Anda di halaman 1dari 2

FUNGSI DAN MANFAAT MEDIA PEMBELAJARAN

FUNGSI MEDIA PEMBELAJARAN

Terdapat 5 fungsi dari media pembelajaran dalam proses belajar mengajar yaitu :

1) untuk membuat situasi belajar yang efektif,

2) media merupakan bagian integral dalam sistem pembelajaran,

3) media pembelajaran penting untuk mencapai tujuan pemebelajaran,

4) media pembelajaran untuk mempercepat proses belajar mengajar dan membantu siswa untuk
memahami materi di dalam kelas,

5) media pembelajaran untuk mempertinggi mutu pendidikan. (Hamalik (2008:49))

Sedangkan menurut Levie & Lentz (1982) menyatakan terdapat 4 fungsi dari media
pembelajaran, khususnya media visual yaitu :

1. Fungsi Atensi media visual adalah inti, yaitu untuk menarik dan mengarahkan perhatian
siswa untuk berkonsentrasi terhadap isi pelajaran yang berkaitan dengan makna visual
yang ditampilkan atau menyertai teks materi pembelajaran. Media gambar yang
diproyeksikan melalui overhead projector (OHP) dapat menenangkan dan mengarahkan
perhatian mereka kepada pelajaran yang akan merekan terima.
2. Fungsi Afektif, fungsi ini dapat dilihat dari tingkat kenyamanan siswa ketika belajar atau
membaca teks bergambar. Gambar visual dapat menggugah emosi dan sikap siswa,
misalnya informasi yang menyangkut masalah sosial.
3. Fungsi Kognitif, fungsi ini dapat dilihat dari temuan-temuan penelitian yang
mengungkapkan bahwa gambar visual dapat mempermudah pencapaian tujuan untuk
memahami dan mengngat suatu informasi yang terdapat pada gambar.
4. Fungsi Kompensatoris, fungsi ini dapat dilihat dari hasil penelitian bahwa media visual
yang memberikan konteks untuk memahami teks membantu siswa yang lemah dalam
membaca untuk mengorganisasikan informasi dalam teks dan mengingatnya kembali.

Menurut Kemp & Dayton (1985:28) media pembalajaran memiliki 3 fungsi utamaapabila media
itu digunakan untuk perorangan, kelompok, atau kelompok pendengar yang besar jumlahnya,
yaitu:

1. Memotivasi minat atau tindakan


2. Menyajikan informasi
3. Memberi instruksi
Selain fungsi media pembelajaran juga memiliki beberapa manfaat yaitu :

1. Membuat konkrit konsep-konsep yang abstrak. Misalnya untuk menjelaskan tentang


system peredaran darah manusia, arus listrik, berhembusnya angina, dsb dapat
menggunakan media gambar atau bagan sederhana.
2. Menghadirkan objek-objek yang terlalu berbahaya atau sukar didapat ke dalam
lingkungan belajar. Misalnya guru menjelaskandengan menggunakan gambar tentang
binatang-binatang buas seperti gajah, buaya, dinosaurus, dll.
3. Menampilkan objek terlalu besar atau kecil. Misalnya guru menyampaikan gambaran
mengenai sebuah pesawat sederhana, dll atau objek-objek kecil seperti bakteri, virus, dll.
4. Memperlihatkan gerakan yang terlalu cepat atau lambat. Guru dapat memperlihatkan film
atau tampilan materi mengenai lintasan peluru, melesatnya anak panah atau terjadinya
suatu ledakan. Sedangakan untuk contoh yang gerakan lambat yaitu proses pertumbuhan
kecambah,dll.

Dapus :

Prof. Dr. H. M. Rudy Sumiharaono, MM. & Hisbiyatul Hasanah, S..Ag., M.Pd. 2017. Media
Pembelajaran. CV Pustaka Abadi : Anggota IKAPI

Lemi Indriyani. 2019. PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN DALAM PROSES BELAJAR UNTUK
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KOGNITIF SISWA. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan, FKIP,
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Vol. 2, No. 1

Anda mungkin juga menyukai