Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

PENGADAAN ALAT KESEHATAN PUSKESMAS


PONED 1 (DAK)

DINAS KESEHATAN KABUPATEN SINJAI


SUMBER DANA DAK
TAHUN ANGGARAN 2021
KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

PEKERJAAN : PENGADAAN ALAT KESEHATAN PUSKESMAS PONED 1 (DAK)

A. LATAR BELAKANG
a. Dasar Hukum
1. Menurut UU Kesehatan No.36 Tahun 2009 Bagian Ketiga tentang
Perbekalan Kesehatan Pasal 36 Ayat 1 dan 2 tentang Ketersediaan
dan Pemerataan Obat dan Perbekalan Kesehatan;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 43 Tahun
2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.
3. Keputusan Menteri Kesehatan No.1747/Menkes/SK/XII/2000
tentang Pedoman Penetapan Standar Pelayanan Bidang Kesehatan
di Kabupaten/Kota;
4. Keputusan Menteri Kesehatan No 1121/Menkes/SK/ XII/2008
tentang Pedoman Teknis Pengadaan Obat Publik dan Perbekalan
Kesehatan untuk Pelayanan Kesehatan Dasar;
b. Gambaran Umum Kegiatan
Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) adalah fasilitas
pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan
masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama,
dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif untuk
mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di
wilayah kerjanya.
Puskesmas sebagai salah satu jenis fasilitas pelayanan
kesehatan tingkat pertama memiliki peranan penting dalam sistem
kesehatan nasional, khususnya subsistem upaya kesehatan.
Sehingga penyelenggaraan Puskesmas perlu ditata ulang untuk
meningkatkan aksesibilitas, keterjangkauan dan kualitas pelayanan
dalam rangka meningkatkan derajat masyaralat serta menyukseskan
program jaminan sosial nasional.
Untuk dapat mencapai pelayanan seperti tersebut di atas,
maka Puskesmas Kabupaten Sinjai harus memenuhi standar yang
telah ditetapkan sesuai perundang-undangan yang berlaku. Salah
satu standar yang harus diperhatikan adalah standar sarana, dan
prasarana.
B. MAKSUD DAN TUJUAN
1. Maksud
Maksud dilaksanakannya Pengadaan Alat Kesehatan
Puskesmas Poned (DAK) adalah tersedianya alat kesehatan/ alat
penunjang medic fasilitas pelayanan kesehatan dan jaringannya di
Kabupaten Sinjai.
2. Tujuan
Terpenuhinya kebutuhan alat kesehatan yang termasuk dalam
Alat Kesehatan Puskesmas Poned (DAK) guna mendukung pelayanan
kesehatan di Puskesmas dan jaringannya di Kabupaten Sinjai.

C. TARGET/SASARAN
Tersedianya alat kesehatan /alat penunjang medic fasilitas
pelayanan kesehatan di Kabupaten Sinjai yang Terdiri dari :

NO NAMA BARANG JUMLAH KET

1 Stetoskop Dewasa 10 Unit Set UGD : 5 Unit, Set KIA (Ibu) : 5 Unit

2 Tabung O2 6 M3 + Regulator 10 Unit Set Pasca persalinan : 5 Unit, Set KIA (Anak) : 5 Unit

3 Pita LILA 20 Pcs Set KIA (Ibu) : 10 Pcs, Set KIA (Anak) : 10 Pcs

4 Penlight 10 Pcs Set KIA (anak) : 10 Pcs

5 Stetoskop Anak 5 Unit Set KIA (Anak) :5 Unit

6 Sudip Lidah Logam 10 Pcs Set KIA (Ibu) : 10 Pcs, Set KIA (Anak) : 10 Pcs

7 Palu Refleks 5 Pcs Set KIA (Anak) :5 Unit

8 Delee 10 Pcs Set KIA (anak) : 10 Pcs

9 Microtoice 5 Buah Set KIA (Anak) :5 Unit

D. NAMA ORGANISASI
Nama organisasi yang menyelenggarakan / melaksanakan
Pengadaan Alat Kesehatan Puskesmas Poned 1 (DAK) :
1. Nama Organisasi : DINAS KESEHATAN KAB. SINJAI
2. PPK : ANDI SYAMSINAR, SKM

E. SUMBER DANA DAN PERKIRAAN BIAYA


Sumber dana yang digunakan untuk membiayai Pengadaan Alat
Kesehatan Puskesmas Poned 1 (DAK) adalah Dana Alokasi Khusus (DAK)
Dinas Kesehatan Kab. Sinjai Tahun 2021 Sebesar Rp. 101.365.000,-
F. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN PEKERJAAN
Pekerjaan ini akan diselesaikan dalam waktu 45 Hari kalender,
terhitung mulai di tandatangani surat perjanjian kontrak antara
pengguna barang dengan pihak penyedia barang.

G. SPESIFIKASI TEKNIS
Adapun Spesifikasi barang yang akan diadakan, meliputi:

NO NAMA BARANG DAN SPESIFIKASI KET

1 Stetoskop Dewasa
Spesifikasi :
* Untuk Dewasa
* Made In : 3M USA
* Panjang : 69 Cm, Berat 150 Gram, Diameter 4,4 Cm
* Sensitivitas Akuistik Tinggi
* Tunable diagpragm untuk frekuensi rendah & Tinggi
* Single-piece diagphragm yang mudah menempel
Next - generation tubing yang resisten terhadap minyak dan
*
alkohol dan mudah di bersihkan
* Include : Sepasang Eartip

2 Tabung O2 6 M3 + Regulator
Spesifikasi :
* Tabung 6m3 warna putih,
* Regulator Oxygen Sharp / Regulator Oksigen Dinding Sharp
Regulator Sharp merupakan regulator oksigen (O2) untuk
* keperluan medis dengan kualitas yang baik yang cukup baik
dan tahan lama..
* SHARP N 102 DXB Regulator / Flowmeter

3 Pita LILA
Spesifikasi :
* Alat Ukur Lingkar Lengan Ibu Hamil/Pita LILA
* Bahan : Ketras
* Warna : Putih Merah
* Panjang Skala : 33 Cm, Panjang Total 37, 5 Cm
* Ketelitian : 0,1 Cm

4 Penlight
Spesifikasi :
* Lampu berwarna putih
* Baterai 2 buah AAA. (sudah termasuk)
* Berbentuk pulpen dengan penjepit saku.
Terdapat panduan ukuran lebar cahaya senter berdasarkan
*
jaraknya
* Untuk pemeriksaan mata, telinga dan hidung pasien
5 Stetoskop Anak
Spesifikasi :
* Untuk Anak
* Made In : 3M USA
* Panjang : 69 Cm, Berat 150 Gram, Diameter 4 Cm
* Sensitivitas Akuistik Tinggi
* Tunable diagpragm untuk frekuensi rendah & Tinggi
* Single-piece diagphragm yang mudah menempel
Next - generation tubing yang resisten terhadap minyak dan
*
alkohol dan mudah di bersihkan
* Include : Sepasang Eartip,

6 Palu Refleks
Spesifikasi :
* Bahan Stenlees Stell, Karet
* Bentuk T Untuk Tes Refleks Pasien

6 Delee
Spesifikasi :
* Bahan TPE food grade, dengan 3 tip bahan santoprene.
* Dapat dibersihkan dan dipakai berulang kali

8 Delee
Spesifikasi :
* Bahan TPE food grade, dengan 3 tip bahan santoprene.
* Dapat dibersihkan dan dipakai berulang kali

9 Microtoice
Spesifikasi :
* Pengukur Tinggi Badan
* Bahan : Plastik
* Warna : Hitam
* Tinggi Badan Maksimal : 200 Cm

H. PERSYARATAN KUALIFIKASI ADMINISTRASI


1. Memiliki Surat Izin Usaha sesuai peraturan perundang-undangan
dan bidang pekerjaan yang diadakan
2. SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan) Bidang Penyalur Alat Kesehatan
I. PENUTUP
Demikian Kerangka Acuan ini di buat untuk di jadikan Pedoman
dalam pelaksanaan Pengadaan Alat Kesehatan Puskesmas Poned 1 (DAK)
Tahun 2021.

Sinjai, 26 Juni 2021

Pejabat Penandatanganan Kontrak

( ANDI SYAMSINAR, SKM)


NIP. 19800920 200502 2 007

Anda mungkin juga menyukai