Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR PENILAIAN PENCAPAIAN KOMPETENSI II PENKES CA SERVIKS

KESEHATAN REPRODUKSI
NO BUTIR YANG DINILAI NILAI
A SIKAP
1 Menyambut klien dengan ramah dan sopan
0 Tidak dikerjakan
1 memberikan salam saja tanpa berjabat tangan
2 memberikan salam dan berjabat tangan
2 Teruji mempersilahkan klien duduk dan komunikatif.
0 Tidak melakukan
1 Melakukan hanya dengan ucapan saja
2 Melakukan dengan ucapan dan bahasa tubuh
 3 Memperkenalkan diri kepada klien
0 Tidak memperkenalkan diri kepada klien
1 Memperkenalkan diri sebagai bidan tanpa menyebutkan nama
2 Memperkenalkan diri sebagai bidan dan menyebutkan nama
 4 Percaya diri
0 Terlihat gugup, tidak melakukan kontak mata, suara kurang jelas
1 Tergesa-gesa dan terlihat ragu-ragu
2 Terlihat tenang dan melakukan dengan percaya diri
5 Memberikan rasa empati pada klien
0. Tidak dilakukan
1. Memberi kesempatan kepada klien untuk menyampaikan keluhan tidak
merespon dengan baik
2. Memberikan kesempatan kepada klien untuk menyampaikan keluhan
dan segera memberikan tanggapan dengan baik
Total score SIKAP (maksimal 10)

B CONTENT
PENDIDIKAN KESEHATAN : DETEKSI DINI KANKER SERVIKS
1 Melakukan apersepsi tentang deteksi dini kanker serviks
0. Tidak dilakukan
1. Menanyakan apakah ibu sudah pernah mendengar tentang deteksi dini
kanker serviks
2. Menanyakan apakah ibu sudah pernah mendengar dan menggali
pengetahuan tentang deteksi dini kanker serviks
2 Menjelaskan pengertian penapisan atau skrining :
Adalah upaya pemeriksaan atau test yang sederhana dan mudah
dilaksanakan pada masyarakat yang sehat yang bertujuan untuk mengetahui
resiko terkena suatu penyakit
0. Tidal dilakukan
1. Menjelaskan dengan tidak sempurna
2. Menjelaskan dengan sempurna
3 Menjelaskan manfaat dari deteksi dini
a. Untuk membedakan kelompok beresiko atau tidak
b. Untuk meminimalkan pajanan penyebab dan faktor resiko
c. Mengurangi kerentanan individu terhadap efek penyebab kanker
d. Mempunyai nilai cost effective dalam pengendalian kanker

0. Tidak Dilakukan
1. Menjelaskan < 3
2. Menjelaskan > 3
4 Menjelaskan pengertian kanker leher rahim
Adalah keganasan yang terjadi pada leher rahim ( Serviks ) yang
merupakan bagian terendah dari rahim yang menonjol ke puncak liang
senggama ( Vagina )
0. Tidak menjelaskan
1. Menjelaskan dengan tidak sempurna
2. Menjelaskan dengan sempurna
5 Menjelaskan penyebab kanker leher rahim :
Hampir seluruh kanker leher rahim disebabkan oleh infeksi human
papilloma virus ( HPV ) pada manusia
0. Tidak Menjelaskan
1. Menjelaskan dengan tidak sempurna
2. Menjelaskan dengan sempurna
6 Menjelaskan siapa saja yang beresiko untuk terjadinya kanker leher
rahim
a. Menikah pada usia muda < 20 tahun
b. Berganti pasangan seksual
c. Riwayat infeksi didaerah kelamin atau radang panggul
d. Perempuan yang banyak melahirkan anak
e. Perempuan perokok
f. Perempuan dengan perokok pasif
g. Defisiensi vitamin A,C dan E

0. Tidak Menjelaskan
1. Menjelaskan < 4
2. Menjelaskan > 4
7 Menjelaskan bagaimana cara mencegah kanker leher rahim :
a. Tidak berperilaku seksual beresiko
b. Melakukan skrinning atau penapisan
c. Melakukan vaksinasi HPV

0. Tidak Menjelaskan
1. Menjelaskan < 2
2. Menjelaskan > 2
8 Menjelaskan macam macam test untuk penapisan kanker leher rahim
: papsmear, inspeksi visual asetat.
0. Tidak dilakukan
1. Dilakukan tidak sempurna
2. Dilakukan dengan sempurna
9 Menjelaskan tempat untuk melakukan test penapisan kanker leher
rahim : bidan, puskesmas atau rumah sakit
0.Tidak Menjelaskan
1.Menjelaskan tidak sempurna
2.Menjelaskan dengan sempurna
10 Menjelaskan waktu penapisan kanker leher rahim : bagi setiap
perempuan yang masih aktif seksual, terutama usia 30-50 tahun dengan
melakukan penapisan minimal 5 tahun sekali dan bila memungkinkan 3
tahun sekali.

0. Tidak menjelaskan
1. Menjelaskan dengan tidak sempurna
2. Menjelaskan dengan sempurna
TOTAL SKOR : 20

C. TEKNIK
1 Teruji melakukan secara sistematis
0.Tidak dilakukan
1. Melakukan sebagian tindakan atau tidak secara berurutan
2.Melakukan tindakan secara berurutan
2 Teruji menggunakan bahasa yang mudah dimengerti
0. Menggunakan bahasa yang tidak dimengerti oleh klien
1. Sebagian masih menggunakan istilah-istilah medis
2. Menggunakan bahasa yang mudah dimengerti oleh klien
3 Teruji memberikan perhatian pada setiap jawaban
0. Tidak dilakukan
1. Memberikan perhatian tetapi tidak memberikan penguatan
2. Memberikan perhatian dan memberikan penguatan
4 Menjaga privasi klien
0 Tidak dilakukan
1 Menjaga privasi dengan ucapan atau memperagakan menutup pintu/
sampiran saja
2 Menjaga privasi dengan ucapan dan memperagakan menutup pintu/
sampiran
.5 Teruji mendokumentasikan hasil tindakan dengan baik
0. Tidak dilakukan
1. Mendokumentasikan hasil tindakan tetapi tidak lengkap
2. Mendokumentasikan hasil tindakan secara lengkap (tanggal, jam, isi/
hasil tindakan, tanda tangan, nama terang)

Nilai : skor/ 40

Anda mungkin juga menyukai