Anda di halaman 1dari 4

Nama : Tazqirotul Ula

NIM : 433131420119017
PRODI : S1 KEPERAWAT 2A
MATA KULIAH : KOMUNIKASI KEPERAWATAN

Form Strategi Pelaksanaan

1. Proses Keperawatan.
a. Assesment
(uraikan mengenai keadaan pasien)
Contoh: pasien terdapat luka di kaki kanan,dan pasien mengatakan tidak nyaman
dengan luka nya .kulit tempak kasar ,tampak ada luka yang tertutup oleh perban pada
bagian kaki dextra ,luka tampak sudah mengenai jaringan ,luka tampak sudah
menyebar

b. Diagnosa keperawatan
(tuliskan diagnosa keperawatan)
Contoh: Kerusakan integritas Kulit

c. Tujuan
(tuliskan luaran keperawatan yang diharapkan terintegrasi dengan diagnosa
keperawatan dan tertulis dalam luaran keperawatan)

Contoh : Setelah di lakukan tindakan keperawatan selama 3x24 jam diharafkan


integritas kulit baik tetap terjaga dan tidak terjadi infeksi

d. Tindakan keperawatan
(tuliskan tindakan yang akan dilakukan)
Contoh : Perawatan luka

Alat yang disediakan :


 Pinset anatomi
 2 Pinset cirurghi
 2 Gunting luka steril
 Kom kecil 3 Handscoo
 Gunting plester
 kasa steril
 NaCl 0.9%
 Betadine 2%
 Alkohol 70%
 Kapas penekan /deppers
 Plester
 Perlak
 Kapas lidi
 Bengkok sampah basah dan Kering
 

FASE ORIENTASI
1. Salam Terapeutik atau Orientasi
Salam terapeutik “ assalamualaikum pak,selamat pagi perkenalkan saya Ners Tazqirotul
ula ,bapa panggil saya Ners Ula ,saya dinas pada pagi hari dari pukul 07.00 pagi sampai
pukul 14.00 siang di ruangan ini .apakah benar ini dengan Bapak Akhmad,bisa saya lihat
gelang identitas pasiennya pak ?,bapa bisa bapak sebutkan kembali tanggal lahir bapa

2. Evaluasi/ Validasi
Evaluasi= Bagaimana keadaan bapak saat ini ? apakah masih terasa nyeri pada luka?
Validasi =saya ijin akan memeriksa daerah luka yang berada di kaki kanan bapak
ya(pasien tampak meringgris) sepertinya perban pada kaki bapak sudak tampak
kotor,pada pagi ini saya akan mengganti perban pada kaki bapak ,apakah bapa bersedia ?

3. Kontrak:
a. Topik/ Tindakan
b. Waktu
c. Tempat
Baik bapak,setelah tadi saya melakukan pemeriksaan singkat , sepertinya perban pada
kaki bapak sudak tampak kotor,pada pagi ini saya akan mengganti perban pada kaki
bapak agar tidak terjadi infeksi ,waktu tindakan ini tidak lama,kurang lebih memerlukan
waktu 10 sampai dengan 15 menit ,untuk tindakannya kita akan lakukan di ruangan ini ya
pak,apakah bapa bersedia ?

FASE KERJA
(diuraikan langkah demi langkah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP)).
Baik pak karena bapak sudah setuju saya akan menyiapkan peralatan terlebih dahulu (kembali ke
ruangan mempersiapkan alat dan mencuci tangan)permisi pak sesuai kontrak tadi saya akan
mulai bersihkan lukanya ya pak
Pertama :atur posisi pasien senyaman mungkin
“ pak bagaimana ,apakah posisi seperti ini nyaman?”
Kedua : jaga privasi pasien
Ketiga : pakai sarung tangan bersih untuk menyiapkan cairan yang akan di gunakan setelah itu
ganti sarung tangan steril untuk memulai membersihkan lukanya dan mengecek apa ada tanda-
tanda infeksi seperti kemerahan.
Langkah-Langkah perawatan luka
1) mencuci tangan
2) menyiapakan alat dalam baki/trolle
3) setelah lengkap bawa perlatan ke dekat klien
4) lakukan infrom consent lisan pada klien/keluarga dan intruksikan klien untuk tidak
menyentuh area luka/perlatan yang steril
5) menjaga privasi pasien dan kenyamanan pasien
6) atur posisi yang nyaman bagi klien dan tutupi bagian tubuh selain bagian luka dengan
selimuy
7) siapkan plaster untuk fiksasi (bila perlu)
8) pasang perlak/alas
9) dekatkan nerbeken
10) paket steril dibuka dengan benar
11) pakai sarung tangan yang sekali pakai
12) membuka balutan yang lama
13) basahi plaster yang melekat dengan was bensin dengan lidi kapas
14) lepaskan plaster menggunakan pinset anatomis ke 1 dengan melepaskan ujungnya dan
menarik secara perlahan ,sejejar dengan kulit kearah balutan
15) kemudian buang balutan ke nirbeken
16) simpan pinset on steril ke nirbeken yang sudah terisi larutan chlorin 0,5%
17) kaji luka :
18) Jenis,tipe,luas/kedalaman,grade luka,warna dasar luka,fase proses penyembuhan,tanda-
tanda infeksi perhatikan kondisinya,letakan drain,kondisi jatihan,bila perlu palpasi luka
dengan tangan non dominan untuk mengkaji ada tidaknya puss
19) membersihkan luka
20) larutan Nacl /Normal salin (Ns) Di tuang kedalam kom kecil ke 1
21) ambil pinset anatomis ke -2
22) membuat kasa lembab secukupnya untuk membersihkan luka (dengan cara memasukan
kapas /kasa ke dalam kom berisi Nacl 0,9% dan memerasnya dengan menggunakan
pinset )
23) lalu mengambil kapas basah dengan pinset anatomis dan dipindahkan ke pinset chirurgis
24) luka di bersihkan dengan menggunakan kasa lembab dengan kassa steril kering yang
terpisah untuk sekali usapan ,gunakan Teknik dari area kurang terkontaminasi ke area
terkontaminasi
25) menutup luka
26) bila sudah bersih,luka dikeringkan dengan kasa steril kering yang sudah diambil dengan
dengan pinset anatomis kemudiaan dipindahkan ke pinset chirurngis di tangan kanan

27) Beri topikal therapy bila di perlukan/sesuai indikasi

28) Kompres dengan kasa lembab (bila kondisi luka basah) atau langsung di tutup dengan
kassa kering (kurang lebih 2 lapis)

29) Kemudian pasang bantalan kassa yang lebih tebal


30) Luka di beri plester secukupnya atau dibalut dengan pembalut dengan balutan yang tidak
terlalu ketat.

31) Alat alat dibereskan

32) Lepaskan sarung tangan dan buang ke tong sampah

33) Bantu klien untuk berada di posisi yang nyaman.


34) Buang seluruh perlengkapan dan cuci tangan.

FASE TERMINASI
1. Evaluasi Tindakan
a. Respon Subjektif
Bagaimana perasaan bapa setelah saya melakukan perawatan muti membersihkan
luka
b. Respon Objektif
Apakah bapak bisa kalau mengulangi kembali Teknik pembersihan luka yang saya
tadi praktikan ?
2. Rencana Tindak Lanjut Oleh Klien
Bapak nanti Teknik pembersihan luka ini bapak dilakukan saat Bapak sudah ada dirumah
jika perban bapak sudah terlihat kotor dan bau ya bapak

3. Kontrak Yang Akan Datang/ Rencana Tindak Lanjut Perawat:


a. Topik/ tindakan
b. Waktu
c. Tempat
Nanti pukul 11.00 saya akan kembali ya pak untuk TTV .permisi pak

Anda mungkin juga menyukai