasar dari meningkatnya penderitaan atau ketidaktahuan orang ("asymmetrical
information") dengan membuat mereka membayar sesuatu barang atau jasa
dengan harga yang sangat mahal (pay through the nose) menjadi perhatian
utama etika ekonomi skolastik. Hal lain yang harus dicegah adalah penindasan
tuntutan hukum oleh aspek-aspek yang hanya didominasi oleh kekuasaan.
Argumen yang dikemukakan oleh mayoritas sarjana skolastik pada dasarnya
bertujuan untuk secara bersamaan melaksanakan keadilan komutatif (iustitia
commutative) dan keadilan distributif (iustitia distributiva), dalam pemikiran
abad pertengahan, nilai yang melekat pada suatu barang atau jasa tidak dapat
dipisahkan dari orang dan / atau status sosial orang yang memasoknya.
Berdasarkan teori Aristoteles, Thomas Aquinas, menyerukan remunerasi
proporsional dari pekerjaan yang memperhitungkan aspek status sosial: "agar
pertukarannya adil, misalnya sebanyak sepatu harus ditukar dengan rumah
atau untuk makanan seorang pria, karena tenaga dan biaya pembangun atau
petani lebih besar daripada pemanen (Thomas Aquinas: Sententia Libri
Ethicorum, Buku V, Pelajaran 9), Müller, (2015). Gagasan bahwa upah yang
memadai adalah untuk memungkinkan semua perkebunan dan perdagangan
untuk memenuhi fungsi mereka dalam masyarakat yang tertib berdasarkan
pembagian kerja sangat penting dalam konteks ini.
Bab 5 Ekonomi dan Keadilan 53

Namun, hubungan antara kriteria kecukupan dan kesetaraan ini, dalam bahasa
modern, kombinasi aspek distribusi dan aspek alokasi, pasti mengakibatkan
masalah karena tidak mungkin mencapai kesepakatan antara gagasan pribadi
berbasis perkebunan. martabat dan logika kesetaraan yang melekat pada
pertukaran, yang tidak memperhatikan kepribadian pelaku pasar yang terlibat.
Konflik ini sudah muncul selama abad pertengahan. Para skolastik mencoba
untuk mengatasi masalah teoritis dan praktis yang dihasilkan dengan membuat
penggunaan terminologi mereka agak fleksibel, yaitu dengan mencapai
semacam kompromi antara teori dan praktek. Hal ini terutama didukung oleh
fakta bahwa harga yang adil dalam tulisan skolastik biasanya didasarkan pada
garis lintang, yaitu garis lintang di mana hubungan barter dapat terjadi (Sturn
2007a: 103-108), Hecker et al, (2016). Asumsi latitudo tersebut terkait dengan
penerimaan logika fungsional proses ekonomi, yang tidak dapat dikendalikan
oleh norma etika saja. Kompromi lain harus dilihat pada kenyataan bahwa
jumlah faktor penilaian semakin diperluas di luar pertimbangan biaya belaka
(tenaga kerja dan biaya [labores et expensae] , cf. misalnya Brentano (2009)
[1923]: Essay II) sehingga aspek subjektif dari kegunaan dan keuntungan
menegaskan diri mereka sendiri ke tingkat yang lebih tinggi (Brentano, 2013).
Dalam terminologi ekonomi yang jauh lebih belakangan dari abad ke-19,
orang dapat mengatakan bahwa ada pergeseran yang meningkat dari doktrin
obyektif nilai ke yang subjektif.

Gambar 5.2: Ilustrasi Simbolis Keadilan


54 Etika Bisnis

Hal ini diilustrasikan oleh tanggapan atas pertanyaan tentang parameter apa
yang harus menjadi penentu ”harga yang adil" dalam kasus-kasus individu, di
mana berbagai macam doktrin skolastik dapat ditemukan. Heinrich von
Langenstein (1325-1397), misalnya, menyerukan agar harga dihitung
berdasarkan mata pencaharian yang sesuai dengan stasiun produsen
(Schachtschabel 1939). Sebaliknya, Antonin dari Florence (1389-1459)
menyarankan bahwa harga harus berorientasi pada kegunaan (virtuositas)
(Raoul, 2013), kelangkaan (raňtas), dan keinginan (comp lacibi litas), yang
menggabungkan standar objektif dan subjektif, Giers (1941). Perbedaan
penting dalam pendapat muncul khususnya sehubungan dengan pertanyaan
tentang sejauh mana nilai yang melekat pada suatu barang, atau kebutuhan
produsen untuk dianggap sebagai parameter normatif-objektif atau sebagai
parameter subjektif (Hecker et al, 2016).

5.5 Konsep Keadilan Dalam Karya Adam


Smith
Secara gamblang tetapi tidak secara sederhana, orang mungkin berpendapat
bahwa ekonomi modern hanya berkembang menjadi ilmu dalam dirinya
sendiri yang berbeda dari filsafat moral dan teologi dengan meninggalkan
konsep keadilan Aristotelian klasik yang komprehensif dan pada dasarnya
membatasinya pada salah satu aspek masalah, yaitu keadilan transaksional
(“komutatif”). Menggunakan istilah skolastisisme, Aristoteles membedakan
antara keadilan komutatif (iustitia commutativa), yang berorientasi pada
kesetaraan nilai, dan keadilan distributif (iustitia distributiva), yang ditentukan
oleh kecukupan dan martabat melebihi persamaan nilai kuantitatif.
“Aturan keadilan (komutatif) dapat dibandingkan dengan aturan tata bahasa;
aturan-aturan kebajikan lainnya, pada aturan-aturan yang ditetapkan oleh para
kritikus untuk pencapaian komposisi yang luhur dan elegan. (... Aturan yang
terakhir ini) longgar, tidak jelas, dan tidak pasti, dan memberi kita gagasan
umum tentang kesempurnaan yang harus kita tuju, daripada memberi kita
petunjuk yang pasti dan sempurna untuk mendapatkannya” (The Theory of
Moral Sentiments, Bagian III, Bab VI). Dengan membatasi keadilan hanya
pada keadilan transaksional sebagai norma sosial yang mengikat, Adam Smith
Bab 5 Ekonomi dan Keadilan 55

tidak diragukan lagi memenuhi syarat untuk masuk ke ekonomi moneter


modern, yang kriteria utamanya, tentu saja, adalah kesetaraan aritmatika.
Meskipun Adam Smith telah memodifikasi konsep keadilan dalam karya etis
utamanya, The Theory of Moral Sentiments, konsekuensi dari "pelepasan"
etika dan disiplinernya ekonomi dengan jelas terwujud dalam dokumen lain:
After The Wealth of Nations (1776), sebuah buku tentang jenis ekonomi yang
sesuai dengan etika yang diajarkan Adam Smith, dia tidak dapat melaksanakan
rencana aslinya untuk menulis sebuah buku tentang politik sesuai dengan triad
Aristotelian, bagian substansial di antaranya adalah tentang keadilan, karena
dia telah berurusan dengan konsep keadilan dalam dimensi pasar yang
memadai dari keadilan transaksional ("komutatif") dan menetapkan aspek-
aspek lain dari konsep ke ranah kebajikan pribadi, yang tidak bisa menjadi
subjek politik. Beberapa bulan sebelum kematiannya, Adam Smith dalam kata
pengantarnya untuk edisi terakhir The Theory of Moral Sentiments (edisi ke-6,
1790) dan sangat sadar akan rentang hidup yang sangat singkat yang tersisa
baginya, mengungkapkan niatnya yang berkelanjutan untuk menangani
masalah keadilan dalam karya terpisah, tetapi ini tidak terjadi. Karena dia
meninggal hanya beberapa bulan kemudian, dia tidak dapat melaksanakan
rencana yang diduga untuk menyelesaikan jilid ketiga yang fokusnya adalah
pada keadilan dan hukum. Namun, ada alasan untuk mencurigai bahwa Adam
Smith ingin mencegah orang lain, bahkan teman terdekatnya, untuk secara
anumerta menepati janjinya untuk menerbitkan karya tentang yurisprudensi.
Berbicara dari ranjang kematiannya di hari-hari terakhirnya, dia
memerintahkan para pelayannya untuk membakar manuskripnya yang tidak
diterbitkan, yang kemungkinan besar termasuk eksposisinya tentang keadilan
dan hukum sebagai fokus utama dari volume politik yang semula
direncanakannya. Adam Smith mungkin menyadari dirinya sendiri bahwa
konsep keadilannya yang berkurang melampaui triad lama etika, ekonomi, dan
politik dalam hal ini tidak lagi menyediakan aspek keadilan di luar keadilan
komutatif (iustitia commutativa) (Hecker et al, 2016).
56 Etika Bisnis
Bab 6
Sistem Ekonomi dan Posisi
Etika Bisnis

6.1 Pendahuluan
Sistem ekonomi merupakan cara yang dipakai oleh suatu negara untuk
menyelesaikan atau menghadapi masalah dalam bidang ekonomi. Setiap
negara memiliki sistem yang berbeda-beda, tergantung dari situasi dan kondisi
yang sedang terjadi pada negaranya. Penjelasan sistem ekonomi secara konkret
bisa dibilang cukup sulit, karena beberapa ahli cenderung memiliki penjelasan
yang berbeda. Untuk mendapatkan penjelasan yang lebih detail, berikut adalah
pengertian dari beberapa ahli. Pengertian sistem ekonomi adalah merupakan
suatu proses yang mengakibatkan pendapatan yang berpengaruh pada
kehidupan masyarakat baik dalam jangka panjang maupun jangka pendek.
Definisi tersebut mempunyai sejumlah sifat penting yaitu; a) suatu proses,
yang merupakan perubahan yang terjadi secara terus menerus, b) sesuatu yang
dapat merubah tingkat penghidupan masyarakat. Pendapat lain juga
menegaskan bahwa sistem ekonomi adalah cara suatu bangsa atau negara
dalam menjalankan perekonomianya. Secara umum sistem ekonomi di bagi
menjadi 5 yaitu: Sistem ekonomi tradisional, sistem ekonomi terpusat, sistem
ekonomi pasar dan sistem ekonomi campuran. Sistem ekonomi yang
diterapkan di Indonesia adalah sistem ekonomi pancasila yang disebut juga
demokrasi ekonomi. Landasan pokoknya pasal 33 ayat 1-4 UUD 1945 (hasil
amandemen). Adapun hal-hal yang harus dihindari dalam sistem demokrasi
ekonomi, yaitu sistem free fight liberalism, sistem etatisme, dan monopoli,
58 Etika Bisnis

Salam, (2011); Purba, (2020b); Purba, Nainggolan, et al, (2020); Purba,


Sudarmanto, et al, (2020); Sudarso et al, (2020).
Beberapa pendapat para ahli yang terkait dengan sistem ekonomi antara lain :
Chester A Bemand mengatakan bahwa ”Sistem ekonomi adalah suatu
kesatuan yang terpadu yang secara kolestik yang di dalamnya ada bagian-
bagian dan masing-masing bagian itu memiliki ciri dan batas tersendir”.
Dumatry (1996) mengatakan bahwa “Sistem ekonomi adalah suatu sistem
yang mengatur serta menjalin hubungan ekonomi antar manusia dengan
seperangkat kelembagaan dalam suatu ketahanan”. Kemudian Gregory
Grossman and M. Manu mengatakan bahwa: “Sistem ekonomi adalah
sekumpulan komponen-komponen atau unsurunsur yang terdiri dari atas unit-
unit dan agen-agen ekonomi, serta lembagalembaga ekonomi yang bukan saja
saling berhubungan dan berinteraksi melainkan juga sampai tingkat tertentu
yang saling menopang dan memengaruhi.” Menurut M. Hatta “Sistem
ekonomi yang baik untuk diterapkan di Indonesia harus berdasarkan atas asas
kekeluargaan”. Menurut Gilarso bahwa sistem ekonomi adalah keseluruhan
tata cara untuk mengoordinasikan perilaku masyarakat (produsen, konsumen,
pemerintah, bank dan sebagainya) dalam menjalankan kegiatan ekonomi
(produksi, distribusi, konsumsi, investasi dan sebagainya) sehingga terbentuk
satu kesatuan yang teratur dan dinamis dan kekacauan dalam bidang ekonomi
dapat dihindari. Kemudian McEachern mendefenisikan bahwa sisteme
ekonomi adalah seperangkat mekanisme dan institusi untuk menjawab
pertanyaan apa, bagaimana dan untuk siapa barang dan jasa diproduksi (what,
how, dan for whom), Salam, (2011); Lasmiatun, (2012); Julyanthry et al,
(2020); Parinduri et al, (2020); Purba, (2020b); Purba, Gaspersz, et al., (2020);
Revida et al, (2020); Zaman et al, (2020).
Dari definisi-definisi tersebut, sebenarnya dapat ditarik satu kesimpulan
tentang pengertian sistem ekonomi. Pada dasarnya, sistem ekonomi adalah
suatu cara untuk mengatur dan mengorganisir semua kegiatan ekonomi dalam
anggota masyarakat, baik oleh pemerintah maupun pihak swasta, berdasarkan
prinsip tertentu, demi mencapai kemakmuran atau kesejahteraan. Berdasarkan
beberapa pendapat para ahli di atas dapat penulis simpulkan bahwa sistem
ekonomi bukan hanya sebagai sekumpulan komponen atau unit perekonomian
tetapi merupakan sebuah penerapan yang dikembangkan oleh seperangkat
masyarakat yang masing-masing memiliki ciri dan batas-batas tersendiri.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 59

6.1.1 Fungsi Sistem Ekonomi


Fungsi sistem ekonomi secara umum adalah:
1. Sebagai penyedia dorongan untuk berproduksi.
2. Mengkoordinasi kegiatan individu dalam suatu perekonomian.
3. Sebagai pengatur dalam pembagian hasil produksi di seluruh anggota
masyarakat agar dapat terlaksana seperti yang diharapkan.
4. Menciptakan mekanisme tertentu agar distribusi barang dan jasa
berjalan dengan baik.

Macam-macam Sistem Ekonomi, Salam, (2011) yakni:


1. Sistem Ekonomi Tradisional
Suatu sistem dalam organisasi kehidupan ekonomi berdasarkan
kebiasaan, tradisi masyarakat secara turun-temurun yang
mengandalkan faktor produksi apa adanya. Kelebihan dari sistem
tradisional adalah adanya semangat kekeluargaan dan kejujuran dari
setiap individu dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.
Kelebihan Sistem Ekonomi Tradisional:
• Kegiatan perekonomian berjalan atas dasar kejujuran karena
tujuannya untuk pemenuhan kebutuhan hidup bukan untuk
mencari keuntungan..
• Hubungan antar individu di masyarakat masih sangat kuat dan
saling tolong-menolong..
• Tidak terdapat kesenjangan ekonomi antara yang miskin dan
yang kaya karena pendapatan cenderung merata..
• Tidak terdapat inflasi, pengangguran, dan masalah lain yang
terdapat pada sistem lainnya.
• Pemerintah berperan sebagai pengawas sehingga tidak terjadi
monopoli oleh pihak pemerintah.
Kekurangan Sistem Ekonomi Tradisional :
• Tidak semua kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dengan baik
karena mengandalkan hasil alam.
60 Etika Bisnis

• Belum ada nilai standar dalam transaksi tukar-menukar suatu


barang.
• Perkembangan dan pertumbuhan ekonomi sangat lambat.
• Kualitas barang cenderung rendah dan sulit berkembang karena
tingkat persaingan dalam pasar sangat rendah.
• Sebuah perubahan dianggap tabu sehingga pola pikir masyarakat
tidak berkembang.
2. Sistem Ekonomi Komando
Sistem ekonomi terpusat adalah sistem di mana pemerintah memiliki
kekuasaan yang dominan pada pengaturan kegiatan ekonomi.
Penguasaan dilakukan melalui pembatasan-pembatasan terhadap
kegiatan ekonomi yang dikerjakan oleh anggota masyarakat. Negara
yang menganut sistem terpusat antara lain: Rusia, RRC, dan negara-
negara Eropa Timur (bekas negara Uni Soviet).

Kelebihan Sistem Ekonomi Komando:


• Dapat mengurangi pengangguran karena pemerintah memegang
kendali penuh terhadap semua faktor produksi.
• Tanggung jawab perekonomian pada pemerintah sehingga
pemerintah akan terus berinovasi agar ekonomi negara tetap
stabil.
• Jaminan kepada masyarakat bahwa produk dan jasa yang
dihasilkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
• Mudah mengendalikan harga dan pemerataan.
• Inflasi mudah dikendalikan.
• Kondisi pasar dalam negeri akan berjalan dengan lancar.

Kekurangan Sistem Ekonomi Komando:


• Mobilisasi yang cepat membuat sistem ini dapat menyebabkan
kurangnya kebutuhan masyarakat karena produksi yang
dihasilkan tidak selalu didasarkan atas permintaan masyarakat.
• Penjatahan sering menjadi kebutuhan dan solusi.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 61

• Ini akan menghambat inovasi dari masyarakat.


3. Sistem Ekonomi Kapitalis
Pengertian Sistem Ekonomi Kapitalis adalah hak individu mutlak dan
penuh terhadap harta dan penggunaannya. Setiap individu
mempunyai kebebasan serta hak penuh dalam mengambil manfaat
atas harta atau kekayaan sebagai alat produksi dan berusaha. Dalam
sistem ekonomi kapitalis individu bebas melakukan pekerjaan sesuai
dengan keinginannya. Dengan demikian adanya kebebasan dalam
melakukan tindakan ekonomi dan persaingan antarpelaku ekonomi
terjamin secara penuh untuk memperoleh manfaat sebesar-besarnya
bagi individu yang bersangkutan. Negara tidak berhak ikut campur
dan terlibat langsung terhadap kebebasan tidakan ekonomi individu.
Manusia bebas dalam berkreasi secara optimal dalam melakukan
produksi dan distribusi atau berusaha untuk memperoleh keuntungan
sebesar-besarnya bagi diri sendiri.
Adapun modal atau kapital merupakan unsur atau alat dalam
melakukan produksi dan kebebasan berusaha bagi setiap individu
untuk meraih tujuan-tujuan pribadi secara optimal. Sebagai koreksi
dari pengalaman sistem ekonomi kapitalis tersebut maka muncullah
pengaturan-pengaturan yang bertujuan di satu pihak agar pengelolaan
bisnid tidak menyebabkan kerugian di masyarakat. Di lain pihak
setiap pelaku bisnis diberikan kebebasan berusaha agar kreativitas
dan produktivitas manusia berjalan seiring dengan keseimbangan dan
keserasian tujuan antara pelaku dan pihak-pihak terkait di dalam
kehidupan bisnis di masyarakat. Pengaturan atas para pelaku bisnis
secara mikro sebenarnya dapat dikategorikan sebagai aplikasi etika
bisnis. Sebagaimana kita ketahui di dalam sistem ekonomi kapitalis,
hak individu menjadi cukup dominan hingga pencapaian tujuan
individu sering berlawanan dengan tujuan sosial, yakni kemakmuran
secara merata di masyarakat. Di siniah sebenarnya di butuhkan
pengaturan yang mendukung terciptanya suatu alokasi sumber daya
ekonomi secara adil dan merata pada berbagai pemilik sumber daya
ekonomi. Dalam sistem ekonomi kapitalis, alokasi daya ekonomi
62 Etika Bisnis

menjadi tidak dapat otimal bagi masyarakat karena adanya


ketimpangan yang makin menajam antara kelompok usaha besar
dengan kelompok usaha kecil dan menengah. Hal ini dipicu oleh
karakter yang khas di dalam sistem ekonomi kapitalis, yaitu :
semangat bersaing antara pelaku ekonomi sangat tinggi dan
kebersamaan sosial menjadi lemah di antara pelaku ekonomi dalam
masyarakat
Nilai moral persaudaraan, kerja sama saling membantu, kasih sayang
dan kemurahan hati menjadi kering di dalam sistem ekonomi
kapitalis ini. Ingat latar belakang munculnya undang-undang
antitrust, justru perekonomian Amerika Serikat sangat didominasi
para kapitalis yang sangat rakus, kurang manusiawi dan melindas
begitu saja pada unit-unit ekonomi yang lebih kecil. Dalam sistem
ekonomi kapitalis, setiap individu mementingkan diri sendiri
daripada masyarakat. Padahal prinsip-prinsip pengelolaan bisnis yang
lebih profesional justru harus memperhatikan kepentingan pihak-
pihak terkait dan saling mendukung untuk bermitra kerja dengan
lingkungannya. Jadi prinsip mengutamakan kepentingan diri sendiri
di dalam sistem ekonomi kapitalis tidak dapat dibenarkan oleh etika
bisnis. Aplikasi sistem ekonomi Kapitalis justru mengalami reformasi
atau penyesuaian yang cenderungan mengacu pada aplikasi etika
bisnis yang profesional. Sistem ekonomi berdasarkan kebebasan
seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat dalam kegiatan
perekonomian tanpa adanya campur tangan daripada pemerintah.
Landasan dari sistem perekonomian ini bertujuan secara umum
untuk mencari keuntungan pribadi tanpa adanya pihak lain yang perlu
dipertimbangkan (Salam, 2011).
Ciri-ciri:
• Menerapkan sistem persaingan bebas.
• Kedaulatan konsumen dan kebebasan dalam konsumsi.
• Peranan pemerintah dibatasi.
• Peranan modal sangat penting.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 63

Kelebihan Sistem Ekonomi Liberal:


• Setiap perorangan atau perusahaan memiliki kebebasan dan
mempunyai hak untuk memiliki kekayaan dan sumber daya
produksi pribadi atau tidak dibatasi.
• Inisiatif dan kreativitas dapat dikembangkan.
• Tindakan selalu berdasar pada prinsip ekonomi sehingga efisiensi
dan efektivitas tinggi.
• Kebebasan dalam memproduksikan produk atau jasa
menyebabkan persaingan antar produsen (perusahaan) untuk
menghasilkan barang yang bermutu.

Kekurangan Sistem Ekonomi Liberal:


• Kebebasan pasar menyebabkan persaingan untuk merebut pasar.
Hal ini menimbulkan terbentuknya monopoli, kolusi usaha dan
konglomerasi sehingga mengancam pengusaha yang lemah.
• Mendorong semakin terlihatnya kesenjangan antara golongan
ekonomi kuat dengan ekonomi yang lemah.
• Perekonomian mudah menghadapi ketidakstabilan.
• Adanya eksploitasi
4. Sistem Ekonomi Sosialis
Pengertian Sistem Ekonomi Sosialis adalah individu tidak berhak
dalam kepemilikan atas harta benda atau kekayaan serta
penggunaannya. Kepemilikan atas harta dan kekayaan sepenuhnya
berada pada negara. Dalam sistem ekonomi sosialis, kepemilikan
harta benda ditentukan oleh negara. Dengan demikian hak individu
terhadap sesuatu harta dan kekayaan hanya menerima sejumlah
keperluan yang ditentukan oleh negara. Oleh karena itu, segala
aktivitas produksi dan distribusi ditentukan oleh negara. Dalam
sistem ekonomi sosialis, kebersamaan sosial dan ekonomi masyarakat
sepenuhnya diatur secara penuh oleh negara. Manusia secara individu
merupakan bagian dari sosial dan secara keseluruhan dari manusia ini
melakat kebersamaan dalam produksi dan ekonomi untuk mencapai
kemakmuran dan kesejahteraan bersama secara lebih meluas. Pada
64 Etika Bisnis

sistem ekonomi sosialis terlihat hak-hak individu benar-benar


dibatasi dan tidak terdapat kesempatan yang maksimal atau layak
optimal bagi masyarakat untuk berkreasi dan untuk mengadakan
kegiatan produksi di masyarakat. Akses kepada sosial dalam sistem
ini sangat kuat dan segala kebutuhan dan keinginan masyarakat atas
suatu barang atau jasa dikontrol dan diatur serta dikendalikan oleh
Negara, Salam, (2011).
Prinsip etika bisnis sistem ekonomi sosialis, sebenarnya bertujuan
secara umum sesuai dengan tujuan etika bisnis yang memang cukup
berat dan mengutamakan tercapainya tujuan kesejahteraan
masyarakat banyak dan secara kolektif tujuan kesejahteraan itu ingin
dicapai secara ideal atau harmonis. Akan tetapi dalam aplikasinya
sistem ekonomi sosialis justru menimbulkan distorsi-distorsi dalam
alokasi sumber daya ekonomi secara maksimal bagi masyarakat luas.
Hal ini terjadi akibat para individu tidak dapat secara optimal untuk
mengembangkan diri dan kehilangan semangat dan gairah untuk
meningkatkan produktivitasnya. Dengan demikian,di dalam sistem
ekonomi sosialis, individu di dalam masyakat kurang bergairah
dalam menjalankan profesionalismenya karena kepuasan yang
diterimakan oleh negara tidak layak dan penuh pembatasan yang
diperlukan oleh negara kepada mereka.
Atas dasar kerangka sistem ekonomi sosialis ini jelas menimbulkan
degradasi atau penurunan produktivitas, semangat profesionalisme
masyarakat kurang tercipta dan hak-hak individu sangat dibatasi
sehingga dalam masyarakat tidak tercipta semangat optimalisasi dan
maksimalisasi penggunaan sumber daya ekonomi yang tersedia di
masyarakat. Di sinilah distorsi itu tercipta. Etika bisnis dalam hal ini
jelas tidak mengarah seperti ini. Keadilan dan alokasi sumber daya
secara optimal tidak mesti dikendalikan secara ketat oleh negara yang
oleh sistem ekonomi sosialis terkesan membelenggu produktivitas
sumber daya ekonomi. Justru etika bisnis menekankan produktivitas
yang tinggi dengan pemberian alokasi sumber daya ekonomi secara
adil dan layak bagi yang pantas menerima sesuai dengan prestasi dan
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 65

peran yang dilakukan oleh masing-masing pemilik sumber daya


ekonomi, Lasmiatun, (2012).
Ciri-ciri:
• Hak milik individu tidak diakui.
• Seluruh sumber daya dikuasai negara.
• Semua masyarakat adalah karyawan bagi negara.
• Kebijakan perekonomian disusun dan dilaksanakan pemerintah.

Kelebihan Sistem Ekonomi Sosial:


• Pemerintah lebih mudah ikut campur dalam pembentukan harga.
• Kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi secara merata.
• Pelaksanaan pembangunan lebih cepat.
• Pemerintah bebas menentukan produksi sesuai kebutuhan
masyarakat.

Kekurangan Sistem Ekonomi Sosial:


• Individu tidak mempunyai kebebasan dalam berusaha.
• Tidak ada kebebasan untuk memiliki sumber daya..
• Potensi dan kreativitas masyarakat tidak berkembang
5. Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ekonomi campuran adalah suatu sistem ekonomi yang di satu
sisi pemerintah memberikan kebebasan kepada masyarakat untuk
berusaha melakukan kegiatan ekonomi, akan tetapi di sisi lain
pemerintah memiliki campur tangan dalam perekonomian dengan
tujuan menghindari penguasaan secara penuh dari segolongan
masyarakat pada sumber daya ekonomi.

Kelebihan Sistem Ekonomi Campuran:


• Setiap hak individu akan diakui.
• Penetapan harga dalam perekonomian akan terkendali.
• Sektor ekonomi diarahkan untuk kepentingan masyarakat.
• Terdapat sebuah kebebasan dalam usaha.
66 Etika Bisnis

• Kestabilan ekonomi terjamin.

Kekurangan Sistem Ekonomi Campuran:


• Beban pemerintah akan lebih berat dibandingkan dengan sektor
swasta.
• Pihak swasta kurang memaksimalkan keuntungan yang
seharusnya didapatkan.
• Tidak ada kejelasan mengenai batasan pengaruh pemerintah
dalam kegiatan perekonomian.
• Ketimpangan dalam persaingan bisnis dan tidak tepatnya
pengelolaan sumber daya.
6. Sistem Perekonomian Indonesia
Sistem perekonomian yang diterapkan oleh Indonesia adalah sistem
perekonomian Pancasila. Sistem pancasila dipilih untuk diterapkan di
negara kita karena di dalamnya terdapat makna demokrasi. Barang-
barang yang dianggap sangat penting bagi eksistensi negara dan
dibutuhkan banyak orang tidak boleh diserahkan pada pihak swasta.
Negara dapat membuat kebijakan, mengurus, mengatur, mengelola,
dan mengawasi produksi strategis tersebut. Jika kekayaan tersebut
dibiarkan begitu saja jatuh pada pihak yang salah maka kemakmuran
masyarakat dalam memanfaatkan kekayaan tersebut sulit terwujud.
Ekonomi Indonesia kini banyak ditopang oleh industri dan
perdagangan, dengan fokus mayoritas di sektor ekspor. Mungkin itu
sebabnya pula sekarang Indonesia didorong untuk memasuki industri
4.0 dan banyak wirausaha yang bermunculan.

Kelebihan Sistem Perekonomian Indonesia:


• Adanya kebebasan dalam berkreasi dan berinovasi selama tidak
mengganggu kepentingan masyarakat.
• Perekonomian nasional diutamakan untuk kemakmuran rakyat.
• Pengelolaan perekonomian berjalan secara kolektif atau bersama-
sama untuk mencapai kemakmuran bersama.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 67

• Hak milik individual diakui oleh negara selama pemanfaatannya


tidak bertentangan dengan kepentingan umum.

Kekurangan Sistem Ekonomi Indonesia:


• Perekonomian cenderung berjalan kurang efisien karena sistem
ini mengutamakan proses demokrasi yang membutuhkan waktu.
• Proses pengambilan keputusan ekonomi berlangsung lambat
karena harus diselaraskan dengan kepentingan bersama.
• Adanya dominasi negara dalam pengelolaan perekonomian
berpotensi meredam dan ‘membunuh’ daya kreasi dan inovasi
masyarakat.

6.2 Etika Pasar Bebas


Kritik yag tajam yang dilontarkan para ahli ekonomi dan sosial terhadap sistem
ekonomi kapitalisme dewasa ini adalah semakin kaburnya nilai-nilai yang
melandasi munculnya sistem tersebut. Kapitalisme yang sering dinisbahkan
kepada Adam Smith yang mendasarkan pemikiran sosial-ekonominya pada
etika hukum alam dengan mengajukan konsep pasar bebas, dalam
perkembangannya, sangat mengedepankan corak individualistis (self interest)
hingga merenggangkan kerekatan sosial masyarakat dan menampakkan
kecenderungan untuk meninggalkan nilai-nilai etika yang ada di dalamnya.
Bahkan lebih itu, menurut Max Weber, jika semula kapitalisme tumbuh dan
berkembang karena menggunakan prinsip etika Protestan, maka kemudian
karena adanya pergantian prinsip tersebut-kapitalisme dengan cepat
menghacurkan agama beserta nilai-nilai ajarannya.
Pada sisi yang berlawanan, Karl Marx muncul dengan mengibarkan bendera
sosialisme. Pemikiran revolusioner Marx tersebut selain mengkritik proses
dehumanisasi pada sistem ekonomi kapilisme, juga menawarkan beberapa
“program kerja” sistem ekonomi sosialis, antara lain : penghapusan hak milik
pribadi atas alat-alat produksi, penghapusan kelas-kelas social, menghilangnya
negara dan pengahapusan pembagian kerja. Di sini kesan yang paling
menonjol adalah pengabaian terhadap nilai-nilai kebebasan individual
manusia, meskipun Marx berangkat dari kritik keterasingan manusia dalam
68 Etika Bisnis

sistem kapitalisme dalam melakukan aktivitas-aktivitas ekonomi. Hasilnya,


sampai saat ini sosialisme belum mampu betul-betul membumikan idenya
pada masyarakat global.
Kapitalisme mendapat kecaman karena kian lunturnya nilai-nilai etis yang
semula melahirkan dan sosialisme hanya berjalan ditempat karena salah
satunya mengabaikan nilai-nilai kebebasan individual manusia. Satu hal yang
bisa kita kemukakan berkaitan dengan hal ini adalah bahwa suatu sistem
ekonomi harus ditopang oleh nilai-nilai etis yang menjunjung harkat manusia
dan nilai-nilai yang telah tertanam dalam diri manusia sebagai makhluk
ekonomi (homo economicus). Jadi, pokok permasalahannya terletak pada
nilai-nilai dan buruk yang dijadikan sebagai dasar pandangan hidup atau yang
lebih tegasnya dapat disebut etika. Dalam membuat keputusan yang berkaitan
dengan ekonomi, nilai etika sepatutnya dijadikan sebagai norma.

6.3 Pengertian Etika


Menurut bahasa Yunani Kuno, etika berasal dari kata ethikos yang berarti
“timbul dari kebiasaan”. Etika adalah cabang utama filsafat yang mempelajari
nilai atau kualitas yang menjadi studi mengenai standar dan penilaian moral.
Etika mencakup analisis dan penerapan konsep seperti benar, salah, baik,
buruk, dan tanggung jawab. Etika terbagi menjadi tiga bagian utama: meta-
etika (studi konsep etika), etika normatif (studi penentuan nilai etika), dan etika
terapan (studi penggunaan nilai-nilai etika) (id.wikipedia.org). Pengertian etika
berbeda dengan etiket. Etiket berasal dari bahasa Prancis etiquette yang berarti
tata cara pergaulan yang baik antara sesama menusia. Sementara itu etika,
berasal dari bahasa Latin, berarti falsafah moral dan merupakan cara hidup
yang benar dilihat dari sudut budaya, susila, dan agama. Etika merupakan
filsafat / pemikiran kritis danrasional mengenal nilai dan norma moral yg
menentukan dan terwujud dalam sikap dan pada perilaku hidup manusia, baik
secara pribadi maupun sebagai kelompok (sebuah ilmu: pengejawantahan
secara kritis ajaran moral yang dipakai).
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 69

Untuk menganalisis arti-arti etika, dibedakan menjadi dua jenis etika (Bertens,
2000):
1. Etika sebagai Praktis
a. Nilai-nilai dan norma-norma moral sejauh dipraktekkan atau
justru tidak dipraktekkan walaupun seharusnya dipraktekkan.
b. Apa yang dilakukan sejauh sesuai atau tidak sesuai dengan nilai
dan norma moral.
2. Etika sebagai Refleksi
a. Pemikiran moral berpikir tentang apa yang dilakukan dan
khususnya tentang apa yang harus dilakukan atau tidak boleh
dilakukan.
b. Berbicara tentang etika sebagai praksis atau mengambil praksis
etis sebagai objeknya.
c. Menyoroti dan menilai baik buruknya perilaku orang.
d. Dapat dijalankan pada taraf populer maupun ilmiah.

Pasar bebas adalah pasar ideal, di mana adanya perlakuan yang sama dan fair
bagi semua pelaku bisnis dengan aturan yang fair, transparan, konsekuen &
objektif, memberi peluang yang optimal bagi persaingan bebas yang sehat
dalam pemerataan ekonomi. Negara-negara yang terlibat dalam gelombang
pasar bebas, menurut Gremillion, mesti memahami bahwa pada era sekarang
ini sedang didominasi oleh sebuah rancangan pembangunan dunia yang
dikenal sebagai Marshall Plan yang menjadi batu sendi interpen-densi global
yang terus memintai dunia.Biar bagaimanapun rancangan pembangunan dunia
yang mengglobal itu selalu memiliki sasaran ekonomi dengan penguasaan
pada kemajuan teknologi ekonomi yang akan terus menjadi penyanggah bagi
kekuatan negara atau pemerintahan (Salam 2011).
Artinya, dari penguasaan teknologi ekonomi itulah, segala kekuatan arus
modal investasi dan barang-barang hasil produksi tidak menjadi kekuatan
negatif yang terus menggerogoti dan melumpuhkan kekuatan negara.Karena,
senang atau tidak, kita sekarang sedang digiring masuk dalam suatu era baru
pada percaturan ekonomi dan politik global yang diikuti dengan era pasar
bebas yang dibaluti semangat kapitalisme yang membuntuti filosofi modal tak
lagi berbendera dan peredaran barang tak lagi bertuan. Ini jelas menimbulkan
paradigma-paradigma baru yang di dalamnya semua bergerak berlandaskan
70 Etika Bisnis

pada pergerakan modal investasi dan barang produksi yang tidak berbendera
dan tidak bertuan, yang akan terus menjadi batu sendi interdependensi global
yang terus memintai dunia (Lukviarman 2004).
Yang terpenting adalah diperlukan bangunan etika global yang berperan mem-
back up setiap penyelewengan yang terjadi di belantara pasar
bebas.Kemiskinan, kemelaratan, dan ketidakadilan yang terdapat di dunia yang
menimpa negara-negara miskin hakikatnya tidak lagi akibat kesalahan negara-
negara bersangkutan sehingga itu pun menjadi tanggung jawab global pula.
Kesejahteraan dan keadilan global merupakan sesuatu yang tercipta oleh
keharmonisan berbagai kepentingan yang selalu memerhatikan nilai-nilai
moral dan tata etika yang dianut umum.Maksudnya, perilaku etis global adalah
perilaku negara-negara yang bertanggung jawab atas nasib masyarakat dunia.
Tentunya ini menjadi perhatian serius dari pemerintah, karena selama ini tidak
pernah maksimal dalam memperkuat dan memajukan industri nasional dalam
menghadapi tuntutan pasar bebas tersebut. Yang namanya pasar bebas tentu
asas utamanya adalah persaingan, yang bebas dari intervensi pemerintah untuk
mengontrol harga dari produk-produk yang diperdagangkan. Penilaiannya
diserahkan kepada konsumen untuk membeli produk yang diinginkannya.

6.4 Keunggulan Moral Pasar Bebas


1. Sistem ekonomi pasar bebas menjamin keadilan melalui jaminan
perlakuan yang sama dan fair bagi semua pelaku ekonomi.
2. Ada aturan yang jelas dan fair, dan karena itu etis. Aturan ini
diberlakukan juga secara fair,transparan,konsekuen, dan objektif.
Maka, semua pihak secara objektif tunduk dan dapat merujuknya
secara terbuka.
3. Pasar member peluanyang optimal, kendati belum sempurna, bagi
persingan bebas yang sehat dan fair.
4. Dari segi pemerataan ekonomi, pada tingkat pertama ekonomi pasar
jauh lebih mampu menjamin pertumbuhan ekonomi.
5. Pasar juga memberi peluang yang optimal bagi terwujudnya
kebebasan manusia.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 71

6.5 Peran Pemerintah


Syarat utama untuk menjamin sebuah sistem ekonomi pasar yang fair dan adil
adalah perlunya suatu peran pemerintah yang sangat canggih yang merupakan
kombinasi dari prinsip non-intervention dan prinsip campur tangan, khususnya
demi menegakan keadilan. Dengan kata lain, syarat utama bagi terwujudnya
sistem pasar yang adil dan dengan demikian syarat utama bagi kegiatan bisnis
yang baik dan etis adalah perlunya suatu pemerintah yang adil juga. Artinya,
Pemerintah yang benar-benar bersikap netral dan tunduk pada aturan main
yang ada, berupa aturan keadilan yang menjamin hak dan kepentingan setiap
orang secara sama dan fair. Maka siapa saja yang melanggar aturan main akan
ditindak secara konsekuen, siapa saja yang dirugikan dak dan kepentingannya
akan dibela dan dilindungi oleh pemerintah terlepas dari stastus social dan
ekonominya. Di pintu gerbang era berlakunya Perjanjian Perdagangan Pasar
Bebas ASEAN-Cina, industri dalam negeri diliputi kekhawatiran yang sangat
tinggi. Yang dikhawatirkan adalah hancurnya industri dalam negeri karena
kalah bersaing di tengah membanjirnya produk luar negeri, khususnya Cina,
yang telah bertahun-tahun menguasai Indonesia.
Selain itu, Indonesia belakangan ini masih juga terus membanggakan
pertumbuhan ekonominya. Namun, sebenarnya, keadaan ini tidak berkualitas
lantaran hanya ditopang konsumsi dan ekspor produk primer. Semua itu tidak
mampu menyediakan lapangan pekerjaan dan mengurangi angka kemiskinan
secara absolut. Masyarakat pun terus saja rentan menjadi miskin jika
penguasaan teknologi ekonomi kita tidak berkembang. Hal ini mengingat apa
yang dikatakan Gremillion, seorang ekonom yang sangat mendukung pasar
bebas, bahwa salah satu ukuran kemajuan suatu bangsa dan keberhasilan suatu
pemerintahan di era pasar bebas adalah tingkat kemampuannya untuk
menguasai teknologi ekonomi. Namun, persoalan yang dihadapi Indonesia
sebenarnya bukanlah sendirian. Masih banyak negara lain, khususnya negara-
negara berkembang, yang mengalami nasib yang sama. Sehingga,
kepincangan dan ketidakadilan global akan terus membuntuti kencangnya
persaingan di era pasar bebas ini (Gremillion, 1981).
72 Etika Bisnis

6.5.1 Ciri-ciri pasar monopoli


• Hanya ada satu penjual dan banyak pembeli.
• Tidak ada perusahaan yang dapat membuat barang subsitusi yang
sempurna.
• Rintangan cukup kuat untuk masuk ke pasar monopoli.
• Pembeli tidak punya pilihan lain dalam membeli barang.
• Keuntungan hanya terpusat pada satu perusahaan.
• Hanya ditentukan oleh perusahaan.

Kelebihan pasar monopoli:


• Keuntungan penjual cukup tinggi.
• Untuk produk yang menguasai hajat hidup orang, biasanya diatur
pemerintah. Ini menguntungkan konsumen karena penjual tidak
dapat menentukan harga dengan semaunya.

Kelemahan pasar monopoli:


• Pembeli tidak ada pilihan lain untuk membeli barang.
• Keuntungan hanya terpusat pada satu perusahaan.
• Terjadi eksploitasi pembeli.

Dampak negatif pasar monopoli


•Timbulnya ketidakstabilan harga.
•Kecilnya volume produksi menimbulkan adanya biaya sosial
yaitu biaya yang ditanggung oleh masyarakat.
• Adanya unsur ketidakadilan sebab monopoli akan menekan biaya
produksi serendah-rendahnya pada pasar faktor produksi dan
dengan harga tinggi di pasar barang.
• Kepentingan umum banyak diabaikan, sebab orientasi usahanya
hanya didasarkan untung rugi saja.
1. Faktor-faktor yang menimbulkan monopoli
a. Perusahaan memiliki sumber daya eksklusif (lain dari yang lain).
Perusahaan memiliki dan menguasai sumber daya yang tidak
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 73

dimiliki dan dikuasai perusahaan lain. Ini berarti hanya


perusahaan tersebutlah yang bisa menghasilkan barang yang
dimaksud. Dengan demikian, hanya perusahaan ini yang bisa
menjual produk tersebut dipasar.
b. Adanya skala ekonomis. Perusahaan yang akan memasuki suatu
jenis usaha harus memperhatikan keuntungan yang akan didapat
dari operasionalnya. Bila kesempatan terbuka dan peluang
mendapat keutungan ada, pengusaha akan membuka usahanya
dibidang tersebut. Akan tetapi, meskipun kesempatan memasuki
bidang usaha tersebut terbuka lebar, selain perusahaan yang
sudah ada, tetapi kemungkinan untuk mendapatkan keuntungan
dalam jangka waktu relatif sangat kecil bahkan mungkin tidak
ada karena peluang pasar yang sempit, biaya investasi yang besar
dan biaya-biaya tak terduga lainnya.
c. Kebijakan pemerintah. Pemerintah dapat memberikan hak
monopoli kepada pengusaha untuk menghasilkan produk tertentu
yang dianggap penting bagi pemasukan negara dan mendukung
pemasokan pangan bagi masyarakat atau dalam rangka
melindungi industri dalam negeri.
d. Amanat UUD. Di Indonesia, UUD 1945 pasal 33
mengamanatkan bahwa negara menguasai segala hal yang
menyangkut hajat hidup orang banyak dan mengelolanya agar
dapat didistribusikan ke seluruh lapisan masyarakat. Negara
menguasai dalam bentuk atau melalui perusahaan negara yang
ditunjuk untuk mengelolanya dengan ketentuan harga dan
kebijakan pemasaran berada ditangan pemerintah (Gremillion,
1981).

Contoh pasar monopoli:


a. PT PLN, PDAM, PT Telkom, PT Carrefour Indonesia.
b. PT KAI, yang sampai sekarang belum ada pesaing atau
perusahaan yang sejenis.
74 Etika Bisnis

6.5.2 Pasar Oligopoly


Pasar oligopoly adalah pasar yang antara perusahaanya terdapat
ketergantungan. Sehingga masing-masing perusahaan tidak dapat mengubah
harga seenaknya. Dapat diartikan juga yaitu keadaan di mana pasar hanya
terdapat beberapa penjual yang saling bersaing dengan jumlah pembeli yang
banyak.
Ciri-ciri pasar oligopoly:
• Hanya ada beberapa perusahaan yang mendominasi pasar.
• Jenis produk ada yang terdeferensiasi dan ada yang tidak.
• Terdapat rintangan yang kuat untuk masuk ke pasar oligopoli
karena invetasinya yang tinggi.
• Persaingan melalui iklan sangat kuat.

Kelebihan pasar oligopoly:


• Terdapat sedikit penjual karena dibutuhkan biaya investasi yang
besar.
• Jumlah penjual yang sedikit membuat penjual dapat
mengendalikan harga dalam tingkat tertentu.
• Bila terjadi perang harga, konsumen akan diuntungkan.

Kelemahan pasar oligopoly:


• Terdapat rintangan yang kuat untuk dapat masuk ke pasar
oligopoli.
• Akan terjadi perang harga.
• Produsen dapat melakukan kerjasama(kartel) yang pada akhirnya
akan merugikan konsumen.

Dampak negatif pasar oligopoly:


• Keuntungan yang terlalu besar bagi produsen dalam jangka
panjang.
• Timbul inifisiensi produksi.
• Eksploitasi terhadap konsumen dan karyawan perusahaan.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 75

• Harga tinggi yang relatif stabil menuntut inflasi yang kronis.


• Kebijakan pemerintah dalam mengatasi oligopoli.

Macam-macam Oligopoli
Oligopoli murni yang beberapa perusahaan yang menjual produk homogen.
Oligopoli dengan perbedaan yang ditandai beberapa perusahaan menjual
produk yang dapat dibedakan. Pasar monopoli pun bisa terjadi secara ilmiah,
karena penguasaan teknologi atau modal kapital yang besar. Saat sang pemain
monopoli ini mulai melakukan tindakan merugikan masyarakat (dan ada
hitungannya), di saat ini pula kebijakan persaingan usaha berperan.
Sebagai price leaders, segelintir pemain ini bisa membuat skema sebagai
berikut :
• Perusahaan oligopoli berkonspirasi untuk membuat harga
monopoli dan mendapatkan keuntungan dari harga monopoli ini.
• Pemain oligopoli akan berkompetisi dalam harga, sehingga
harga dan keuntungan menjadi sama dengan pasar kompetitif.
• Harga dan keuntungan oligopoli akan berada antara harga di
pasar monopoli dan pasar kompetitif.
• Harga dan keuntungan oligopoli tak dapat ditentukan,
indeterminate.

Contoh pasar oligopoli


• Minyak sayur, satu produk banyak perusahaan lain yang
memproduksi.
• Industri semen di Indonesia, industri mobil di Amerika Serikat.
• Pasar mobil, motor, dam pembuatan pesawat terbang.

6.5.3 Pasar Monopoli dan Etika


1. Pasar Monopoli
Pasar monopoli berasal dari bahasa Yunani ,monos, satu dan polein,
menjual adalah suatu bentuk pasar di mana hanya terdapat satu
penjual yang menguasai pasar. Jadi monopoli adalah kondisi pasar di
mana hanya ada satu pelaku bisnis atau perusahaan yang menjual
76 Etika Bisnis

produk atau komoditas tertentu dan ada hambatan bagi perusahaan


atau pelaku bisnis untuk masuk ke dalam bisnis tersebut. Penentu
harga pada pasar ini adalah seorang penjual atau sering disebut
sebagai “monopolis”.
Monopoli adalah suatu situasi dalam pasar di mana hanya ada satu
atau segelintir perusahaan yang menjual produk atau komoditas
tertentu yang tidak punya pengganti yang mirip dan ada hambatan
bagi perusahaan atau pengusaha lain untuk masuk dalam bidang
industri atau bisnis tertentu. Dengan kata lain, pasar dikuasai oleh
satu atau segelintir perusahaan, sementara pihak lain sulit masuk di
dalamnya. Karena itu, hampir tidak ada persaingan berarti.

Perlu kita bedakan antara 2 macam monopoli:


a. Monopoli Alamiah. Monopoli alamiah lahir karena mekanisme
murni dalam pasar. Monopoli ini lahir secara wajar dan
alamiahkarena kondisi objektif yang dimiliki oleh suatu
perusahaan, yang menyebabkan perusahaan ini unggul dalam
pasar tanpa bisa ditandingi dan dikalahkan secara memadai oleh
perusahaan lain.
b. Monopoli Artifisial. Monopoli ini lahir karena persengkongkolan
atau kolusi politis dan ekonomi antara pengusaha dan penguasa
demi melindungi kepentingan kelompok pengusaha tersebut.
Monopoli semacam ini bisa lahir karena pertimbangan rasional
maupun irasional.

Ada beberapa hal yang perlu mendapat perhatian dalam kaitan dengan
ketimpangan ekonomi yang ditimbulkan oleh praktek monopoli:
a. Perusahaan Monopolistis diberi wewenangan secara tidak fair
untuk menguras kekayaan bersama demi kepentingannya sendiri
dalam selubung kepentingan bersama.
b. Rakyat atau konsumen yang sudah miskin dipaksa untuk
membayar produk monopolistis yang jauh lebih mahal.
c. Ketimpangan ekonomi akibat praktek monopoli juga berkaitan
dengan tidak samanya peluang yang terbuka bagi semua pelaku
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 77

ekonomi oleh adanya praktek ekonomi itu. Dari masalah ketiga


yang ditimbulkan oleh praktek monopoli artifisial adalah
terlarangnya kebebasan kebebasan baik pada konsumen maupun
pada pengusaha.
2. Suap
Salah satu praktek yang sampai tingkat tertentu juga mengarah pada
monopoli dan juga merusak pasar adalah suap. Suap mengarah pada
monopoli karena dengan suap menyuap mencegah perusahaan lain
untuk masuk dalam pasar untuk bersaing secara fair. Dengan suap,
perusahaan menyuap mendapat hak istimewa untuk melakukan bisnis
tertentu yang tidak bisa dimasuki oleh perusahaan lain.
3. Undang-Undang Anti Monopoli

Dapat dilihat tujuan yang ada dibalik undang-Undang antitrust di Amerika.


Undang-Undang Antitrust yang paling penting adalah apa yang dikenal
sebagai The Sherman Act, tahun 1890. Undang-Undang ini kemudian
disempurnakan oleh The Clayton Act dan The Federal Trade Commission Act
pada tahun 1914.Tujuan utama dari undang-Undang antitrust ini adalah: Untuk
melindungi dan menjaga persaingan yang sehat di antara berbagai kekuatan
ekonomi dalam pasar. Undang-Undang anti monopoli bertujuan melindungi
kesejahteraan konsumen dengan melarang praktek-praktek bisnis yang curang
dan tidak fair. Selain itu undang-Undang anti monopoli juga bermaksud
melindungi perusahaan kecil dan menengah dari praktek bisnis yang
monopolis dan oligopolies, (Salam, 2011; Lasmiatun, 2012).

6.6 Penerapan Moral dan Etika Bisnis


dalam Perekonomian
Sejarah membuktikan munculnya perusahaan berskala relatif besar di
Indonesia dimulai pada periode setelah kemerdekaan, dengan
dinasionalisasikannya berbagai perusahaan milik Belanda oleh pemerintah
Indonesia (Husnan, 2001). Penggantian “kepemilikan ini hanya ditandai
dengan “pemindahan kepemilikan, karena sejak saat itu “struktur perusahaan”
maupun hukum perusahaan serta perangkat lainnya menggunakan sistem yang
78 Etika Bisnis

diciptakan oleh Belanda. Walaupun di akhir paruh 1990-an telah dikeluarkan


berbagai undang-undang baru misalnya Undang-undang tentang Perseroan
Terbatas atau Undang-undang Kebangkrutan namun semua perundang-
undangan dan praktik bisnis di Indonesia masih berdasarkan pada pola yang
diadopsi dari Belanda, (Lindsey and Raghavendra, 2002). Tegasnya, sistem
pengelolaan perusahaan di Indonesia sangat dipengaruhi oleh faktor
ketergantungan (path dependencies) pada struktur perusahaan dan hukum yang
diwarisi dari Belanda, (Lasmiatun, 2012).
Penerapan Corporate Governance di Indonesia berhubungan dengan moral dan
etika. Misalnya, perusahaan public di Indonesia umumnya berpola
kepemilikan yang terkonsentrasi, Lukviarman, (2004) dengan basis hubungan
keluarga (family ownership) serta pada umumnya bergabung dalam suatu
jaringan kelompok bisnis berbasis keluarga (family business groups). Dengan
bercirikan keluarga sebagai pemilik mayoritas perusahaan, maka kekuatan
tawar menawar pihak ini menjadi sangat kuat. Terlepas dari efektif atau
tidaknya perangkat hukum dan peraturan yang ada mampu membatasi ruang
gerak mereka, tanpa basis moral dan etika yang kuat, peluang untuk
mendahulukan kepentingan kelompok pemilik mayoritas dengan
mengorbankan kepentingan pihak lain misalnya pemilik minoritas, bahkan
masyarakat/ publik menjadi sangat besar. Fenomena sakitnya berbagai bank di
Indonesia beberapa waktu setelah periode krisis, sehingga harus dirawat
BPPN, dapat dijadikan suatu kasus untuk mengamati terjadinya praktiknya,
(Lasmiatun, 2012).
Sternberg dan Ruzgis (1994) mendefinisikan etika bisnis sebagai suatu bidang
filosofi yang berhubungan dengan pengaplikasian ethical reasoning terhadap
berbagai praktik dan aktivitas dalam berbisnis. Dalam kaitan ini, etika bisnis
merupakan upaya untuk mencarikan jalan keluar atau paling tidak
mengklarifikasikan berbagai moral issues yang secara spesifik muncul atau
berkaitan dengan aktivitas bisnis tersebut. Dengan demikian prosesnya dimulai
dari analisis terhadap the nature and presuppositions of business hingga
berimplikasi sebagai prinsip-prinsip moral secara umum dalam upaya untuk
mengidentifikasi apa yang “benar” di dalam berbisnis. Sternberg dan Ruzgis
(1994) memberikan argumen bahwa prinsip-prinsip moral ini akan menjadi
kriteria di dalam menilai berbagai tingkah laku bisnis yang dianggap
acceptable, yang akan diaplikasikan secara konsisten oleh seluruh pelaku
bisnis, di mana dan kapan saja.
Bab 6 Sistem Ekonomi dan Posisi Etika Bisnis 79

Untuk menjelaskan konsep etika bisnis, Sternberg dan Ruzgis (1994)


memperkenalkan pendekatan teological (teological approach) di dalam
memahami hubungan antara konsep Corporate Governance dengan etika
bisnis (business ethic). Secara umum, pendekatan dimaksud merupakan proses
mengidentifikasi dan menjelaskan berbagai aktivitas manusia dengan
berpedoman pada tujuan (ends/ aims/ goals/ objectives/ purposes) di dalam
melakukan sesuatu aktivitas. Artinya di dalam penilaian etika bisnis
pemahaman terhadap “tujuan” dari suatu aktivitas akan sangat menentukan
baik atau tidaknya (goodness) aktivitas tersebut. Dengan kata lain ‘just as a
good object is identified by reference to the object’s purpose, what counts as
the proper conduct of an activity depends on the activity’s purpose’.
Disamping berbagai masalah operasional yang berkaitan dengan berbagai
infrastruktur yang diperlukan untuk mendukung terlaksananya Corporate
Governance secara baik, kendala paling utama justru berada pada sisi
“manusianya” atau individu yang berada dala sistem tersebut. Argument ini
didasarkan pada kenyataan bahwa seberapa canggihpun perangkat sistem yang
dimiliki tidak akan mampu memberikan hasil optimal, jika tidak diiringi oleh
kemauan para individu/ pebisnis untuk patuh atau taat asas terhadap aturan
main yang telah digariskan. Lebih lanjut, karena penekanan sistem Corporate
Governance berdasarkan pada prinsip “keseimbangan”, maka kekuatan
pengendali untuk melakukan checks and balances terhadap berbagai aktivitas
bisnis mutlak diperlukan. Melalui mekanisme Corporate Governance yang
dirancang sesuai dengan karakteristik suatu masyarakat, kekuatan ini hanya
akan berfungsi optimal jika semua individu yang terkait dengan berbagai
elemen dalam sistem tersebut berpedoman pada aspek moralitas atau etika di
dalam melaksanakan fungsi dan tanggungjawabnya masing-masing. Untuk itu,
diperlukan adanya suatu pedoman etika bisnis yang jelas dan terinci agar setiap
pelanggaran moral bisa dipertanggung jawabkan di hadapan hukum formal.
Jika tidak, sejarah akan mengulanginya.
80 Etika Bisnis
Bab 7
Tanggung Jawab Sosial
Perusahaan Di Indonesia

7.1 Pengertian Corporate Social


Responsibilty (CSR)
Bagi mereka yang bekerja di perusahaan (Perseroan Terbatas), apalagi bila
perusahaanya berskala besar, tentu tidak asing lagi dengan istilah CSR atau
Corporate Social Responsibility yang menjadi sebuah perangkat perusahaan
terhadap masyarakat sosial yang berada disekelilingnya. Program ini
“biasanya” banyak dilakukan Perusahan untuk menambah citra atau “image”
untuk kemajuan dan juga perkembangan perusahaan tersebut.
Di dalam pembahasan ini, kita tidak terpaku hanya dengan isi dari salah satu
pasal di dalam Undang-undang Nomor 40 tahun 2007 tentang Perseroan
Terbatas, khususnya pada pasal 74, namun lebih dikaitkan dengan Etika Bisnis
.Dewasa ini sangat sering untuk sebuah badan usaha untuk mengembangkan
rencana yang berfokus pada tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dan juga
bersifat berkelanjutan. Tindakan CSR memasukkan kepedulian lingkungan
dan sosial ke dalam bisnis perusahaan. Program-program tersebut berpusat
pada gagasan bahwa bisnis dapat membuat dunia menjadi tempat yang lebih
baik.
Atau setidaknya ada beberapa perusahaan berupaya mengurangi jejak atau
citra / image negatif mereka di dunia dan biasanya ide ini datang dari para
82 Etika Bisnis

petinggi di perusahaan yang berniat dalam membantu secara sosial. Disisi lain
perusahaan yang memiliki program CSR yang kuat juga banyak mendapat
manfaat dari hubungan dengan masyarakat yang menjadi lebih baik,
pelanggan dan pemangku kepentingan akan lebih bahagia dan tentu akhirnya
akan berdampak pada peningkatan kinerja keuangan.
Tanggung Jawab Sosial perusahaan atau ‘Corporate Social Responsibility’
(CSR) adalah suatu konsep bahwa perusahaan memiliki dan mempunyai
berbagai tangung jawab termasuk kepada semua yang berkepentingan seperti
konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan juga lingkungan
dalam segala aspek operasional yang melingkupi aspek ekonomi, sosial dan
lingkungan. (Sardjana Orba Manullang: 2019)Karenanya, CSR mempunyai
hubungan yang erat dengan pembangunan berkelanjutan, yaitu suatu
organisasi perusahaan dalam melakukan setiap aktivitasnya harus
mendasarkan keputusan yang tidak semata hanya berdampak dalam segi
ekonomi (keuntungan atau deviden) semata, namun juga harus menimbang
dampak sosial dan lingkungan dari setiap keputusan yang diakibatkan dari
keputasn tersebut baik efek jangka pendek maupun jangka panjang.
Tanggung jawab sosial perusahaan/CSR harus menjadi salah satu bagian dari
strategi bisnis perusahaan dalam jangka panjang. Tanggung jawab sosial atau
corporate social responsibility (CSR) adalah suatu konsep bahwa organisasi,
khususnya perusahaan adalah memiliki suatu tanggung jawab terhadap
konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan lingkungan dalam
segala aspek operasional perusahaan seperti terhadap masalah-masalah yang
berdampak pada lingkungan seperti polusi, limbah, keamanan produk dan
tenaga kerja. CSR tidak hanya terbatas pada konsep pemberian bantuan dana
kepada lingkungan sosial, namun juga bagaimana perusahaan memperlakukan
karyawannya dengan tidak diskriminatif, dan juga menjaga hubungan baik
dengan pemasok. Corporate social responsibility merupakan komitmen usaha
untuk bertindak secara etis, beroperasi secara legal dan berkontribusi untuk
peningkatan ekonomi bersamaan dengan peningkatan kualitas hidup dari
karyawan dan keluarganya, komunitas lokal dan masyarakat secara lebih luas.
Tanggung jawab sosial sendiri merupakan perkembangan proses untuk
mengevaluasi ‘stakeholders’ dan tuntutan lingkungan serta implementasi
program-program untuk menangani isu-isu sosial. Tanggung jawab sosial
berkaitan dengan kode-kode etik, sumbangan perusahaan program-program
community relations dan tindakan mematuhi hukum (Sastrawan Manullang,
2018).
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 83

Lebih lanjut dijelaskan oleh Schermerhorn, John R. Schermerhorn: (2003)


mendefinisikan CSR sebagai kewajiban dari suatu perusahaan untuk bertindak
dalam cara-cara yang sesuai dengan kepentingan perusahaan dan kepentingan
masyarakat secara luas. The International Organization of Employers (IOE)
mendefinisikan CSR sebagai “initiatives by companies voluntarily integrating
social and environmental concerns in their business operations and in their
interaction with their stakeholders”. Corporate Social Responsibility/Tanggung
Jawab Sosial Perusahaan (TJSP) merupakan suatu komitmen perusahaan
untuk membangun kualitas kehidupan yang lebih baik bersama dengan para
pihak yang terkait, utamanya masyarakat disekelilingnya dan lingkungan
sosial dimana perusahaan tersebut berada, yang dilakukan terpadu dengan
kegiatan usahanya secara berkelanjutan (Arif Budimanta, 2004).
Tujuan dari CSR adalah:
1. Untuk meningkatkan citra perusahaan, biasanya secara implisit,
asumsi bahwa perilaku perusahaan secara fundamental adalah baik.
2. Untuk membebaskan akuntabilitas organisasi atas dasar asumsi
adanya kontrak sosial di antara organisasi dan masyarakat.
3. Sebagai perpanjangan dari pelaporan keuangan tradisional dan
tujuannya adalah untuk memberikan informasi kepada investor

Trevino dan Nelson (1995) mengkonsepkan CSR sebagai piramid yang terdiri
dari empat macam tanggung jawab yang harus dipertimbangkan secara
berkesinambungan, yaitu, hukum, etika dan berperikemanusian.
1. Tanggung jawab ekonomi
2. Tanggung jawab hukum
3. Tanggung jawab etika
4. Tanggung jawab sosial perusahaan

Bentuk-bentuk implementasi corporate social responsibility seperti


1. Konsumen, dalam bentuk penggunaan material yang ramah
lingkungan, tidak berbahaya.
2. Karyawan, dalam bentuk persamaan hak dan kewajiban atas seluruh
karyawan tanpa membedakan ras, suku, agama, dan golongan.
84 Etika Bisnis

3. Komunitas dan Lingkungan, dalam bentuk kegiatan kemanusiaan


maupun lingkungan hidup.
4. Kesehatan dan Keamanan, dalam bentuk penjagaan dan pemeliharaan
secara rutin atas fasilitas dan lingkungan kantor.

Keraf menyebutkan beberapa alasan perlunya tanggung jawab sosial


perusahaan (Keraf, 2002):
1. Kebutuhan dan harapan masyarakat semakin berubah, masyarakat
semakin kritis dan peka terhadap produk yang akan dibelinya.
Sehingga perusahaan tidak bisa hanya memusatkan perhatiannya
untuk mendatangkan keuntung.
2. Terbatasnya sumber daya alam, bisnis diharapkan untuk tidak hanya
mengeksploitasi sumber daya alam yang terbatas, namun harus juga
memelihara dan menggunakan sumber daya secara bijak.
3. Lingkungan sosial yang lebih baik, lingkungan sosial akan
mendukung keberhasilan bisnis untuk waktu yang panjang, semakin
baik lingkungan sosial dengan sendirinya akan ikut memperbaiki
iklim bisnis yang ada. Misalnya dengan semakin menurunnya tingkat
pengangguran.
4. Perimbangan tanggung jawab dan kekuasaan, kekuasaan yang terlalu
besar jika tidak diimbangi dan dikontrol dengan tanggung jawab
sosial akan menyebabkan bisnis menjadi kekuatan yang merusak
masyarakat
5. Keuntungan jangka panjang, dengan tanggung jawab dan keterlibatan
sosial tercipta suatu citra positif di mata masyarakat, karena
terciptanya iklim sosial politik yang kondusif bagi keberlangsungan
bisnis perusahaan tersebut.

Pada saat yang sama perusahaan juga tidak lepas dari bagaimana
mempertimbangkan dalam membantu pengembangan masyarakat. Termasuk
didalamnya adalah karyawan perusahaan tersebut dan orang-orang di
sepanjang rantai nilai bisnis, manfaat adanya CSR bagi masalah sosial
sebagaimana contoh di bawah ini:
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 85

a. Menetapkan etika melawan korupsi dan memiliki system


pemerintahan yang baik.
b. Mengembangkan rantai pasokan etis seperti tidak mempekerjakan
anak di bawah umur atau pemberian upah yang tidak lazim atau adil.
c. Meningkatkan kompensasi karyawan perusahaan melalui banyak
program yang menguntungkan.
d. Mengintegrasikan CSR dalam strategi SDM.
e. Membuat program pencegahan dan kesehatan juga kesejahteraan di
tempat kerja.
f. Mengizinkan karyawan berbagi cerita pribadi, berbagi keterampilan,
pengetahuan dan waktu mereka secara bebas.
g. Meningkatkan ergonomik karyawan di tempat kerja.
h. Meningkatkan kesadaran konsumen tentang konsumsi yang
bertanggung jawab.
i. Membantu dalam hal finansial dan membantu asosiasi sosial atau
LSM (lembaga swadaya masyarakat).
j. Berpartisipasi dalam progrom inklusif di tingkat sekitar atau lokal.
k. Berpartisipasi dalam program kemanusiaan.

7.2 Manfaat Corporate Social


Responsibilty (CSR)
Tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility
(CSR) adalah suatu konsep bahwa perusahaan memiliki dan mempunyai
berbagai tangung jawab termasuk kepada semua yang berkepentingan seperti
konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan juga lingkungan
dalam segala aspek operasional yang melingkupi aspek ekonomi, sosial dan
lingkungan. Karenanya, CSR mempunyai hubungan yang erat dengan
pembangungan berkelanjutan, yaitu suatu organisasi perusahaan dalam
melakukan setiap aktivitasnya harus mendasarkan keputusan yang tidak
semata hanya berdampak dalam segi ekonomi (keuntungan atau deviden)
semata, namun juga harus menimbang dampak sosial dan lingkungan dari
86 Etika Bisnis

setiap keputusan yang diakibatkan dari keputsan tersebut baik efek jangka
pendek maupun jangka panjang.
Setelah menyadari betapa pentingnya upaya yang bertanggung jawab secara
social bagi pelanggan, karyawan dan seluruh yang berkepentingan, banyak
perusahaan yang telah fokus pada beberapa kategori CSR yang bisa dikatakan
cukup luas, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut :
1. Upaya lingkungan. Salah satu fokus yang biasanya menjadi fokus
utama adalah tanggungjawab perusahan terhadap lingkungan sekitar
mereka dan dunia umumnya. Sebuah usaha bisnis terlepas dari besar
kecil ukurannya memiliki jejak karbon, setiap langkah yang mereka
ambil untuk membantu mengurangi jejak tersebut dianggap baik
untuk citra perusahaan dan masyarakat.
2. Filantropi. Salah satu cara sebuah bisnis dalam mempraktikkan dan
menunjukkan tanggung jawab sosial mereka adalah dengan
menyumbangkang uang, produk, atau layanan dengan tujuan sosial
serta nirlaba. Perusahaan besar cenderung memilik banyak sumber
data yang dapat menguntungkan badan amal dan program komunitas
sekitarnya. Sebaiknya perusahaan diharapkan terlebih dahulu untuk
berkonsultasi dengan organisasi-organisasi ini tentang kebutuhan
khusus mereka sebelum perusahaan mengucurkan dana.
3. Praktek kerja etis. Perusahaan hendaknya selalu memperlakukan
karyawan mereka dengan adil dan etis, dengan cara ini perusahaan
akan dianggap telah menunjukkan tanggung jawab sosial mereka. Hal
ini terutama akan sangat berlaku bagi bisnis yang beroperasi di lokasi
internasional dengan undang-undang atau peraturan perburuhan yang
berbeda dari negara masing- masing.
4. Volunter atau relawan. Perusahaan dapat menunjukkan iktikad baik
mereka dengan menghadiri acara sukarela, melakukakan perbuatan
baik tanpa mengharapkan imbalan disebaliknya. Ada baiknya juga
perusahaan berbagi kepedulian mereka untuk masalah yang bersifat
spesifik dan komitmen kepada organisasi tertentu.
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 87

Manfaat program-program CSR antara lain:


1. Untuk Lingkungan Hidup
Masalah lingkungan hidup semakin penting bagi program CSR,
perubahan iklim dan kemungkinannya membawa masalah tersendiri
seperti perubahan cuaca yang ekstrim, kenaikan permukaan air laut,
atau bencana yang menyebabkan pengungsian.
Oleh karena itu perusahaan yang mempunyai program CSR
memahami betul betapa pentingnya bantuan mereka untuk
melindungi orang, keanakeragaman hayati dan layanan ekosistem.
Tidak jarang banyak perusahaan yang memasukkan masalah
lingkungan hidup ke dalam sistem manajemen internal meraka untuk
mengurangi konsumsi sumber daya, menangani limbah dan
penggunaan energi dengan lebih efisien.

Berikut beberapa contoh yang bisa diambil dai manfaat adanya CSR
lingkungan hidup:
a. Menerapkan program untuk mengurangi penggunaan konsumsi
kertas perusahaan.
b. Menggunakan sistem digitalisasi.
c. Mengembangkan rencana perjalanan bisnis untuk
mempromosikan transportasi yang tidak berpolusi.
d. Meninjau rantai pasokan bisnis yang bertanggung jawab atas
90% pencemaran lingkungan.
e. Menggunakan produk ramah lingkungan yang dapat digunakan
atau didaur ulang kembali.
f. Menetapkan rencana untuk mengurangi konsumsi energi dan
memakain energi yang terbarukan untuk mengurangi emisi gas
rumah kaca.
2. CSR dan masalah-masalah sosial
Pada saat yang sama perusahaan juga tidak lepas dari bagaimana
mempertimbangkan dalam membantu pengembangan masyarakat.
Termasuk didalamnya adalah karyawan mereka dan orang-orang di
88 Etika Bisnis

sepanjang rantai nilai bisnis, manfaat adanya CSR bagi masalah


sosial seperti contoh di bawah ini:
a. Menetapkan etika melawan korupsi dan memiliki system
pemerintahan yang baik.
b. Mengembangkan rantai pasokan etis seperti tidak
mempekerjakan anak di bawah umur atau pemberian upah yang
tidak lazim atau adil.
c. Meningkatkan kompensasi karyawan perusahaan melalui banyak
program yang menguntungkan.
d. Mengintegrasikan CSR dalam strategi SDM.
e. Membuat program pencegahan dan kesehatan juga kesejahteraan
di tempat kerja.
f. Mengizinkan karyawan berbagi cerita pribadi, berbagi
keterampilan, pengetahuan dan waktu mereka secara bebas.
g. Meningkatkan ergonomic karyawan di tempat kerja
h. Meningkatkan kesadaran konsumen tentang konsumsi yang
bertanggung jawab.
i. Membantu dalam hal finansial dan membantu asosiasi di bidang
sosial atau LSM.
j. Berpartisipasi dalam program inklusif di tingkat sekitar atau
lokal.
k. Berpartisipasi dalam program kemanusiaan.

7.3 Argumen Yang Menentang atau


Mendukung Corporate Social
Responsibilty (CSR)
Hingga saat ini, masih banyak pihak yang menentang implementasi CSR
walaupun tentu ada pelaku bisnis dan pemangku kepentingan terkait yang
telah menyadari dan menyetujui pentingnya perusahaan untuk melaksanakan
program CSR. Proses lahirnya Undang-Undang Perseroan Terbatas di
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 89

Indonesia (yang dalam salah satu pasalnya yaitu Pasal 74 Undang-undang


Perseroan Terbatas Nomor 40 tahun 2007) mewajibkan perusahaan untuk
menjalankan tanggung jawab sosial dan lingkungan, telah menimbulkan pro
dan kontra. Ini menunjukkan bahwa para pelaku bisnis di Indonesia belum
banyak yangmendukung program CSR, misalnya kasus Lumpur Lapindo
Brantas di Sidoarjo dan kasus Freeport di Papua. Semua itu berhubungan
dengan aktivitas bisnis yang tidak peduli terhadap lingkungan sosial dan alam
sekitar. Ketersendatan pelaksanaan CSR ini tidak saja terjadi di Indonesia,
tetapi juga hampir di semua negara termasuk di negara-negara maju.
Berikut ini beberapa argumen bagi yang mendukung maupun yang menentang
perlunya perusahaan menjalankan program CSR.
1. Argumen yang menentang Perlunya Keterlibtana Sosial Perusahaan
a. Perusahaan adalah lembaga ekonomi yang tujuan utamanya
mengejar keuntungan, bukan merupakan lembaga sosial.
Argumen paling keras yang menentang keterlibatan perusahaan
dalam kegiatan sosial sebagai wujud implementasi CSR ialah
paham dasar bahwa tujuan utama perusahaan adalah mengejar
keuntungan sebesar-besarnya. Itu berarti segala sumber daya
perusahaan yang ada harus digunakan sehemat dan seefisien
mungkin untuk memperoleh keuntungan sebesarbesarnya. Maka,
konsep mengenai keterlibatan perusahaan dalam berbagai
kegiatan sosial harus ditentang karena akan menimbulkan
ketidakefisienan dalam banyak aspek.
b. Perhatian manajemen perusahaan akan terpecah dan
membingungkan bila perusahaan dibebani banyak tujuan.
Keberhasilan perusahaan dalam bisnis modern penuh persaingan
ketat yang sangat ditentukan oleh konsentrasi seluruh bidang
dalam perusahaan terutama konsentrasi pimpinan perusahaan.
Keterlibatan sosial sebagai wujud tanggung jawab sosial
perusahaan membutuhkan perhatian tersendiri dari pimpinan
perusahaan, hingga kemudian akan mengalihkan bahkan
mengacaukan perhatian. Perhatian yang terbagi-bagi dan
membingungkan pada akhirnya bisa merugikan perusahaan
karena akan menurunkan kinerja keseluruhan perusahaan.
90 Etika Bisnis

Demikian pula sekali perusahaan terlibat dalam kegiatan sosial,


maka semakin banyak tuntutan dan permintaan akan keterlibatan
sosial yang mengganggu core business perusahaan.
c. Biaya kegiatan sosial akan ditambahkan pada harga produk
sehingga akan merugikan masyarakat itu sendiri. Alasan dari
argumen ini yakni biaya yang digunakan untuk keterlibatan sosial
perusahaan bukanlah biaya yang disediakan oleh perusahaan,
melainkan biaya yang telah diperhitungkan sebagai salah satu
komponen dalam harga barang dan jasa yang ditawarkan dalam
pasar. Sehingga pada akhirnya yang akan menanggung biaya
keterlibatan sosial ialah masyarakat terutama konsumen itu
sendiri. Secara eksternal, permasalahan biaya kegiatan sosial ini
akan melemahkan daya saing perusahaan dalam bisnis global
karena harga yang ditawarkan perusahaan tersebut lebih tinggi
dari perusahaan lain yang tidak mengenakan biaya untuk
kegiatan sosial.
d. Kurangnya tenaga terampil dalam menjalankan kegiatan sosial.
Keterlibatan perusahaan dalam kegiatan sosial berarti perusahaan
menekuni kegiatan yang bersifat moral dan sosial. Padahal
jajaran pimpinan perusahaan tidak terampil dalam kegiatan
semacam itu. Mereka hanya profesional dalam bidang bisnis dan
ekonomi. Sehingga akan diperlukan staf tambahan untuk
menangani keterlibatan sosial perusahaan. Tuntutan agar
perusahaan ikut dalam upaya kemajuan masyarakat sulit dipenuhi
2. Argumen yang Mendukung Perlunya Keterlibatan Sosial Perusahaan
a. Kesadaran masyarakat yang meningkat dan makin kritis terhadap
dampak negatif dari tindakan perusahaan yang merusak alam
serta merugikan masyarakat sekitar. Setiap kegiatan bisnis
dimaksudkan untuk mendatangkan keuntungan sebesar-besarnya.
Namun, perusahaan harus tetap peka terhadap kebutuhan dan
harapan masyarakat. Saat ini masyarakat memang masih
membutuhkan barang dan jasa dengan mutu yang baik dan harga
kompetitif. Tetapi masyarakat juga menuntut agar barang
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 91

tersebut diproduksi dengan menghargai hak dan kepentingan


karyawan serta wajib ramah lingkungan. Hal ini seiring dengan
mencuatnya kesadaran terhadap HAM (Hak Asasi Manusia) dan
global warming. Jadi, keterlibatan sosial kendati benar dapat
mengganggu fokus manajemen dalam upaya meraih keuntungan
sebesar-besarnya, namun tidak benar akan melemahkan kinerja
perusahaan. Justru akan menunjang kelangsungan dan
keberhasilan perusahaan tersebut.
b. Sumber daya alam makin terbatas. Argumen ini berdasarkan
kenyataan bahwa bumi memiliki sumber daya alam yang
terbatas. Bisnis justru berlangsung dalam kondisi ini, yang berarti
harus dapat memanfaatkan secara bertanggungjawab dan
bijaksana sumber daya alam yang terbatas itu demi memenuhi
kebutuhan manusia. Maka, bisnis diharapkan tidak hanya
mengeksploitasi sumber daya alam demi keuntungan ekonomis
semata, melainkan juga melakukan kegiatan sosial tertentu yang
bertujuan untuk memelihara sumber daya alam. Kegiatan sosial
tersebut tampaknya dapat melemahkan efisiensi perusahaan,
namun tak sepenuhnya benar. Kepedulian khususnya terhadap
kelestarian sumber daya alam yang ada akan mendorong
penggunaan sumber daya alam secara efisien.
c. Menciptakan lingkungan sosial yang lebih baik. Bisnis
berlangsung dalam suatu lingkungan sosial yang mendukung
kelangsungan dan keberhasilan bisnis itu untuk masa yang
panjang. Ini berimplikasi etis bahwa bisnis memiliki kewajiban
dan tanggung jawab moral dan sosial untuk memperbaiki
lingkungan sosialnya ke arah lebih baik. Keterlibatan sosial
perusahaan dalam membantu memperbaiki keadaan sosial dan
ekonomi masyarakat sekitar, misalnya memberi pelatihan dan
menampung tenaga kerja dari masyarakat sekitar maka besar
kemungkinan masyarakat sekitar akan lebih menerima kehadiran
perusahaan. Jika pada akhirnya tingkat kehidupan masyarakat
diperbaiki, tentunya akan meningkatkan daya beli masyarakat
92 Etika Bisnis

yang berimbas pada penyerapan produk perusahaan tersebut. Ini


merupakan keuntungan tersendiri bagi perusahaan.
d. Perimbangan yang lebih adil dalam memikul tanggung jawab dan
kekuasaan. Bisnis memiliki kekuasaan sosial yang sangat besar.
Ia mempengaruhi lingkungan, konsumen, kondisi masyarakat,
bahkan kehidupan budaya dan moral masyarakat. Karena itu,
tanggung jawab sosial sangat dibutuhkan untuk bisa
mengimbangi dan mengontrol kekuasaan bisnis yang besar itu.
Asumsinya, kekuasaan bisnis yang besar dapat menimbulkan
tindakan sewenang-wenang bahkan hingga merugikan
masyarakat. Sehingga dengan tanggung jawab moral dan sosial
atas kehidupan seluruh masyarakat maka kekuasaan bisnis akan
dibatasi secara positif. Lagipula jika perusahaan melakukan
bisnis yang merugikan hak dan kepentingan pihak lain, maka
pemerintah akan bertindak antara lain dengan mencabut izin
usaha perusahaan tersebut atau membatasi ruang gerak kegiatan
bisnis perusahaan. Padahal, kebebasan berbisnis ialah hal yang
paling didambakan tiap perusahaan.
e. Bisnis memiliki sumber daya yang berguna. Argumen ini ingin
menyampaikan bahwa perusahaan sesungguhnya memiliki
sumber daya yang potensial dan bermanfaat bagi masyarakat.
Perusahaan memiliki tenaga profesional dalam segala bidang
yang dapat disumbangkan bagi kepentingan kemajuan
masyarakat. Mereka yang profesional dalam memecahkan
berbagai persoalan bisnis akan bermanfaat untuk membantu
memecahkan persoalan sosial yang dihadapi masyarakat.
f. Menciptakan keuntungan jangka panjang. Keterlibatan
perusahaan dalam berbagai kegiatan sosial akan membawa suatu
nilai positif bagi perkembangan dan kelangsungan bisnis jangka
panjang. Pendidikan karyawan, kelestarian lingkungan, perbaikan
prasarana umum, dan perbaikan kesehatan lingkungan mungkin
memerlukan biaya yang besar tetapi termasuk dalam investasi
yang akan menguntungkan perusahaan tersebut karena kegiatan-
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 93

kegiatan itu ikut menciptakan iklim sosial politik yang kondusif


bagi kelangsungan bisnis. Biaya kegiatan sosial tersebut tidak
selalu dikenakan pada harga produk yang ditawarkan ke pasar.
Banyak perusahaan justru menyisihkan sebagian keuntungannya
untuk kegiatan sosial ini sebagai semacam balas jasa atas
kepercayaan masyarakat terhadap perusahaan tersebut. Ini pada
akhirnya akan menjalin ikatan batin antara perusahaan dan
masyarakat. Dengan adanya tanggung jawab sosial perusahaan
akan terbentuk sebuah citra yang lebih positif tentang profesi
bisnis. Bisnis tidak lagi menjadi tampil sebagai profesi yang
kotor dan curang atau monster menakutkan yang tidak bisa
dihindari.pelaku bisnis pun lalu tampil sebagai orang-orang
profesional yang tidak hanya mengejar keuntungan, melainkan
juga sebagai orang yang punya komitmen moral pada hak dan
kepentingan orang lain.

7.4 Good Corporate Governance (GCG)


Kita sering mendengar banyak perusahaan yang terpuruk karena tata
pemerintahan sebuah perusahaan tersebut tidak baik sehingga banyak fraud
atau praktik korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) yang terjadi, sehingga
terjadinya krisis ekonomi dan krisis kepercayaan para investor, yang
mengakibatkan tidak ada investor yang mau membeli saham perusahaan
tersebut. artinya, bisa dikatakan jika perusahaan tersebut tidak menerapkan
Corporate Governance dengan baik. Sejarah lahirnya GCG muncul atas reaksi
para pemegang saham di Amerika Serikat pada tahun 1980-an yang terancam
kepentingannya (Budiati: 2012). Maraknya skandal perusahaan yang menimpa
perusahaan – perusahaan besar, baik yang ada di Indonesia maupun yang ada
di Amerika Serikat, maka untuk menjamin dan mengamankan hak-hak para
pemegang saham, muncul konsep pemberdayaan komisaris sebagai salah satu
wacana penegakan GCG.
Di Indonesia, konsep GCG mulai dikenal sejak krisis ekonomi tahun 1997
krisis yang berkepanjangan yang dinilai karena tidak dikelolanya perusahaan-
94 Etika Bisnis

perusahaan secara bertanggungjawab, serta mengabaikan regulasi dan sarat


dengan praktek KKN (korupsi, kolusi, nepotisme), Budiati: 2012). Bermula
dari usulan penyempurnaan peraturan pencatatan pada Bursa Efek Jakarta
(sekarang Bursa Efek Indonesia) yang mengatur mengenai peraturan bagi
emiten yang tercatat di BEJ yang mewajibkan untuk mengangkat komisaris
independent dan membentuk komite audit pada tahun 1998, Corporate
Governance (CG) mulai di kenalkan pada seluruh perusahaan publik di
Indonesia.
Pengertian GCG menurut beberapa pakar dapat diuraikan sebagai berikut:
• Menurut Cadbury Commitee of United Kingdom (1922):
”Seperangkat peraturan yang mengatur hubungan antara pemegang
saham, pengurus (pengelola) perusahaan, pihak kreditur, pemerintah,
karyawan, serta para pemegang kepentingan internal dan eksternal
lainnya yang berkaitan dengan hak-hak dan kewajiban mereka atau
dengan kata lain suatu sistem yang mengarahkan dan mengendalikan
perusahaan”. Effendi dalam bukunya The Power of Good Corporate
Governance, pengertian GCG adalah suatu sistem pengendalian
internal perusahaan yang memiliki tujuan utama mengelola risiko
yang signifikan guna memenuhi tujuan bisnisnya melalui
pengamanan aset perusahaan dan meningkatkan nilai investasi
pemegang saham dalam jangka panjang, Effendi: (2009).
• Soekrisno (2006), Tata Kelola Perusahaan yang baik adalah : Sistem
yang mengatur hubungan peran Dewan Komisaris, peran Direksi,
pemegang saham, dan pemangku kepentingan lainnya. Disebut juga
sebagai suatu proses yang transparan atas penentuan tujuan
perusahaan, pencapaiannya dan penilaian kinerjanya (Agoes
Soekrisno: 2006). Wahyudi Prakarsa menjelaskan tata kelola
perusahaan yang baik adalah “Mekanisme administratif yang
mengatur hubungan-hubungan antara manajemen perusahaan,
komisaris, direksi, pemegang saham, dan kelompok-kelompok
kepentingan yang lain. Dimana hubungan ini dimanifestasikan dalam
bentuk aturan permainan dan sistem insentif sebagai kerangka kerja
yang diperlukan untuk mencapai tujuan perusahaan, cara pencapaian
Bab 7 Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Indonesia 95

tujuan serta pemantauan kinerja yang dihasilkan” (Agoes Sukrisno,


2006).

Dari pendapat pakar diatas dapat dikatakan bahwa good corporate governance
(GCG) adalah seperangkat peraturan yang mengatur, mengelola dan
mengawasi hubungan antara para pengelola perusahaan dengan stakeholders
disuatu perusahaan untuk meningkatkan nilai perusahaan.

7.5 Hubungan CSR dan GCG


GCG merupakan suatu sistem, dan seperangkat peraturan yang mengatur
hubungan antara berbagai pihak yang berkepentingan terutama dalam arti
sempit hubungan antara pemegang saham dan dewan komisaris serta dewan
direksi demi tercapainya tujuan korporasi. Dalam arti luas mengatur hubungan
seluruh kepentingan stakeholders dapat dipenuhi secara proporsional. GCG
dimaksud untuk mengatur hubungan-hubungan tersebut dan mencegah
terjadinya kesalahan-kesalahan signifikan dalam strategi korporasi. GCG juga
untuk memastikan bahwa kesalahan-kesalahan yang terjadi dapat diperbaiki
dengan segera (Sastrawan Manullang, 2018).
Timbulnya kesadaran untuk menerapkan prinsip Good Corporate Governance
itu tidak terlepas dari tuntutan perekonomian modern yang mengharuskan
setiap perusahaan dikelola secara baik dan bertanggung jawab dengan
mengetahui hak dan kewajibannya masing-masing, meliputi pemegang saham,
direksi, dewan komisaris serta pihak-pihak lain. Aktivitas ekonomi yang
dijalankan perusahaan sebagaimana prinsip etika bisnis diharapkan bermanfaat
tidak hanya bagi perusahaan itu sendiri, tetapi juga bagi masyarakat. Penerapan
etika bisnis tersebut merupakan wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial-
moral suatu institusi bisnis dan para pelaku dunia usaha terhadap masyarakat
dan lingkungannya. Menerapkan Penerapan tanggung jawab perusahaan
terhadap lingkungan (Corporate Social Responsibility CSR) secara benar
berarti juga memenuhi prinsip responsibilitas yang diusung GCG. Penerapan
CSR secara konsisten merupakan bagian dari upaya memaksimalkan nilai
perusahaan. CSR merupakan komitmen perusahaan berperilaku etis dan
berkontribusi terhadap pembangunan ekonomi berkelanjutan dengan tetap
mengedepankan peningkatan kualitas hidup karyawan beserta keluarganya,
komunitas lokal dan masyarakat luas.
96 Etika Bisnis

Konsep CSR bermakna sangatlah luas, mencakup seluruh pemangku


kepentingan (stake holders) di dalam dan di sekitar suatu perusahaan. Secara
umum, masyarakat dunia telah menerima dan menyepakati bahwa CSR adalah
sesuatu yang perlu menjadi komitmen setiap perusahaan. Indonesia, berbeda
dengan negara-negara lain, telah menjadikannya sebagai suatu kewajiban
hukum (meski belum berlaku bagi semua jenis perusahaan). Terlepas dari
berbagai kekurangsempurnaan dalam pengaturannya, namun semoga
pewajiban atas sesuatu yang sebenarnya merupakan kegiatan sukarela ini
bukannya menjadi beban baru bagi dunia usaha (seperti yang dikhawatirkan
oleh banyak kalangan usaha), tapi dapat melihatnya sebagai suatu kesempatan
untuk berpartisipasi dalam perbaikan dan peningkatan kualitas hidup
masyarakat dan lingkungan di mana mereka, perusahaan-perusahaan tersebut,
berdiri, beroperasi dan mendapatkan keuntungan. Sebagai wujud
pengimplemetasian GCG yang memiliki standar tertentu, CSR harus
dijalankan dengan sepenuh hati dan berkelanjutan agar mampu dirasakan
manfaatnya baik sekarang maupun di masa yang akan datang.
Bab 8
Periklanan dan Etika

8.1 Pendahuluan
Iklan saat ini merupakan salah satu bagian dari promosi yang memegang
peranan penting dalam pemasaran di era modern. Menurut Dharmmesta dan
Irawan (2001) dalam Munawaroh (2011) secara umum kegiatan promosi
ditujukan untuk memberitahukan keberadaan produk, harga dan distribusi
sehingga dapat memengaruhi, membujuk dan mengingatkan pasar sasaran
tentang penawaran perusahaan. Di era ini manusia hampir tidak lepas dari
iklan, di berbagai media dan setiap waktu manusia diusahakan oleh pemasang
iklan agar terpapar iklan.
Iklan adalah media berbayar sebagai saluran komunikasi non personal yang
diarahkan kepada pemirsa seperti surat kabar, televisi, radio, direct mail dan
internet. atau media lainnya (Levy dan Weitz, 2009 dalam Siregar, 2015).
Menurut Buku Etika Pariwara Indonesia (Dewan Periklanan Indonesia, 2007)
Iklan (pariwara) adalah “macam komunikasi tentang produk dan/atau merek
kepada khalayak sasarannya, sehingga mereka memberikan tanggapan yang
sesuai dengan tujuan pengiklan”. Sementara itu dari Kamus Besar Bahasa
Indonesia seperti yang dikutip oleh Azizi and Radiawan (2014), iklan adalah
pesan untuk mendorong dan membujuk masyarakat agar tertarik pada barang
atau jasa yang ditawarkan.
Dari beberapa pendapat di atas, maka dapat ditarik benang merah bahwa iklan
adalah bentuk komunikasi pemasaran massal dan alat untuk mempromosikan
produk (barang atau jasa) tanpa kontak secara langsung sesuai tujuan
pengiklan atau pihak yang membayar jasa biro iklan.
98 Etika Bisnis

Saat ini keberadaan iklan tidak hanya di media massa konvensional seperti
koran, majalah atau di alat peraga seperti spanduk dan baliho melainkan juga
di media internet khususnya media pergaulan yang disebut media sosial.
Contoh Media sosial yang popular adalah whatsapp, instagram, dan facebook.
Media ini menjadi cara baru bagi siapa pun untuk menyebarkan informasi.
Kemudahan akses pada media-media itu menyebabkan informasi menyebar
semakin cepat dan kadang tak terkendali, Kamal, (2020). Dengan
perkembangan teknologi komunikasi tersebut, iklan di media konvensional
sering di pandang sebagai sebuah pemborosan karena biaya pasang iklan di
media konvensional sangat besar. Di sisi lain industri media massa, iklan
adalah nafas bagi mereka, karena pendapat terbesar dari suatu institusi atau
perusahaan adalah didapat dari iklan yang diperoleh. Dalam periklanan,
kegiatan promosi dapat dilakukan secara tidak langsung dengan melalui media
cetak, media elektronik atau media lainnya (papan reklame, spanduk, dan lain-
lain), tergantung strategi manajemen pemasaran dan situasi pasar yang sedang
dan akan dihadapi. Secara umum menurut Sutojo (2002) dalam Azizah (2016),
ada tiga tujuan yang akan dicapai oleh perusahaan dengan program periklanan,
yaitu: Iklan informasi, Iklan Persuasi(membujuk) dan Iklan pengingat.
Masalah etika utama untuk periklanan adalah kebenaran. Persinggungan iklan
dengan berbagai faktor yang memengaruhi kinerja organisasi pengiklan
membuat iklan terkadang mengabaikan kebenaran. Sebagian besar iklan
ditujukan untuk menghubungkan gambar dengan produk, sehingga
memanipulasi fantasi, keinginan, dan keinginan yang tidak disadari, seringkali
bersifat seksual. Sementara di benak pemasang iklan atau pemasar "Citra
(produk/perusahaan/organisasi) adalah segalanya,". Informasi yang solid
sangat sedikit dalam daya tarik pemasaran saat ini. Keberhasilan pengiklan
modern dalam meningkatkan pangsa pasar bergantung pada kemampuan
untuk memanipulasi fantasi, keinginan, dan keinginan bawah sadar untuk seks,
kekuasaan, status, dan kesempurnaan. Iklan televisi tak henti-hentinya
menceritakan kisah orang-orang yang hidupnya dibuat sengsara karena
memilih merek sampo, deodoran, atau deterjen yang salah. Ketika ada
pembicaraan tentang "pasar" atau "kekuatan pasar", pada umumnya kita
berbicara tentang keinginan dan keinginan manusia, Dyer, (1997).
Kompetisi yang begitu ketat di era globalisasi ini mengharuskan perusahaan
membuat iklan lebih baik dan lebih baik lagi. Sementara itu perusahaan biro
iklan harus mengerahkan semua kreativitas dan inovasinya untuk
menghasilkan iklan yang berdaya guna. Iklan harus dibuat semenarik mungkin
Bab 8 Periklanan dan Etika 99

sehingga mampu menanamkan citra merek dari perusahaan dan produknya.


Untuk itu iklan dibuat semakin menantang sehingga mudah dipahami dan
diingat oleh penontonnya. Ide yang menantang ini membuat rentannya terjadi
pelanggaran kaidah-kaidah etis dalam visualisasi iklan. Kepatuhan pada
norma, etika dan hukum seharusnya menjadi landasan dari kreativitas para
pembuat iklan.
Para pembuat iklan sering kali terlalu memusatkan pikiran dan tenaga pada
keberhasilan tujuan iklan sehingga membuat iklan yang melanggarkan etika.
Memang betul fokus tersebut menghasilkan iklan-iklan yang menyedot
perhatian pemirsa baik media cetak, media sosial, situs internet, radio dan
televisi. Namun ini menunjukkan bahwa karya yang bernilai komersil bagi
produsen dan menarik bagi konsumen itu tidak memenuhi syarat-syarat etika.
Di Indonesia, Pemerintah RI menyadari permasalahan iklan tersebut, sehingga
pemerintah berusaha melakukan pengawasan dan mengurangi pelanggaran-
pelanggaran yang dilakukan oleh perusahaan periklanan dalam tampilan
iklannya. Untuk itu dibentuknya Dewan Periklanan Indonesia pada tahun 2002
untuk melindungi konsumen Indonesia dari bahaya yang disebabkan oleh
iklan. Dewan Periklanan Indonesia kemudian melahirkan buku Etika Pariwara
Indonesia yang sudah dimutahirkan di tahun 2020 ini. Dalam Buku tersebut,
Dewan Periklanan Indonesia memberikan batasan-batasan yang harus ditaati
oleh para biro iklan dalam membuat iklan.

8.2 Permasalahan Etika Dalam


Periklanan
Mengingat iklan selalu bersentuhan dengan dunia usaha, masyarakat, standar
iklan tertentu dan para pemangku kepetingan lainnya maka sering kali iklan
berbenturan dengan etika. Dari berbagai peneliti bidang etis dapat disimpulkan
di paling tidak ada empat permasalahan etika yang sering muncul di dunia
periklanan. Masalah tersebut adalah misrepresentasi, manipulasi, paternalisme
dan mengambil keuntungan yang tidak adil.
100 Etika Bisnis

8.2.1 Misrepresentasi
Misrepresentasi merupakan sebuah istilah yang digunakan oleh Miru dan
Yodo dalam Harbrian and Sukranatha (2013) untuk menjelaskan adanya
penyimpangan terhadap representasi atau perwakilan dari sebuah produk.
Menarik untuk dicermati bahwa misrepresentasi yang berasal dari kata
“representasi” ini menjadi sebuah variabel keterwakilan bagi produk palsu
yang cenderung digunakan dalam melakukan promosi. Meskipun pada
kenyataannya promosi juga telah membatasi aspek representasi produk akan
tetapi konteks misrepresentasi yang dijelaskan oleh Miru dan Yodo dalam
Harbrian and Sukranatha (2013) terkesan lebih kompleks dengan menjadikan
pariwara pada brosur produk tertentu sebagai alat lahirnya misrepresentasi.
Informasi yang diterima dari sebuah brosur cenderung menampilkan desain
grafis ataupun tampak produk yang menggiurkan dengan dibarengi oleh
ekspektasi yang tinggi dari konsumen namun apabila konsumen secara
langsung mendatangi tempat penjualan produk seperti misalnya produk
makanan yang sedang promosi dengan gambar yang sangat menggiurkan dan
terlihat menarik, nyatanya terbukti bahwa informasi dalam brosur tersebut
tidak sesuai dengan kenyataan.

8.2.2 Manipulasi
Pengaruh pola pikir bisnis yang mengejar keuntungan semata memunculkan
Tindakan Manipulatif, Fauzan, (2012). Tindakan ini juga didorong oleh
lingkungan eksternal seperti munculnya pesaing yang memperketat persaingan
dan informasi produk yang tidak diketahui banyak orang.
Untuk memanipulasi orang dengan periklanan ada dua cara (Subroto, 2011) :
1. Subliminal advertising
Iklan ini adalah teknik periklanan yang sekilas memberikan pesan
dengan begitu cepat, sehingga tidak sampai dipersepsikan dengan
sadar, tetapi di bawah ambang kesadaran. Teknik ini bisa dipakai di
bidang visual maupun audio.
2. Teknik subliminal ini dalam kasus tertentu dapat sangat efektif,
contoh, sebuah bioskop yang menyisipkan sebuah pesan subliminal
dalam film yang isinya “Lapar? Makan popcorn”. Harapannya
konsumen waktu istirahat membeli popcorn jauh lebih banyak
dibanding biasanya.
Bab 8 Periklanan dan Etika 101

3. Iklan yang ditujukan kepada anak


Iklan yang menyasar anak ini dianggap kurang etis, karena anak
relatif mudah dibohongi dan dipermainkan. Iklan yang ditujukan
langsung kepada anak tidak bisa dinilai lain hanya pembohongan
saja, karena iklan itu tidak etis.

8.2.3 Paternalisme
Dari Kamus Besar Bahasa Indonesia ketahui bahwa paternalisme berarti
sistem di mana ayah sebagai pemimpin di atas anak. Sementara itu menurut
Dworkin (2002) paternalisme adalah tindakan yang membatasi kebebasan
seseorang atau kelompok demi kebaikan mereka sendiri. Paternalisme juga
diartikan seseorang melakukan perilaku yang bertentangan dengan
kehendaknya sendiri (Shiffrin, 2000).
Dalam iklan, perilaku paternalisme terlihat dalam dua pola yaitu 1) Dominasi
atau propaganda terhadap Informasi sehingga tidak memberikan kebebasan
pemirsa menentukan pilihan dan 2) Plagiat terhadap iklan yang dianggap
memimpin atau sebagai patern atau contoh.
1. Dominasi Informasi atau propaganda
Dominasi terhadap informasi sering kali dijumpai mengingat
pembuat iklanlah yang memberikan dan menentukan informasi apa
yang akan disampaikan kepada masyarakat. Di sisi lain iklan adalah
media satu arah tanpa peluang untuk bertanya dan mengkonfirmasi
kebenaran informasi tersebut. Di dalam kondisi ini informasi dalam
kendali pihak pembuat iklan. Hak masyarakat sebagai kelompok
terpimpin untuk mendapat informasi tergantung dari belas kasihan
pembuat iklan sebagai pemimpin yang menguasai informasi tersebut.
Kondisi tersebut menyebabkan terengutnya sebagai kebebasan dari
masyarakat. Perengut kebebasan ini tidak lain adalah pembuat iklan
atau pebisnis yang berdalih bahwa informasi tersebut disembunyikan
demi kebaikan masyarakat sebagai konsumen. Kasus di dunia bisnis
yang menyangkut nyawa manusia banyak informasi yang
disembunyikan.
Ketika iklan menjadi alat propaganda pemasang iklan, maka iklan
sengaja menggunakan usulan, himbauan emosional yang tidak
102 Etika Bisnis

relevan, dan pembuktian palsu untuk mencegah proses pengambilan


keputusan (konsumen) yang logis dan memiliki dasar yang jelas. Bila
ini terjadi maka akan sangat berbahaya bagi perusahaan mengingat
hal ini bila dipertanyakan akan sulit membuktikannya.
Menurut Ellul yang dikutip oleh Hartono (2009), ada tiga alasan
mengapa propaganda menjadi sesuatu yang sangat berbahaya dan
menghancurkan. Pertama, propaganda adalah proses pembenaran
terhadap sesuatu yang menjadi inti propaganda. Kedua, karena
proganda berfokus pada kesegeraan dan kekinian, ia menghancurkan
pemahaman dari masa lalu (kelangsungan generasi) dan pengertian
filosofi lama (pencerminan kritis tentang pengalaman) yang
diperlukan bagi eksistensi moral. Ketiga, karena propaganda
melemahkan konsumen dalam pengambilan keputusan secara sadar
dan karena ia membuat situasi maka ia menghancurkan komunikasi
timbal-balik, kebijaksanaan, hubungan dan pertemuan antar personal
yang diperlukan untuk membangun eksistensi etika.
2. Plagiat terhadap iklan yang menjadi anutan.
Hasyim and Senoprabowo (2013) memberikan contoh Iklan yang
melakukan plagiat adalah iklan TV Teh Pucuk Harum versi ulat.
Iklan Teh Pucuk Harum yang muncul pada bulan Juni tahun 2011.
Hasyim and Senoprabowo (2013) menyatakan bahwa iklan ini
dianggap melanggar etika karena peniruan terhadap iklan Unif Green
Tea dari Thailand yang sudah muncul lebih dulu beberapa tahun yang
sebelumnya

8.2.4 Mengambil Keuntungan Yang Tidak Adil


Iklan menjadi titik di mana terjadinya ketidakadilan oleh pemasang iklan atau
perusahaan terhadap konsumennya. Hal ini terjadi karena informasi yang
disampaikan dalam iklan hanya memberikan keuntungan bagi pihak pemasang
iklan. Keadilan merupakan hal yang penting berkaitan dengan etika, ketika
orang atau organisasi yang berlaku etis tetapi tidak melaksanakan keadilan atau
bersikap acuh tak acuh terhadap ketidak adilan merupakan hal yang sulit
dibayangkan. Keadilan dalam kontek bisnis menyangkut kepentingan atau
barang dan jasa yang dimiliki atau dituntut oleh berbagai pihak.
Bab 8 Periklanan dan Etika 103

Menurut para ahli etika keadilan adalah hal yang sangat berhubungan dengan
etika, Turisno, (2012); Hidayat and Rifa’i, (2018). Ini berarti pada saat
seseorang atau sebuah perusahaan bisnis mengabaikan keadilan demi
kepentingan diri sendiri maka muncul ketidakadilan.
Siagian (1996) dan Bertens (2000) dalam Hidayat and Rifa’i (2018)
menyatakan bahwa para pebisnis/pengelola perusahaan harus mampu dan mau
memikul tanggung jawab kepada masyarakat/konsumen berdasarkan norma-
norma moral dan etika. Siagian (1996) dan Bertens (2000) dalam, Hidayat and
Rifa’i, (2018) menegaskan para pebisnis dapat menerapkan tanggung
jawabnya dengan melakukan penyediaan informasi yang jujur dan faktual
tentang produk yang dihasilkan. Contoh kasus Mengambil Keuntungan Yang
Tidak Adil terjadi pada banyak iklan-iklan perusahaan ritel, produk dan
layanan telepon seluler, kartu kredit, dan perusahaan penerbangan yang
memberikan penawaran khusus yang disertai dengan sejumlah pembatasan
yang dikenal dengan terminologi terms and condition apply atau “syarat dan
ketentuan berlaku”. Tidak begitu jelas apakah itu factor kesengajaan atau tidak
perusahaan ritel sering kali tidak memberikan penjelasan secara detail
mengenai batasan penawaran khusus tersebut. Iklan penawaran khusus ini
biasaya menempatkan syarat-syarat tertentu biasanya hanya diberikan tanda *
(asterik) untuk menandakan “syarat dan ketentuan berlaku”, yang ditulis
dengan huruf yang sangat kecil dan diletakkan di bawah iklan tersebut.
Sementara itu, keterangan lengkap tentang batasan-batasan yang berlaku
hanya dapat diperoleh di lokasi tertentu (Rodhiyah, 2012).

8.2.5 Jenis Periklanan yang tidak bertanggungjawab


Munculnya empat pelanggaran etika di atas menyebabkan terjadinya
komunikasi pemasaran yang tidak bertanggung jawab dengan strategi-strategi
yang melanggar kepercayaan publik. Menurut Assael (1992) ada dua jenis
iklan yang. memprihatinkan yaitu iklan yang menyesatkan ataudeceptive
advertising dan iklan yang tidak bertanggung jawab atau irresponsible
advertising.
Handono (2011) dalam Harahap (2010) membagi Deceptive advertising ke
dalam tiga tipe:
a. Fraudulent advertising, iklan yang tidak dapat dipercaya
(straightforwardlie).
104 Etika Bisnis

b. False advertising, klaim terhadap manfaat produk atau jasa yang


hanya dapat dipenuhi berdasarkan ”syarat dan ketentuan berlaku”
(under certain conditions) yang tidak dijelaskan secara gamblang di
iklan.
c. Comparative advertising merupakan iklan yang berpotensi
menyesatkan pemirsa karena perbandingan yang belum tentu benar.

8.3 Etika Periklanan


Untuk mengurangi permasalahan yang diakibatkan oleh adanya kegiatan
periklanan dan sebagai perwujudan dari tanggung jawab sosial organisasi
pemasang iklan, maka dibutuhkan kepatuhan pada Etika Periklanan. Ini juga
perlu disertai dengan upaya persuasif untuk menegakkan pelaksanaan etika
tersebut oleh pihak berwenang baik itu dari sisi pemerintah maupun dari sisi
asosiasi perusahaan dan pembuat iklan. Etika periklanan merupakan bagian
dari etika bisnis yang menunjuk pada aspek-aspek moral dari kegiatan
melakukan promosi bisnis, sehingga etika promosi dapat dikaitkan dengan
kaidah atau prinsip-prinsip etika bisnis, Rodhiyah, (2012). Iklan dianggap
efektif menarik calon konsumen, namun banyak iklan yang tidak sesuai
dengan apa yang sebenarnya ditawarkan, bahkan cenderung menyesatkan
masyarakat.
Bush dan Bush, dalam Shabbir et al, (2019) menerangkan bahwa Etika sendiri
diartikan sebagai sebuah pemahaman mengenai standar “kebenaran” dari
kebiasaan dalam sebuah situasi oleh berbagai pihak. Dalam hal ini, etika
memiliki misi untuk membantu manusia beraktivitas bebas tetapi
bertanggungjawab. Dengan etika, manusia paham perilaku apa yang
seharusnya dilakukannya, bagaimana manusia melakukannya, dan mengapa
manusia melakukannya, Junaedi dkk, (2019) dalam Nurrohman, (2020).
Dengan demikian, etika dapat diartikan sebagai nilai-nilai atau norma yang
menjadi pegangan bagi seseorang atau kelompok dalam mengatur tingkah
lakunya, Mufid, (2009) dalam Nurrohman, (2020).
Menurut Nurrohman (2020) iklan tidak dapat terlepas begitu saja dari kaidah
etika, karena etika menjaga iklan yang beredar pada suatu media tetap dalam
norma yang berlaku dan telah ditentukan. Etika mempunyai peranan penting
dalam komunikasi massal. Melalui etika, tindakan komunikasi diarahkan
Bab 8 Periklanan dan Etika 105

menjadi tindakan yang dilakukan secara bebas, namun tetap bertanggung


jawab. Sebagaimana diutarakan oleh Snyder (dalam(Nooh, 2007) membagi
definisi etika iklan menjadi tiga komponen, yaitu kejujuran, keadilan, dan
kesopanan. Dalam hal ini, iklan dituntut untuk menerapkan prinsip kejujuran
di dalamnya, Shairi dalam Nooh, (2007).
Prinsip – prinsip etika utama periklanan adalah tidak boleh berbohong; dan
otonomi manusia harus dihormati. Penilaian etika tentang iklan harus
menerapkan prinsip-prinsip berikut ini: 1) maksud pengiklan, 2) isi iklan, 3)
keadaan publik yang dituju dan 4) kebiasaan bidang periklanan, Bertens,
(2000) dalam Rodhiyah, (2012), selanjutnya dikemukakan bahwa fungsi iklan
mempunyai fungsi informatif yaitu yang berkaitan dengan masalah kebenaran
dan fungsi persuasif berkaitan dengan masalah manipulasi yaitu memengaruhi
kemauan orang lain sedemikian rupa untuk mengikuti atau menginginkan
sesuatu tidak sesuai dengan yang dikehendaki.

8.4 Asas-Asas Umum Tata Krama


Periklanan
Dengan didasari keinginan untuk berperilaku secara etis dalam beriklan agar
tidak merugikan masyarakat atau perusahaan pesaingnya, Federasi Periklanan
Amerika - The American Advertising Federation, dalam Hartono, (2009)
berhasil merumuskan Prinsip-pinsip Bisnis Periklanan Amerika yang secara
garis besar berisi hal-hal sebagai berikut:
1. Iklan harus mengatakan yang sebenarnya
2. Klaim Iklan harus didukung oleh bukti yang jelas
3. Pengiklan tidak boleh menyerang pesaing
4. Iklan tidak boleh menawarkan produk atau jasa untuk dijual, kecuali
jika penawaran tersebut merupakan usaha yang jujur untuk menjual
produk atau jasa yang diiklankan dan bukan merupakan alat untuk
mengalihkan konsumen ke barang-barang atau jasa lain, yang
biasanya berharga lebihtinggi.
5. Jaminan dan garansi harus jelas.
106 Etika Bisnis

6. Iklan harus menghindari klaim harga yang salah atau menyesatkan,


atau klaim penghematan yang tidak menawarkan penghematan yang
bisa dibuktikan.
7. Iklan harus bebas dari pernyataan, ilustrasi, atau implikasi yang
menghina cita rasa yang baik atau kesopanan masyarakat.

Sementara itu di Indonesia meskipun sampai saat ini belum ada peraturan
perundangan atau undang-undang yang mengatur secara khusus tentang
periklanan, namun negara telah membuat aturan periklanan yang tersebar di
berbagai perundangan seperti di UU Perlindungan Konsumen (UU N0.8/
1999), KUHP, UU Pers dan sebagainya Syamsudin, (2020). Sebagai implikasi
dari belum adanya peraturan khusus mengenai periklanan di Indonesia,
Masyarakat Periklanan Indonesia berupaya mengarahkan prinsip periklanan
yang harus dilakukan oleh insan pariwara Indonesia dengan jalan menyusun
Tata Krama Periklanan Indonesia (Etika Pariwara Indonesia) yang secara garis
besar berisi tiga asas umum dalam beriklan, Kasali (1992) dalam (Yusnaidi,
2018):
a. Iklan harus jujur, bertanggung jawab, dan tidak melanggar hukum.
b. Iklan tidak merendahkan martabat agama, tata susila, adat, budaya,
suku dan golongan.
c. Iklan harus dijiwai oleh asas persaingan yang sehat.

Asas-asas umum tersebut kemudian dijelaskan dalam penerapan umum


maupun penerapan khusus. Dalam Tata Krama dan Tata Cara Periklanan
Indonesia itu juga diatur tentang hubungan antara para pemangku kepentingan
dalam periklanan, baik dalam hubungannya dengan konsumen, pengiklan
sendiri (perusahaan periklanan), pemerintah dan dengan media. Dalam hal ini
pembeli dapat meminta kejelasan informasi kepada pihak-pihak yang terlibat,
untuk itu baik perusahaan periklanan, media maupun pengiklan mau tidak mau
harus memberikan penjelasan mengenai permasalahan iklan tersebut. Hal ini
terkait dengan hak-hak konsumen terutama untuk mendapatkan informasi
tentang produk (Syamsudin, 2020).
Dalam UU Perlindungan Konsumen (UUPK), meski periklanan masih diatur
secara umum, nama Pasal 17 dalam undang-undang tersebut seperti dikutip
dari Syamsudin (2020) sudah mengatur bagaimana melindungi konsumen dari
pengelabuhan oleh produsen pemasang iklan, mengunakan data seseorang dari
Bab 8 Periklanan dan Etika 107

penggunaan tanpa izin dan mendorong produsen iklan untuk taat pada etika
dan / atau ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai periklanan.
Bagi pelanggar larangan yang terdapat dalam pasal 17 tersebut akan dikenai
sanksi pidana yang terdapat dalam Pasal 62 UUPK. Dalam pasal tersebut
ditentukan bahwa pelaku usaha periklanan yang melanggar Pasal 17 ayat (1)
huruf a,b,c,e dan ayat (2) dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima)
tahun atau pidana denda paling banyak 2 (dua) milyar rupiah. Untuk pelaku
usaha periklanan yang melanggar Pasal 17 ayat (1) huruf d,dan f akan
dihukum pidana dengan kurungan paling lama 2 (dua) tahun atau denda paling
banyak 500 milyar rupiah (Syamsudin, 2020).

8.5 Rekomendasi
Membuat iklan yang efektif merupakan suatu tantangan. Banyak hal yang
dapat dinilai dan diperdebatkan. Selain tantangan untuk memenuhi etika
periklanan dan perundang-undangan, tantangan lain adalah untuk membuat
iklan tersebut berfaedah baik bagi produsen, konsumen dan masyarakat luas
yang bertindah sebagai pemirsa.
Untuk pembuat iklan, iklan bermanfaat untuk membawa pesan yang ingin
disampaikan oleh produsen kepada konsumennya. Iklan televisi atau radio
sangat mudah mencapai daerah yang sulit dijangkau oleh produsen.
Diperlukan inovasi agar produksi iklan menjadi murah dan tetap kreatif. Selain
melakukan inovasi dan efisiensi, produsen harus terus mengukur sampai di
mana iklan tersebut efektif dalam mencapai tujuan yang dihendaki. Ini menjadi
masukan bagi pembuatan iklan berikutnya. Evaluasi ini juga perlu dilakukan
karena iklan harus produktif. Dengan membuat iklan kreatif namun melanggar
etika maka akan kontraproduktif bagi tujuan perusahaan (Hartono, 2009).
Untuk konsumen sebagai tujuan promosi, mendapatkan data dan informasi
yang menjadi pertimbangan pembelian produk merupakan faedah utama dari
iklan. Informasi mengenai produk, harga dan cara membeli merupakan hal
utama yang diminta oleh setiap konsumen. Dengan pengetahuan tersebut
mudah bagi konsumen untuk menentukan pilihan produk yang akan dibeli.
Bagi masyarakat pemirsa yang notebene awam terhadap produk yang
ditawarkan, iklan dinilai dari berbagai kriteria yang dipengaruhi oleh
lingkungan sosialnya. Selain itu iklan bisa menjadi informasi, hiburan,
108 Etika Bisnis

keindahan atau sebagai suatu penawaran produk, atau bahkan sebagai sampah
(junk news) karena tidak lebih dari sekedar kabar bohong yang menyesatkan.
Dalam rangka memenuhi syarat etika periklanan baik dari hukum positif atau
perundangan-undangan dan Etika Pariwara Indonesia, pihak-pihak pemangku
kepentingan harus melakukan beberapa hal berikut :
1. Untuk Perusahaan Periklanan, harus menyadari tanggung jawab
untuk menyampaikan informasi yang benar dan diakui berasal dari
pihak pengiklan. Perusahaan periklanan didorong untuk berupaya
agar tidak menimbulkan atau mendorong terjadinya pelanggaran
Etika Pariwara Indonesia. Hal ini menyebabkan adanya tanggung
jawab moral pada pihak Perusahaan Periklanan.
2. Untuk Perusahaan media massa, harus menyadari mereka mempunyai
tanggung jawab sebagai saringan (filter) terakhir, sebelum suatu
pesan periklanan sampai kepada masyarakat, sehingga media massa
harus ikut bertanggung jawab untuk memilah dan memilih, agar
hanya memuat atau menyiarkan pesan-pesan periklanan yang sesuai
dengan profil khayalaknya.
3. Untuk Perusahaan baik pemasang iklan, pembuatan iklan dan media
massa penyiar iklan perlu menyegarkan pemahaman staf terhadap
perundangan-undangan dan aturan Etika Pariwara Indonesia,
misalnya melalui pelatihan yang dikerjasamakan dengan pemerintah
maupun Dewan Periklanan Indonesia.
4. Untuk Perusahaan, kesempatan membuat iklan yang sesuai dengan
etika periklanan sebaiknya dianggap sebagai bagian dari
pelakasanaan tanggung jawab sosial. Hal ini merupakan investasi
jangka Panjang bagi perusahaan dalam bentuk citra perusahaan yang
tertanam di benak masyarakat.
5. Untuk konsumen, jadilah konsumen cerdas dan proaktif dalam
mengamati iklan dan memilih produk. Persepsi anda harus terbentuk
dari evaluasi mendalam terhadap berbagai iklan baru anda tingkatkan
menjadi sikap dan pilihan produk. Pilihan anda akan membuat
perusahaan yang produknya tidak terpilih mengevaluasi kembali
iklan mereka. Hubungi pihak perusahaan apabila anda menemukan
Bab 8 Periklanan dan Etika 109

kejanggalan yang menunjukkan adanya pelanggaran etika di iklan.


Apabila tidak ada tanggapan barulah anda melapor ke pihak berwajib.
Sebaiknya tidak langsung memasukkan permasalahan tersebut ke
media sosial, karena akan kontraproduktif terhadap perbaikan iklan
tersebut.
6. Untuk masyarakat umum yang belum memiliki kepentingan,
sebaiknya memperhatikan iklan dan memberikan masukan positif
untuk perbaikan iklan tersebut. Apabila terjadi persoalan etika,
serahkan ke pihak berwajib baik dari pemerintah, Dewan Periklanan
Indonesia maupun Badan Pengawasan Obat dan Makanan. Untuk
iklan berbau Syariah serahkan penilaiannya kepada Majelis Ulama
Indonesia. Dengan demikian akan menimalkan persoalan
pelanggaran hukum positif dan etika periklanan di Indonesia.
110 Etika Bisnis
Bab 9
Norma Dan Etika Pemasaran

9.1 Pendahuluan
Pemasaran merupakan salah satu fungsi organisasi bisnis. Fungsi pemasaran
mengalami perubahan dari waktu ke waktu, Kotler, (2012), seiring dengan
berubahnya tingkat persaingan di lingkungan external. Secara umum, struktur
pasar, yang menjadi faktor penentu tingkat persaingan industri, dapat
dikelompokkan kedalam empat jenis, yakni: monopoli, oligopoli,
monopolistik, dan persaingan sempurna (Sukirno, 2002).
1. Monopoli. Pada struktur ini hanya terdapat satu produsen dan jumlah
konsumen cukup banyak, sehingga tidak terjadi persaingan. Produsen
dengan leluasa dapat mengendalikan konsumen dari segi marketing
mix. Pemasaran memiliki fungsi yang sama dengan fungsi-fungsi
lain, baik dengan produksi, keuangan, sumber daya manusia, sistim
informasi manajemen, penelitian dan pengembangan.
2. Oligopoli. Pada struktur ini, mulai muncul produsen lain, sehingga
persaingan tidak bisa dihindarkan. Karena sudah ada pesaing, peran
pemasaran mulai didorong agar perusahaan dapat memenangkan
persaingan. Pada masa ini pemasaran berfungsi sebagai yang penting
dibandingkan dengan fungsi-fungsi lain.
3. Monopolistik. Pada struktur ini, jumlah pesaing mulai banyak,
sedangkan jumlah konsumen relatif tetap, intensitas persaingan mulai
meningkat, sehingga peran pemasaran didorong lebih jauh lagi, agar
112 Etika Bisnis

peran pemasaran semakin sentral. Pada masa ini pemasaran berfungsi


sebagai yang utama. Artinya, semua kegiatan usaha bergantung
kepada bagian pemasaran.
4. Persaingan sempurna. Pada struktur ini jumlah produsen dan
konsumen hampir sama banyak, konsumen memiliki banyak pilihan,
konsumenlah yang akan mengendalikan produsen, sehingga unsur
marketing mix harus menyesuaikan dengan ekspektasi konsumen.
Karena semua produsen ingin memenangkan persaingan, maka
tingkat persaingan menjadi hypercompetitive. Pada masa ini,
pemasaran berfungsi sebagai pengintegrasi dan konsumen sebagai
pengendali.

Secara sederhana, pemasaran dapat dipahami sebagai upaya untuk


mengidentifikasi, memenuhi, memuaskan, dan melampaui harapan-harapan
pasar.
1. Kegiatan mengidentifikasi pasar yaitu, bagaimana seorang marketer
dapat mengenali pasar dari sisi needs, wants, and demans , karena
dinamika pasar terus berubah, heterogen dan tidak terstruktur maka
seorang pemasar harus dapat melakukan segmentation, targeting, dan
positioning. Namun, sebelum menggunakan strategi pemasaran ( STP
), pemasar harus melakukan kegiatan riset pemasaran untuk
mengenali pasar dari berbagai aspek, yaitu: geografi, demografi,
psikografi, dan behavioral.
2. Kegiatan memenuhi pasar yaitu, setelah pasar dapat diketahui dengan
jelas, tugas selanjutnya, agar terjadi transaksi, pemasar harus
mengoperasionalkan kebutuhan, keinginan, dan permintaan pasar
kedalam sebuah produk atau jasa, di mana antara ekspektasi pasar
dengan produk yang dikirimkan tidak boleh bertentangan. Dalam hal
ini produsen harus betul-betul dapat memenuhi kebutuhan pasar,
menyesuaikan produk dengan permintaan pasar. Apa yang diinginkan
oleh pasar? Pasar datang kepada produsen, bukan sekedar membeli
barang dalam pengertian fisik, melainkan semua barang dengan
beberapa nilai lain. Jerome Mc Carthy (1968) membagi marketing
mix kedalam 4 variabel, yaitu product, price, place, promotion (4 P).
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 113

Empat variabel ini merupakan sekumpulan nilai yang akan dibeli


oleh konsumen. Untuk memenuhi kebutuhan konsumen, pemasar
harus menyesuaikan antara perspektif produsen dan konsumen,
seperti pada gambar dibawah ini:

Gambar 9.1: Persepsi Produsen dan Konsumen, Robert Louterborn (1990)


3. Kegiatan memuaskan pasar, yaitu, jika mind set seorang pemasar
hanya sekedar memenuhi, maka produsen lain juga bisa melakukan
hal sama, sehingga daya saing industri kurang efektif. Dalam situasi
seperti ini, produsen tidak bisa menguasai market share, karena
produk atau jasa yang dijual tidak memiliki keunggulan nilai.
Bagaimana agar produsen bisa menguasai market share? Kuncinya
terletak pada produk atau jasa yang dibuat harus memiliki
keunggulan nilai, Porter, (2000). Cara untuk meningkatkan
keunggulan nilai mengikuti perkembangan ekspektasi konsumen
terhadap produk atau jasa. Ekspektasi konsumen terhadap produk
mengalami perkembangan dari; core benefit, basic product, expected
product, augmented product, dan potential product, Kotler, (2012).
Dari perkembangan ekspektasi konsumen inilah pemasar dapat
menyesuaikan strategi nilai.
• Meningkatkan manfaat, biaya tetap
• Manfaat tetap, tetapi biaya menurun
114 Etika Bisnis

• Meningkatkan manfaat dan menurunkan biaya.


• Meningkatkan manfaat lebih besar daripada menurunkan
biaya,
• Menurunkan manfaat lebih kecil daripada menurunkan biaya.
Dari pilihan strategi nilai ini, meningkatkan manfaat dan
menurunkan biaya, akan menjadi pilihan yang paling efektif
guna menghadapi tingkat persaingan yang sangat ketat,
mengingat kualitas dan harga sangat sensitif terhadap minat
membeli. Dibawah ini digambarkan teori nilai:

Gambar 9.2: Teori Nilai, Kotler (2012)


4. Melampaui harapan-harapan konsumen yaitu kegiatan pemasar
untuk terus meningkatkan nilai pelanggan, sehingga nilai itu
berada diluar jangkauan ekspektasi konsumen, tetapi konsumen
dapat menerimanya dengan senang hati karena barang atau jasa
yang diterimanya memiliki dimensi kualitas yang dapat
melampaui harapan-harapannya. Untuk itu seorang pemasar
harus melakukan integrasi marketing, yaitu dengan cara
memasarkan ke pihak internal, bagaimana supaya kegiatan
produksi dirancang untuk terus meningkatkan nilai pelanggan
yang superior (internal marketing) dan dilakukan secara
kolaborasi dengan fungsi-fungsi lain dalam organisasi, agar
competitive strategy (keunggulan nilai) dapat dilakukan penuh
komitmen, sehingga perbaikan yang dilakukan berjalan secara
continue (berkelanjutan). Seorang pemasar ibarat pemimpin
orkestra, harus menyamakan suara, agar suara yang dikeluarkan
sama seperti suara yang diharapkan oleh konsumen. Prinsip value
nilai ) untuk memenuhi keinginan pasar, harus ditingkatkan
menjadi added value (nilai tambah) untuk memuaskan pasar,
selanjutnya karena kondisi persaingan memasuki era
hypercompetitive, strategi memuaskan pasar sudah tidak efektif
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 115

untuk digunakan, karena itu harus ditingkatkan lagi menjadi


creating value (menciptakan nilai yang berkelanjutan) agar
perusahaan menjadi winner dan sekaligus market leader. Selain
menjalankan internal marketing, seorang pemasar juga harus
melakukan pemasaran kepada konsumen yang menjadi tujuan
utama pemasaran (external marketing). bagaimana cara untuk
memperkenalkan, menarik, memelihara dengan tujuan ingin
mempertahankan dan meningkatkan loyalitas konsumen agar
konsumen bukan sekedar menjadi pelanggan tetapi lebih dari itu,
konsumen menjadi mitra usaha yang akan memberikan saran-
saran (advis) dan berinvestasi untuk mengembangkan
perusahaan.

Strategi kompetitif sangat efektif digunakan ketika persaingan memasuki era


hypercompetitive. Strategi ini menggeser strategi tradisional yang menekankan
persaingan berdasarkan pada sumber daya organisasi. Kemajuan teknologi
telah mampu menciptakan berbagai macam sumber daya, meskipun tidak
sama percis, namun dari sisi content dan fungsi sama dan harga bisa lebih
murah. Dengan kemajuan teknologi digital, sumber daya menjadi tidak unik
lagi dan tidak bisa diandalkan, dengan demikian strategi comparative yang
mengandalkan pada keunikan dan kelangkaan sumber daya, sekarang bukan
merupakan strategi pilihan utama dalam menghadapi persaingan yang begitu
ketat. Karena itu perbaikan nilai secara berkelanjutan harus terus dilakukan,
mengikuti perubahan teknologi digital yang terus mengalami kemajuan dan
memengaruhi perilaku pembelian konsumen. Pengaruh kemajuan teknologi
digital dapat dirasakan ketika dulu, misalnya, konsumen antri untuk membeli
barang dipasar-pasar modern dan tradisional, konsumen menyadari betapa
melelahkan dan menjengkelkan bertransaksi dengan cara begitu, sehingga
beban biaya, waktu, tenaga, dan mental dapat terganggu. Teknologi digital
mampu memindahkan transaksi dari offline ke online tanpa harus
mengorbankan biaya besar, dan konsumen bisa berjalan-jalan mengelilingi
dunia. Pergeseran pemasaran tradisional ke pemasaran digital berjalan
fantastis, sehingga pemasaran tradisional terancam keberadaannya.
Implementasi aktivitas pemasaran, dimulai dari identifikasi, memenuhi,
memuaskan dan melampaui harapan-harapan konsumen harus berdasarkan
kepada norma-norma, sehingga kegiatan tersebut memiliki nilai etika tinggi.
116 Etika Bisnis

Pemasaran yang menjalankan etika merupakan bagian dari service perusahaan


terhadap pelanggan, pada waktu yang bersamaan, pelanggan akan membayar
dalam bentuk loyalitas sebagai ungkapan dari customer satisfaction. Bagi
perusahaan yang selalu menjunjung tinggi norma-norma dan etika, hal ini
bukan merupakan tindakan yang akan merugikan, justru potensi untuk
mendapatkan keuntungan akan semakin meningkat, karena ekspektasi
konsumen terhadap norma-norma dan etika bisnis mendapat perhatian besar.
Dapat dilihat pada sejarah orientasi perusahaan dalam memandang pasar.
Menurut Kotler dan Keller (2012), perkembangan orientasi perusahaan
terhadap pasar dibagi kedalam lima konsep, yaitu : production concept,
product concept, selling concept, marketing concept, the holistic marketing
concept.
1. Production concept, pandangan yang menganggap bahwa konsumen
akan menyukai barang yang tersedia di mana-mana dan harga murah.
Karena itu, produsen akan melakukan produksi, promosi, dan
distribusi secara massal, supaya bisa menekan biaya, dan biaya yang
ditanggung konsumen lebih murah.
2. Product concept, menganggap bahwa konsumen akan menyukai
produk dengan ciri bermutu tinggi, berkinerja atau inovatif dari sudut
pandang produsen, sedangkan konsumen tidak pernah dilibatkan,
sehingga terjadi marketing myopia.
3. Selling concept, menganggap bahwa konsumen akan membutuhkan
barang atau jasa, karena itu konsumen harus dipaksa untuk membeli
dengan cara promosi besar-besaran.
4. Marketing concept, pandangan ini menganggap bahwa kunci sukses
untuk menarik konsumen adalah dengan menciptakan, mengirimkan,
dan mengomunikasikan nilai pelanggan yang lebih tinggi dari
pesaing.
5. The holistic marketing, pendekatan yang lebih lengkap dan kohesif,
yang melengkapi pendekatan pemasaran tradisional. Terdiri dari:
pemasaran hubungan, pemasaran terintegrasi, pemasaran internal,
dan pemasaran kinerja.

Dari perkembangan orientasi perusahaan terhadap pasar, maka pada


perkembangan point 1, 2, dan 3, Karena orientasi ini dipengaruhi oleh struktur
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 117

pasar (monopoly, oligopoly, dan monopolistic), perhatian terhadap norma dan


etika sangat kurang, terutama anggapan bahwa konsumen tergantung pada
perusahaan sehingga perusahaan dengan leluasa mengendalikan konsumen.
Ketiga filosofi ini ditentang oleh konsep pemasaran, karena perusahaan
dianggap kurang menghargai aspek-aspek kemanusian, perusahaan terlalu
mengeksploitasi konsumen, dengan menganggap konsumen sama, kemudian
diberlakukan konsep massal dalam kebijakan produksi, promosi, dan
distribusi. Kualitas ditentukan secara sepihak oleh perusahaan, sedangkan
konsumen memiliki ekspektasi-ekspektasi yang berbeda tentang produk atau
jasa dengan perusahaan, konsumen karena dianggap pasti membutuhkan,
dipaksa untuk membeli dengan berbagai iklan yang agresif dan represif,
sehingga konsumen merasa kurang nyaman.

9.2 Norma Dan Etika Pemasaran


Norma berasal dari kata nomos yang berarti nilai. Aturan atau ketentuan yang
mengikat warga kelompok dalam masyarakat, dipakai sebagai panduan,
tatanan, dan pengendali tingkah laku yang sesuai (KBBI), ukuran ataupun
pedoman untuk perilaku atau bertindak dalam hidupnya, Purbacaraka dan
Soekanto, (1982), harus dipatuhi oleh seseorang dalam hubungannya dengan
sesamanya ataupun lingkungannya, Indrati, (2007), pelembagaan nilai-nilai
baik dan buruk dalam bentuk tata aturan yang berisi kebolehan, anjuran, atau
perintah Asshiddiqie, (2014). Norma, dalam kontek ke-Indonesiaan,
merupakan pedoman dalam hidup berbangsa dan bertanah air. Bangsa
Indonesia memiliki norma yang bersumber dari hukum adat, hukum agama.
Karena hukum adat dan hukum agama yang diakui oleh negara lebih dari satu,
maka hukum-hukum itu disatukan dalam sebuah falsafah bangsa dan negara
yaitu Pancasila dan dijabarkan lebih terperinci dalam UUD 1945. Semua
kegiatan warga negara, termasuk di dalamnya pemerintah, harus berpedoman
terhadap hukum negara, Pancasila dan UUD ’45. Termasuk dalam kegiatan
berbisnis yang meliputi: produksi, pemasaran, keuangan, sumber daya
manusia, sistem informasi manajemen, penelitian dan pengembangan.
Pemasaran merupakan bagian dari kegiatan usaha, sedangkan produsen
sebagai institusi yang memproduksi barang atau jasa, yang bisa dilakukan
secara individu maupun kelompok, harus mematuhi norma dan etika yang
berlaku di Negara Republik Indonesia, yaitu berpedoman kepada Pancasila
118 Etika Bisnis

dan UUD 1945. Pancasila sebagai dasar negara, harus dijadikan norma oleh
seluruh warga negara dalam melaksanakan semua kegiatan, termasuk dalam
pemasaran. Kegiatan-kegiatan pemasaran yang meliputi penggunaan produk
atau jasa, harga, tempat, promosi, orang, proses, peralatan dan perlengkapan
dalam melakukan proses, dengan maksud merangsang minat konsumen, tetap
harus memerhatikan norma dan etika. Sehingga produk atau jasa yang dibuat
tidak melanggar norma dan etika dan ini dapat menjadi strategi untuk
memuaskan kebutuhan dan keinginan konsumen. Gambar 3, menjelaskan
tentang hubungan norma dengan kegiatan pemasaran

Gambar 9.3: Norma dan Etika dalam Kegiatan Pemasaran, Diolah sendiri
(2020)
Produk yang dibuat harus memerhatikan norma-norma, baik norma agama,
adat, dan hukum. Tidak semua produk dapat dibuat dan dijual, kecuali menaati
norma dan etika. Meskipun produk mengandung arti, semua barang atau jasa
yang dapat ditawarkan kepada konsumen, kemudian konsumen
membutuhkannya, namun produk tetap harus memerhatikan norma dan etika,
karena norma merupakan alat untuk menyeimbangkan kepentingan bersama.
Sebagaimana yang dikatakan oleh Kotler dan Keller (2012), produk memiliki
banyak ragam, diantaranya: barang, jasa, pengalaman, events, tempat, orang,
kepemilikan (property), organisasi, informasi dan ide. Dalam orientasi
pemasaran holistis, produk sekurang-kurangnya dapat memberikan dua
manfaat kepada konsumen, yaitu; manfaat fungsional dan emosional. Manfaat
fungsional menyangkut dimensi kualitas produk yang terdiri dari: form,
features, performance, conformance, durability, reliability, repair ability, style,
design. Sedangkan manfaat emosional terdiri dari: pelayanan, personil, dan
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 119

citra. Dimensi kualitas pelayanan menurut Parasuraman & Zeithaml (1991)


meliputi: reliability, responsiveness, empathy, tangble. Dengan demikian,
dimensi kualitas produk dan pelayanan, menurut pandangan The Holistic
Marketing, dapat dijadikan alat untuk meningkatkan kepuasan dan loyalitas
konsumen. Hal ini sesuai dengan Pasal 4 Undang-undang Perlindungan
Konsumen (UUPK), tentang Hak-hak Konsumen adalah:
1. Hak atas kenyamanan, keamanan dan keselamatan dalam
mengonsumsi barang/jasa.
2. Hak untuk memilih barang dan/atau jasa serta mendapatkan
barang/jasa tersebut sesuai dengan nilai tukar dan kondisi serta
jaminan yang dijanjikan.
3. Hak atas informasi yang benar, jelas dan jujur mengenai kondisi dan
jaminan barang/jasa.
4. Hak untuk didengar pendapat dan keluhannya atas barang dan/atau
jasa yang digunakan.
5. Hak untuk mendapatkan advokasi, perlindungan dan upaya
penyelesaian sengketa perlindungan konsumen secara patut.
6. Hak untuk mendapat pembinaan dan pendidikan konsumen.
7. Hak untuk diperlakukan atau dilayani secara benar dan jujur serta
tidak diskriminatif.
8. Hak untuk mendapatkan kompensasi, ganti rugi/penggantian, apabila
barang/jasa yang diterima tidak sesuai dengan perjanjian atau tidak
sebagaimana mestinya.
9. Hak-hak yang diatur dalam ketentuan peraturan perundang-undangan
lainnya.

Produk berkualitas tidak berarti harga harus mahal. Dalam pemilihan strategi
nilai, produsen bisa memilih strategi meningkatkan manfaat tetapi pada sisi
lain harga yang dibebankan kepada konsumen diturunkan. Strategi ini sangat
efektif dilakukan di negara-negara berkembang, mengingat unsur harga masih
sangat dominan dalam marketing mix. Untuk barang yang kualitasnya sama,
harga menjadi elemen penting dalam cara bersaing. Karena itu, dalam
penetapan harga, produsen harus memerhatikan kondisi keuangan konsumen,
sehingga harga tidak memberatkan, dan sesuai dengan ekspektasi konsumen.
Namun dalam beberapa kasus, terutama pada kasus diskon, harga sebelumnya
120 Etika Bisnis

dinaikkan dulu, kemudian baru ditentukan diskon, hal ini merupakan tindakan
yang tidak fair dan membohongi konsumen. Sebagaimana diatur dalam UU
Perlindungan Konsumen, yaitu pelaku usaha dalam hal penjualan yang
dilakukan melalui cara obral atau lelang, dilarang mengelabui/menyesatkan
konsumen dengan menaikkan harga atau tarif barang dan/atau jasa sebelum
melakukan obral. Ketentuan lain dalam UU No. 5 tahun 1999 pasal 2
menyebutkan: “Pelaku usaha dilarang membuat perjanjian yang
mengakibatkan pembeli yang satu harus membayar dengan harga yang
berbeda dari harga yang harus dibayar oleh pembeli lain untuk barang dan atau
jasa yang sama”. Hukum romawi menentukan harga harus verum, certum, dan
justum. Verum artinya sungguh-sungguh, bukan main-main. Selain itu juga
harus justum, yakni adil, dan certum berarti harga tersebut harus tertentu.
Ketentuan dalam Pasal 1335 atau Pasal 1337 (KUHP Perdata) menyebutkan “
apabila harganya tidak seimbang dengan nilai benda yang dijualnya, maka
perjanjian itu adalah suatu perjanjian tanpa sebab (causa), sebab atau causa
yang palsu yang tidak diperkenankan”, juga mengenai aturan kesesatan,
penipuan dan paksaan.
Pasal 10 Undang-undang Nomor 8 tahun 1999 tentang perlindungan
konsumen menjelaskan bahwa Pelaku usaha dalam menawarkan barang
dan/atau jasa yang ditujukan untuk diperdagangkan dilarang menawarkan,
mempromosikan, mengiklankan atau membuat pernyataan yang tidak benar
atau menyesatkan mengenai:
• Harga atau tarif suatu barang atau jasa.
• Kegunaan suatu barang atau jasa.
• Kondisi, tanggungan, jaminan, hak atas ganti rugi suatu barang atau
jasa.
• Tawaran potongan harga atau hadiah menarik yang ditawarkan.
• Bahwa penggunaan barang atau jasa.

Pasal 11 Undang-undang Nomor 8 tahun 1999 yaitu, Pelaku usaha dalam hal
penjualan yang dilakukan melalui cara obral atau lelang, dilarang
mengelabui/menyesatkan konsumen dengan:
• Menyatakan barang atau jasa tersebut seolah-olah telah memenuhi
standar mutu tertentu.
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 121

• Menyatakan barang atau jasa tersebut seolah-olah tidak mengandung


cacat tersembunyi.
• Tidak berniat menjual barang yang ditawarkan melainkan bermaksud
untuk menjual barang lain.
• Tidak menyediakan barang dalam jumlah tertentu atau jumlah yang
cukup dengan maksud untuk menjual barang yang lain.
• Tidak menyediakan jasa dalam kapasitas tertentu atau dalam jumlah
cukup dengan maksud untuk menjual jasa yang lain.
• Menaikkan harga atau tarif barang atau jasa sebelum melakukan
obral

Tempat yang digunakan untuk melakukan kegiatan produksi atau kegiatan


pemasaran harus sesuai dengan RTRW daerah setempat. Dalam RTRW
masing-masing daerah sudah ditentukan tempat-tempat untuk kegiatan usaha,
dan tempat-tempat yang dilarang untuk dijadikan kegiatan usaha. Dalam
menentukan tempat, produsen tetap harus memperhatikan aturan-aturan
hukum yang berlaku, karena pemerintah daerah sudah menentukan zona-zona,
baik zona merah, kuning, dan hijau. Bagi industri yang tetap mendirikan
kegiatan usaha termasuk kegiatan pemasaran di zona kuning dan merah,
sebagai konsekuensinya akan berhadapan dengan penegak hukum. Sesuai
dengan
Peraturan Pemerintah No. 24 Tahun 2018, tentang Pelayanan Perizinan
Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik pasal 18 menyebutkan “ Izin Lokasi
adalah izin yang diberikan kepada Pelaku Usaha untuk memperoleh tanah
yang diperlukan untuk usaha dan/atau kegiatannya dan berlaku pula sebagai
izin pemindahan hak dan untuk menggunakan tanah tersebut untuk usaha
dan/atau kegiatannya”. Harding (1978) menyebutkan beberapa faktor yang
memengaruhi pemilihan lokasi bisnis, yaitu: lingkungan masyarakat, sumber
daya alam, tenaga kerja, kedekatan dengan pasar, fasilitas dan biaya
transportasi, tanah untuk ekspansi, dan pembangkit tenaga listrik. Menurut
Kotler ( 2012 ) place merupakan segala sesuatu yang menunjukkan berbagai
kegiatan bisnis untuk membuat produk agar mudah diperoleh oleh pelanggan
dan selalu tersedia bagi pelanggan. Apabila berada dalam kondisi bisnis yang
memiliki persaingan ketat, faktor pemilihan lokasi menjadi komponen utama
yang penting agar usaha yang dijalankan juga dapat bersaing secara efektif.
122 Etika Bisnis

Dasar hukum untuk menentukan lokasi:


1. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang;
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan
Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 9
Tahun 2015;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2010 tentang
Penyelenggaraan Penataan Ruang;
4. Peraturan Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia
Nomor 2 Tahun 2011 Tentang Pedoman Pertimbangan Teknis
Pertanahan Dalam Penerbitan Izin Lokasi, Penetapan Lokasi Dan
Izin Perubahan Penggunaan Tanah;
5. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan
Nasional Nomor 15 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis
Pelaksanaan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Bidang Agraria Tata
Ruang dan Pertanahan Dalam Kegiatan Penanaman Modal;
6. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan
Nasional Nomor 5 Tahun 2015 tentang Izin Lokasi.

Ketika perusahaan sudah memiliki lokasi, dan pemilihan lokasi ini didasarkan
kepada beberapa pertimbangan, diantaranya mempertimbangkan norma
hukum, perusahaan, dari aspek hukum, sudah bisa dijalankan. Dengan
demikian, perusahaan akan leluasa memproduksi barang atau jasa,
menentukan harga sesuai dengan yang diinginkan oleh konsumen. Namun
tugas perusahaan tidak berhenti disini, perusahaan berkewajiban untuk
memperkenalkan produknya agar bisa diketahui secara luas oleh konsumen.
Media marketing communication mix (MCM) akan menjadi bahan
pertimbangan untuk digunakan. Menurut Kotler dan Keller (2012), MCM
terdiri dari: Advertising, sales promotion, event and exveriences, public
relation and publicity, direct marketing, interactive marketing, word of mouth,
personal selling. Iklan salah satu elemen yang banyak digunakan oleh
perusahaan kecil, menengah, dan besar, sebagai komponen utama dalam
meningkatkan persaingan, K. Bertens, (2000). Secara terminologi, iklan
mengandung arti, semua bentuk aktivitas untuk menghadirkan dan
mempromosikan ide, barang, atau jasa secara operasional yang dibayar oleh
sponsor tertentu, Rewoldt, (1995), sedangkan menurut Etika (2007) pengertian
iklan adalah pesan komunikasi pemasaran atau komunikasi publik tentang
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 123

sesuatu produk yang disampaikan melalui sesuatu media, dibiayai oleh


pemrakarsa yang dikenal serta ditujukan kepada sebagian atau seluruh
masyarakat. Selanjutnya menurut Subagyo dan Afandi (2004), iklan juga
sangat berkaitan erat dengan nilai budaya dan sosial lokal sekaligus
humanisme global.
Ciri-ciri khas iklan antara lain, yaitu:
a. Public presentation (penyajian di muka umum), iklan merupakan
suatu sarana komunikasi yang sangat bersifat umum.
b. Pervasiveness (penyerahan menyeluruh), iklan merupakan medium
yang diserap secara menyeluruh dan memungkinkan pihak
perusahaan untuk menanggulangi pesannya itu berulang-ulang.
c. Expresiveness (daya ungkap yang kuat), iklan memberikan peluang
untuk menampilkan perusahaan serta produknya dengan cara yang
amat mengesankan dengan penggunaan cetakan, bunyi dan warna
secara pandai.
d. Impresionality (kurang kepribadian), iklan senantiasa bersifat
umum,daya meyakinkan dan mengungkapkan masih kurang.

Yusuf Qardlawi (1995) memaparkan beberapa prinsip yang kiranya perlu


diperhatikan dalam iklan, yaitu: Pertama, iklan tidak boleh menyampaikan
informasi yang palsu dengan maksud untuk memperdaya konsumen.
Masyarakat dan konsumen tidak boleh diperdaya oleh iklan untuk membeli
produk tertentu, mereka juga tidak boleh dirugikan hanya karena telah
diperdaya oleh iklan tertentu. Kedua, iklan wajib menyampaikan semua
informasi tentang produk tertentu, khususnya menyangkut keamanan dan
keselamatan manusia. Ketiga, iklan tidak boleh mengarah pada pemaksaan,
khususnya secara kasar dan terang-terangan. Keempat, iklan tidak boleh
mengarah pada tindakan yang bertentangan dengan moralitas: tindak
kekerasan, penipuan, pelecehan seksual, diskriminasi, perendahan martabat
manusia dan sebagainya.
Menurut siaran pers Badan Pengawas Periklanan (BPP), bentuk-bentuk
pelanggaran ketentuan hukum positif dan etika periklanan yang saat ini banyak
dilanggar oleh pelaku usaha periklanan adalah sebagai berikut :
1. Undang-Undang Perlindungan Konsumen No. 8 tahun 1999, Pasal 17
Ayat (1) a yang berbunyi: "Pelaku usaha periklanan dilarang
124 Etika Bisnis

memproduksi iklan yang mengelabui konsumen mengenai kualitas,


kuantitas, bahan, kegunaan dan harga barang dan/atau tarif jasa serta
ketepatan waktu penerimaan barang dan/atau jasa".
2. Tata Krama dan Tata Cara Periklanan Indonesia Bab II C No. 2 yang
berbunyi: "Dokter, ahli farmasi, tenaga medis dan paramedis lain atau
atribut-atribut profesinya tidak boleh digunakan untuk mengiklankan
produk obat-obatan, alat kesehatan maupun kosmetika.
3. SK Menkes 368, Pedoman Periklanan Obat Bebas Bagian A No. 9
yang berbunyi: "Iklan obat tidak boleh diperankan oleh tenaga profesi
kesehatan atau aktor yang berperan sebagai profesi kesehatan dan
atau menggunakan "setting" yang beratribut profesi kesehatan dan
laboratorium".
4. Tata Krama dan Tata Cara Periklanan Indonesia Bab II C No. 10 ayat
g yang berbunyi: "Iklan tidak boleh memanipulasi rasa takut
seseorang terhadap sesuatu penyakit karena tidak menggunakan obat
yang diiklankan".
5. Tata Krama dan tata Cara Periklanan Indonesia Bab II B No. 1 Ayat a
yang berbunyi: "Iklan tidak boleh menyesatkan, antara lain dengan
memberikan keterangan yang tidak benar, mengelabui dan
memberikan janji yang berlebihan".
6. SK Menkes No. 368, Pedoman Periklanan Makanan dan Minuman
Bagian A No. 8 yang berbunyi: "Iklan tidak boleh dimuat dengan
ilustrasi peragaan maupun kata-kata yang berlebihan, sehingga dapat
menyesatkan konsumen".
7. SK Menkes No. 368, Pedoman Periklanan Obat Bebas, Bagian B No.
103 yang berbunyi: "Iklan obat harus mencantumkan spot peringatan
perhatian seperti pada ketentuan umum".
8. Tata Krama dan tata Cara Periklanan Indonesia Bab B II B No. 3
Ayat a yang berbunyi: "Iklan tidak boleh menggunakan kata-kata
"ter", "paling", "nomor satu" dan atau sejenisnya tanpa menjelaskan
dalam hal apa keunggulannya itu dan harus dapat membuktikan
sumber-sumber otentik pernyataan tersebut.
Bab 9 Norma Dan Etika Pemasaran 125

9. SK Menkes No. 368, Pedoman Periklanan Obat Bebas No. 8 yang


berbunyi "Iklan obat tidak boleh ditujukan untuk khalayak anak-anak
atau menampilkan anak-anak tanpa adanya supervisi orang dewasa
atau memakai narasi suara anak-anak yang menganjurkan
penggunaan obat. Iklan tidak boleh menggambarkan bahwa
keputusan penggunaan obat diambil oleh anak-anak".
10. Tata Krama dan tata Cara Periklanan Indonesia Bab II B No. 3 Ayat
b yang berbunyi: "Iklan harus dijiwai oleh asas persaingan yang
sehat. Perbandingan tidak langsung harus didasarkan pada kriteria
yang tidak menyesatkan konsumen".
11. Tata Krama dan Tata Cara Periklanan Indonesia Bab II B Ayat c
yang berbunyi "Iklan tidak boleh secara langsung ataupun tidak
langsung merendahkan produk-produk lain".
12. Tata Krama dan Tata Cara Periklanan Indonesia, bab II B No. 1 Ayat
a yang berbunyi: "Iklan tidak boleh menyesatkan, antara lain dengan
memberikan keterangan yang tidak benar, mengelabui dan
memberikan janji yang berlebihan".
13. Undang-Undang No. 40 tahun 1999, Paal 13 Ayat (1) b yang
berbunyi: "Perusahaan Pers dilarang memuat iklan minuman keras,
narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya sesuai dengan
ketentuan peraturan perundangan yang berlaku".
14. Peraturan pemerintah No. 69 tahun 1999 Pasal 58 Ayat 1 yang
berbunyi:"Setiap orang dilarang mengiklankan minuman beralkohol
dalam media massa manapun".
15. Tata Krama dan Tata Cara Periklanan Indonesia Bab II A Ayat 1
yang berbunyi : "Iklan harus jujur, bratanggung jawab dan tidak
bertentangan dengan hukum yang berlaku".
16. Peringatan "Merokok dapat menyebabkan kanker, serangan jantung,
impotensi dan gangguan kehamilan dan janin" harus ditayangkan
dengan durasi yang cukup.

Dimensi tanggung jawab sosial terdiri dari 4 komponen yaitu: ekonomi,


hukum, etika dan kemanusiaan. Dari perspektif ekonomi, tanggung jawab
sosial perusahaan berkenaan dengan kemampuan perusahaan dalam
126 Etika Bisnis

memberikan keuntungan kepada para stake holders (share holders, karyawan,


pelanggan dan lain-lain). Keuntungan yang diperoleh merupakan kesuksesan
dalam melakukan kegiatan pemasaran. Pemasaran menjadi kunci utama dalam
kegiatan usaha. Meskipun pemasaran memiliki peran sentral dan sebagai
pengintegrasi antara konsumen dan perusahaan, pemasaran tetap harus
menjunjung tinggi etika. Etika pemasaran merupakan suatu konsep nilai, baik,
buruk, benar, salah dan prinsip umum yang menjadi tolak ukur boleh dan
tidaknya suatu tindakan atau perilaku, Badroen, (2007), kajian terhadap sistem
nilai yang muncul dari tingkah laku manusia (Sukarno, 2013). Norma dan
etika dalam pemasaran harus menjadi tolok ukur dalam semua kegiatan
pemasaran. Baik ketika memproduksi barang atau jasa, menentukan harga,
menentukan tempat, dan melakukan promosi. Bila norma merupakan dasar
tindakan, maka etika merupakan tindakan yang didasarkan pada norma-norma,
baik norma agama, adat, dan hukum.
Bab 10
Norma Dan Etika Dalam Fungsi
SDM

10.1 Pendahuluan
Sumber daya manusia merupakan sektor utama dalam rangka pencapaian
tujuan institusi dengan menggerakkan seluruh kemampuan atau skill disertai
kualitas kinerja yang bagus dari para pekerja. Sumber daya manusia bermakna
kekuatan atau kemampuan yang berasal dari manusia.
Pemahaman kemampuan yang berasal dari manusia didefinisikan oleh
beberapa ahli sebagai berikut:
1. Sonny, (2003) menuturkan SDM adalah usaha yang dilakukan
seseorang dalam jangka waktu tertentu guna menghasilkan jasa atau
barang.
2. Hasibuan, (2000) menyatakan bahwa SDM merupakan keahlian
terpadu yang berasal dari daya pikir serta kemampuan jasmani yang
dimiliki oleh setiap orang.
3. Nawawi, (2003) memisahkan pengertian sumber daya manusia
menjadi dua yaitu secara pandangan makro dan mikro. Secara makro,
sumber daya manusia sebagai penduduk usia produktif sedangkan
secara mikro, sumber daya manusia dipandang dari status
pekerjaannya.
128 Etika Bisnis

Dalam hal ini sumber daya manusia menggunakan pendekatan secara mikro
dipandang dari sisi organisasi atau perusahaan karena SDM merupakan
elemen vital di semua tingkat level yang mampu melakukan serangkaian
kegiatan pada institusi untuk mewujudkan tujuan.

10.2 Peran SDM


SDM merupakan pemegang kendali aktivitas pada suatu institusi, organisasi
ataupun perusahaan sebagai perancang dan pelaksana rangkaian misi yang
sudah ditetapkan. Kapasitas manusia sebagai sumber daya memiliki tolok ukur
penilaian yaitu kompetensi, kesanggupan kerja, pengetahuan atau wawasan
kerja dan produktivitas kerja. SDM memiliki beragam sebutan status
pekerjaannya, buruh, karyawan, pegawai, anak buah, anggota, direksi,
direktur, manajer dan sebagainya. Semuanya merupakan peran nyata tindakan
manusia sebagai sumber kemampuan tak dapat digantikan dalam rangka
memenuhi kebutuhan hidup.
Klasifikasi secara umum ada tiga yaitu:
1. Karyawan atau pegawai.
Sebutan untuk pekerja yang melaksanakan tugas pekerjaannya dan
menerima gaji yang besarnya harus disepakati terlebih dulu dengan
perjanjian diawal kerja. Ada dua tipe karyawan atau pegawai tersebut
yaitu pegawai operasional dan pegawai manajerial. Pegawai
operasional mengerjakan sendiri tugasnya sesuai perintah yang
diberikan sedangkan pegawai manajerial melakukan pendelegasian
sebagian tugasnya kepada anak buah dan mengawasi kinerja.
2. Pimpinan.
Level pimpinan memiliki kewenangan dalam pengambilan
keputusan, memberikan pedoman implementasi kebijakan pimpinan
dan mendelegasikan ke bawahan serta bertanggungjawab atas
capaian output dari pelaksanaan misi organisasi atau perusahaan.
3. Investor.
Penanam modal pada perusahaan agar mendapat keuntungan dari
operasional modal atau aset tersebut.
Bab 10 Norma Dan Etika Dalam Fungsi SDM 129

Sumber daya manusia merupakan orang-orang yang bekerja sebagai pegiat


dari institusi ataupun industri dan memiliki peran sebagai modal vital. Oleh
sebab itu, agar SDM mampu menyesuaikan diri dengan dinamika perubahan
jaman dan teknologi harus memiliki kemampuan seperti halnya:
a. Menguasai dan memahami dengan baik bagaimana seharusnya
pekerjaan yang ditugaskan.
b. Melakukan upgrade diri dengan kemampuan lain sebagai tambahan
skill yang diperlukan.
c. Mengupayakan kenaikan produktivitas kemudian menjaga agar tetap
stabil.
d. Mematuhi aturan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

10.2.1 Kompetensi SDM


SDM yang memiliki kompetensi mumpuni pasti menghasilkan mutu kinerja
yang optimal. Beberapa kompetensi tersebut antara lain:
a. Motivasi.
b. Kemauan yang kuat untuk melakukan pekerjaan dengan hasil yang
sempurna.
c. Konsisten dan komitmen terhadap lingkungan.
d. Memiliki konsep diri.
e. Wawasan ilmu pengetahuan.
f. Kesanggupan untuk melaksanakan tugas.

Perubahan tak terelakkan, maka SDM juga harus dapat mengantisipasi adanya
perubahan seawal mungkin antara lain:
a. Dapat mengendalikan diri di mana pun berada dan dalam kondisi apa
pun.
b. Mengikuti alur perubahan sambil membenahi diri dan lingkungan.
c. Memperluas jaringan komunikasi.
d. Keharmonisan dan keselarasan antara Intelligence Quotient,
Emotional Quotient, Spiritual Quotient, Emotional Spiritual Quotient.
130 Etika Bisnis

10.2.2 Fungsi SDM


Fungsi SDM meliputi:
a. Fungsi pekerja yang produktif.
b. Fungsi pakar atau ahli di bidang SDM.
c. Fungsi kepemimpinan.
d. Fungsi pakar teknologi.

Fungsi SDM dipengaruhi oleh pendidikan dan lingkungan SDM. Pendidikan


yang baik dan lingkungan yang tepat menghasilkan mutu SDM yang baik
pula.

10.3 Pengertian Norma


Norma merupakan kaidah atau aturan tidak tertulis yang berisi perintah,
larangan dan sangsi seperti hukuman, denda dan sebagainya. Norma
merupakan pedoman, aturan, pengendali tingkah laku individu dan kelompok,
misalnya norma agama, norma sosial, norma kesusilaan, norma kesopanan,
norma hukum, Widjaja, (1985) menyatakan bahwa norma adalah petunjuk
tingkah laku mengenai apa yang harus dilakukan dan dilarang dalam
kehidupan sehari-hari, berdasarkan suatu alasan (motivasi) tertentu dengan
disertai pemberian sangsi. Sangsi adalah akibat atau hukuman yang diterima
apabila norma dilanggar (Widjaja, 1985).

10.3.1 Fungsi Norma


Norma memiliki fungsi yang penting dalam mengatur keharmonisan manusia
dengan sesama maupun lingkungannya. Beberapa fungsi norma antara lain:
1. Membantu kehidupan manusia menjadi lebih tertib.
2. Mengantisipasi konflik yang muncul agar tidak menjadi rumit.
3. Menjadi patokan aturan perilaku yang harus ditaati manusia.
4. Sebagai budaya turun temurun yang menjadi hukum tak tertulis.

Wujud yang lebih kongkrit dari nilai merupakan suatu norma(Kaelan, 2000).
Norma merupakan nilai yang dibakukan, dijadikan standar atau ukuran bagi
kualitas suatu tingkah laku.
Bab 10 Norma Dan Etika Dalam Fungsi SDM 131

10.4 Norma dan SDM


Nilai-nilai mengelola SDM agar menjadi lebih baik antara lain dengan
menciptakan budaya organisasi atau perusahaan yang dapat diikuti karyawan
atau pekerja institusi tersebut. Dengan budaya etika yang kuat membuat nilai
perusahaan atau organisasi dapat hidup dan mendominasi nilai individu setiap
karyawan. Budaya institusi adalah identitas institusi sekaligus merupakan
kepribadian yang harus diaplikasikan seluruh karyawan. Adapun tekniknya
adalah:
1. Adanya budaya perusahaan yang jelas, maka tenaga kerja dapat
mengerti aturan main yang harus dijalankan.
2. Menanamkan nilai atau budaya menjadi bagian diri karyawan yang
bersangkutan misalnya melalui metode pendidikan dan pengajaran,
pengarahan, indoktrinasi,

10.5 Pengertian Etika


Menurut Etimologi, asal usul kata etika dari bahasa Yunani yang bermakna
ethikos, berkaitan dengan perbuatan atau tindakan. Etika menganalisis konsep
benar, salah, baik, buruk, dan tanggung jawab pada perbuatan atau tindakan
yang dilakukan manusia. Beberapa pengertian etika yang disampaikan oleh
para ahli sebagai berikut:
1. KBBI bahwa Etika adalah ilmu yang mempelajari baik dan buruk,
merupakan nilai akhlak manusia.
2. Etika berkaitan dengan karakter individu dan hukum sosial.

10.5.1 Manfaat Etika


Manfaat adanya etika:
1. Melatih rasa tanggungjawab.
2. Menjadi prinsip dan pedoman.
3. Meningkatkan kredibilitas.
4. Saling menghargai dalam menyampaikan pendapat
132 Etika Bisnis

5. Menjadi penghubung antar nilai-nilai dimasyarakat.


6. Pemberi sangsi yang tegas ketika ada pelanggaran etika.
7. Menjaga hak-hak pribadi individu.
8. Sangsi disesuaikan dengan kemampuan pelanggar etika.
9. Setiap orang memiliki kepedulian terhadap orang lain.

10.5.2 Klasifikasi Etika


Etika dikelompokkan menjadi beberapa macam yaitu:
1. Etika deskriptif adalah sebuah etika yang hanya berbentuk gambaran
nilai baik buruknya tindakan seseorang berdasarkan penalaran logis.
Misalnya, pimpinan bisa menjadi teman bagi karyawannya.
2. Etika normatif merupakan nilai baik dan buruk, berdasarkan
ketentuan yang berlaku dimasyarakat. Misalnya, karyawan muda
menghormati karyawan yang lebih tua.
3. Etika individual merupakan etika khusus yang menjadikan manusia
sebagai objek yang dituju dan menyangkut kewajiban serta sikap
manusia terhadap dirinya sendiri.
4. Etika sosial adalah etika yang berkaitan dengan tingkah laku manusia
yang berada dilingkungan sekitar kita, fokus pada kewajiban, sikap
dan pola perilaku manusia sebagai anggota masyarakat.
5. Etika profesional merupakan etika yang diberlakukan pada karyawan
diperusahaan atau sebagai anggota profesi komunitas. Sifatnya
dipaksakan ketika individu menjadi bagian dari lingkungan
professional. Ketika seseorang sedang dilatih atau dididik untuk
bekerja pada profesi tertentu, jika etika profesional tidak dipatuhi,
maka dapat merusak reputasi profesionalnya. Misalnya, profesi
dosen, profesi guide, profesi perawat dan sebagainya.
6. Etika bisnis menggambarkan bentuk tindakan sosial individu dalam
lingkup bisnis. Di dalam suatu organisasi atau perusahaan, budaya
nya menetapkan standar untuk memastikan perbedaan antara
pengambilan keputusan dan perilaku yang baik dan buruk.
7. Etika teknik bertanggung jawab menghadapi masalah moral yang
berkaitan dengan kegiatan teknologi.
Bab 10 Norma Dan Etika Dalam Fungsi SDM 133

8. Etika dengan Berbasis Manusia.


9. Etika dengan berbasis ilmiah merupakan bagian dari etika
profesional.
10. Etika biosentris memandang semua kehidupan memiliki nilai
intrinsik yang mewakili penyimpangan signifikan dari pemikiran etis
klasik dan tradisional, yaitu berfokus pada sikap dan karakter
daripada nilai-nilai moral.
11. Etika Agama. Peran agama diperlukan agar manusia dapat
mempertanggungjawabkan kehidupan yang dijalani.

10.6 Etika dan SDM


Dasar dari etika adalah kepedulian terhadap sesuatu atau seseorang selain diri
kita sendiri. Etika memiliki kekuatan memengaruhi alam pikiran manusia,
meyakinkan manusia agar percaya bahwa suatu kegiatan tertentu bisa saja
benar atau juga salah menurut sudut pandang pengguna etika tersebut. Etika
bahkan menjadi senjata kekuatan suatu komunitas dikaitkan dengan prinsip-
prinsip yang dikembangkan melalui aturan-aturan yang diberlakukan pada
suatu profesi atau jabatan. Misalnya etika sebagai manajer, karyawan,
pimpinan, staff dan lain-lainnya, Tasmara, (2000) menuturkan bahwa etika
kerja merupakan sikap, pandangan, kebiasaan, ciri-ciri atau sifat mengenai
teknik bekerja yang dimiliki seseorang, suatu golongan atau suatu bangsa.
Karyawan juga tidak terlepas dari etika kerja pada organisasi atau
perusahaannya. Target etika kerja adalah membuat karyawan tidak merasa
cepat bosan, terhindar dari rasa jenuh dalam mewujudkan kinerja.
Praktik etika dalam memengaruhi sumber daya manusia dalam organisasi atau
perusahaan antara lain:
1. Memahami faktor-faktor seperti budaya kerja, kompetensi kerja,
orientasi kerja pada karyawan.
2. Membuat SWOT dan menganalisis penerapan sistem MSDM.
3. Menganalisis pekerjaan dan beban kerja setiap karyawan.
4. Mengevaluasi implementasi fungsi manajemen SDM.
5. Melakukan upaya sinergi antar strategi tiap manajerial.
134 Etika Bisnis

6. Menerapkan pola kepemimpinan yang sudah disesuaikan dengan


etika dan budaya institusi serta perkembangan jaman.
7. Penegakan disiplin tanpa pandang siapa pun dan status jabatan.
8. Peningkatan keterampilan untuk karyawan sesuai kebutuhan bidang
pekerjaannya.
9. Adanya bimbingan dan konseling untuk karyawan yang mengalami
masalah.
10. Memberikan reward untuk karyawan yang berprestasi dan
memberikan sangsi kepada karyawan yang melanggar peraturan.
11. Peraturan berlaku tegas dan tanpa diskriminasi.
12. Memberikan kesempatan kepada karyawan untuk menyampaikan
pendapatnya.
13. Pengisian kegiatan rohani sebagai penyeimbang kegiatan fisik.

Perilaku etika yang baik memengaruhi hubungan dan kepercayaan institusi


baik secara internal maupun eksternal. Perilaku tidak etis berakibat
mengurangi kepercayaan konsumen dan menurunkan reputasi serta
merenggangkan hubungan antar institusi.
Timbulnya perilaku tidak etis dipengaruhi beberapa faktor antara lain:
a. Kurang bisa menyesuaikan diri dengan budaya organisasi atau
perusahaan sehingga terjadi kesalahpahaman.
b. Rasa minder dan adanya mental blok dalam diri karyawan yang
belum teratasi.
c. Mudah dipengaruhi orang lain tanpa memikirkan risikonya.
d. Etika dilema berpotensi menghasilkan perilaku yang tidak dapat
diterima.
Bab 10 Norma Dan Etika Dalam Fungsi SDM 135

10.7 Etika Hak Dan Kewajiban SDM


Menurut etika perusahaan atau organisasi, ada hak-hak SDM yang harus
dipenuhi antara lain:
1. Hak atas hidup dan mendapatkan pekerjaan.
2. Hak mendapatkan pembayaran yang sesuai dan adil.
3. Hak berpendapat.
4. Hak berserikat dan berkumpul.
5. Hak mendapatkan perlindungan K3 maupun perlindungan hukum
tenaga kerja.
6. Hak mendapatkan perawatan kesehatan.
7. Hak keadilan dan perlakuan yang sama didepan hukum.
8. Hak atas rahasia pribadi.
9. Sedangkan kewajiban SDM antara lain:
10. Menaati semua peraturan perusahaan atau organisasi yang sesuai
dengan focus atau bidang pekerjaan.
11. Tidak diperbolehkan menyebarkan berita hoax.
12. Tidak boleh berbuat asusila.
13. Fokus pada kepentingan perusahaan tempatnya bekerja.
14. Loyalitas, integritas dan kepatuhan kepada pihak perusahaan atau
organisasi dalam koridor pekerjaan.
15. Menghindari konflik kepentingan.

Bilamana pekerja atau karyawan menemukan sesuatu yang mencurigakan


pada operasional perusahaan maka pekerja atau karyawan dapat melakukan
upaya mengungkap kecurigaan baik secara internal maupun eksternal.
Pelaporan pelanggaran dimungkinkan jika operasional perusahaan dinilai
merugikan SDM perusahaan atau merugikan lingkungan masyarakat
sekitarnya.
136 Etika Bisnis
Bab 11
Norma dan Etika dalam Fungsi
Keuangan

11.1 Pendahuluan
Di dalam perusahaan etika bisnis memiliki peran yang sangat penting. Faktor
yang memengaruhi keberhasilan suatu perusahaan tidak hanya berasal dari
moral dan manajemen yang baik, tetapi juga dipengaruhi oleh etika bisnis yang
baik. Perusahaan dituntut untuk mampu mempertahankan kualitas serta
mampu mencukupi permintaan pasar sehingga dapat diterima oleh
masyarakat. Perilaku yang kurang etis dalam aktivitas bisnis dapat terjadi
karena adanya peluang dari peraturan perundang-undangan di mana terjadi
penyalahgunaan dalam penerapannya yang kemudian digunakan sebagai
acuan untuk melakukan perbuatan yang tidak etis. Perusahaan harus meyakini
bahwa praktik etika bisnis akan selalu baik bagi perusahaan dalam jangka
menengah dan panjang, karena dapat mencegah terjadinya gesekan internal
dan eksternal sehingga dapat mengurangi biaya, meningkatkan motivasi
karyawan, melindungi prinsip kebebasan berdagang, dan meningkatkan
keunggulan bersaing (Hasoloan, 2018).
Praktik etika bisnis pada organisasi yang berbasis profit atau profit oriented
merupakan topik yang sering dikaji secara komprehensif. Berdasarkan teori,
penerapan moralitas mudah dilakukan dan diterapkan. Topik moral dapat
dilihat dari berbagai sudut, dan topik ini dapat dilihat secara komprehensif.
Peneliti telah mengutarakan pendapatnya tentang konsep etika dasar dan
hubungannya dengan aplikasi di dunia bisnis (Indah et al, 2018).
138 Etika Bisnis

Fungsi keuangan merupakan bidang yang luas dan juga dinamis. Bidang ini
memengaruhi kegiatan operasional organisasi secara langsung. Terdapat
banyak bidang untuk dipelajari, namun sebagian besar peluang karir dapat
diperoleh dari keuangan. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa manajemen
keuangan adalah salah satu bidang keuangan yang di dalamnya prinsip-prinsip
keuangan diterapkan dalam organisasi untuk menjaga nilai perusahaan melalui
pengambilan keputusan dan pengelolaan sumber daya yang tepat (Indah et al,
2018).

11.2 Permasalahan Etika Bisnis dalam


Fungsi Keuangan
Kasus keuangan yang disebabkan oleh perilaku tidak etis dari fungsi keuangan
telah menimbulkan berbagai kerugian bagi investor. Di bidang keuangan,
misalnya dengan mempercantik laporan keuangan perusahaan yang ingin
mengajukan kredit ke bank, etika bisnis dapat dilanggar. Melalui praktik ini,
perusahaan tampak dalam kondisi keuangan yang baik dan oleh karena itu
memenuhi syarat untuk mendapatkan pembayaran kredit dari bank. Padahal
situasi keuangan perusahaan sebenarnya tidak sesehat yang terlihat di laporan
keuangan. Contoh lainnya adalah praktik peningkatan nilai agunan
perusahaan, dengan tujuan agar batas kredit perusahaan melebihi nilai agunan
kredit yang sebenarnya (Hasoloan, 2018).
Penggelembungan laba bersih dengan tujuan agar investor tertarik untuk
menanamkan saham di perusahaan juga pernah terjadi pada PT Kimia Farma
(Persero), Tbk pada tahun 2001. Berdasarkan laporan audit atas laporan
keuangan oleh Hans Tuanakotta & Mustofa (HTM) per 31 Desember 2001,
diketahui bahwa perseroan melaporkan laba bersih sebesar Rp 132 miliar.
Tetapi, Kementerian BUMN dan BAPEPAM menilai bahwa nominal laba
bersih tersebut terlalu besar dan mengandung unsur rekayasa. Setelah
dilakukan audit ulang, akhirnya laporan keuangan PT Kimia Farma (Persero),
Tbk disajikan kembali (restated) pada tanggal 3 Oktober 2002 dan
ditemukanlah kesalahan yang cukup mendasar. Laba bersih yang disajikan
pada laporan keuangan yang baru yaitu sebesar Rp 99,56 miliar. Laba bersih
turun sebesar Rp 32,6 miliar, yaitu 24,7% dari total laba bersih awal yang
dilaporkan.
Bab 11 Norma dan Etika dalam Fungsi Keuangan 139

Kesalahan terjadi pada Bagian Industri Bahan Baku, yaitu membesar-besarkan


penjualan senilai Rp 2,7 miliar, di Bagian Logistik Pusat yaitu membesar-
besarkan persediaan barang dagangan senilai Rp 23,9 miliar dan juga di
Bagian Pedagang Besar, membengkaknya nilai persediaan sebesar Rp 8,1
miliar dan penjualan senilai Rp 10,7 miliar. Karena Direktur Produksi
menerbitkan dua daftar harga utama, yang mengakibatkan kesalahan dalam
perhitungan nilai persediaan. Pada saat yang sama, kesalahan penyajian nilai
penjualan disebabkan oleh praktik pencatatan penjualan yang berulang kali.
Berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan oleh BAPEPAM, terbukti bahwa
Kantor Akuntan Publik yang mengaudit laporan keuangan PT Kimia Farma
(Persero), Tbk telah menerapkan standar audit yang berlaku, namun gagal
mendeteksi adanya kecurangan. Selain itu, ditemukan pula bahwa
Kantor Akuntan Publik tidak membantu manajemen dalam melakukan
kecurangan juga mengungkapkan bahwa kasus yang berkaitan dengan etika
dalam fungsi keuangan juga pernah terjadi pada tahun 2006 yaitu terjadi pada
PT Kereta Api Indonesia (Persero), Tbk. Pada laporan keuangan perusahaan
per 31 Desember 2005, KAI melaporkan laba bersih sebesar Rp 6,9 miliar.
Padahal, setelah dicermati, perseroan justru merugi Rp 63 miliar karena tak
bisa memungut pajak pihak ketiga dalam tiga tahun terakhir. Namun, pajak
untuk pihak ketiga tersebut dicatat sebagai penghasilan dalam laporan
keuangan perusahaan. Padahal, menurut Standar Akuntansi Keuangan yang
berlaku, pajak yang tidak dapat dipungut seharusnya tidak diklasifikasikan
sebagai pendapatan atau aset.
Penanggung jawab perseroan mengungkapkan bahwa laporan keuangan PT
Kereta Api Indonesia (Persero), Tbk memiliki taktik manipulasi, seharusnya
perseroan merugi, namun dikabarkan meraup untung. Komisaris mengetahui
bahwa beberapa item harus dilaporkan sebagai pengeluaran tetapi harus dicatat
sebagai aset perusahaan. Namun di sisi lain, PT Kereta Api Indonesia
(Persero), Tbk berkeyakinan bahwa kesalahan ini terjadi hanya karena
perbedaan pemahaman pencatatan akun yang tidak tertagih. Sebagian orang
menganggap kredit macet bukanlah pendapatan, sehingga perusahaan harus
mengakui telah mengalami kerugian.
Skandal lain terjadi di Asian Agri Group yaitu perusahaan perkebunan dengan
luas lahan sebesar 150.000 hektar. Perusahaan tersebut diduga menerapkan
transfer pricing pada awal 2007. Praktik ini berawal dari tindak pidana
Vincentius Amin Sutanto yang menyelewengkan dana perusahaan sebanyak
US $ 3,1 juta berupa surat perintah transfer fiktif yang berasal dari Fortis Bank
140 Etika Bisnis

(Singapura) dari Asia Agri Abadi Oils & Facts. Ltd (Kepulauan Virgin
Britania Raya).
Vicentius merasa pemilik perusahaan itu mengancam perbuatannya, sehingga
ia menyebarkan pesan bahwa kelompok usaha Raja Garuda Mas telah
bertahun-tahun melakukan manipulasi pembayaran pajak ke luar negeri.
Praktik ini bernilai kurang lebih Rp 1,1 triliun sejak 2002. Jumlah tersebut
dihitung berdasarkan PPh badan senilai 30% dari keuntungan perusahaan yang
akan ditransfer oleh perusahaan afiliasi Asian Agri ke luar negeri. Praktik ini
dilakukan dengan cara mentransfer keuntungan ke cabang Asian Agri di luar
negeri seperti British Virgin Islands, Hongkong, Mauritius, dan Makau
dilakukan dengan menggunakan tiga model, yaitu transaksi lindung nilai
virtual, pembuatan biaya virtual, dan transfer pricing.

11.3 Standar Etika Bisnis dalam Fungsi


Keuangan
Standar etika bisnis dalam fungsi keuangan adalah sebagai berikut, Pohan,
(2017):

11.3.1 Kompetensi (Competence)


Pada etika kompetensi, Fungsi keuangan harus mempertahankan tingkat
keterampilan dan keahlian yang tinggi serta gigih dalam memberikan
pelayanan.
Tanggung jawab fungsi keuangan terkait standar etika kompetensi adalah
untuk:
1. Menjaga kompetensi profesional melalui pengembangan
keterampilan dan pengetahuan,
2. Melaksanakan tugas berdasarkan peraturan, hukum, standar teknis
dan standar profesional yang berlaku,
3. Menyiapkan laporan yang jelas dan juga komprehensif guna
menghasilkan informasi yang relevan dan juga dapat diandalkan.
Bab 11 Norma dan Etika dalam Fungsi Keuangan 141

11.3.2 Kerahasiaan (Confidentiality)


Dalam etika kerahasiaan, fungsi keuangan harus menghormati kerahasiaan
informasi yang diperoleh dari hubungan kerja dan profesional.
Tanggung jawab fungsi keuangan terkait standar etika kerahasiaan adalah
untuk:
1. Kecuali diizinkan oleh otoritas yang berwajib atau diharuskan oleh
hukum, informasi yang diperoleh dari pekerjaan akan dirahasiakan.
2. Memantau dan menjaga kerahasiaan atas informasi.
3. Tidak mempergunakan informasi yang rahasia guna mendapatkan
keuntungan ilegal dari pihak ketiga.

11.3.3 Kejujuran (Integrity)


Dalam etika kejujuran, fungsi keuangan harus jujur, adil serta dapat dipercaya
dalam hubungan profesionalnya.
Tanggung jawab fungsi keuangan terkait standar etika kejujuran adalah:
1. Hindari konflik kepentingan.
2. Hindari terlibat dalam aktivitas apa pun yang dapat menghambat
kemampuan mereka.
3. Dengan tegas menolak hadiah, permintaan, keramahtamahan, atau
bantuan apa pun yang dapat memengaruhi tindakan apa pun di tempat
kerja.
4. Komunikasikan batas-batas profesionalisme.
5. Komunikasikan seluruh informasi.
6. Hindari berpartisipasi dalam aktivitas profesional yang mencemarkan
nama baik profesi.

11.3.4 Obyektivitas (Objectivity)


Dalam etika objektivitas,fungsi keuangan diwajibkan untuk tidak setuju
dengan pertimbangan profesional karena prasangka buruk, benturan
kepentingan, dan pengaruh pihak lain.
142 Etika Bisnis

Tanggung jawab fungsi keuangan terkait standar etika obyektivitas adalah


untuk:
1. Mengomunikasikan semua informasi secara adil dan obyektif.
2. Pengungkapan penuh atas seluruh informasi yang relevan, yang
memungkinkan pengguna laporan untuk memahami pengamatan dan
saran mereka.

Putranda, (2020) mengemukakan bahwa untuk mempraktikkan standar etika


bisnis dalam fungsi keuangan, organisasi harus mengadopsi nilai-nilai yang
akan mendorong kepatuhan pada prinsip-prinsip, dengan demikian menjaga
kepercayaan para stakeholders. Fungsi keuangan harus menyadari bahwa tugas
mereka tidak terbatas pada apa yang diharapkan klien dari mereka, dan harus
menerima bahwa mereka memiliki kewajiban fidusia, atau tugas kepercayaan
mutlak, untuk berbagai stakeholders.
Berikut nilai-nilai tambahan yang harus diadopsi organisasi:
1. Keterbukaan
Penuh dan lengkap dalam penyediaan dan pengungkapan informasi
dan alasan di balik setiap keputusan.
2. Kepercayaan
Mengandalkan penilaian dan informasi yang diberikan oleh para
profesional lain, dan merangkul nilai-nilai yang mendorong orang
lain untuk bergantung pada penilaian kita.
3. Kejujuran
Tidak hanya mengatakan yang sebenarnya, tetapi bersiap untuk
memberikan informasi lengkap yang dapat diandalkan orang lain
sepenuhnya.
4. Saling Menghormati
Memperlakukan orang lain dengan bermartabat dan mengadopsi
sikap professional.
5. Pemberdayaan
Memastikan bahwa mereka yang dipercayakan dengan tanggung
jawab memiliki wewenang untuk melaksanakan tugas yang
diperlukan untuk memenuhi tugas mereka.
Bab 11 Norma dan Etika dalam Fungsi Keuangan 143

6. Akuntabilitas
Mengambil tanggung jawab penuh atas hasil pekerjaan kita, termasuk
pekerjaan yang dilakukan atas nama kita oleh orang lain.

Karena jumlah interaksi manusia dalam bisnis tidak terbatas, maka akuntan
profesional akan dihadapkan dengan konflik kepentingan dan dilema etika
yang harus diatasi.

11.4 Konflik Kepentingan


Konflik kepentingan muncul dari berbagai sumber. Anggota organisasi tidak
boleh menerima keterlibatan di mana konflik tersebut muncul, atau bahkan di
mana ada kemungkinan konflik tersebut muncul. Anggota harus mengevaluasi
ancaman yang timbul dari konflik dan menerapkan perlindungan yang relevan
terhadap ancaman yang terjadi. Jika ragu, anggota harus mengungkapkan
konflik kepada pihak terkait, Putranda, (2020). Dilema etis muncul ketika
anggota harus mempertimbangkan dua atau lebih kewajiban etis yang
tampaknya tidak sesuai. Contohnya fungsi keuangan menganggap bahwa
kebijakan atasan tidak etis dan mungkin sulit untuk mendamaikan nilai-nilai
pribadi dengan nilai-nilai organisasi.
Dalam mengatasi dilema etika, ketika dihadapkan dengan konflik etika,
pengambil keputusan harus mempertimbangkan:
1. Fakta-fakta situasi.
2. Prinsip-prinsip etika yang terlibat.
3. Prinsip-prinsip dasar terkait.
4. Prosedur internal yang relevan.
5. Tindakan alternatif.
6. Konsekuensi dari setiap tindakan alternatif.

Etika bukan subjek yang mudah, namun telah menjadi sangat penting dalam
lingkungan bisnis di mana kegagalan untuk mematuhi standar yang tepat dapat
berdampak pada kehancuran organisasi, kehilangan investor, suppliers,
karyawan dan customers.
144 Etika Bisnis

Hartman and DesJardins, (2008) menjelaskan bahwa peristiwa penting


menyebabkan munculnya etika dalam industri keuangan di awal abad ke-21,
seperti jatuhnya Enron dan kantor akuntan publiknya yaitu Arthur Andersen.
Makalah William Thomas yang berjudul "The Rise of Enron" merinci tahapan
yang mengarah kepada jatuhnya Enron, salah satunya adalah penggunaan
entitas untuk tujuan spesifik dan kompleks guna memperoleh risiko modal.
Dibandingkan dengan kasus lain dalam sejarah Amerika, kasus Enron telah
membawa banyak permasalahan pada bidang keuangan, termasuk runtuhnya
Arthur Endersen. Sebelum kasus Enron, kasus mengenai tanggung jawab
moral akuntan tidak pernah terdengar, tetapi insiden Enron menyebabkan
independensi auditor dan tanggung jawab akuntansi lebih penting dari
sebelumnya.
Permasalahan paling penting terkait tanggung jawab etis yang dihadapi oleh
fungsi keuangan di lingkungan bisnis terkait dengan benturan kepentingan.
Ketika seseorang memegang jabatan, jika ia memiliki kepercayaan diri untuk
melakukan evaluasi atas nama pihak lain, maka konflik tersebut akan terjadi,
namun kewajiban dan/atau kepentingan pribadinya bertentangan atau
berbenturan dengan kewajiban dan/atau kepentingan pihak lain. Sebagai
contoh, seorang teman mengetahui bahwa Anda sedang menuju pasar loak dan
meminta tolong kepada Anda untuk melihat-lihat selimut kapas yang bagus.
Jika ada, ia meminta Anda untuk membelikan sebuah selimut untuknya
apabila Anda mendapatkannya dengan harga yang bagus. Anda pergi ke pasar
loak dengan tujuan membelikan ibu Anda kado ulang tahun. Anda kebetulan
menemukan sebuah selimut kapas yang bagus dengan harga yang istimewa.
Bahkan, ibu Anda pun akan menyukai selimut tersebut. Anda menemukan diri
Anda terjebak dalam sebuah konflik kepentingan - teman Anda
mempercayakan Anda untuk mencarikannya selimut kapas di pasar loak.
Kepentingan pribadi Anda sekarang berkonflik dengan tugas yang telah Anda
terima dari teman Anda.
Benturan kepentingan juga terjadi ketika kewajiban moral seseorang dalam
menjalankan tugas profesionalnya bertentangan dengan kepentingan
pribadinya. Misalnya, dalam kasus yang sangat buruk, seorang perencana
keuangan menerima suap dari sebuah perusahaan pialang guna mengarahkan
klien pada investasi tertentu. Dalam contoh ini, perencana keuangan telah
gagal dalam tanggung jawab profesionalnya karena mendahulukan
kepentingan finansial pribadinya di atas kepentingan klien.
Bab 11 Norma dan Etika dalam Fungsi Keuangan 145

11.5 Lingkungan Pengendalian Internal


Hartman and DesJardins, (2008) menyatakan bahwa Sarbanes-Oxley Act dan
European Union’s 8th Directive merupakan mekanisme internal dan eksternal
yang dibentuk sebagai upaya untuk menjamin tata kelola perusahaan yang etis.
Salah satu cara untuk memastikan pengendalian yang tepat dalam organisasi
adalah penggunaan kerangka kerja yang dinyatakan oleh Commitee of
Sponsoring Organizations atau disingkat dengan COSO. COSO merupakan
kolaborasi sukarela yang dibangun untuk memperbaiki pelaporan keuangan
yang merupakan kombinasi dari pengendalian dan standar tata kelola yang
disebut Pengendalian Internal – Kerangka Kerja yang Terintegrasi. COSO
dibentuk pada tahun 1985 oleh lima asosiasi profesional keuangan dan akuntan
utama, yang pada awalnya ditujukan untuk mempelajari laporan keuangan
yang dimanipulasi, tetapi selanjutnya COSO juga mengembangkan standar
bagi perusahaan terbuka. COSO menjelaskan pengendalian yang terdiri atas
elemen-elemen dari sebuah organisasi secara bersama mendukung orang-
orang dalam usaha mencapai tujuan organisasi. Elemen-elemen ini merupakan
hal yang tidak asing karena termasuk elemen-elemen penting dari budaya.
Elemen-elemen yang dimaksud antara lain (Damayanti, 2017):
1. Lingkungan Pengendalian atau Control Environment
Lingkungan pengendalian adalah pengaturan standar, proses dan
struktur, dan merupakan dasar untuk melaksanakan pengendalian
internal di seluruh organisasi. Lingkungan pengendalian tercermin
dalam suasana dan kesan dari komite dan manajemen senior tentang
pentingnya pengendalian internal dan standar perilaku yang
diharapkan. Manajemen memperkuat harapan ini di semua tingkatan
organisasi. Subkomponen lingkungan pengendalian mencakup
integritas dan nilai-nilai etika organisasi; parameter yang
memungkinkan Dewan Komisaris dalam memenuhi tanggung jawab
manajemennya; struktur organisasi yang memisahkan kekuasaan dan
wewenang; mengembangkan, dan mempertahankan orang-orang
berbakat; dan memperjelas indikator kinerja, insentif dan
penghargaan untuk mendorong akuntabilitas hasil. Lingkungan
pengendalian berdampak luas pada keseluruhan sistem pengendalian
internal.
146 Etika Bisnis

2. Penilaian Risiko atau Risk Assessment


Penilaian risiko adalah upaya yang dinamis dan berulang dalam
mengidentifikasi dan menganalisa risiko yang terkait dengan
pencapaian tujuan organisasi. COSO 2013 mendefinisikan risiko
sebagai probabilitas suatu peristiwa yang terjadi dan berpengaruh
negatif terhadap pencapaian tujuan organisasi. Risiko yang
ditanggung oleh organisasi dapat berupa risiko internal (dari sumber
internal) dan eksternal (dari sumber eksternal). Bandingkan risiko
yang teridentifikasi dengan tingkat toleransi risiko yang telah
ditentukan sebelumnya. Penilaian risiko akan mendukung pendekatan
organisasi terhadap manajemen risiko. Salah satu syarat untuk
penilaian risiko adalah menetapkan tujuan yang saling berkaitan
antara semua tingkatan dalam organisasi. Hal ini membutuhkan
manajemen untuk mendefinisikan tujuan organisasi dengan jelas
untuk operasi, pelaporan, dan kategori kepatuhan sehingga risiko
yang terkait dengannya dapat diidentifikasi dan dianalisis.
Manajemen wajib mempertimbangkan kesesuaian antara tujuan
dengan organisasi. Penilaian risiko mewajibkan manajemen untuk
menganalisis perubahan lingkungan eksternal dan dampak perubahan
model bisnis organisasi yang dapat mengakibatkan kegagalan dalam
pengendalian internal yang sudah ada.
3. Kegiatan Pengendalian atau Control Activities
Aktivitas pengendalian mencakup tindakan yang dikembangkan
melalui kebijakan dan prosedur untuk membantu memastikan
penerapan instruksi manajemen untuk meminimalkan risiko
pencapaian tujuan organisasi. Aktivitas pengendalian dilakukan di
semua tingkat organisasi, di semua tahapan proses bisnis, dan di
lingkungan teknis. Aktivitas pengendalian meliputi pengendalian
yang bersifat preventif atau detektif, baik secara manual maupun
otomatis. Contoh aktivitas pengendalian termasuk otorisasi dan
persetujuan, verifikasi, rekonsiliasi, dan tinjauan kinerja. Konsep
pemisahan tugas biasanya dimasukkan dalam pemilihan dan
pengembangan kegiatan pengendalian. Jika pemisahan fungsi
Bab 11 Norma dan Etika dalam Fungsi Keuangan 147

dianggap tidak praktis, manajemen harus memilih dan


mengembangkan aktivitas pengendalian alternatif untuk
mengimbangi hal ini.
4. Informasi dan Komunikasi atau information and communication
Organisasi membutuhkan informasi untuk menjalankan pengendalian
internal guna mendukung tujuan organisasi. Manajemen dituntut
untuk memperoleh, memproduksi dan menggunakan informasi
kualitatif yang sesuai dari sumber internal dan eksternal untuk
mendukung komponen pengendalian internal lainnya agar dapat
beroperasi secara normal. Komunikasi ialah proses berulang dan
berkelanjutan untuk memperoleh, berbagi, dan menyampaikan
informasi. Komunikasi internal harus menjadi sarana penyebaran
informasi di semua tingkatan organisasi (top-down, bottom-up dan
lintas departemen).
5. Monitoring/Pemantauan atau Monitoring Activites
Kegiatan pemantauan mencakup evaluasi berkelanjutan, evaluasi
individu atau kombinasi dari dua evaluasi untuk memastikan operasi
normal setiap komponen pengendalian internal. Evaluasi
berkelanjutan dilakukan pada proses bisnis di berbagai tingkatan
guna memberikan informasi yang tepat waktu. Meskipun penilaian
terpisah telah dilakukan secara teratur, ruang lingkup dan frekuensi
penilaian akan bervariasi bergantung pada hasil penilaian risiko,
efektivitas penilaian yang sedang berlangsung dan faktor manajemen
lainnya.

Damayanti, (2017) berpendapat bahwa pengendalian internal COSO memiliki


kelebihan, di antaranya:
1. Membantu organisasi untuk mencapai kinerja, mencapai tujuan laba
dan menghindari kehilangan sumber daya.
2. Membantu organisasi untuk menyusun laporan keuangan yang andal.
3. Membantu organisasi untuk memastikan bahwa kebijakan yang
diterapkan mematuhi hukum dan peraturan.
4. Menghindari kerusakan reputasi dan lainnya.
148 Etika Bisnis

Selain kelebihan, pengendalian internal COSO juga memiliki kelemahan, yaitu


Pengendalian internal dapat menjamin keberhasilan organisasi, yaitu
memastikan pencapaian tujuan organisasi atau setidaknya kelangsungan hidup
organisasi. Kontrol yang efektif dapat membantu organisasi mencapai tujuan
ini. Hal ini memberikan informasi kepada manajemen tentang kemajuan
organisasi atau kurangnya informasi. Namun, pengendalian internal tidak
dapat secara alami mengubah manajer yang buruk menjadi manajer yang baik,
dan dapat mengubah rencana pemerintah. Perilaku dan kondisi ekonomi
pesaing mungkin berada di luar kendali manajemen. Pengendalian internal
tidak dapat menjamin keberhasilan atau bahkan kelangsungan hidup
organisasi, Damayanti, (2017)
Bab 12
Etika Dalam Bisnis
Internasional

12.1 Pendahuluan
Di era globalisasi ini semua bidang kegiatan sudah mencakup ke seluruh dunia
termasuk di dalamnya kegiatan ekonomi sehingga semua negara tercantum
dalam ”pasar” yang sudah merasakan akibat pasang surutnya gejolak ekonomi.
Keterbatasan komoditas suatu negara dapat mengakibatkan terjadinya kegiatan
bisnis antar negara dan kemajuan teknologi menjadi kontribusi terhadap
peningkatan bisnis internasional. Tidak menjadi hal baru lagi jika beberapa
tahun terakhir ini masing-masing negara memberikan perhatian khusus kepada
aspek etis dalam bisnis internasional (Sidik, 2017). Di saat ini, masing-masing
dunia usaha tidak bisa berdiri sendiri namun sebaliknya saling berhubungan
dan tidak bisa terlepas satu dengan yang lain sehingga diperlukannya etika
bisnis. Bisnis tidak hanya berhubungan dengan orang-orang maupun badan
hukum namun juga berhubungan dengan banyak pihak seperti pemasok,
pembeli, penyalur, pemakai dan sebagainya. Globalisasi ini berdampak positif
dan juga berdampak negatif terhadap perekonomian negara. Sisi positif dapat
dilihat dari semakin meningkatnya persaudaraan dan hubungan sosial antara
negara-negara di dunia dalam hubungan perdagangan. Sementara sisi
negatifnya dilihat dari semakin meningkatnya suasana konflik yang dapat
mengakibatkan gejolak ekonomi dan perang dunia karena masing-masing
negara mempunyai kepentingannya sendiri.
150 Etika Bisnis

Di era globalisasi ini, kita hanya bisa bertahan hidup jika kita mampu bersaing
dengan bisnis negara lain yang ada di dunia ini. Untuk dapat bersaing dengan
negara lain di dunia ini yang utama adalah harus adanya daya saing yang
ditunjukkan melalui produktivitas dan efisiensi bisnis. Namun persaingan
dengan dunia bisnis secara global harus memperhatikan etika karena praktik
bisnis yang tidak etis malah dapat mengakibatkan pengurangan produktivitas
dan mengurangi efisiensi. Etika bisnis turut dipengaruhi oleh kemajuan ilmu
pengetahuan dan teknologi. Namun teknologi ini harus dimanfaatkan secara
kemanusiaan bagi kemajuan dan perkembangan bisnis. Berbicara etika bisnis
pasti ada pro dan kontra karena melibatkan pertentangan antara etika dan minat
pribadi yang berorientasi pada pencapaian laba. Di saat terjadinya konflik
antara etika dan keuntungan, bisnis cenderung memilih keuntungan
dibandingkan etika karena menyangkut keuangan yang diperlukan dalam
setiap bisnis. Tetapi hal yang tidak disadari bahwa etika sebenarnya
merupakan strategis bisnis untuk jangka panjang. Oleh karena itu perlu adanya
pemahaman tentang etika bisnis bagi pelaku bisnis agar dapat menjadi pebisnis
yang beretika dan mengurangi resiko kegagalan.
Dunia bisnis yang beretika akan mampu mengembangkan kegiatan bisnis yang
seimbang, selaras dan serasi karena bisnis yang beretika senantiasa
memengaruhi anggotanya untuk senantiasa melakukan perbuatan yang terpuji.
Etika bisnis dalam tingkat internasional tidak hanya berlaku pada pelaku bisnis
saja tetapi etika bisnis harus diterima dan dipatuhi oleh semua kelompok yang
terlibat dalam bisnis di negara manapun juga. Etika bisnis diibaratkan suatu
aturan dalam permainan yang menjadi batasan bagi pebisnis dalam melakukan
praktik bisnisnya. Etika bisnis sangat penting mengingat dunia usaha tidak
terlepas satu dengan yang lainnya.

12.2 Pengertian Etika


Pakar etika bisnis selalu mempertanyakan keputusan dan tindakan yang
dilakukan oleh perusahaan terkait keputusan itu benar atau salah, baik atau
buruk, merugikan atau menguntungkan perusahaan. Pengambilan keputusan
dan tindakan dengan menggunakan acuan moral bisa memengaruhi solusi
serta pilihan dan hasil. Sejak solusi bisnis untuk menyelesaikan masalah
perusahaan mungkin memiliki alternatif lebih dari satu dan terkadang tampak
tidak ada solusi yang tepat dengan menggunakan prinsip berpikir etika sebagai
Bab 12 Etika Dalam Bisnis Internasional 151

cara pengambilan keputusan yang terstruktur dan sistematis berdasarkan nilai-


nilai, tidak hanya persepsi yang mungkin terdistorsi, tekanan dari orang lain
atau pilihan yang termudah dan tercepat kadang bersifat lebih membahayakan.
Kata etika berasal dari kata ethos (bahasa Yunani) yang artinya karakter yang
dikenal juga sebagai filasafat moral yaitu cabang dari filsafat yang membuat
sistematis, membela dan merekomendasi konsep perilaku benar dan salah.
Etika mencakup pemahaman tentang perbedaan antara hak atas pemikiran dan
tindakan yang salah dan memanfaatkan teknik pengambilan keputusan yang
memegang teguh prinsip untuk memilih tindakan yang tidak menyakiti orang
lain. Meskipun intuisi dan kreativitas sering terlibat dalam keharusan untuk
membuatkan keputusan di antara dua pilihan yang tampak salah atau kurang,
tentu saja ini menjadi dilema di mana tidak ada alternatif yang mudah.
Berpegang pada prinsip etika sebelum membuat keputusan dapat mengurangi
konsekuensi negatif dari tindakan kita (Weiss, 2014).
Ruang lingkup etika meliputi meta etika, etika normatif dan etika deskriptif.
Meta etika mempertimbangkan darimana prinsip etika seseorang berasal dan
apa maksud mereka, apakah keyakinan etis seseorang berasal dari apa yang
telah ditentukan oleh masyarakat, apakah orangtua, keluarga dan lembaga
agama memengaruhi dan membentuk etika keyakinan kita, apakah prinsip kita
bagian dari emosi dan sikap kita. Perspektif meta etika membahas pertanyaan
ini dan fokus pada masalah kebenaran universal, kehendak Tuhan, peran akal
dalam penilaian etis dan arti etis itu sendiri. Sebagai contoh, jika kita
mempelajari suatu kasus atau mengamati sebuah berita, kita dapat
mempertanyakan tentang apa dan di mana CEO tertentu atau prinsip etika
profesional (atau ketiadaan) dan di mana dalam hidupnya dan riwayat kerjanya
mengadopsi keyakinan ini.
Etika normatif lebih praktis, jenis etika ini mengevaluasi perilaku etis apa yang
harus dilakukan di masa depan. Kita dapat menanyakan tentang standar moral
tertentu yang mengatur dan memengaruhi langsung dari perilaku yang salah.
Etika normatif juga berkaitan dengan kebiasaan apa yang perlu dikembangkan,
tugas dan tanggung jawab apa yang harus dilaksanakan dan konsekuensi dari
perilaku kita serta pengaruhnya terhadap orang lain. Dalam konteks bisnis
mencakup pengamatan dan penanganan masalah etika, masalah dengan
individu, tim, pemimpin dan memecahkan masalah tersebut. Etika deskriptif
melibatkan pemeriksaan keyakinan dan prinsip orang lain. Hal ini berkaitan
dengan presentasi mendeskripsikan tetapi tidak mengevaluasi fakta, peristiwa
dan tindakan etis dalam situasi dan tempat tertentu. Dalam konteks apapun
152 Etika Bisnis

dalam perusahaan, hubungan atau tujuan bisnis adalah untuk memahami


bukan memprediksi, menilai atau menyelesaikan perilaku etis atau tidak tidak
etis (Weiss, 2014).
Untuk mengenali potensi masalah etika kita harus mampu berpikir kritis,
bernalar dan berperilaku etis sehingga kita dapat menilai, mengevaluasi dan
mengasumsi nilai terhadap masalah sebelum tindakan diambil. Akhirnya dapat
menjawab dan memecahkan dilema atau krisis etika yang serius. Dalam
praktik bisnis kita harus mampu memainkan peran bagaimana supaya perilaku
kita dapat memberikan pengaruh kepada orang lain untuk situasi yang lain.
Pilihan kita dalam hal ini adalah berperilaku secara bertanggung jawab atau
sekedar bertanggung jawab saja.

12.3 Pengertian Etika Bisnis


Etika bisnis dilihat sebagai ilmu tentang bagaimana mencapai tujuan komersial
perusahaan dengan memperhatikan hubungan antara moral pribadi dan aturan
yang berlaku. Ini bukan merupakan memisahkan standar moral melainkan
ilmu tentang bagaimana ruang lingkup sebagai agen dalam sebuah sistem
untuk bertindak menyangkut moral pribadi sehubungan dengan konteks bisnis.
Dalam pengambilan keputusan, seorang manajer harus memperhatikan etika
bisnisnya yaitu (1) apa yang menjadi dasar hukum dalam pengambilan
keputusan dan apakah setelah keputusan diambil diikuti oleh semua pelaku
bisnis; (2) apa masalah ekonomi dan sosial yang tercakup di dalamnya di luar
masalah hukum; dan (3) mana yang menjadi prioritas pilihan di antara
kepentingan pribadi atau kepentingan perusahaan,.
Masyarakat dan konsumen diuntungkan dari organisasi yang bertindak dengan
cara yang bertanggung jawab secara etis dan social. Etika bisnis sangat penting
dalam konteks bisnis karena semua pihak yang terlibat dalam kegiatan bisnis
mulai dari individu sampai pemangku kepentingan akan mendapatkan
keuntungan. Di samping itu kepuasan pelanggan, loyalitas dari investor dan
kinerja dari bisnis serta profit juga akan dicapai bilamana perusahaan
menerapkan prinsip etika dalam kegiatan bisnisnya.
Bab 12 Etika Dalam Bisnis Internasional 153

12.4 Tingkatan Etika Bisnis


Masalah etika bukan hanya mencakup masalah individu atau pribadi
melainkan masalah pribadi sangat membantu untuk melihat darimana asal
timbulnya masalah dan bagaimana mereka berubah. Pelaku bisnis harus
mampu memengaruhi pemangku kepentingan untuk memahami bisnis di luar
dan di dalam perusahaan secara professional. Hubungan antara peserta yang
terlibat yang kompleks dalam kegiatan bisnis dan pemecahan masalah etika
akan diselesaikan bilamana adanya perhatian dan pemahaman dari pemangku
kepentingan di dalamnya.

Gambar 12.1: Tingkatan Etika Bisnis, Weiss, (2014)


Berdasarkan gambar 12.1 dapat diketahui bahwa terdapat lima tingkatan etika
bisnis yaitu tingkatan individu, tingkatan organisasi, tingkatan organisasi,
tingkatan social dan tingkatan internasional. Mempertanyakan pertanyaan
kunci sangat penting untuk mengetahui tingkat etika dalam suatu situasi dalam
menghadapi interaksi yang mungkin terjadi di setiap tingkatan etika bisnis
dalam menjawab pertanyaan yang menyangkut moral. Untuk menilai apakah
keputusan atau tindakan yang dilakukan benar atau salah maka harus
mengajukan beberapa pertanyaan sebelum keputusan dan tindakan yang
dilakukan tersebut berkembang menjadi masalah etika yaitu:
154 Etika Bisnis

1. Apa nilai dan keyakinan inti saya?


2. Apa nilai dan keyakinan inti organisasi saya?
3. Nilai-nilai, keyakinan dan kepentingan siapa yang mungkin berisiko
dalam keputusan ini dan mengapa berisiko bagi orang tersebut?
4. Siapa yang mungkin dirugikan atau mungkin terbantu oleh keputusan
saya atau keputusan organisasi?
5. Bagaimana nilai-nilai dan keyakinan inti saya dan organisasi saya
akan terpengaruh atau berubah karena keputusan ini?
6. Bagaimana saya dan organisasi saya akan dipengaruhi oleh
keputusan?

Gambar 12.2: Kerangka Mengklarifikasikan Masalah dan Tingkatan Etis,


Weiss, (2014)
Gambar 12.2 menawarkan grafik untuk membantuk mengidentifikasi etika
sistem (misalnya adat istiadat, nilai dan hukum Negara atau wilayah), Anda
atau organisasi (yaitu norma dan cara berbisnis formal dan informal yang dapat
diterima), etika, nilai dan standar Anda sendiri.

12.5 Prinsip Etika Bisnis


Dalam praktik bisnis internasional harus menjunjung tinggi kode etik
internasional. Kode etik internasional yang terkenal adalah The Caux Round-
Bab 12 Etika Dalam Bisnis Internasional 155

Table Principles for Business. Konsep ini mengadopsi konsep kyosei dari
Jepang dan konsep human dignity yang diadopsi dari konsep Negara barat.
Prinsip-prinsip itu terdiri dari:
1. Prinsip tanggung jawab bisnis dari shareholder ke stakeholder.
Perusahaan memberikan nilai bisnisnya kepada masyarakat melalui
penciptaan lapangan kerja dan produk/ jasa yang dihasilkan
perusahaan dan kemudian dijual kepada masyarakat dengan harga
yang dijangkau dan sebanding dengan mutu. Perusahaan harus
memastikan semua pihak merasakan nilai yang diberikan perusahaan
termasuk pelanggan, pemasok, karyawan, pemegang saham dan
bahkan pesaing.
2. Prinsip dampak ekonomis dan social bisnis: menuju inovasi, keadilan
dan komunitas dunia.
Organisasi pelaku bisnis yang ada di luar negeri harus mampu
memberikan kontribusi dalam membangun, memproduksi dan
menjual serta memberikan sumbangan pada pembangunan social bagi
Negara tempat organisasi mendirikan perusahaannya dengan
membuka lapangan pekerjaan sekaligus meningkatkan kemampuan
ekonomi warga Negara setempat. Organisasi bisnis juga harus
memberi sumbangan pada hak-hak asasi manusia, pendidikan,
kesejahteraan serta vitalisasi Negara di mana organisasi didirikan
(Yoebrilianti, 2009). Bukan saja hanya memberikan kontribusi pada
Negara di mana organisasi didirikan tetapi juga pada komunitas dunia
melalui penggunaan sumber daya secara bijaksana, daya saing yang
sportif, serta fokus pada bidang teknologi, metode produksi dan
pemasaran serta komunikasi.
3. Prinsip perilaku bisnis: dari hukum tersurat ke semangat saling
percaya.
Setiap pelaku bisnis harus menjunjung tinggi kelurusan hati,
ketulusan, kejujuran, tepat janji dan transparansi guna meningkatkan
kelancaran dan efisiensi transaksi bisnis dari bisnis taraf local sampai
bisnis taraf internasional.
156 Etika Bisnis

4. Prinsip sikap menghormati aturan.


Adanya aturan-aturan internasional dan domestic yang harus ditaatai
oleh semua pelaku bisnis di dunia guna menghindari konflik dagang
dan menggalakkan praktik bisnis yang bebas dan adil.
5. Prinsip dukungan bagi perdagangan multilateral.
Sebuah organisasi tidak mungkin dapat berdiri sendiri, perlu adanya
dukungan dan kerjasama dengan Negara-negara lain di dunia untuk
memajukan liberalisasi perdagangan yang progresif dan sesuai akal
sehat. Kerjasama antara satu Negara dengan Negara lain dituangkan
dalam nota kesepakatan di antara mereka.
6. Prinsip sikap hormat bagi lingkungan alam.
Sikap hormat bagi lingkungan alam ditunjukkan dengan sikap
menjauhi pemborosan terhadap sumber-sumber daya alam karena
pemborosan terhadap sumber daya alam akan mendatangkan dampak
negatif terhadap kemajuan dan perkembangan ekonomi Negara
bersangkutan.
7. Prinsip menghindari operasi-operasi yang tidak etis.
Praktik bisnis yang sehat harus menghindari diri dari praktik korupsi,
pencucian uang ataupun jenis praktik lainnya agar tidak merugikan
pihak lain. Praktik bisnis juga wajib menghindari kerjasama untuk
tindakan kejahatan dengan melarang memperdagangkan senjata bagi
teroris, perdagangan obat bius dan jenis kejahatan lainnya.

12.6 Etika Dalam Bisnis Internasional


Ada banyak cakupan etika dalam bisnis internasional yaitu etika bisnis dengan
perkembangan CSR (Corporate Social Responsibility); etika bisnis, global
governance dan global CSR; etika bisnis Cina dan tantangannya; dan
tantangan etika bisnis millennium baru (Fitra, 2014).

12.6.1 Etika Bisnis dan CSR


Saat ini, semua pebisnis yang terlibat dalam kegiatan bisnis semakin
menjunjung tinggi kesadaran akan nilai penting dari etika bisnis terutama
Bab 12 Etika Dalam Bisnis Internasional 157

dalam tingkatan bisnis internasional. Bahkan etika bisnis bukan lagi dilihat
sebagai beban yang harus dilaksanakan tetapi sudah menjadi strategi untuk
mengembangkan perusahaan hingga bertaraf internasional. Salah satunya
adalah CSR di mana CSR ini merupakan salah satu cara untuk membangun
hubungan yang baik dengan masyarakat atau lingkungan sekitar dengan
melalui perwujudan sikap kepedulian dan tanggung jawab social perusahaan
dalam memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan di mana
perusahaan itu berdiri. CSR pada prinsipnya tidak hanya focus pada
peningkatan keuangan perusahaan melainkan juga memperhatikan
pembangunan social-ekonomi kawasan secara berkelanjutan. Tolak ukur
keberhasilan perusahaan jika dilihat dari sudut pandang CSR yaitu
keberhasilan menempatkan prinsip moral dan etis di atas segalanya untuk
mendapatkan hasil yang maksimal tanpa harus merugikan pihak lain. Masing-
masing perusahaan melaksanakan CSR dengan caranya sendiri mulai dari
perencanaan hingga pelaksanaannya.

12.6.2 Etika Bisnis, Global Governance dan Global CSR


CSR merupakan komitmen perusahaan untuk bertindak secara etis secara
terus-menerus, melakukan bisnis operasi secara legal sehingga memberikan
kontribusi untuk meningkatkan perekonomian sekaligus meningkatkan
kualitas hidup dari pegawai perusahaan dan keluarganya serta meningkatkan
kualitas komunikasi local dan masyarakat luas, Dadang, Sunyoto dan Wika,
(2016). Di tingkat global CSR diartikan sebagai hubungan antara perusahaan
dan pemangku kepentingan seperti karyawan, masyarakat luas, pemasok,
kreditor, pemegang saham, lingkungan dan sebagainya di mana terdapat
komitmen bisnis untuk berperilaku etis dan memberikan kontribusi dalam
membangun perekonomian sekaligus meningkatkan kualitas hidup tenaga
kerja dan keluarga serta komunitas local dan masyarakat luas, Soederberg,
(2006).
Global Compact (GC) merupakan alternatif bagi TNC untuk melakukan
pengembangan perusahaan untuk menghadapi tiga tantangan yaitu
1. Standarisasi etika perusahaan yang diperlukan untuk mengubah
image TNC di mata masyarakat
2. Perlunya menyertakan sistem reward and bonus dalam standarisasi;
3. Sumbangan institusi dalam standarisasi melalui World Trade
Organization dan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
158 Etika Bisnis

12.6.3 Etika Bisnis Cina dan Tantangannya


Konfusianisme merupakan pedoman bagi waga Cina dalam praktek kehidupan
social maupun praktik bisnis. Konfusianisme dipandang sebagai nilai atau
norma yang menjunjung tinggi harmonisasi dan integrasi dengan lingkungan
alam sekitar. Konfusianisme terdiri dari guanxi dan mianzi. Guanxi (关系)
lebih menekankan pada hubungan pribadi yaitu hubungan social di antara yang
satu dengan yang lain yang lebih memperhatikan aspek pribadi dibandingkan
dengan aspek professional. Sementara mianzi (面子) lebih menekankan pada
kehormatan dan harga diri baik harga diri sendiri maupun harga diri orang lain.
Ajaran guanxi dan mianzi ini merupakan kunci keberhasilan Cina di dunia
bisnis. Etika bisnis Cina masih berpedoman pada nilai Konfusianisme yang
mencakup nilai ajaran utama dari Guanxi (关系) dan mianzi (面子). Namun
demikian tetap adanya tantangan yang harus dihadapi Cina terkait praktik bisnis
mereka. Tantangan pertama adalah masalah kemanusiaan. Dalam etika bisnis Cina
masih mengutamakan kebebasan dan hak asasi manusia dengan munculnya
gerakan civil society. Tantangan kedua adalah masalah korupsi di mana Cina
masih memiliki image negative terhadap masalah ini. Tantangan ketiga adalah
masalah diskriminasi dan degradasi lingkungan. Hal ini muncul seiringan dengan
semakin berkembang pesatnya perindustrian Negara Cina. Tantangan ini
merupakan tantangan yang sangat besar yang harus dihadapi Cina terkait dengan
CSR sebagai wujud pelaksanaan nyata dari etika bisnis di Cina.

12.6.4 Tantangan Etika Bisnis Millenium Baru


Salah satu tantangan utama yang harus dihadapi dalam etika bisnis di era
millenium baru adalah hipokrisi. Dalam praktik bisnis, hipokrisi dimulai dari
perancangan rencanan bisnis sampai pelaporan pertanggungjawaban financial
bisnis tersebut. Secara umum, semua bisnis berorientasi pada keuntungan
sehingga pelaku bisnis cenderung menghalalkan segala cara hanya untuk
mencapai target keuntungan. Tantangan kedua yang dihadapi terkait etika dalam
pemanfaatan teknologi. Tidak bisa dipungkiri bahwa semua aktivitas kegiatan
tidak bisa terlepas dari penggunaan teknologi untuk mempermudah pekerjaan
manusia. Penggunaan teknologi memberikan dampak positif dan juga dampak
negatif. Untuk itu perlu diperhatikan etika bisnis terutama dalam hal pemanfaatan
teknologi dalam praktik bisnis. Pemanfaatan teknologi secara keliru dapat
berdampak buruk bagi masyarakat. Sebagai contoh terjadinya cybercrime yang
dilakukan oleh orang yang melek teknologi dalam praktik tansaksi bisnis non-rill.
Dan bahkan cybercrime ini tidak hanya terjadi dalam lingkup bisnis local tetapi
juga sudah terjadi dalam skala internasional.
Daftar Pustaka

Adam Smith (1976) An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of
Nations. Indianapolis: Liberty Classics.
Adiningsih, Sri (2019) Indonesia’s Digital Based Economic Transformation,
Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
Agoes, Sukrisno & Ardana, I Cendik (2009). Etika Bisnis dan Profesi :
Tantangan Membangun Manusia Seutuhnya. Penerbit Salemba
Al-Qardhawy, Yusuf. (1997). Norma dan Etika Ekonomi Islam. Jakarta: Gema
Insani Press.
ANDJARWATI, A. L. and BUDIADI, S. (2018) ‘Etika Bisnis dan Perilaku Etis
Manajer Pengaruhnya terhadap Tanggung Jawab Perusahaan pada
Lingkungan Sosial’, BISMA (Bisnis dan Manajemen). doi:
10.26740/bisma.v1n1.p1-13.
Arijanto, A. (2011) Etika bisnis bagi pelaku bisnis: cara cerdas dalam
memahami konsep dan faktor-faktor etika bisnis dengan beberapa contoh
praktis. Rajawali Pers.
Assael, H. (1992) Consumer Behavior and Marketing Action. 4th edn. Boston
US: PWS- KENT Publishing Company.
Azizah, M. (2016) ‘Etika Perilaku Periklanan Dalam Bisnis Islam’, JESI (Jurnal
Ekonomi Syariah Indonesia), 3(1), p. 37. doi: 10.21927/jesi.2013.3(1).37-
48.
Azizi, Z. and Radiawan, H. (UI) (2014) Sosok Perempuan dalam Iklan Kategori
Produk Pembersih Rumah Tangga Dilihat dari Perspektif Gender Dibuat
Oleh : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
Badroen, Faisal, et al. (2007). Etika Bisnis Dalam Islam. Jakarta: Kencana.
Baedowi, A. (2011) ‘ETIKA BISNIS PERSPEKTIF ISLAM’, Jurnal Hukum
Islam IAIN Pekalongan. doi: 10.28918/jhi.
Bertens, K. (2000) Pengantar etika bisnis. Kanisius.
160 Etika Bisnis

Bertens, K. (2013). “Etika,” Yogyakarta: Penerbit Kanisius.


Bertens, K. (2013). “Penantar Etika Bisnis,” Yogyakarta: Penerbit Kanisius.
Blanchard, Kenneth & Norman V. Peale. (1991). “The Power of Ethical
Management,” London: Cedar.
Brentano (2013) Theme From Brentano. Edited by G. F. Fisette, Denis.
Amsterdam - New York: Rodopi.
Brooks, Leonard j (2007). Etika Bisnis dan Profesi : Untuk Direktur, Eksekutif
dan Akuntan. Penerbit salemba Empat
Busro, M. D. (2020) Teori-teori Manajemen Sumber Daya Manusia, in Teori-
teori Manajemen Sumber Daya Manusia.
Butarbutar, B. (2019) ‘Peranan Etika Bisnis dalam Bisnis’, Jurnal Ilmu
Manajemen Terapan, 1(2), pp. 187–195.
Carroll, A. B., & Buchholtz, A. K. (2005) Business And Society: Ethics And
Stakeholder Management Toronto: Thomson Nelson
Carthy, Jeromi Mc. (1993). Dasar-Dasar Pemasasaran. Jakarta: Erlangga.
Dadang, Sunyoto dan Wika, H. P. (2016) Etika Bisnis. Yogyakarta: Media
Presindo Group.
Damayanti, K. (2017) KERANGKA PENGENDALIAN COSO. Available at:
https://medium.com/.
Dewan Periklanan Indonesia, P. (2007) Etika Pariwara Indonesia, Dewan
Periklanan Indonesia, Jakarta. Available at: http://addiction.id/epi.pdf.
Djakfar, H. M. and SH, M. A. (2012) Etika bisnis: menangkap spirit ajaran langit
dan pesan moral ajaran bumi. Penebar PLUS+.
Dworkin, G. (2002) Paternalism. 2020th edn. Edited by E. N. . Zalta. The
Stanford Encyclopedia of Philosophy. Available at:
https://plato.stanford.edu/entries/paternalism/.
Dyer, A. R. (1997) ‘Ethics Advertising, and Assisted Reproduction: The Goals
and Methods of Advertising’, 3867(97), pp. 143–148.
Edison, E., Anwar, Y. and Komariyah, I. (2016) Manajemen Sumber Daya
Manusia, in Manajemen Sumber Daya Manusia.
Erni R. Ernawan, (2011), Busines Ethics, Bandung: Alfabeta.
Daftar Pustaka 161

Fauzan (2012) ‘ETIKA BISNIS ISLAM DALAM PANDANGAN FILSAFAT


ILMU ( Telaah Atas Pemikiran Etika Immanuel Kant )’, Modernisasi, 8(2),
pp. 90–117.
Fitra, D. (2014) ‘Theory and Concept of Business Ethic in International
Relations Studies’, Jurnal Global & Policy, 2(2). Available at:
http://ejournal.upnjatim.ac.id/index.php/jgp/article/download/2069/1597.
Ghillyer, A. (2012). Business Ethics Now. McGraw-Hill.
Gremillion, K. P. (1981) ‘Shipboard communications phone-jack cleaner’.
Google Patents.
Guardian, 2018, https://www.theguardian.com/technology/2018/apr/13/apple-
memo-leaked-arrests-criminal-threat
Hadari Nawawi, (2003), Perencanaan Sumber Daya Manusia, Yogyakarta:
Gajah MadaUniversity Press.
Halbert, Terry, Ingulli, Elaine (2018) Law and Ethics in the Business
Environment, Boston: Cengage
Handayani, H. N. F. (2019) ‘Pedoman Perilaku Dalam Etika Bisnis di PT. KF’,
Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi, 1(2), pp. 115–121.
Harahap, A. R. (2010) Perlindungan Hukum Bagi Konsumen Terhadap Iklan
Yang menyesatkan. UMSU.
Harbrian, I. P. P. and Sukranatha, A. A. K. (FH U. (2013) ‘Perlindungan
Konsumen di Indonesia’, Jurnal Kertha Semaya, 8(5), pp. 722–732.
Harding, H.A. (1978). Manajemen Produksi. Jakarta : Balai Aksara
Harmono Harmono & Sardjana Orba Manullang, (2020), Analysis of Regional
People's Representative Council (DPRD) Comparative Study Activities in
Efforts to Suppress Corruptive Behaviour, International Journal of
Multicultural and Multireligious Understanding, Vol 7, No. 10. DOI:
http://dx.doi.org/10.18415/ijmmu.v7i10.2150
Hartman, Laura P. (2008). “Business Ethics, Decision-Making for Personal
Integrity and Social Responsibility,” Boston: McGraw-Hill International.
Hartono, A. (2009) ‘Moralitas Iklan: Menghindarkan Keterjebakan Produsen
dari Praktek Periklanan yang Kontra Produktif’, Jurnal Siasat Bisnis,
ed(khus1), pp. 43–57. doi: 10.20885/jsb.ed.khus1.art5.
162 Etika Bisnis

Harvey Sterling Indonesia, "Change Management For Professionals", Seminar,


Agustus 2019.
Hasoloan, A. (2018) ‘Peranan Etika Bisnis dalam Perusahaan Bisnis’, Warta
Dharmawangsa, (57).
Hasyim, N. and Senoprabowo, A. (2013) ‘Plagiarisme Dalam Pembuatan
Periklanan Televisi Di Indonesia’, Visualita, 5(1), pp. 89–99. doi:
10.33375/vslt.v5i1.1106.
Hayes, A. (2020) Adam Smith dan ‘The Wealth of Nations’, Dotdash. Available
at: https://www.investopedia.com/updates/adam-smith-wealth-of-
nations/#citation-1 (Accessed: 25 November 2020).
Hecker, C. et al. (2016) ‘Economy and Justice : A Conflict without
Resolution ?’, Management Revue, 21(1), pp. 8–37. doi: 10.1688/1861-
9908.
Hidayat, R. and Rifa’i, M. (2018) Etika Manajemen Persfektif Islam, LPPP.
Hoffman, Reid, Casnocha, Ben, Yeh, Chris (2014)) The Alliance: Managing
Talent in the Networked Age. Boston: Harvard Business Review Press.
Husnan, S. (2001) ‘Corporate Governance dan Keputusan Pendanaan:
Perbandingan Kinerja Perusahaan dengan Pemegang Saham Pengendali
Perusahaan Multinasional dan Bukan Multinasional’, Jurnal Riset
Akuntansi, Manajemen, Ekonomi, 1(1), pp. 1–12.
Indah, D. A. et al. (2018) Hubungan Etika Bisnis dengan Akuntansi. Available
at: https://publikcerdas.com/ (Accessed: 24 November 2020).
Indrati, Maria Farida S. (2007). Ilmu Perundang-undangan. Yogyakarta:
Kanisius.
Internet :
Jimly Asshiddiqie, Jimly. (2014). Perihal Undang-Undang. Depok : Raja
Grafindo Persada.
Julyanthry, J. et al. (2020) Manajemen Produksi dan Operasi. Yayasan Kita
Menulis.
K. Bertens. (2000). Pengantar Etika Bisnis. Yogyakarta: Kanisius.
Daftar Pustaka 163

Kamal, M. (2020) ‘Media Sosial Sebagai Budaya Baru Pembelajaran di SD


Muhammadiyah 9 Malang’, Jurnal Komunikasi Nusantara, 2(1), pp. 17–
27.
Keraf, Sonny (1998). Etika Bisnis : Tuntutan dan Relevansinya. Penerbit
Kanisius
Khairandy, Ridwan. (2013). Pokok-Pokok Hukum Dagang Indonesia.
Yogyakarta: FH UII Press.
Kotler, P. and K.I. Keller. (2012). Marketing Management, 14th ed. Upper
Saddle River, NJ: Pearson Aducation Inc.
Kramer, Jan-Philipp, Marinelli, Ellsabeta, Lamarino Simona , (2011)
Intangible assets as drivers of innovation: Empirical evidence on
multinational enterprises in German and UK regional systems of
innovation, Technovation
Kung, Hans. (2004). “Global Responsibility: In Search of a New World Ethic,”
Eugene: Wipf and Stock Publisher.
Kung, Hans. (2010). “Etika Ekonomi Politik Global (Terjemahan, Edisi
Kedua),” Yogyakarta: Penerbit Qalam.
Kurnia, Abi Jam'an, (2018) “Pidana Bagi Mantan Karyawan yang
Membocorkan Rahasia Dagang Perusahaan” dalam
https://www.hukumonline.com/klinik/detail/ulasan/lt59033ce95a38b/pida
na-bagi-mantan-karyawan-yang-membocorkan-rahasia-dagang-
perusahaan/
Kurniawati, H. (2015) ‘Literatur Review: Pentingkah Etika Bisnis Bagi
Perusahaan?’, Politeknik Negri Bandung.
Lasmiatun (2012) ‘Implementasi Etika Bisnis di Indonesia. Ada apa di
Corporate Governane’, Dharma Ekonomi, XIX(36), pp. 1–8.
Lauterborn, Robert F. (1996). The New Marketing Paradigm. McGraw-Hill
Companies.
Lawrence, Anne T.(2017) Business And Society: Stakeholders, Ethics, Public
Policy, New York:McGraw Hill Education
Leuwol, N. V. et al. (2020) Pengembangan Sumber Daya Manusia Perguruan
Tinggi: Sebuah Konsep, Fakta dan Gagasan. Yayasan Kita Menulis.
164 Etika Bisnis

Lindsey, S. and Raghavendra, C. S. (2002) ‘PEGASIS: Power-efficient


gathering in sensor information systems’, in Proceedings, IEEE aerospace
conference. IEEE, p. 3.
Lukviarman, N. (2004) ‘Etika Bisnis Tak Berjalan Di Indonesia: Ada Apa
Dalam Corporate Governance?’, Jurnal Siasat Bisnis, 2(9).
M. Dawam Rahardjo , (1990), Etika Ekonomi dan Manajemen, Yogyakarta:
PT. Tiara Wacana Yogya.
Manullang, Sarjana Orba, (2019) , Sosiologi Hukum, Jakarta: Bidik Phronesis
Publihing
Mondy, R. Wayne, (2008), Manajemen Sumber Daya Manusia, Erlangga
Jakarta.
Muhammad Naufal Arifiyanto, Ainul Masruroh, Abid Zamzami, Shohib
Muslim, Setiawan Nurdayasakti, I Nyoman Gede Remaja, Lucas Prakoso,
Sisca Utami Damayanti, Siti Awaliyah, Gunawan Hariyanto, Eko
Iswahyudi, Emi Puassa Handayani, Yudi Widagdo Harimurti, Zain, H. W.
(2014) Anotasi Pemikiran Hukum: Dalam Perspektif Filsafat Hukum.
Edited by T. U. P. Windi Wiranata, Lusvita Anggraini. Malang:
Universitas Brawijaya Press (UB Press).
Müller, J. (2015) ‘AQUINAS’S COMMENTING STRATEGY IN HIS
SENTENTIA LIBRI ETHICORUM. A CASE STUDY’, JSTOR, 118(1),
pp. 148–184. Available at: https://www.jstor.org/stable/48503762.
Munawaroh, siti R. (2011) ‘Pengaruh Kualitas Produk, Promosi, Dan Desain
Terhadap Pembelian Kendaran Bermotor Yamaha Mio Di Banjarmasin
Kalimantan Selatan’, 12(April), pp. 117–120.
Nawatmi, S. (2010) ‘Etika bisnis dalam perspektif Islam’, Fokus Ekonomi.
Stikubank University, 9(1), p. 24402.
Nooh, M. N. (2007) ‘Advertising Ethics : a Review’, The Journal of Commerce,
4(3), pp. 33–44.
Nurrohman, A. T. (2020) ‘Pelanggaran Etika Pariwara Indonesia dalam Iklan
Baris di Solopos Edisi Mei-Juni 2018’, Jurnal Audiens, 1(1). doi:
10.18196/ja.11015.
Daftar Pustaka 165

Parasuraman, A , Zeithaml, Valerie A, and Berry, Leonard L. (1991).


SERVQUAL ( Service Quality ). A Wiley Company: Wiley
Periodicals,Inc.
Parinduri, L. et al. (2020) Manajemen Operasional: Teori dan Strategi. Yayasan
Kita Menulis.
Pellegrino, J. W. (2004) The evolution of educational assessment: Considering
the past and imagining the future. Educational Testing Service, Policy
Evaluation and Research Center, Policy ….
Philosophy, S. E. of (2017) Aristotle’s Political Theory, The Stanford
Encyclopedia of Philosophy. Available at:
https://plato.stanford.edu/entries/aristotle-politics/ (Accessed: 28
November 2020).
Pohan, H. T. (2017) ‘Persepsi Mahasiswa Tentang Nilai-Nilai Etika Dalam
Penyajian Pelaporan Keuangan Perusahaan yang Bertanggung Jawab’,
Media Ekonomi, 20(2), pp. 13–54.
Porter, Michael. (1995). The Competitive Advantage: Creating and Sustaining
Superior Performance. NY: Free Press
Prasetya, Agustian B (2019) Managemen Pengetahuan Konsep Dasar dan
Aplikasi, Tangerang: Mahara Publishing
Prihatminingtyas, Budi (2019). Etika Bisnis : Suatu Pendekatan dan Aplikasinya
terhadap Stakeholders
Purba, B. (2013) ‘Analisis Pengaruh Pertumbuhan PDB, Suku Bunga SBI, IHK,
Cadangan Devisa, dan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Pertumbuhan Jumlah
Uang Beredar di Indonesia’, Jurnal Saintech Universitas Negri Medan,
5(01).
Purba, B. (2019) ‘EFFECTS OF ECONOMIC AGGLOMERATION AND
LABOR PRODUCTIVITY ON INCOME DISPARITIES IN THE EAST
COAST REGION OF NORTH SUMATERA–INDONESIA’, in Multi-
Disciplinary International Conference University of Asahan.
Purba, B. (2020a) ‘Analisis Tentang Pengaruh Investasi Terhadap Pertumbuhan
Ekonomi dan Penyerapan Tenaga Kerja Provinsi di Pulau Sumatera,
Indonesia’, Jurnal Humaniora: Jurnal Ilmu Sosial, Ekonomi dan Hukum,
4(1), pp. 196–204.
166 Etika Bisnis

Purba, B. (2020b) ‘Analisis Tentang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Periode


Tahun 2009–2018’, Jurnal Humaniora: Jurnal Ilmu Sosial, Ekonomi dan
Hukum, 4(2), pp. 244–255.
Purba, B. et al. (2019) ‘Regional Disparity in Economic Development: The Case
of Agropolitan Cities in North Sumatera, Indonesia’, in. doi: 10.2991/agc-
18.2019.53.
Purba, B., Gaspersz, S., et al. (2020) Ilmu Komunikasi: Sebuah Pengantar.
Yayasan Kita Menulis.
Purba, B., Nainggolan, L. E., et al. (2020) Ekonomi Sumber Daya Alam: Sebuah
Konsep, Fakta dan Gagasan. Medan: Yayasan Kita Menulis.
Purba, B., Sudarmanto, E., et al. (2020) Ekonomi Politik: Teori dan Pemikiran.
Yayasan Kita Menulis.
Purba, D. W., Thohiron, M., et al. (2020) Pengantar Ilmu Pertanian. Yayasan
Kita Menulis.
Purbacaraka, Purnadi dan Soekanto, Soerjono. (1982). Sendi-Sendi Ilmu
Hukum Dan Tata Hukum. Bandung: PT Alumni
Putranda, M. I. (2020) Etika Bisnis : Prinsip Dasar Perilaku Etis. Available at:
https://www.kompasiana.com/ (Accessed: 25 November 2020).
Rahimaji, A. (2019) ‘ETIKA BISNIS PADA PT XYZ’, Jurnal Ilmu
Manajemen Terapan. doi: 10.31933/jimt.v1i2.71.
Raoul, M. (2013) Saint Antonin, Fondateur Du Couvent De Saint-marc,
Archevêque De Florence, 1389-1459 (French Edition). French: Nabu
Press.
Revida, E. et al. (2020) Teori Administrasi Publik. Yayasan Kita Menulis.
Rewoldt, Stewart. (1995). Strategi Promosi Pemasaran. Jakarta: Rineka Cipa.
Rodhiyah (2012) ‘Etika Bisnis dan Keadilan Konsumen’. Available at:
https://media.neliti.com/media/publications/218230-etika-bisnis-dan-
keadilan-konsumen.pdf.
Romindo, R. et al. (2020) Sistem Informasi Bisnis. Yayasan Kita Menulis.
Salam, A. (2011) ‘Interrelasi antara Etika dan Sistem Ekonomi’, JESI Jurnal
Ekonomi Syariah Indonesia, 1(2), pp. 31–44.
Daftar Pustaka 167

Sari, A. P. et al. (2020) Ekonomi Kreatif. Yayasan Kita Menulis.


Sayuti Hasibuan, (2000), Manajemen Sumber Daya Manusia: pendekatan non
sekuler, Surakarta: Muhammadiyah University Press.
Shabbir, H. A. et al. (2019) ‘Exploring Perceptions of Advertising Ethics: An
Informant-Derived Approach’, Journal of Business Ethics, 159(3), pp.
727–744. doi: 10.1007/s10551-018-3784-7.
Shaw, William &Vincent Barry. (1995). “Moral Issues in Business,”
California: Wadsworth Publishing Company.
Shiffrin, S. V. (2000) ‘Paternalism, unconscionability doctrine, and
accommodation’, Philosophy and Public Affairs, 29(3), pp. 205–250. doi:
10.1111/j.1088-4963.2000.00205.x.
Siagian, V. et al. (2020) Ekonomi dan Bisnis Indonesia. Yayasan Kita Menulis.
Sidik, A. R. (2017) Etika Bisnis. Surabaya: Mitra Abisatya.
Simorangkir, O. P. (2003) Etika bisnis, jabatan, dan perbankan. Rineka Cipta.
Siregar, R. K. (2015) ‘Strategi Komunikasi Pemasaran Dalam Membangun
Kesadaran Merek’, Journal Communication, 6(1), p. 54.
Soederberg, S. (2006) Global Governance in Question: Empire, Class and the
New Common-Sense in Managing North-South Relations. London: Pluto
Press.
Solomon, R.C. (1993). “Ethics and Exellence, Cooperation and Integrity in
Business,” New York: Oxford University Press.
Sternberg, R. J. and Ruzgis, P. (1994) Personality and intelligence. Cambridge
University Press.
Stewart, K. and Felicetti, L. (1996) ‘The Attitudes of Business Majors in
Australia and the United States toward the Teaching of Business Ethics’,
Journal of Education for Business, 71(6), pp. 363–367. doi:
10.1080/08832323.1996.10116814.
Stubben, Stephen, Welch, Kyle (2018) “ Whistleblowers Are a Sign of Healthy
Companies” https://hbr.org/2018/11/research-whistleblowers-are-a-sign-
of-healthy-companies
Subagyo, Slamet dan Affandi, Harry. (2004). Mendongkrak Omzet Penjualan
Dengan Iklan. Semarang: Gritama.
168 Etika Bisnis

Subroto, S. (2011) ‘Etika periklanan’. Available at:


https://media.neliti.com/media/publications/242139-etika-periklanan-
e19733a7.pdf.
Sudarso, A. et al. (2020) Konsep E-Bisnis. Yayasan Kita Menulis.
Sukarno, F. (2013). Etika Bisnis Dalam Perspektif Ekonomi Islam. Bogor: Al
Azhar Freshzone Publishing.
Sukirno, Sadono. (2002). Pengantar Teori Mikroekonomi. Jakarta : PT. Raja
Grafindo Persada
Sumarsono, Sonny. (2003). Ekonomi Manajemen Sumber Daya Manusia dan
Ketenagakerjaan. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Summak, M. S., Samancioğlu, M. and Bağlibel, M. (2010) ‘Technology
integration and assesment in educational settings’, Procedia-Social and
Behavioral Sciences. Elsevier, 2(2), pp. 1725–1729.
Syamsudin, M. (2020) ‘Tanggungjawab Hukum Pelaku Usaha Periklanan Atas
Produk Iklan Yang Melanggar Etika Periklanan (Kajian Kritis Terhadap
Uu Perlindungan Konsumen)’. Available at:
https://repository.unikom.ac.id/id/eprint/66463.
Tafsirweb.com (2020) Quran Surat An-Nisa Ayat 58, https://tafsirweb.com/.
Available at: https://tafsirweb.com/1590-quran-surat-an-nisa-ayat-58.html
(Accessed: 30 November 2020).
Tamrin Muchsin, et. al., (2020), Efektifitas Pelaksanaan Pasal 66 Perda Nomor
1 Tahun 2016 Tentang ketertiban Umum di Kota Singkawang, Jurnal
Hemeneutika, Vol 4 no. 2, DOI :
http://dx.doi.org/10.33603/hermeneutika.v4i2.4226
Tamrin Muchsin, et. al., (2020), EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PASAL 66
PERDA NOMOR 1 TAHUN 2016 TENTANG KETERTIBAN UMUM
DI KOTA SINGKAWANG, Jurnal Hemeneutika, Vol 4 no. 2, DOI :
http://dx.doi.org/10.33603/hermeneutika.v4i2.4226
Tamrin Muchsin, et.al (2020), Discression of the Sambas Resorts Police in The
Implementation of Administrative Law Perspective Investigation, Jurnal
Ilmu Hukum, Legal Standing, Vol 4 No. 2. September 2020
Tarigan, A. A. (2014) ‘Dari Etika Ke Spiritualitas Bisnis’. IAIN-SU Press dan
Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam.
Daftar Pustaka 169

Toto Tasmara, (2002), Membudayakan Etos Kerja Islami, Jakarta: Gema Insani
Press.
Turisno, B. E. (2012) ‘Perlindungan Konsumen Dalam Iklan Obat’, Masalah-
Masalah Hukum, 41(1), pp. 20–28. Available at:
https://ejournal.undip.ac.id/index.php/mmh/article/view/4156/3789%0Ah
ttps://ejournal.undip.ac.id/index.php/mmh/article/view/4156.
VComply, E. (2018) Ethics in the Business World.
Volume 31, Issue 9, Pages 447-458
Vries, P. H. de (2016) ‘Adam Smith’s “Theory” of Justice: Business Ethics
Themes in The Wealth of Nations’, Business & Professional Ethics
Journal, 8(1), pp. 37–55. Available at:
https://www.jstor.org/stable/27799996?seq=1.
Weiss, J. W. (2014) Business Ethics: A Stakeholder and Issues Management
Approach. San Francisco: Berrett-Koehler Publishers, Inc.
Weiss, Joseph H. (2009) Business Ethics: a Stakeholders and Issues
Management Approach, Mason: South-Western Cengage Learning
Wibowo, (2014), Perilaku dalam Organisasi, Jakarta: Rajawali Pers.
Wikipedia (2020) Piagam Madinah, Wikipedia. Available at:
https://id.wikipedia.org/wiki/Piagam_Madinah (Accessed: 30 November
2020).
Yoebrilianti, A. (2009) Bisnis Internasional. Surabaya: CV Qiara Media.
Yusnaidi (2018) ‘Analisis Penggunaan Unsur Sensualitas Sebagai Bentuk
Pelanggaran Etika Periklanan Studi Kasus Pada Iklan Televisi Pompa Air
Shimizu’, Jurnal Bisnis dan Kajian Strategi Manajemen, 2(20), pp. 11–20.
Zaman, N. et al. (2020) Ilmu Usahatani. Yayasan Kita Menulis.
170 Etika Bisnis
Biodata Penulis

Eko Sudarmanto. Lahir di Boyolali, 12 Maret 1970,


anak kedua dari pasangan Dulkarim (alm.) dan
Sunarti. Saat ini penulis sedang menyelesaikan
pendidikan program doctoral di Institut Perguruan
Tinggi Ilmu Al-Quran (PTIQ) Jakarta, Program
Studi Ilmu Alquran dan Tafsir. Pendidikan
sebelumnya, Pascasarjana Universitas
Muhammadiyah Tangerang (UMT) Program Studi
Magister Manajemen (2009-2012), Sarjana
Akuntansi di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE)
Muhammadiyah Jakarta (1997-2000), Akademi Akuntansi Muhammadiyah
(AAM) Jakarta (1992-1996), SMA Negeri Simo Boyolali (1985-1988), SMP
Muhammadiyah VI Klego Boyolali (1982-1985), dan Madrasah Ibtidaiyah
Islamiyah (MII) Jaten Klego Boyolali (1976-1982). Pelatihan dan ujian
sertifikasi profesi yang pernah diikuti, yaitu Certified Risk Associate (CRA) dan
Certified Risk Professional (CRP) masing-masing di tahun 2020. Aktivitas
kegiatan penulis saat ini adalah Dosen tetap Fakultas Ekonomi dan Bisnis di
Universitas Muhammadiyah Tangerang [UMT] Indonesia. Sebelum aktif
menjadi akademisi (Tahun 2015), penulis cukup lama malang melintang
sebagai praktisi di dunia perbankan (sejak 1991), dan dua tahun sebelumnya
bekerja di PT JIPRI Rattan Industry – Tangerang. Penulis dapat dihubungi
melalui alamat email: ekosudarmanto.umt@gmail.com .
172 Etika Bisnis

Nofitri Heriyani. Penulis adalah Ibu 2 anak dari


Putra dan Putri “dua N”. kesehariannya penulis
adalah sebagai pegawai Bank di salah satu
Perusahaan BUMN di Indonesia. Dan selama lebih
dari 5 tahun telah mengajar di Universitas
Muhammadiyah Tangerang. Penulis mengajar pada
Fakultas Teknik Jurusan Teknik Informatika.
Penulis yang Hobbynya kulineran ini, beberapa kali
sudah mendampingi mahasiswa untuk tugas Akhir
dan menjadi pembicara dalam kegiatan pengabdian
masyarakat. Dengan kesempatan yang baru, penulis mencoba bergabung untuk
belajar menulis di Penerbit Kita Menulis. Dengan ikut bergabung menulis,
Penulis berharap bisa belajar menuangkan ide-ide yang dimilikinya.

Hery Dia Anata Batubara, SE, M.Si, lahir di


Batangtoru pada tanggal 12 Mei 1990. Ia
menyelesaikan kuliah dan mendapat gelar Sarjana
Ekonomi pada 19 April 2012. Ia merupakan alumnus
Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas
Muhammadiyah Sumatra Utara. Pada tahun 2013
mengikuti Program Magister Akuntansi dan lulus
pada tahun 2015 dari Universitas Diponegoro,
Semarang. Pada tahun 2016 diangkat menjadi Dosen
Universitas Graha Nusantara Padangsidimpuan dan
ditempatkan di Fakultas Ekonomi pada program studi
Manajemen.

Agustian Budi Prasetya. Dosen Magister


Managemen Universitas Bina Nusantara. Magister
Pendidikan Universitas Pelita Harapan. Trainer,
konsultan pengembangan kapasitas organisasi di
BUMN, BUMD, perusahaan swasta asing dan
nasional, untuk data analytics dan kinerja organisasi,
komunikasi dan coaching, satisfaction dan
engagement, performance indicators dan ballance
score cards Menekuni kajian kepemimpinan,
Biodata Penulis 173

pembelajaran, etika bisnis dan CSR, human capital. Aktif di lembaga sosial
pendidikan dan kebudayaan. Menikah dengan Widyandini Soetjipto dikaruniai
dua anak Alia Widyaprasetya dan Abrahamsyah Krisadi Widyaprasetya.

Fajrillah, S. Kom., M. Si., M. Kom., Menyelesaikan


Perkuliahan Sarjana Komputer (S.Kom.) Manajemen
Informatika – Universitas Gunadarma Jakarta Tahun
1997, Magister Sains (M. Si.) Ilmu Ekonomi & Studi
Pembangunan – Universitas Syiah Kuala – Banda
Aceh Tahun 2007, Magister Komputer (M. Kom.)
Teknik Informatika Konsentrasi Sistem Informasi
Manajemen – Sekolah Tinggi Manajemen
Informatika Dan Komputer ERESHA Tahun 2014,
Prestasi yang pernah diraih Juara Harapan II Kategori
Penulis Umum Nasional yang di selenggarakan PT.
Indosat (Persero) Tbk. Jakarta – LIPI – Kompas Gramedia Grup, Dosen
Berprestasi di lingkungan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI)
Wilayah I Sumatera Utara, Dosen LLDIKTI Wilayah I Sumatera Utara dpk.
Universitas IBBI, Dosen di FE Universitas Islam Sumatera Utara (UISU),
Dosen di STIE ITMI, Verifikator SINTA, Asesor BKD, Penulis Buku Nasional
“Aplikasi Game Dan Multimedia Dengan VB” Penerbit PT. Elex Media
Komputindo Jakarta Tahun 2009, Buku “Sistem Operasi” Penerbit Ghalia
Indonesia Jakarta Tahun 2011, Buku “Komputer Bisnis” Penerbit ANDI
Yogyakarta Tahun 2014, dan Penulis Buku di Yayasan Kita Menulis. Dapat
dihubungi Email: fajrillahhasballah@gmail.com.

Dr. Bonaraja Purba, M.Si, Lulus Sarjana


Pendidikan (S1) dari Universitas Negeri Medan
(UNIMED), Magister Ilmu Ekonomi (S2) dari
Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH) dan Doktor
Ilmu Ekonomi (S3) juga dari Universitas Syiah Kuala
(UNSYIAH) Banda Aceh. Sejak tahun 1987 hingga
saat ini aktif menulis jurnal, buku dan berkarir sebagai
Dosen Tetap di Fakultas Teknik dan Fakultas
Ekonomi Universitas Negeri Medan Sumatera Utara.
Beberapa buku karya kolaborasinya yang telah
174 Etika Bisnis

diterbitkan antara lain Kewirausahaan Peluang dan Tantangan; Ekonomi


Sumber Daya Alam: Sebuah Konsep, Fakta dan Gagasan; Ekonomi Politik:
Teori dan Pemikiran; Ilmu Komunikasi Sebuah Pengantar; Teori Administrasi
Publik; Pengembangan Sumber Daya Manusia Perguruan Tinggi: Sebuah
Konsep, Fakta dan Gagasan; Manajemen Operasional: Teori dan Strategi;
Manajemen Produksi dan Operasi; Pengantar Ilmu Pertanian; Ilmu Usahatani;
Dasar-dasar Agribisnis; Pengantar Media Pembelajaran; Pengembangan Media
Pembelajaran; Manajemen Konflik Berbasis Sekolah; Inovasi Pendidikan;
Konsep E-Bisnis; Sistem Informasi Bisnis; Ekonomi Kreatif; Teknik
Keselamatan dan Kesehatan Kerja; Ekonomi dan Bisnis Indonesia; Komunikasi
Bisnis; Pengantar Anti Korupsi; Etika Bisnis; Pemasaran Internasional;
Manajemen Merek; Perilaku Orgasisasional; Teknologi Informasi dan Sistem
Informasi Manajemen; Ekonomi Publik; dan Ekonomi Internasional.

Sardjana Orba Manullang. Lektor di Fakultas


Hukum Universitas Krisnadwipayana, juga sebagai
Advokat serta konsultan HKI. Selepas pendidikan
dasar di bidang sosiologi dan hukum di Universitas
Indonesia berkecimpung sebagai Advokat / konsultan
hukum khususnya bidang Keperdataan dan bisnis,
juga sebagai anggota Konsultan Hukum Pasar Modal
(HKHPM). Pengetahuan bisnis/manajemen dipelajari
ketika menjadi peserta Wijayata Manajemen di PPM.
dan diperkaya sewaktu mengikuti Hukum Bisnis di
Universitas Padjadjaran dan pendidikan kenotariatan
di Universitas Diponegoro. Sebagai pengajar, pada
pertengahan tahun 2020 ini, mengikuti pelatihan dan akhirnya mendapatkan
Sertiffikasi dari BNSP untuk Pelatihan Anti Korupsi. Kegiatan lain saat ini
adalah sedang mendalami masalah hukum dan sosial khususnya yang berkaitan
dengan hal kekinian termasuk tetapi tidak terbatas pada teknologi informasi dan
media sosial. (untuk korespondensi dapat dihubungi di
somanullang@gmail.com )
Biodata Penulis 175

Lalu Adi Permadi, SE., MM., Lahir di Mataram 8


Juni 1975, Lulus di SDN 4 Dasan Agung Mataram,
melanjutkan ke SMPN 2 Mataram dan lulus di tahun
1991, dan masuk ke SMAN 1 Mataram, mengambil
penjurusan A3/Sosial sampai lulus tahun 1994,
selanjutnya S1 diselesaikan di Fakultas Ekonomi
UPN Veteran Yogyakarta Konsentrasi Manajemen
Perbankan yang diselesaikan di bulan Juni tahun
1999. Di tahun 2001, masuk ke program S2 Magister
Manajemen UGM Yogyakarta dan mengambil konsentrasi Manajemen
Pemasaran dan selesai di bulan Mei 2003. Tahun 2020 diterima di Universiti
Sains Malaysia sebagai mahasiswa program Doktor bidang Pemasaran
Pariwisata.
Karier dimulai di tahun 2002, bekerja di SMEDC UGM sebagai supervisor
lapangan, lulus dari UGM tahun 2003, bekerja di STIE AMM Mataram sebagai
dosen luar biasa, tahun 2005 bekerja sebagai dosen honor di IAIN Mataram
(sekarang UIN Mataram). Mulai bulan April tahun 2006, diangkat sebagai
Calon Pegawai Negeri Sipil di Universitas Mataram (UNRAM) dengan tugas
sebagai pengajar di Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi (sekarang Fakultas
Ekonomi dan Bisnis) Universitas Mataram, April 2007 ditetapkan sebagai
Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Pendidikan Nasional dengan
tugas di Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi (sekarang Fakultas Ekonomi
dan Bisnis) Universitas Mataram. Mulai tahun 2009 menjabat sebagai pengelola
Jurnal Riset Manajemen di bawah Magister Manajemen Universitas Mataram.
Tahun 2011 merintis Jurnal Magister Manajemen (JMM) UNRAM. Tahun
2019 membawa JMM terakreditasi Nasional di Sinta 5.
Aktif di Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat. Mata kuliah yang
diampu antara lain, Manajemen Pemasaran, Etika Bisnis, Kepariwisataan,
Metode Penelitian, Komunikasi Bisnis dan Kewirausahaan. Di Penelitian fokus
mengkaji pemasaran dan pariwisata. Pengabdian masyarakat fokus membina
UMKM dan kelompok penggiat pariwisata. Selain itu aktif sebagai panitia baik
di ajang lokal, nasional maupun internasional di antara sebagai Sekretaris Panitia
Dies Natalis FEB UNRAM 2019-2020, Ketua Panitia Pelatihan Hibah
Penelitian Tingkat Nasional 2019, Sekretaris Panitia Seminar Nasional
Ekonomi dan Keuangan Islam Kerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan tahun
2015, Sekretaris Konferensi Internasional Tropical Tourism Outlook
Conference 2014, Sekretaris Panitia Semintar Internasional Pariwisata 2014.
176 Etika Bisnis

Prestasi yang pernah diraih : Pemenang Kompetisi Hibah Penelitian Nasional


Dikti “Hibah Bersaing” 2007, Pemenang Hibah Penelitian Nasinal Dikti
“BOPTN” 2010, Pemenang Kompetisi Hibah Penelitian Nasional “Hibah
Kompetitif” 2015 - 2017
Organisasi yang diikuti adalah Relawan Jurnal UNRAM sebagai anggota,
Forum Manajemen Indonesia (FMI) sebagai anggota, Kelompok Sadar Wisata
Wirajaya Putra Jonggat (WPJ) Bonjeruk sebagai Pendiri dan Ketua Umum,
Forum Desa Wisata Tastura Lombok Tengah sebagai anggota. Forum
Pokdarwis NTB sebagai anggota.

Moch. Yusuf Tojiri, lahir di Garut pada 2 Agustus


1967. Menamatkan SD, SLTP, SLTA di Garut. S1 di
UIN Sunan Gunung Djati, Bandung. S2 di ARS
Internasional, Bandung, konsentrasi Manajemen
Pemasaran. S3 di Universitas Pasundan Bandung,
konsentrasi Manajemen Pemasaran. Penulis kini
menjadi Dosen Tetap di STIE Yasa Anggana Garut.
Selain menjadi Dosen penulis juga aktif sebagai
pimpinan PT. ELCO INDONESIA SEJAHTERA,
industri yang bergerak dalam bidang Leather
Tannery.

Idah Kusuma Dewi. Menyelesaikan pendidikan S1


di Universitas Islam Sultan Agung pada fakultas
ekonomi jurusan manajemen. Aktif dalam organisasi
kemasyarakatan sejak tahun 1995 hingga sekarang
dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat,
organisasi UMKM, kegiatan pendampingan Desa
Wisata dan menjadi anggota Himpunan Peneliti
Indonesia wilayah Jawa Tengah. Tahun 2012
menyelesaikan pendidikan S2 Magister Ilmu Sosial dan Politik Universitas
Diponegoro Semarang dan bekerja sebagai dosen pada Sekolah Tinggi Ilmu
Ekonomi Pariwisata Indonesia Semarang.
Biodata Penulis 177

Astuti, S.E., M.Si, lahir di Pematangsiantar pada


tanggal 28 Februari 1991. Ia menyelesaikan kuliah dan
mendapat gelar Sarjana Ekonomi pada 18 Oktober
2014. Ia merupakan alumnus Jurusan Akuntansi di
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Sultan Agung
Pematangsiantar. Pada tahun 2015 mengikuti Program
Magister Akuntansi dan lulus pada tahun 2017 dari
Universitas Sumatera Utara Medan. Pada tahun 2017
diangkat menjadi Dosen Tetap Sekolah Tinggi Ilmu
Ekonomi (STIE) Sultan Agung Pematangsiantar dan
ditempatkan pada program studi Akuntansi.

Edy dharma, SH., MH. Terlahir di Pematangsiantar


pada, 5 Maret 1987, bergelar sarjana hukum adalah
lulusan Universitas Islam Sumatera Utara (UISU)
Medan pada tahun 2009. Gelar Magister Hukum diraih
di Fakultas Pascasarjana Universitas Islam Sumatera
Utara (UISU) Medan dan lulus pada tahun 2016. Saat
ini aktif menjadi dosen di Sekolah Tinggi Ilmu
Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar.
178 Etika Bisnis

Anda mungkin juga menyukai