Anda di halaman 1dari 17

SURAT IJIN KERJA

(PERMIT TO WORK / PTW)


Pengenalan & Penerapan Dasar Di Tempat Kerja
Izin Pekerjaan Bahaya/Resiko Tinggi

1. Izin kerja diperlukan untuk pekerjaan non-rutin yang mengandung


bahaya/resiko tinggi di tempat kerja.
2. Izin kerja bertujuan untuk memastikan bahwa semua
kegiatan/kondisi/lokasi aman untuk dilangsungkannya pekerjaan
berbahaya/resiko tinggi.
3. Pengurusan izin kerja dilaksanakan oleh tenaga kerja bersangkutan
dengan petugas K3 Perusahaan.
Kejadian Kebakaran di PERTAMINA
SURAT IJIN KERJA (PERMIT TO WORK / PTW)
Pengertian Surat Ijin Kerja ;
adalah surat ijin yang menyatakan suatu pekerjaan telah dinyatakan aman
atau tidak aman untuk dilaksanakan.

Dimana pekerjaan akan dilaksanakan ?

di daerah terbatas yang mengandung potensi bahaya / resiko tinggi

Larangan di Daerah Terbatas


Didalam daerah terbatas tidak dibenarkan pekerjaan apapun boleh dilakukan baik oleh
bidang teknik, inspeksi atau bidang servis lainnya tanpa seijin bidang operasi yang
berwenang.

- Kecuali pekerjaan rutin.


DAERAH BERBAHAYA
Daerah berbahaya dibagi sebagai berikut ;

a) Divisi 0 :
suatu daerah dimana terdapat udara berbahaya dalam keadaan terus menerus.
Contoh ; Lokasi diatas tangki minyak disekitar lubangn pengukuran, disekitar oil
catcher.

b) Divisi 1 :
Suatu daerah dimana terdapat udara berbahaya yang mungkin timbul dalam
keadaan operasi normal.
Contoh ; sekitar parit buangan minyak

c) Divisi 2 :
Suatu daerah dimana terdapat udara berbahaya yang mungkin timbul dalam
keadaan operasi tidak normal.
Contoh ; pipa minyak, gas bocor.
PEKERJAAN RUTIN

a) Mengencangkan flens pipa dan sambungan – sambungan.


b) Menyetel mesin dan kerangan.
c) Menukar / mengganti saluran bahan bakar, filter dan mengganti bola lampu.
d) Menyetel atau mengganti peralatan instrumen atau peralatan sejenis, namun
bila pekerjaan ini mengakibatkan tidak terjaminnya lagi dari segi keselamatan
alat, maka surat ijin kerja mutlak diperlukan.

Tujuan diadakannya Surat Ijin Kerja :


• Untuk menyatakan bahwa kondisi suatu tempat dimana pekerjaan akan
dilaksanakan dalam kondisi sudah aman atau sebaliknya.
• Sebagai surat ijin masuk ke dalam tempat – tempat yang tertutup, seperti :
tangki, vessel, furnace, dll yang kemungkinan mengandung bahan - bahan atau
udara yang berbahaya.
JENIS SURAT IJIN KERJA

• Surat Ijin Kerja Panas

• Surat Ijin Kerja Dingin

• Surat Ijin Kerja Ketinggian (konstruksi/perbaikan di ketinggian di atas 2 meter)

• Surat Ijin Kerja Memasuki Ruang Terbatas

• Surat Ijin Kerja Penggalian

• Surat Ijin Kerja Pekerjaan Listrik (Arus besar) / Instrumen

• Surat Ijin Kerja Radiografi

• Surat Ijin Penggunaan Alat Berat


SURAT IJIN KERJA PANAS
(HOT WORK PERMIT)

Surat Ijin Kerja Panas diperlukan untuk setiap pekerjaan yang berkaitan dengan
penggunaan sumber pernyalaan yang dapat menyalakan bahan yang mudah
terbakar.

Surat ijin ini diberikan untuk pekerjaan yang menggunakan api terbuka, dll.
SURAT IJIN KERJA PANAS
(HOT WORK PERMIT)
SURAT IJIN KERJA DINGIN
(COLD WORK PERMIT)
Surat Ijin Kerja Dingin diperlukan untuk pekerjaan yang berhubungan dengan
pekerjaan konstruksi, perawatan, perbaikan yang sifatnya tidak rutin dengan ketentuan
bahwa pekerjaan tersebut tidak memakai peralatan yang dapat menimbulkan api atau
sumber nyala
SURAT IJIN KERJA MEMASUKI RUANG TERBATAS
(ENTRY PERMIT)
Surat Ijin Memasuki Ruang Terbatas ini diperlukan apabila seseorang baik seluruh atau
sebagian tubuhnya harus masuk kedalam ruangan terbatas.
pekerjaan ini meliputi ;
Memasuki tangki, vessel, separator
Memasuki sewer, bak (pit), lubang galian kedalaman lebih dari 1,3 meter
SURAT IJIN KERJA PENGGALIAN
(DIGGING PERMIT)
Surat Ijin Kerja Penggalian diperlukan untuk melakukan setiap pekerjaan penggalian,
pembuatan saluran atau pekerjaan – pekerjaan yang dapat membahayakan.

Misal : perbaikan/ pemasangan pipa, perbaikan kabel listrik / telepon bawah tanah,
pemacangan
SURAT IJIN KERJA LISTRIK / INSTRUMEN
Surat Ijin Pekerjaan Listrik / Instrumen diperlukan untuk setiap melakukan pekerjaan
yang berkaitan dengan sistim kelistrikan / instrumen yang diperkirakan mempunyai
resiko bahaya sengatan listrik.

Misal : perbaikan / pemasangan kontraktor, peralatan kontrol, relay panel, power


supply, electric heater

Surat Ijin Pekerjaan Radiografi diperlukan untuk melakukan pekerjaan yang


berhubungan dengan penggunaan peralatan x-ray atau sumber zat radio aktif seperti
pada pekerjaan non destructive testing
SURAT IJIN KERJA
SURAT IJIN KERJA
UTAMAKAN
D O A , K ESELAMATAN, & K ESEHATAN
K ERJA

Anda mungkin juga menyukai