Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS PINEMBANI

Nomor : 445/005/A/SK/PKM-PNB/2019
TENTANG
MENJALIN KOMUNIKASI DENGAN MASYARAKAT

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa


KEPALA UPTD PUSKESMAS PINEMBANI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka menjaring masukan dari masyarakat dalam


bidang kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat maka
perlu dilakukan komunikasi dengan masyarakat untuk memperoleh
umpan balik dari masyarakat;
b. bahwa untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat perlu
ditentukan media sebagai sarana menjalin komunikasi dengan
masyarakat;
c. bahwa untuk maksud tersebut pada huruf a, dan b dianggap perlu
menerbitkan Surat Keputusan tentang Menjalin Komunikasi Dengan
Masyarakat;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan;
2. Undang-Undang Repulik Indonesia Nomor 36 Tahun 2014 tentang
Tenaga Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun
2015 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 46 Tahun
2015 tentang Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat
Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44 Tahun
2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS TENTANG
MENJALIN KOMUNIKASI DENGAN MASYARAKAT
Kesatu : Menjalin komunikasi dengan masyarakat di UPTD Puskesmas
Pinembani dilakukan dengan media:
1. Pertemuan rutin dengan kader kesehatan dilaksanakan 1 kali
sebulan;
2. Rapat koordinasi pimpinan di Kecamatan dilaksanakan 1 kali
sebulan;
3. Pembinaan Posyandu di laksanakan sesuai permintaan masyarakat;
4. Pertemuan lokakarya mini lintas sektor (Lokmin Linsek)
diselenggarakanminimal 2 kali setahun;
5. Survey Mawas Diri (SMD) dilaksanakan 1 kali setahun di setiap
desa;
6. Musyawarah Mufakat Desa (MMD) dilaksanakan 1 kali setahun
setiap desa;
7. Survei Kepuasan pelanggan dilaksanakan 2 kali setahun;
8. Survey Kepuasan Masyarakat dilaksanakan 2 kali setahun;
9. Melalui kotak saran dan papan informasi papan informasi;
Kedua : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari didapat kekeliruan dalam penetapan ini akan
dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Gimpubia
Tanggal : 22 April 2019
Kepala UPTD Puskesmas Pinembani

FAUZAN

Anda mungkin juga menyukai