Anda di halaman 1dari 6

PROYEK AKHIR SEMESTER

MK Kewarganegaraan
(PENGGANTI UJIAN AKHIR SEMESTER)
A. Dasar Pemikiran
1. Karya tulis merupakan bentuk karya nyata hasil proses berpikir dan bernalar yang
tertata
secara sistematis terhadap objek yang dikaji, dianalisis, didiskusikan, dan disimpulkan
dengan hati-hati.
2. Berdasarkan karya tulis yang disusun dapat dideteksi bobot pemahaman mahasiswa
terhadap pokok bahasan, kemampuan bernalar, dan kekonsistenan dalam mengikuti
aturan yang telah disepakati.
3. Pokok-pokok materi kajian dalam Mata Kuliah Kewarganegaraan sangat terbuka
diteliti, dibahas, dan dikaji dari berbagai sudut pandang keilmuan dan problematika
kekiniannya sehingga memungkinkan mahasiswa dapat memberikan kontribusi
pemikiran yang berdasar dan mendasar.
4. Menulis proyek berupa karya ilmiah merupakan tren kekinian untuk melatih
mahasiswa menyampaikan gagasan secara utuh melalui penemuan dan penelusuran
data dari berbagai sumber primer dan sekunder sehingga mereka mampu memilah dan
memilih informasi yang valid dan reliabel.

B. Tujuan Penyusunan Proyek Tugas Akhir


1. Melatih mahasiswa merencanakan proyek karya tulis sesuai jadwal waktu dan target
yang ditetapkan.
2. Melatih mahasiswa berpikir dan bernalar kritis terhadap fenomena kekinian melalui
analisis multidisipliner.
3. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan
menuliskan ide, gagasan, dan temuan secara sistematis berdasarkan hasil kajian mata
kuliah Kewarganegaraan.
4. Memberikan pilihan cara mengerjakan tugas secara bertanggung jawab sesuai rambu-
rambu yang disepakati.
C. Materi Tugas Proyek Akhir
Mahasiswa diberikan keluasaan memilih berikut dan mengembangkan pemikiran
berdasarkan topik-topik bahasan berikut.

Pengembangan judul PAS, disesuaikan dengan Tema


No Tema Besar
Besar
1 Identitas Bangsa 1. Peran pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
2. Refleksi kbhenikaan dalam kehidupan kampus
atau masyarakat.
3. Nilai gotong royong, refleksi atas masyarakat
perkotaan dan pedesaan
2 Negara dan 1. Menumbuhkan cinta Indonesia ala anak muda
konsitusi 2. Gejolak revisi Amandemen, 3 Periode Jabatan
Presiden
3. Peran konstitusi terhadap stabilitas keamanan
negara.
3 Otonomi Daerah 1. Keadilan pemerintah pusat terhadap pemerintah
daerah.
2. Kemajuan daerah baru terhadap adanya otoni
daerah.
3. Kalimantan Timur dalam kemajuan daerah dengan
adanya Ibu Kota Negara Baru.
4 Pencegahan 1. Peran generasi milenial terhadap upaya
Korupsi pemberantasan korupsi.
2. Korupsi dan disintegrsi kemajuajuan daerah.
3. Solusi pencegahan korupsi sejak dini.
5 Demokrasi 1. Demonstrasi terhadap arah kemajuan bangsa.
2. Peran masyarakat dalam membangun kemajuan
daerah.
3. Mahasiswa sebagai benteng terakhir penjaga
demokrasi.
6 Budaya, Sosial, dan
Politik - Bisa digambarkan secara umum dengan judul
yang ada.
7 Hak Asasi Manuasia 1. Peran HAM terhadap kemajuan bangsa Indonesia
dari Aceh – Papua.
2. Hilangnya aktivis terhadap kondisi HAM di
Indonesia.
3. HAM, Kebebasan dalam konteks syariat Islam.

D. Sistematika Proyek Tugas Akhir


No Isi Deskripsi
A Judul karya ilmiah Rumusan judul jelas dengan memuat 3-7 kata;
Ditulis dengan huruf kapital semua atau Setiap awal kata
pokok dengan huruf besar
B Abstrak Ringkasan keseluruhan isi karya ilmiah ditulis hanya satu
paragraph;
Di bawah abstrak dituliskan minimal TIGA kata kunci
C Pendahuluan Ditulis Bab tersendiri bila tebal tulisan lebih dari 15
halaman. Kurang dari itu cukup ditulis dengan huruf
capital atau angka Romawi.
1. Latar Berisi landasan Religius (ayat dan hadist) sebagai titik
belakang
tolak pembahasan
Berisi juga alasan ilmiah mengapa judul itu penting
dibahas.
Ditulis dalam bentuk uraian dan minimal satu paragraf
2. Masalah Jumlah masalah yang dibahas SAMA dengan jumlah
topic yang dibahas.
Masalah dirumuskan dengan kalimat Tanya (bukan
kalimat retoris, kalimat pertanyaan yang jawabannya YA
atau TIDAK.
3. Tujuan Rumusan tujuan harus jelas dan menjawab masalah
Penulisan
yang disampaikan pada rumusan masalah.
Jumlah tujuan SAMA dengan jumlah masalah dan topic
yang dibahas.
Rumusan tujuan menggunakan kata-kata yang terukur.
4. Manfaat Bagian menguraikan manfaat tulisan yang dibuat bagi
Tulisan
bidang ilmu yang relevan dan bagi pembaca tulisan ini.
Singkatnya, seseorang yang membaca tulisan ini secara
utuh akan memperoleh apa?
D Pembahasan Pembahasan adalah inti sebuah karya ilmiah.
Urutan pembahasan sesuai dengan urutan topik yang
disampaikan pada rumusan masalah atau tujuan.
Isi uraian pembahasan mampu menjawab pertanyaan
secara tuntas pada rumusan masalah;
Uraian pembahasan harus didukung berbagai sumber
rujukan, baik buku, jurnal, majalah, koran, maupun artikel.
E Penutup Bagian akhir tulisan ilmiah. Sama seperti pendahuluan,
bisa ditulis bab tersendiri atau cukup dengan abad atau
angka romawi.
1. Kesimpulan Jumlah kesimpulan SAMA dengan jumlah masalah dan
topic yang dibahas.
Kesimpulan dibuat rincian, satu topic pembahasan
HANYA satu kalimat kesimpulan.
2. Rekomend Rekomendasi atau saran adalah hal-hal yang sebaiknya
asi / Saran
dilakukan kepada pihak-pihak yang berkepentingan
setelah membaca tulisan ini.
Formula rekomendasari harus jelas SIAPA yang dituju
dan APA yang disarankan.
F Daftar Pustaka Daftar pustaka adalah sumber rujukan tulisan ilmiah yang
kita buat.
Ditulis berdasarkan urutan abjad pengarang (nama
pengarang, tahun, judul tulisan, kota penerbit, dan nama
penerbit).
Jumlah rujukan minimal 3 buah (buku, Koran/jurnal,
internet)
G Aturan Penulisan Gunakan huruf Time New Roman atau rial ukuran 12;
Naskah
Spasi tulisan 1,5 pada ukuran kuarto
Gunakan ejaan yang benar, kalimat yang efektif, dan
paragraf yang benar

E. Penilaian Tugas Proyek


Aspek dan pembobotan penilaian tugas akhir ditetapkan sebagai berikut.
No Aspek yang dinilai Deskripsi Bobot
1 Kualitas Isi Proyek a. Topik yang dibahas relevan dengan 40%
pokok-pokok MK kewarganegaraan;
b. Gagasan orisinal/asli dan terbarukan;
c. Pemaparan topik lengkap dan tuntas;
d. Kontribusi topik nyata dan membumi
2 Sistematika a. Urutan pembahasan logis dan 30%
mengikuti kaidah ilmiah;
b. Ada kesesuaian antara subtopik
dengan isi yang dibahas.
c. Porsi pembahasan bagian
pendahuluan, pembahasan, dan
penutup proporsional
3 Keefektifan Bahasa a. Paragraf disusun secara utuh dan 20%
koheren;
b. Kalimat yang digunakan gramatikal
dan efektif;
c. Pilihan kata, bentuk kata, dan ejaan
tepat.
4 Layout Proyek a. Desain halaman judul benar dan 10%
menarik;
b. Pengaturan dan pemilihan hruf dan
spasi sesuai aturan;
c. Tampilan visual fungsional dan
menarik
Total 100%

F. Ketentuan Proyek Tugas Akhir


1. Tugas proyek ini merupakan tugas wajib individual sebagai penganti ujian akhir
semester (UAS) untuk mata kuliah Kewarganegaraan.
2. Tugas dikumpulkan pada saat pertemuan terakhir, sesuai jadwal UAS kepada sipen
perwakilan ke dalam googel drive.

G. Alternatif Pilihan Tugas Proyek


Sesuai perkembangan generasi milenial yang menyukai kreativitas digital diperkenankan
membuat tugas akhir berupa video dokumentasi dengan ketentuan sebagai berikut.
(1) Video yang dibuat terkait dengan 14 topik bahasan MK Kewarganegaraan;
(2) Isi video sistematis (awal, konten, dan penutup);
(3) Pengantar singkat dalam video darus orisinal, yakni dari mahasiswa yang
bersangkutanPengantar singkat dari mahasiswa;
(4) Narasi video disesuaikan dengan gambar. Baik didapat secara langsung, maupun
menambah sedikit dengan video yang lain (beserta sumber).
(5) Setiap video Mahasiswa/i menerangkan tentang maksud dari materi video.
(6) Jumlah durasi video minimal 5 menit dan maksimal 7 menit.

Anda mungkin juga menyukai