Anda di halaman 1dari 4

Masa Pubertas Pada Remaja Perempuan

Oleh: NI PUTU TRISNA SEPTYA DEVI

SMP NEGERI 3 SEMARAPURA

Saat anak perempuan tumbuh dewasa, ia akan mengalami menstruasi. Menstruasi pertama atau disebut
dengan menarche adalah tanda yang jelas bahwa anak perempuan sudah memasuki usia puber. Saat
anak perempuan tumbuh dewasa, ia akan mengalami menstruasi. Menstruasi pertama atau disebut
dengan menarche adalah tanda yang jelas bahwa anak perempuan sudah memasuki usia puber.

Sebelum menarche, ada berbagai perubahan fisik yang bisa dirasakan oleh remaja perempuan. Simak
penjelasa lengkap mengenai menarche atau menstruasi pertama di bawah ini!

Apa yang terjadi saat menarche?

Pubertas menjadi fase yang akan dialami dalam tahap perkembangan remaja. Salah satu ciri-ciri
terjadinya pubertas pada anak perempuan selain pertumbuhan payudara adalah menstruasi.

Dikutip dari University of Wisconsin Health, menarche atau menstruasi pertama adalah tanda anak
perempuan Anda berada di masa remaja menuju dewasa.

Sebelum haid pertama, ada beberapa perubahan yang umumnya terjadi. Perubahan tersebut adalah
pertumbuhan payudara, rambut pubis atau rambut kemaluan, rambut ketiak, dan juga perubahan pada
tinggi badan anak perempuan.

Perubahan pada tubuh anak perempuan dan terjadinya menarche merupakan awal transisi dari anak-
anak menuju remaja. Berikut beberapa perubahan lainnya yang perlu diketahui orangtua, seperti:

1. Keputihan
Beberapa bulan sebelum menarche atau menstruasi pertama, anak perempuan biasanya mengalami
keputihan. Hal ini adalah normal terjadi sebagai persiapan untuk terjadinya menstruasi.

Sebelum ovulasi atau pelepasan sel telur, ada banyak lendir yang diproduksi. Maka dari itu keputihan
akan terlihat berair dan elastis. Biasanya keputihan normal warnanya bening dan tidak berbau.

Setelah itu, pada saat sistem reproduksi anak perempuan sudah benar-benar matang, beberapa hari
kemudian haid pertama atau menarche akan muncul.

2. Perubahan emosi

Sebelum anak perempuan mendapat menarche, mungkin ia akan merasa tegang dan lebih emosional. Ia
menjadi lebih mudah marah atau lebih mudah menangis dari biasanya tanpa alasan yang jelas.

Tidak hanya itu saja ia mungkin juga merasakan payudara menjadi lebih lembut atau sensitif sehingga
terasa sakit. Kumpulan kondisi ini ini biasanya disebut dengan premenstrual syndrome (PMS).

Jadi singkatnya, PMS adalah sekumpulan gejala yang biasanya muncul sebelum haid, yang memengaruhi
emosional, fisik, dan psikologis. Biasanya PMS cenderung muncul H-7 menstruasi datang.

Sebagai orangtua, Anda bisa memberi tahu pada anak bahwa gejala ini sangatlah normal dan cenderung
berulang dalam setiap masa haid.

Namun agar ia tak khawatir sampaikan juga padanya bahwa rasa sakit atau tidak nyaman dan berbagai
perubahan yang dirasakan ini bisa berubah-ubah atau tidak selali sama.

3. Perubahan fisik lainnya

Tidak hanya mengalami perubahan mood, ada beberapa perubahan fisik yang bisa dialami oleh remaja
perempuan saat menarche.

Pada saat ini juga mungkin ia akan kehilangan berat badan, merasa kembung seperti ada gas dalam
perut, rasa sakit atau kram di bagian perut, punggung, atau kaki.
Namun, bagi sebagian remaja ada pula yang merasa lebih cepat lelah dari biasanya hingga ingin makan
terus menerus.

Di saat haid pertama ini pula anak akan mengalami jerawat puber karena perubahan hormon. Faktanya,
jerawat dialami pada 7 dari 10 perempuan karena datangnya menstruasi.

Hal ini muncul karena hormon di dalam tubuh sedang dalam kondisi yang tidak stabil.

Menarche atau menstruasi pertama normalnya terjadi pada usia 10-14 tahun. Namun, pada beberapa
kondisi, haid pertama juga bisa terjadi lebih awal, yaitu pada usia 9 tahun.

Namun Anda juga perlu tahu bahwa menstruasi pertama kali dapat terjadi lebih lambat, yaitu pada usia
15 tahun atau lebih.

Beberapa faktor, seperti faktor lingkungan dan sosial, bisa memengaruhi terjadinya menarche dini,
seperti:

-Anak perempuan yang obesitas dan kurang melakukan olahraga.

-Stres, bisa karena faktor keluarga atau dari lingkungan sekolah.


-Anak perempuan yang lahir dengan berat badan rendah.

-Anak perempuan yang sudah mengenal rokok.

Beberapa faktor juga dapat memengaruhi menarche yang terlambat, seperti:

Kadar lemak tubuh berada di bawah 15-22% dari total berat badan.

Anak perempuan dengan diabetes mellitus tipe 1.

Ketika menstruasi, para wanita biasanya mengalami nyeri pada bagian perutnya. Selain itu, perasaan
yang mudah emosi juga sering muncul yang disebut dengan gejala PMS (pre-menstruation syndrome).
Ada banyak cara untuk mengatasi hal tersebut, salah satunya adalah dengan berolahraga. Sirkulasi
darah lebih lancar ketika Anda rutin berolahraga saat menstruasi. Kemudian, rasa nyeri, sakit kepala,
dan tidak nyaman yang Anda alami pada dasarnya disebabkan karena kekurangan darah dan zat besi.
Hal tersebut bisa diatasi dengan olahraga dan menghindari konsumsi junk food.

Berikut adalah cara mengelola kebersihan saat menstruasi:

Harapan sy yaitu untuk perempuan apabila saat menstruasi mengalami gangguan sebaiknya
mengonsultasikan kepada dokter. Memperhatikan kebersihan pembalut sangat penting bagi waniga
agar bagian kewanitaan tetep bersih, jika sudah berisi banyak darah sebaiknya diganti dan dicuci
menggunakan air mengalir agar tidak menyebabkan penyakit.

Anda mungkin juga menyukai