Anda di halaman 1dari 4

Nama : F a u z i a h

Nim : B2A 008 086

Contoh Akta otentik

PERJANJIAN JUAL BELI TANAH

Nomor : 63./ 11/2011

Pada pukul 11 (sebelas) waktu Indonesia bagian tengah, Jumat tanggal 14.10.2011 (empat belas
oktober dua ribu sebelas) bertempat di Semarang, Provinsi Jawa tengah.Menghadap kepada saya,
KETUT RAMES ISWARA, sarjana Hukum, Notaris di Semarang, dengan dihadiri oleh saksi-saksi
yang saya, Notaris kenal dan akan disebutkan dalam bagian akhir akta ini.

Tuan Suparno, laki-laki, lahir di Semarang, tanggal 11.07.1978 ( sebelas juli seribu sembilan ratus
tujuh puluh delapan) , Pekerjaan Swasta, Warga negara Indonesia, Bertempat tinggal di jalan
Singosari 9 No.11, Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah, Pemegang Kartu tanda Penduduk Nomor :
22.5002.211259.100.

Menurut keterangannya dalam hal ini berindak atas kekuatan kuasa tertanggal 10.10.2011 No.30
dibuat di hadapan Ketut Rames iswara,sarjana hukum, Notaris di semarang, selaku kuasa dari dari dan
karenanya sah bertindak untuk atas nama :

 Tuan BAGUS KONCORO, laki-laki, lahir di Semarang , tanggal 12 april 1987, Pekerjaan
Swasta, Warga Negara Indonesia , Bertempat tinggal di Jalan Pleburan 6 no.6 kota Semarang
Provinsi Jawa tengah. Pemegang kartu Penduduk : 223.6678.1007

Selanjut nya dalam akta ini disebut : Pihak Pertama PENJUAL

 Tuan Aidil Fitriawan, laki-laki, lahir di Palembang 14 juni 1876, Pekerjaan PNS, Warga
Negara indonesia, Bertempat tinggal di jalan Hayam wuruk no.13 kotag Semarang Provinsi
jawa tengah. Pemegang kartu tanda Penduduk : 756.897.2009
Menurut keterangannya dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama diri sendiri .
Selanjutnya dalam perjanjian ini disebut : Pihak Kedua PEMBELI

Para Pihak telah dikenal oleh saya, Notaris.


Para pihak dalam kedudukannya masing-masing seperti tersebut diatas menerangkan terlebih
dahulu .Bahwa, Pihak Pertama sebagai Penjual dengan ini berjanji dan mengikat diri untuk menjual
dan menyerahkan kepada pihak Kedua sebagai Pembeli dan menerima penyerahan diatas :

Sebidang tanah, hak milik No.1244, gambar situasi tertanggal 27-12-2007 luas 2899 M2 terletak di
jalan graha Estetika, Tembalang kota semarang Provinsi Jawa tengah, berikut segala sesuatu yang
berdiri dan tertanam diatasnya.

Para pihak, bersepakat untuk melakukan jual beli objek tanah seperti tersebut diatas dengan
ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut :

Pasal 1

Jual beli tersebut nanti dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah yang berwenang dengan
menandatangani akta ual beli tanah yang ditentukan oleh Menteri Dalam Negeri, setelah semua
syarat-syarat dipenuhi.

Pasal 2

Definisi : Perjanjian ini tidak memuat Definisi.

Pasal 3

Harga dari tanah tersebut diatas disetujui sebesar Rp.750.000.000 ( Tujuh Ratus Lima puluh juta
Rupiah), jumlah mana akan dibayar sebagai berikut :

a. Sejumlah Rp.300.000.000 (tiga ratus juta rupiah) dibaya oleh pihak Kedua sebagai pembeli
kepada pihak Pertama sebagai Penjual pada waktu Perjanjian ini ditanda tangani, dibuktikan
dengan kuetansi pennerimaan uang, sebagai anda penerimaan yang sah.
b. Sisa sebesar Rp.450.000.000 (Empat ratus lima puluh juta rupiah) akan dibaya pada saat akta
jual beli ditanda tangani dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah.

Pasal 4

Penjual menjamin pembeli bahwa :

a. Penjual mempunyai hak penuh untuk menjual tanah tersebut diatas.


b. Tanah tersebut tidak berada dalam sengketa, tidak disita maupun dijadikan jaminan suatu
utang.
c. Baik sekarang maupun dikemudian hari pembeli ataupun pihak lain yang ditunjuk olehnya
tidak mendapat tuntutan pihak lain yang menyatakan ikut mempunyai hak atas tenah tersebut.
d. Dan karenanya pembeli atau pihak lain yang ditunjuk olehnya dengan ini dibebaskan dari
segala tuntutan oleh penjual mengenai hal-hal tersebut diatas.

Pasal 5

Apabila syarat-syarat untuk melakukan penanda tanganan akta jual beli sudah dipenuhi oleh pihak
Pertama, dibuktikan dengan Pemberitahuan kepada pihak kedua oleh Notaris/ PPAT yang ditunjuk,
sedangkan pihak Kedua tidak bersedia melakukan Transaksi jual beli tanah maka atas keterlambatan
transaksi yang disebabkan oleh pihak Kedua, maka Pihak Kedua harus membayar denda sebesar 2%
(dua perseratus) tiap bulan keterlambatan dari Pejabat PPAT dimaksud.

Pasal 6

Klausula Eksonerasi : Perjanjian ini tidak memuat Klausul Eksonerasi

Pasal 7

Keadaan memaksa ( Force Mejeure) : perjanjian ini tidak memuat ketentuan keadaan memaksa
( Force mejeure)

Pasal 8

Sejak perjanjian ini ditanda tangani pihak Penjual tdak diperbolehkan lagi melakukan sesuatu
perbuatan yang menyebabkan tanah tersebut berpinda tangan, atau membebani dengan suatu beban
berupa apapun juga, semua pelanggaran atas ketentua tersebut yang menyebutkan menjadi batal dan
segala akibat nya menjadi tanggungan dari Penjual.

Pasal 9

- Apabila terjadi perselisihan antara pihak Pertama dengan Pihak Kedua akan diselesaikan
secara musyawarah untuk mencapai Mufakat
- Apabila cara diatas tidak membuahkan hasil maka perselisihan antara pihak Pertama dengan
Pihak Kedua, akan Penyelesaian dengan Pola Alternatif Penyelesaian sengketa ( APS )
Sebagaiman diatur dalam Pasal 6 UU No.30 Tahun 1999
- Apabila dengan cara APS tidak membuahkan hasil, maka akan diselesaikan melalui
Pengadilan Negeri Semarang.

Pasal 10

Untuk segala Urusan dengan Perjanjian ini dengan segala akibat-akibatnya para pihak memilih tempat
kedudukan Hukum Kantor Pengadilan Negeri Semarang.
Pasal 11

Para pihak menyatakan dengan ini ini menjamin akan kebenaran identitas para pihak sesuai tanda
pengenal / kartu tanda penduduk yang disampaikan kepada saya, Notaris dan para pihak bertanggung
jawab sepenuhnya akan hal tersebut.

DEMIKAN AKTA

Dibuat dan dlangsungka di Semarang, pada Pukul, Hari, Tanggal tersebut dalam Kepala Perjanjian
ini.

Dengan dihadiri oleh para pihak dan saksi-saksi : Tuan Syamsul dan Nona Dewi, Kedua-duanya
Pegawa Kantor Notaris bertempat tinggal di Semarang.Akta ini dengan segera setelah dibacakan oleh
saya Notaris. Kepada Para Pengahadap dan saksi-saksi, dtanda tangani oleh para Penghadap
kemudian oleh para saksi-saksi.

Dilangsungkan dengan tanpa Perubahan. Akta ini ditanda tangani dengan Sempurna. Diberikan untuk
salinan KEDUA yang sama bunyi nya.

Cap notaris / tanggal diatas materai

(KETUT RAMES ISWARA )

Anda mungkin juga menyukai