Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SD Negeri Serang 12


Kelas/Semester : V (Lima) / 2 (Genap)
Tema 9 : Benda-Benda di Sekitar Kita
Sub Tema 1 : Benda Tunggal dan Campuran
Pembelajaran Ke : 1 (satu)
Alokasi waktu : 2 JP x 35 menit (70 menit)
Muatan Terpadu : (Bahasa Indonesia, IPA)

A. KOMPETENSI INTI ( KI )

KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.


KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli
dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru,
dan tetangga, serta tanah air
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar,
melihat, membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan, dan kegiatannya, dan benda-benda
yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis
dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang
mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan
perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR ( KD )
Bahasa Indonesia
3.1 Meringkas teks penjelasan (eksplanasi) dari media cetak atau elektronik.
4.1 Menyajikan ringkasan teks penjelasan (eksplanasi) dari media cetak atau elektronik
dengan menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif secara lisan, tulis, dan
visual.
IPA
3.1 Mengelompokkan materi dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan komponen
penyusunnya (zat tunggal dan campuran).
4.9 Melaporkan hasil pengamatan sifat-sifat campuran dan komponen penyusunnya
dalam kehidupan sehari-hari.

C. INDIKATOR PEMBELAJARAN
Bahasa Indonesia
3.3.1 Menyebutkan isi iklan, pengertian iklan, serta menemukan arti kata-kata asing
dalam iklan dengan cepat.
4.3.1 Mengomunikasikan isi iklan, pengertian iklan, dan arti kata-kata dalam iklan
dengan percaya diri.
IPA
3.9.2 Menuliskan pengertian zat tunggal dan mengidentifikasi contoh benda termasuk zat
tunggal di lingkungan sekitar dengan benar
4.9.1 Menuliskan pengertian zat campuran dan menuliskan contoh benda termasuk zat
campuran di lingkungan sekitar dengan benar.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan kegiatan mengamati iklan dalam media cetak, siswa dapat menyebutkan isi
iklan, pengertian iklan, serta menemukan arti kata-kata asing dalam iklan dengan
cepat.
2. Dengan kegiatan mengamati iklan dalam media cetak, siswa dapat
mengomunikasikan isi iklan, pengertian iklan, dan arti kata-kata dalam iklan dengan
percaya diri.
3. Dengan kegiatan mengamati berbagai gambar benda termasuk dalam zat tunggal,
siswa dapat menuliskan pengertian zat tunggal dan mengidentifikasi contoh benda
termasuk zat tunggal di lingkungan sekitar dengan benar.
4. Dengan kegiatan membaca teks mengenai zat tunggal dan campuran, siswa dapat
menuliskan pengertian zat campuran dan menuliskan contoh benda termasuk zat
campuran di lingkungan sekitar dengan benar.
E. PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER
1. Religius
2. Nasionalis
3. Kejujuran
4. Kedisiplinan

F. MATERI PEMBELAJARAN
1. Iklan dalam media cetak
2. Zat tunggal dan zat campuran

G. MODEL, PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN


1. Model : Pictorial Riddle
2. Pendekatan : Saintifik-TPACK
3. Metode Pembelajaran : Ceramah, Tanya jawab dan Penugasan

H. MEDIA DAN SUMBER BELAJAR


 Media :
 Power Point :

 Audio Visual : Video youtube

Link Video : https://youtu.be/293z3cFuAhw


 Sumber belajar :
 Buku Tematik Terpadu Buku Guru Kelas 5 Tema 9 “Benda-Benda di Sekitar
Kita”.
 Buku Tematik Terpadu Buku Siswa kelas 5 Tema 9 “Benda-Benda di Sekitar
Kita”.

I. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan
1. Melakukan pembukaan dengan salam dan dilanjutkan dengan
membaca doa dipimpin oleh salah seorang siswa. (Orientasi)

2. Melakukan presensi dan menanyakan keadaan siswa.


Pendahulua (Collaboration Saintifik-menanya) 10
n 3. Menyanyikan lagu “Garuda Pancasila” untuk menumbuhkan rasa menit
nasionalisme.
Link Video : https://youtu.be/293z3cFuAhw
4. Melakukan apersepsi dengan mengaitkan materi sebelumnya
dengan materi yang akan dipelajari dan diharapkan dikaitkan
dengan pengalaman peserta didik. (Apersepsi)
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan
gambaran tentang manfaat yang akan diperoleh dalam kehidupan
sehari-hari. (Motivasi)
Kegiatan inti
Kegiatan 1. Guru mengondisikan siswa secara klasikal, lalu mengajukan 50 menit
Inti pertanyaan:
a. Apakah kamu pernah membaca iklan?
b. Iklan apa yang pernah kamu baca?
c. Dimana kamu membaca iklan tersebut?
2. Guru meminta siswa untuk mengungkapkan pendapatnya secara
percaya diri.
Ayo Mengamati
3. Secara mandiri siswa diminta untuk mengamati gambar iklan
pada buku siswa. (Mengamati)
4. Guru menstimulus daya anilisis siswa melalui pertanyaan: Apa
isi iklan tersebut? (Creativity Thinking)
5. Siswa mengungkapkan pendapatnya mengenai isi iklan secara
lisan.
6. Guru menjelaskan materi tentang iklan. (Saintifik-Mengamati)

Ayo Membaca
7. Siswa membaca teks bacaan mengenai zat tunggal dan zat
campuran.

8. Guru menjelaskan kepada siswa mengenai pengertian zat tunggal


dan campuran.
9. Guru menampilkan media pohon literasi di papan tulis.
10. Beberapa siswa menuliskan contoh zat tunggal atau zat campuran
pada daun literasi.
11. Siswa menempelkan hasil jawabannya pada pohon literasi.
Ayo Berlatih
12. Guru memberikan tugas pada buku paket kepada siswa.
13. Siswa mengerjakan soal evaluasi.

Anda mungkin juga menyukai