Anda di halaman 1dari 2

STANDAR PROSEDURE OPERASIONAL (SPO)

KOMUNIKASI DAN KOORDINASI LINTAS PROGRAM DAN LINTAS SEKTOR

No. Kode : SPO-PKM-FB/2016


Terbitan : Mei 2016
No. Revisi :0
Tgl Mulai Berlaku : 2 Mei 2016.
Halaman : 1- 1

Di tetapkan oleh
UPT
Kepala UPT Puskesmas
PUSKESMAS
SUMBERJAYA

NOVI ANDRY, SKM,MM


NIP.19741121199403 1004

1. Pengertian  Komunikasi dengan lintas program adalah komunikasi antar petugas


pengelola program yang ada di Puskesmas baik di dalam gedung
Puskesmas maupun di luar gedung Puskesmas secara kelompok maupun
perorangan.
 Komunikasi dengan lintas sektor adalah komunikasi antar petugas
pengelola program yang ada di Puskesmas maupun yang di luar
Puskesmas dengan sektor baik di dalam gedung maupun di luar gedung
secara kelompok maupun perorangan.
 Komunikasi adalah pemberian informasi secara langsung bertatap muka
dengan pelanggan berupa pemberian informasi penyuluhan, konseling,
baik secara kelompok ataupun secara individu kepada pelanggan
program.
 Pelanggan program adalah : masyarakat di wilayah kerja UPT
Puskesmas Sumberjaya.

2. Tujuan Sebagai panduan dalam melakukan koordinasi dan komunikasi dengan


lintas sektor dan lintas program.
3. Kebijakan SK Kepala UPT Puskesmas Nomor: /SK/V/2016 tentang Komunikasi
dan Koordinasi Lintas Program dan Lintas Sektor
4. Referensi WHA 2008 tentang Revitalisasi Primary Health Care(PHC), disebutkan
sebagai people centred, upaya organisasi untuk memenuhi kebutuhan
pelanggan.
5. Prosedur A. A. Komunikasi dengan Kelompok :
1. Penanggung Jawab UKM dan Pelaksana program UKM
Puskesmas membuat rencana kegiatan komunikasi dengan
pelanggan secara kelompok.
2. Penanggung Jawab UKM dan Pelaksana Program UKM di
Puskesmas menetapkan sasaran kegiatan komunikasi.
3. Penanggung Jawab UKM dan Pelaksana Program UKM di
Puskesmas menyusun materi komunikasi kelompok.
4. Penanggung Jawab UKM dan Pelaksana program UKM
Puskesmas berkomunikasi dengan pelanggan pelaksana pemberi
komunikasi menyiapkan materi yang akan diberikan.
5. Satu minggu sebelum kegiatan, pelaksana menyiapkan materi yang
akan diberikan.
6. Satu minggu sebelum kegiatan, pelaksana menyiapkan keperluan
administrasi seperti undangan, bahan presentasi, daftar hadir dan
lain-lain yang diperlukan untuk mendukung pelaksanaan
komunikasi.
7. Pelaksana komunikasi (komunikan) menyapa pelanggan
(komunite) dan memberi salam secara terbuka dan sopan.
8. Pelaksana menanyakan informasi tentang keadaan pelanggan,
kebutuhan, serta harapannya terhadap program upaya Puskesmas.
9. Pelaksana komunikasi menyampaikan materi komunikasi.
10. Pada akhir pemberian materi menyampaikan dan menutup
pertemuan.
11. Pelaksana komunikasi mencatat hasil komunikasi ke dalam buku
kegiatan indiividu dan pada data status pelanggan.
12. Pelaksana komunikasi merapikan kembali sarana, peralatan dan
bahan administrasi yang dipakai dalam kegiatan.
B. Komunikasi Individu
Dilaksanakan bersamaan dengan pelayanan.

6. Unit Penanggung Jawab UKM


Pengelola/Pelaksana Program.

REKAMAN HISTORI PERUBAHAN :

NO ISI PERUBAHAN TANGGAL MULAI DIBERLAKUKAN

Anda mungkin juga menyukai