Anda di halaman 1dari 9

Center for International Language Development | i

DAFTAR ISI

Bab I – Pendahuluan 1

Bab II – Pembahasan 2

Bab III – Pembiayaan Program 4

Bab IV – Penutup 5

Center for International Language Development | ii


Center for International Language Development | 3
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Era globalisasi atau yang lebih dikenal dengan dengan pasar bebas menuntut setiap
individu untuk mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas di berbagai
bidang kehidupan. Seiring dengan berkembangnya peradaban dan perkembangan di bidang
ilmu pengetahuan dan teknologi, kita dituntut untuk mampu mengikuti perubahan zaman
dengan terus berbenah khususnya dalam peningkatan kompetensi diri. Sebagai bahasa
internasional, bahasa Inggris memiliki peran vital dan esensial dalam berbagai aspek
kehidupan. Tak terkecuali di bidang pendidikan dan profesional.
Di dunia kerja professional, kemampuan berbahasa Inggris menjadi urgensi tersendiri
khususnya untuk kebutuhan komunikasi. Banyaknya perusahaan multinasional yang berdiri
di Indonesia menjadi peluang ekspansi pasar internasional sehingga seluruh elemen
pendukung perusahaan diharapkan mampu berkomunikasi dengan bahasa Inggris untuk
mendukung terlaksananya kegiatan bisnis perusahaan dengan baik. Untuk itulah pelatihan
bahasa Inggris bagi karyawan sangat diperlukan untuk membantu perusahaan meningkatkan
ekspansi bisnis di dunia global.
Berdasarkan beberapa alasan tersebut, UPT Pengembangan Bahasa Internasional
UNISSULA (UPT PBI/ CILAD) sebagai salah satu lembaga pengembangan bahasa dan
budaya internasional menawarkan program kerjasama pelatihan bahasa Inggris bagi para
karyawan di lingkungan kerja professional untuk membantu peningkatan kompetensi bahasa
Inggris dan menciptakan SDM berkualitas dan bersaya saing global

1.2 Tujuan
Pelaksanaan program ini ditujukan untuk:
a. Meningkatkan kompetensi bahasa Inggris karyawan di lingkungan kerja professional.
b. Membantu pengembangan dan implementasi bahasa internasional di lingkungan kerja
profesional.

1.3 Sasaran
Sasaran pelatihan ini adalah karyawan di lingkungan kerja profesional.

Center for International Language Development | 1


BAB II
PEMBAHASAN

Peningkatan kompetensi berkomunikasi dalam bahasa Inggris bagi SDM di lingkungan


kerja professional dapat dilaksanakan salah satunya dengan program pelatihan Basic English
for Communication Purposes. Program ini merupakan pelatihan bahasa Inggris yang disusun
untuk meningkatkan keterampilan yang mengintegrasikan berbagai aspek kebahasaan
sepeserti speaking, writing, reading, listening dan grammar. Program ini memberikan
kesempatan bagi peserta untuk mempraktikkan keterampilan produktif yang diperlukan untuk
berkomunikasi dalam bahasa Inggris untuk kebutuhan esensial sehari-hari di lingkungan
kerja.

Dalam program Basic English for Communication Purposes, kompetensi bahasa


Inggris karyawan akan ditempa dari tingkat dasar dan disesuaikan dengan kebutuhan
produktif mereka di perusahaan. Pada program ini, karyawan akan dilatih kemampuan
komunikasi dasar yang relevan dengan aktifitas mereka di perusahaan seperti
memperkenalkan diri, presentasi, dan diskusi. Dengan kemampuan komunikasi dasar yang
sudah dikuasai, diharapkan para karyawan mampu mempratikkannya dalam lingkungan
keseharian mereka diperusahaan dan tingkat kompetensi mereka juga dapat ditingkatkan
secara berkelanjutan dengan program-program pelatihan yang lain.
Beberapa materi yang akan dipelajari dalam pelatihan ini adalah:

1. Hello Colleagues! (Greeting & Introduction)


2. Jobs and Responsibilities
3. My Workplace
4. The World Around Me (Describing A Place)
5. Asking and Offering Helps
6. A Phone Talk
7. Welcoming Guest
8. Telling About Past Experience
9. Weekly Plan/ Future Plans
10. Weekly Journals
11. Discussion
12. etc

Center for International Language Development | 2


Materi-materi tersebut juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan peserta program dan
tujuan pembelajaran untuk memastikan hasil luaran (output) yang optimal. Peserta akan
dipandu oleh fasilitator kami yang professional dan berpengalaman dalam memberikan
pelatihan bahasa Inggris di berbagai bidang (English for Special Purposes). Selain itu,
peserta juga berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan native speaker untuk
meningkatkan kepercayaan diri dalam mempraktikkan materi yang sudah didapatkan.

Center for International Language Development | 3


BAB III
PEMBIAYAAN PROGRAM

JUMLAH DURASI BIAYA PROGRAM


NAMA PROGRAM
PESERTA PROGRAM (per peserta)

16x pertemuan
5-10 Rp. 675,000
(90 menit)

Basic English for 16x pertemuan


11-20 Rp. 400,000
Communication Purposes (90 menit)

16x pertemuan
21-30 Rp. 300,000
(90 menit)

Keterangan:
1. Biaya per peserta dapat berubah apabila jumlah peserta kurang/lebih dari minimal jumlah
peserta yang ditentukan.
2. Fasilitas program yang didapat antara lain; modul pembelajaran, souvenirs, professional
trainer, dan kelas praktik dengan native speaker (3x pertemuan).
3. Terdapat potongan atau diskon khusus dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Center for International Language Development | 4


BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Demikian proposal penawaran ini kami sampaikan kiranya dapat menjadi pertimbangan
Bapak/Ibu sebagai gambaran program pelatihan bahasa Inggris untuk meningkatkan
kompetensi SDM di lingkungan kerja Bapak/Ibu. Sebagai salah satu lembaga pengembangan
bahasa internasional yang terkemuka, UPT Pengembangan Bahasa Internasional/ Center for
International Language Development (CILAD) UNISSULA berkomitmen penuh untuk
membantu mewujudkan dan mendukung program pengembangan bahasa di berbagai lingkup
institusi. Sehingga, kelak bahasa internasional dapat menjadi keterampilan yang dapat
dikuasai seluruh elemen masyarakat untuk menghadapi tantangan global abad ini.

4.2 Saran

Adapun saran yang dapat kami berikan adalah sebagai berikut:


1. Pihak perusahaan dapat mendiskusikan terkait rencana anggaran yang akan dialokasikan
untuk program pengembangan bahasa internasional di perusahaan.
2. Perlu adanya komitmen dari seluruh peserta program untuk sama-sama merealisaskan
internalisasi dan implementasi bahasa internasional di lingkungan perusahaan agar
pelatihan yang sudah didapat dapat diaktualisasikan secara berkelanjutan.

Center for International Language Development | 5


Untuk informasi lebih lanjut mengenai berbagai program di UPT Pengembangan Bahasa
Internasional UNISSULA , Bapak/Ibu dapat menghubungi dan mengunjungi kami di:
Alamat : Gedung Kuliah Bersama UNISSULA Lantai 6
Jl. Kaligawe Raya Km. 4, Semarang
Telepon : (024) 6583584 ekstensi 207
Call Center : 081391925808
Email : cilad@unissula.ac.id
Website : cilad.unissula.ac.id

Semarang, 20 April 2022 M


18 Ramadan 1443 H

Mengetahui, Kepala Divisi


Kepala UPT PBI Pengembangan Bahasa Internasional

Mohammad Noor Zuhri, S.Pd., M.Pd. Nawang Wulan, S.Pd., M.Pd.


NIK. 110014520 NIK.110019645

Center for International Language Development | 6

Anda mungkin juga menyukai