Anda di halaman 1dari 6

SMP kelas 8 - BIOLOGI

BAB 8. FOTOSINTESISLatihan Soal 8.6

1. Perhatikan percobaan berikut !

Kesimpulan dari percobaan tersebut adalah

A.
Fotosintesis membutuhkan karbon dioksida

B.
Fotosintesis membutuhkan air

C.
Fotosintesis menghasilkan karbohidrat

D.
Fotosintesis menghasilkan oksigen

E.
Kunci Jawaban : D

Pembahasan Teks :

Percobaan Ingenhousz
Percobaan yang bertujuan untuk menunjukkan timbulnya gas oksigen pada proses fotosintesis

Pembahasan Video :

2. Reagen yang digunakan pada percobaan Sachs yaitu ....

A.
Biuret

B.
Fehling A
C.
Fehling B

D.
Lugol

E.
Kunci Jawaban : D

Pembahasan Teks :

Julius Von Sachs (1860) membuktikan bahwa pada fotosintesis akan terbentuk karbohidrat (amilum). Dalam percobaannya,
ia menggunakan daun segar yang sebagian dibungkus dengan kertas timah kemudian daun itu direbus, dimasukkan ke dalam
alkohol, dan ditetesi dengan iodium/lugol/betadin. Ia menyimpulkan bahwa warna biru kehitaman pada daun yang tidak
tidak ditutupi kertas menandakan adanya amilum.

Fungsi air panas agar sel-sel pada daun mati


Fungsi Alkohol untuk melarutkan klorofil
Fungsi reagen iodium/lugol/Betadin untuk mengetahui ada tidaknya amilum pada daun

Pembahasan Video :

3. Pada percobaan Sachs, daun direndam dalam alkohol panas. Tujuan dari perendaman ini adalah ....

A.
Melunakkan daun

B.
Melarutkan klorofil

C.
Mengetahui ada tidaknya amilum pada daun

D.
Agar sel-sel pada daun mati

E.
Kunci Jawaban : B

Pembahasan Teks :

Julius Von Sachs (1860) membuktikan bahwa pada fotosintesis akan terbentuk karbohidrat (amilum). Dalam percobaannya,
ia menggunakan daun segar yang sebagian dibungkus dengan kertas timah kemudian daun itu direbus, dimasukkan ke dalam
alkohol, dan ditetesi dengan iodium/lugol/betadin. Ia menyimpulkan bahwa warna biru kehitaman pada daun yang tidak
tidak ditutupi kertas menandakan adanya amilum.

Fungsi air panas agar sel-sel pada daun mati


Fungsi Alkohol untuk melarutkan klorofil
Fungsi reagen iodium/lugol/Betadin untuk mengetahui ada tidaknya amilum pada daun

Pembahasan Video :

4. Penanda yang membuktikan bahwa fotosintesis menghasilkan oksigen adalah ....

A.
Timbulnya gelembung gas
B.
Timbulnya perubahan warna

C.
Timbulnya perubahan bentuk

D.
Timbulnya pertambahan volume air

E.
Kunci Jawaban : A

Pembahasan Teks :

Percobaan Ingenhousz
Percobaan yang bertujuan untuk menunjukkan timbulnya gas oksigen pada proses fotosintesis.

Timbulnya gelembung gas merupakan penanda yang membuktikan bahwa fotosintesis menghasilkan oksigen.

Pembahasan Video :

5. Perhatikan percobaan beriku !

Perendaman di air panas bertujuan untuk ....

A.
Melunakkan daun

B.
Melarutkan klorofil
C.
Agar sel-sel pada daun mati

D.
Mengetahui ada tidaknya amilum pada daun

E.
Kunci Jawaban : C

Pembahasan Teks :

Julius Von Sachs (1860) membuktikan bahwa pada fotosintesis akan terbentuk karbohidrat (amilum). Dalam percobaannya,
ia menggunakan daun segar yang sebagian dibungkus dengan kertas timah kemudian daun itu direbus, dimasukkan ke dalam
alkohol, dan ditetesi dengan iodium/lugol/betadin. Ia menyimpulkan bahwa warna biru kehitaman pada daun yang tidak
tidak ditutupi kertas menandakan adanya amilum.

Fungsi air panas agar sel-sel pada daun mati


Fungsi Alkohol untuk melarutkan klorofil
Fungsi reagen iodium/lugol/Betadin untuk mengetahui ada tidaknya amilum pada daun

Pembahasan Video :

6. Percobaan dibawah ini bertujuan untuk membuktikan bahwa fotosintesis


Image not found
http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/grafik BIO 8 -8.6-01

A. Menghasilkan amilum
B. Menghasilkan oksigen
C. Terjadi pada tumbuhan air
D. Memerlukan air
E.
Kunci Jawaban : B

Pembahasan Teks :
Image not found
http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/grafik BIO 8 -8.6-01-pembahasan

Jan Ingenhousz (1779), ahli fisiologi dari German melakukan eksperimen dengan menggunakan tumbuhan air (
Hydrilaverticilata). Dari percobaannya ditunjukkan tiga hal penting, meliputi :

(1) gas yang dikeluarkan oleh tumbuhan itu

ternyata adalah O2, hal ini ditandai oleh keluarnya gelembung-gelembung udara

(2) cahaya matahari dibutuhkan untuk proses

tersebut,

(3) bagian yang berhijau daun saja yang

mengeluarkan O2.
Pembahasan Video :

7. Perhatikan rangkaian percobaan fotosintesis berikut!


Image not found
http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/grafik BIO 8 -8.6-02

Perlakuan terhadap bagian bertanda 3 bertujuan untuk ....

A. Mematikan sel-sel daun


B. Menguji adanya amilum
C. Menguji pentingnya cahaya matahari
D. Melarutkan butiran klorofil
E.
Kunci Jawaban : D

Pembahasan Teks : Dalam uji sach daun dibungkus kertas timah dan dibiarkan terkena cahaya matahari sejak pagi hingga
sore. Kemudian daun daun tersebut direbus dalam air panas untuk mematikan sel-selnya. Kemudian daun tersebut di
masukkan kedalam alkohol agar klorofilnya larut dan daun menjadi pucat. Kemudian ditetesi dengan iodine, sehingga
bagian yang tidak tertutup berwarna biru kehitaman. Warna tersebut menandakan bahwa di daun terdapat amilum.

Pembahasan Video :

8. Perhatikan perangkat percobaan fotosintesis berikut ini!


Image not found
http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/grafik BIO 8 -8.6-03

Dari hasil percobaan, gelembung dalam tabung reaksi merupakan

A. Udara panas dari sinar matahari


B. Hydrilla sp. menghasilkan CO2
C. Hydrilla sp. menghasilkan O2
D. Air mengandung O2
E.
Kunci Jawaban : C

Pembahasan Teks :

Dalam percobaan ingenhousz membuktikan bahwa tumbuhan berklorofil dapat menghasilkan oksigen. Dalam
percobaan ini digunakan tumbuhan Hydrilla sp. Percobaan ini membuktikan bahwa Hydrilla sp dapat
menghasilkan oksigen dari fotosintesis. Hal ini dapat dilihat dari gelembung yang dihasilkan oleh Hydrilla sp pada
percobaan ini. Gelembung ini merupakan gas O2 yang terbentuk karena proses fotolisis,dimana air diuraikan
menjadi gas oksigen yang akan muncul berupa gelembung-gelembung dengan persamaan reaksi

2H2O 4H+ + O2

Pembahasan Video :
9. Perhatikan gambar berikut ini.
Image not found
http://www.primemobile.co.id/assets/uploads/materi/grafik BIO 8 -8.6-04

Daun direbus dengan air mendidih agar..

A. Kuman yang menempel mati


B. Daun berubah warna
C. Sel-sel daun mati
D. Mengaktifkan enzim
E.
Kunci Jawaban : C

Pembahasan Teks : Dalam uji sach daun dibungkus kertas timah dan dibiarkan terkena cahaya matahari sejak pagi hingga
sore. Kemudian daun daun tersebut direbus dalam air panas untuk mematikan sel-selnya. Kemudian daun tersebut di
masukkan kedalam alkohol agar klorofilnya larut dan daun menjadi pucat. Kemudian ditetesi dengan iodine, sehingga
bagian yang tidak tertutup berwarna biru kehitaman. Warna tersebut menandakan bahwa di daun terdapat amilum.

Pembahasan Video :

10. Kesamaan percobaan Sachs dengan Ingenhouzs adalah?.

A. Membuktikan peran cahaya dalam fotosintesis


B. Menggunakan jenis tanaman yang sama
C. Membuktikan hasil fotosintesis
D.
E.
Kunci Jawaban : A

Pembahasan Teks :

Dalam uji sach daun dibungkus kertas timah dan dibiarkan terkena cahaya matahari sejak pagi hingga sore.
Kemudian daun daun tersebut direbus dalam air panas untuk mematikan sel-selnya. Kemudian daun tersebut di
masukkan kedalam alkohol agar klorofilnya larut dan daun menjadi pucat. Kemudian ditetesi dengan iodine,
sehingga bagian yang tidak tertutup berwarna biru kehitaman. Warna tersebut menandakan bahwa di daun
terdapat amilum.

Dalam percobaan ingenhousz membuktikan bahwa tumbuhan berklorofil dapat menghasilkan oksigen. Dalam
percobaan ini digunakan tumbuhan Hydrilla sp. Percobaan ini membuktikan bahwa Hydrilla sp dapat
menghasilkan oksigen dari fotosintesis. Hal ini dapat dilihat dari gelembung yang dihasilkan oleh Hydrilla sp pada
percobaan ini. Gelembung ini merupakan gas O2 yang terbentuk karena proses fotolisis,dimana air diuraikan
menjadi gas oksigen yang akan muncul berupa gelembung-gelembung.

Pembahasan Video :

Anda mungkin juga menyukai