Anda di halaman 1dari 3

CONTOH KOMPARISI BERTINDAK UNTUK DIRI SENDIRI

I. Nyonya Sutari Dewi Kurnia, lahir di Singaraja pada tanggal 01-08-1963, Warga
Negara Indonesia, Mengurus Rumah Tangga, pemegang Kartu Tanda Penduduk
Nomor: 5108094108630001, bertempat tinggal di Jalan Nangka Utara, Tonja,
Kecamatan Denpasar Utara, dalam melakukan tindakan hukum tersebut dibawah ini
tidak memerlukan persetujuan dari Suaminya karena telah meninggal dunia, demikian
berdasarkan Surat Keterangan Meninggal Nomor 029/XI/2019, tertanggal 29
September 2019, dari Lurah Tonja, dengan demikian sah bertindak untuk dan atas nama
diri sendiri selaku Penjual, untuk selanjutnya disebut sebagai;-----------------------------
------------------------------------------PIHAK PERTAMA----------------------------------
II. Tuan Gede Handi Wisuta, lahir di Les pada tanggal 03-08-1990, Warga Negara
Indonesia, Petani, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor: 5108094308900001,
bertempat tinggal di di Jalan Nangka Utara, Tonja, Kecamatan Denpasar Utara, dalam
hal ini bertindak untuk dan atas nama diri sendiri selaku Pembeli, untuk selanjutnya
disebut sebagai;------------------------------------------------------------------------------------
--------------------------------------------PIHAK KEDUA-----------------------------------
Para penghadap dikenal oleh saya.----------------------------------------------------------------------------
Pihak pertama menerangkan dengan ini menjual kepada Pihak Kedua dan Pihak Kedua
menerangkan dengan ini membeli dan menerima penyerahan dari Pihak Pertama : ------------------
 Hak Milik Nomor 000467/Kel. Panjer atas sebidang tanah, sebagaimana diuraikan dalam
Surat Ukur tanggal 20-09-2021 Nomor: 20/IX/2021 seluas 350 m2 (tiga ratus limapuluh
meter persegi), berikut dengan bangunan seluas 200 m2 (dua ratus meter persegi), dengan
Nomor Identifikasi Bidang Tanah (NIB): 20/09/2010 dan Surat Pemberitahuan Pajak
Terhutang Pajak Bumi dan Bangunan (SPPTPBB) Nomor Objek Pajak (NOP)
51.08.050.013.014-0027.0, Status Tanah Perumahan.--------------------------------------------
- Terletak di : ----------------------------------------------------------------------------------------
- Provinsi : Bali
- Kabupaten/kota : Denpasar
- Kecamatan : Denpasar Selatan
- Desa/kelurahan : Panjer

Jual beli ini meliputi pula : ------------------------------------------------------------------------------------


Segala sesuatu yang terdapat diatas tanah tersebut yang menurut sifat dan peruntukannya
oleh undang-undang dianggap sebagai harta tidak bergerak, setempat dikenal sebagai
Perumahan Permata Indah Nomor 15, type cempaka.--------------------------------------------
Selanjutnya semua yang diuraikan diatas dalam akta ini disebut “Objek Jual Beli”. -----------------
CONTOH KOMPARISI DIKUASAKAN

I. Tuan Agus Budi Suryawan, lahir di Singaraja pada tanggal 17-08-1983, Warga
Negara Indonesia, Pegawai Negeri Sipil, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor:
5108094008830001, bertempat tinggal di Jalan Batanghari, Panjer, Kecamatan
Denpasar Selatan;----------------------------------------------------------------------------------
- Menurut keterangannya dalam hal ini bertindak berdasarkan Surat Kuasa sebagaimana
yang dibuat dibawah tangan, bermeterai cukup, tertanggal 29-09-2021, dan telah
disahkan oleh NYOMAN ASRI PREMASANTI, Sarjana Hukum, Notaris di
Kabupaten Badung, dibawah Nomor: 20/IX/2021, sebagai kuasa dari dan oleh karena
itu untuk dan atas nama :-------------------------------------------------------------------------
- Tuan Budi Karyadi, lahir di Singaraja pada tanggal 11-01-1983, Warga Negara
Indonesia, Wiraswasta, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor:
51080941101830001, bertempat tinggal di Jalan Batanghari, Panjer, Kecamatan
Denpasar Selatan;-----------------------------------------------------------------------------
dengan demikian sah bertindak untuk dan atas nama pemberi kuasa selaku Penjual,
untuk selanjutnya disebut sebagai;--------------------------------------------------------------
------------------------------------------PIHAK PERTAMA----------------------------------
II. Nyonya Putu Ayu Jenner, lahir di Denpasar pada tanggal 08-09-1996, Warga Negara
Indonesia, Pegawai Negeri Sipil, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor:
51080943089960001, bertempat tinggal di Jalan Gandapura IIB, Nomor 15,
Kertalangu, Kecamatan Denpasar Timur, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama
diri sendiri selaku Pembeli, untuk selanjutnya disebut sebagai;----------------------------
--------------------------------------------PIHAK KEDUA-----------------------------------
Para penghadap dikenal oleh saya.----------------------------------------------------------------------------
Pihak pertama menerangkan dengan ini menjual kepada Pihak Kedua dan Pihak Kedua
menerangkan dengan ini membeli dan menerima penyerahan dari Pihak Pertama : ------------------
 Hak Guna Bangunan Nomor 00004/Ds. Kuta atas sebidang tanah, sebagaimana diuraikan
dalam Surat Ukur tanggal 21-09-2021 Nomor: 21/IX/2021 seluas 250 m2 (dua ratus
limapuluh meter persegi), berikut dengan bangunan seluas 100 m2 (seratus meter persegi),
dengan Nomor Identifikasi Bidang Tanah (NIB): 10/09/2011 dan Surat Pemberitahuan
Pajak Terhutang Pajak Bumi dan Bangunan (SPPTPBB) Nomor Objek Pajak (NOP)
51.08.060.011.014-0025.0, Status Tanah Perumahan.--------------------------------------------
- Terletak di : ----------------------------------------------------------------------------------------
- Provinsi : Bali
- Kabupaten/kota : Badung
- Kecamatan : Kuta Selatan
- Desa/kelurahan : Kuta

Jual beli ini meliputi pula : ------------------------------------------------------------------------------------


Segala sesuatu yang terdapat diatas tanah tersebut yang menurut sifat dan peruntukannya
oleh undang-undang dianggap sebagai harta tidak bergerak, setempat dikenal sebagai
Perumahan Prumnas Blok 3, Nomor 12.------------------------------------------------------------
CONTOH KOMPARISI SELAKU JABATAN

I. Tuan Made Agus Suratnyana, lahir di Denpasar pada tanggal 17-08-1983, Warga
Negara Indonesia, Direksi PT. PANCA PERKASA, pemegang Kartu Tanda Penduduk
Nomor: 5108094008830001, bertempat tinggal di Jalan Tukad Unda, Panjer,
Kecamatan Denpasar Selatan;-------------------------------------------------------------------
- Menurut keterangannya dalam hal ini bertindak dalam jabatannya tersebut diatas,
demikian sah mewakili atau bertindak untuk dan atas nama PT. PANCA PERKASA,
tersebut yang didirikan dalam Akta Nomor 1 tertanggal 01-01-2000, dibuat dihadapan
KETUT SEMADI ASRI, Sarjana Hukum, Notaris di Kota Denpasar, anggaran dasar
yang telah didaftarkan pada Pengadilan Negeri Kota Denpasar tertanggal 12-02-2000
Nomor: C-HT.01.02.123.Tahun 2000, yang sampai saat ini tidak mengalami perubahan
akta yang diperlihatkan kepada saya, Notaris.-------------------------------------------------
dengan demikian sah bertindak untuk dan atas nama PT. PANCA PERKASA selaku
Penjual, untuk selanjutnya disebut sebagai;---------------------------------------------------
------------------------------------------PIHAK PERTAMA----------------------------------
II. Nyonya Putu Maria Selena, lahir di Denpasar pada tanggal 25-12-1991, Warga
Negara Indonesia, Wiraswasta, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor:
5108092512910001, bertempat tinggal di Jalan Cekomaria, Nomor 15, Denpasar,
dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama diri sendiri selaku Pembeli, untuk
selanjutnya disebut sebagai;----------------------------------------------------------------------
--------------------------------------------PIHAK KEDUA--------------------------------------
Para penghadap dikenal oleh saya.----------------------------------------------------------------------------
Pihak pertama menerangkan dengan ini menjual kepada Pihak Kedua dan Pihak Kedua
menerangkan dengan ini membeli dan menerima penyerahan dari Pihak Pertama : ------------------
 Hak Milik Nomor 00006/Denpasar atas sebidang tanah, sebagaimana diuraikan dalam
Surat Ukur tanggal 22-09-2021 Nomor: 22/IX/2021 seluas 250 m2 (dua ratus limapuluh
meter persegi), dengan Nomor Identifikasi Bidang Tanah (NIB): 12/11/2011 dan Surat
Pemberitahuan Pajak Terhutang Pajak Bumi dan Bangunan (SPPTPBB) Nomor Objek
Pajak (NOP) 51.08.060.011.014-0025.0, Status Tanah Perumahan.----------------------------
- Terletak di : ----------------------------------------------------------------------------------------
- Provinsi : Bali
- Kabupaten/kota : Denpasar
- Kecamatan : Denpasar Utara
- Desa/kelurahan : Dauh Puri Kaja

Jual beli ini meliputi pula : ------------------------------------------------------------------------------------


Segala sesuatu yang terdapat diatas tanah tersebut yang menurut sifat dan peruntukannya
oleh undang-undang dianggap sebagai harta tidak bergerak, setempat dikenal sebagai Desa
Dauh Puri Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar.-----------------------------------
Selanjutnya semua yang diuraikan diatas dalam akta ini disebut “Objek Jual Beli”. -----------------

Anda mungkin juga menyukai