Anda di halaman 1dari 6

Bahan Ajar

Teknologi Menjahit

‘’
LIMBA
KD. 3.7 H Menganalisis Limbah Busana

4.7 Membuat Produk Dari Limbah Busana

BUSAN
A ‘’ TIM MAPEL TEKNOLOGI
MENJAHIT
SMK N 3 PAYAKUMBUH

A. PENGERTIAN & jenis LIMBAH BUSANA

1. Beberapa pengertian tentang limbah:


1) Berdasarkan kepurusan Menperindag RI No. 231/MPP/Kep/7/1997 Pasal I tentang
prosedur impor limbah, menyatakan bahwa Limbah adalah bahan/barang sisa atau
bekas dari suatu kegiatan atau proses produksi yang fungsinya sudah berubah dari
aslinya.
2) Berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 18/1999 Jo.PP 85/1999 Limbah didefinisikan
sebagai sisa atau buangan dari suatu usaha dan/atau kegiatan manusia.
3) Perca merupakan limbah dari pabrik busana. Perca merupakan sisa sisa guntingan kain
yang tidak beraturan dari proses produksi pakaian yang dianggap tidak berguna.

1
2. Jenis-jenis limbah
1) Berdasarkan bentuknya
a. Limbah padat, disebut limbah padat karena memang fisiknya berupa padat.
b. Limbah cair, karena fisiknya berbentuk cair.
c. Limbah gas Limbah Gas, merupakan jenis limbah yang berbentuk gas, contoh
limbah dalam bentuk Gas antara lain: Karbon Dioksida (CO2), KarbonMonoksida
(CO), SO2,HCL,NO2. dan lain-lain.

2) Berdasarkan sumbernya
a. Limbah domestik (rumah tangga)
Limbah domestik adalah limbah yang berasal dari kegiatan pemukiman penduduk
(rumah tangga) dan kegiatan usaha seperti pasar, restoran, dan gedung
perkantoran.
b. Limbah industri
Limbah industri merupakan sisa atau buangan dari hasil proses industri.
c. Limbah pertanian
Limbah pertanian berasal dari daerah atau kegiatan pertanian maupun
perkebunan.
d. Limbah pertambangan
Limbah pertambangan berasal dari kegiatan pertambangan. Jenis limbah yang
dihasilkan terutama berupa material tambang, seperti logam dan batuan.
e. Limbah pariwisata
Kegiatan wisata menimbulkan limbah yang berasal dari sarana transportasi yang
membuang limbahnya ke udara, dan adanya tumpahan minyak dan oli yang
dibuang oleh kapal atau perahu motor di daerah wisata bahari.

f. Limbah medis
Limbah yang bersal dari dunia kesehatan atau limbah medis mirip dengan sampah
domestik pada umumnya. Obat-obatan dan beberapa zat kimia adalah contoh
limbah medis.

3) Berdasarkan senyawa
a. Limbah organik, merupakan limbah yang bisa dengan mudah diuraikan (mudah
membusuk), limbah organik mengandung unsure karbon. Contoh limbah organik
dapat kalian temui dalam kehidupan sehari-hari, contohnya kotoran manusia dan
hewan.
b. Limbah anorganik, adalah jenis limbah yang sangat sulit atau bahkantidak bisa
untuk di uraikan (tidak bisa membusuk), limbah anorganik tidak mengandung unsur
karbon. Contoh limbah anorganik adalah plastik dan baja.
c. Limbah B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun)

2
d. Limbah B3 sendiri masih memiliki beberapa karateristik lagi yakni; beracun, mudah
meledak mudah terbakar, bersifat korosif, bersifat reaktif, dapat menyebabkan
infeksi dan masih banyak lagi.

Gambar Sumber Penghasil Limbah

Rumah Sakit Kendaraan Bermotor Laboratorium

Industri Domestik Perdagangan

B. MANFAAT LIMBAH BUSANA

Upaya memanfaatkan limbah perca adalah solusi yang kreatif dan inovatif untuk
memanfaatkan sisa kain dalam pembuatan pakaian untuk dibuat menjadi produk yang
bernilai jual tinggi. Tujuan pembuatan limbah perca adalah mengolah kain perca menjadi
suatu produk baru tanpa menimbulkan kerugian atau masalah kepada masyarakat dan
mengurangi polusi.

Manfaat limbah dalam pengembangan produk :


1. Mengurangi ketergantungan bangsa kita terhadap bahan baku import
2. Menciptakan produk yang ramah lingkungan
3. Membangun kesadaran akan pemahaman pengelolaan lingkungan dan masyarakat
dalam memperlakukan limbah

3
4. Memberikan kontribusi pada bidang desain produk dam mengembangkan potensi
pengolahan limbah.

C. MEMBUAT PRODUK LIMBAH BUSANA

Limbah apabila tidak dikelola dengan baik akan membawa dampak negatif dalam
lingkungan hidup maupun dengan kesehatan kita, Daur ulang merupakan salah satu upaya
dalam mengatasi limbah busana. Daur Ulang adalah salah satu strategi pengolahan
sampah padat yang terdiri dari kegiatan pemilahan, pengumpulan, pemprosesan,
pendistribusian, dan pembuatan produk/material bekas pakai dalam manajemen sampah
modern. Daur ulang dapat dilakukan oleh siapapun asal ada kemauan, baik secara
perorangan maupun industri.

CONTOH PEMANFAATAN LIMBAH BUSANA :


1. Patcwork
Patcwork yaitu hiasan yang menggabungkan potongan-potongan bahan perca satu
dengan yang lainnya dan memiliki motif atau warna yang berbeda-beda lalu menjadi
suatu bentuk baru yang menarik.

2. Boneka dari kain perca

4
3. Keset dari kain perca

4. Pembuatan bantalan jarum

5. Pembuatan lenan Rumah tangga dari kain perca (masker, tas, kotak pensil, dll)
Kotak pensil Tempat tissu Tas

Bros Bros Masker

5
TUGAS LIMBAH

1. Salin materi kedalam buku catatan lengkap dengan gambar


2. Carilah kain perca dari berbagai jenis bahan (katun,
polyester, saten, denim, burkat dll) yang dapat dibuatkan
kedalam suatu produk
3. Buat rancangan produk yang akan kamu buat dalam
pemanfaatkan perca

Anda mungkin juga menyukai